ABSTRACT
This research aims to look at the effect of the application of IFRS for financial statement format convergenity of produced in the micro-fair judgemential and macro-uniform countries. Formulation of the problem in this research are as follows: (1) How the financial statement format differences in the micro-fair judgemential and macro-uniform countries before and after IFRS? (2) Does the format of the financial statement are increasingly convergent?
The sample used in this study are the financial statements of manufacturing companies in the automotive industry and consumer goods industry in the micro-fair judgemential and macro-uniform countries before and after IFRS. This research using 12 companies from 6 different countries in accordance with the classification of Nobes. From each company were taken 12 financial statements before application of IFRS and 12 financial statements after application of IFRS. Sampling done by the method of purposive sampling type quota sampling using a specific quota.
IAS 1 is used as the basis for conducting the analysis to answer the problems that exist in this research. The results showed after implementing IFRS, the accounting practice difference in reported information with different financial statement format is no longer the case. Beside, the financial reports made by the MNC will no longer have a difference because it's already referring to the same standards and increasingly convergent after implementing IFRS.
SARIPATI
Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh penerapan IFRS terhadap konvergenitas format laporan keuangan yang dihasilkan di negara-negara micro-fair judgemential dan macro-uniform. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Bagaimana perbedaan format laporan keuangan di negara-negara micro-fair judgemential dan macro-uniform sebelum dan sesudah IFRS? (2) Apakah format laporan keuangan semakin konvergen?
Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan perusahaan manufaktur dalam industri otomotif dan consumer goods di negara-negara micro-fair judgmential dan macro-uniform sebelum dan setelah IFRS. Peneliti menggunakan 12 perusahaan dari 6 negara yang berbeda sesuai dengan klasifikasi Nobes. Dari tiap perusahaan diambil 12 laporan keuangan sebelum penerapan IFRS dan 12 laporan keuangan sesudah penerapan IFRS. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling tipe quota sampling yang menggunakan kuota tertentu.
IAS 1 digunakan sebagai dasar untuk melakukan analisis untuk menjawab masalah-masalah yang ada dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan setelah diterapkannya IFRS, perbedaan dalam praktik akuntansi dalam melaporkan informasi dengan format laporan keuangan yang berbeda-beda tidak lagi terjadi. Selain itu, laporan keuangan yang dibuat oleh MNC tidak lagi memiliki perbedaan karena sudah mengacu pada standar yang sama dan semakin konvergen setelah diterapkannya IFRS.