• Tidak ada hasil yang ditemukan

KETETAPAN BADAN PERWAKILAN MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS INDONESIA NOMOR:16/TAP/BPM FEBUI/XII/2015

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "KETETAPAN BADAN PERWAKILAN MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS INDONESIA NOMOR:16/TAP/BPM FEBUI/XII/2015"

Copied!
11
0
0

Teks penuh

(1)

KETETAPAN

BADAN PERWAKILAN MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS INDONESIA

NOMOR:16/TAP/BPM FEBUI/XII/2015

Tentang

SELEKSI ANGGOTA BADAN AUDIT KEMAHASISWAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS INDONESIA

Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa Badan Perwakilan Mahasiswa

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia

MENIMBANG:

a. Masa kepengurusan Badan Audit Kemahasiswaan FEB UI akan segera berakhir.

b. Dibutuhkan suatu sistem seleksi untuk memilih anggota Badan Audit Kemahasiswaan FEB UI yang baru.

MENGINGAT:

a. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Majelis Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia; dan

b. Undang-Undang BPM FEB UI Nomor 1 tahun 2015 tentang Badan Audit Kemahasiswaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia.

MENETAPKAN: KETETAPAN BADAN PEWAKILAN MAHASIWA TENTANG SELEKSI ANGGOTA BADAN AUDIT KEMAHASISWAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS INDONESIA

(2)

BAB I

KETENTUAN UMUM Pasal 1

Dalam Peraturan ini yang dimaksud dengan:

1. Majelis Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, selanjutnya disebut MM FEB UI adalah Majelis Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia sebagaimana dimaksud dalam AD / ART Majelis Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia;

2. Musyawarah Mahasiswa, yang selanjutnya disingkat Musma, adalah Musyawarah Mahasiswa sebagaimana dimaksud dalam AD / ART Majelis Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia;

3. Badan Perwakilan Mahasiswa, yang selanjutnya disingkat BPM FEB UI, adalah Badan Perwakilan Mahasiswa sebagaimana dimaksud dalam AD / ART Majelis Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia;

4. Badan Audit Kemahasiswaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, yang selanjutnya disingkat BAK FEB UI, adalah Badan Audit Kemahasiswaan sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang mengenai BAK FEB UI;

5. Seleksi Anggota BAK FEB UI adalah suatu rangkaian kegiatan penjaringan, penyaringan, pemilihan dan penetapan Calon Anggota BAK FEB UI yang diadakan oleh BPM FEB UI setelah menerima surat pemberitahuan berakhirnya masa sebagaimana diatur dalam Undang-Undang;

6. Bakal Calon Anggota adalah pendaftar proses Seleksi Anggota BAK FEB UI yang diadakan oleh BPM FEB UI;

7. Calon Anggota adalah peserta Seleksi Anggota BAK FEB UI yang lolos proses verifikasi persyaratan administratif dan berhak mengikut proses seleksi berikutnya;

8. Kode Etik BAK FEB UI adalah norma-norma yang harus dipatuhi oleh setiap Anggota dan Fungsionaris BAK FEB UI baik selaku mahasiswa maupun pemeriksa dan pengawas keuangan lembaga kemahasiswaan untuk menjaga martabat, kehormatan, citra, dan kredibilitas BAK FEB UI.

(3)

Dalam pelaksanaannya, Seleksi Anggota BAK FEB UI berpedoman kepada asas: a. jujur; b. adil; c. keterbukaan; d. akuntabilitas; e. efisien; dan f. efektifitas. BAB II

PERSYARATAN CALON ANGGOTA Pasal 3

Setiap Calon Anggota harus memenuhi syarat sebagai berikut: a. mahasiswa aktif FEB UI;

b. memiliki status IKM Aktif MM FEB UI; c. memiliki integritas moral dan kejujuran; d. setia terhadap AD/ART MM FEB UI;

e. minimal sedang menjalani kuliah pada semester 4 (empat) pada seluruh jurusan di FEB UI;

f. memiliki IPK sementara minimal 3,0 (tiga koma nol); g. sehat jasmani dan rohani;

h. tidak menjadi anggota partai politik atau organisasi underbouw-nya;

i. bersedia melepaskan semua jabatan struktural di lembaga kemahasiswaan baik di tingkat fakultas maupun universitas saat dinyatakan terpilih;

j. memiliki ketertarikan dalam bidang audit dan/atau akuntansi;

k. memiliki ketertarikan untuk menjalankan peran sebagai auditor, standard setter, atau peran terkait lainnya;

l. memiliki pemahaman mengenai tata kelembagaan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku di MM FEB UI;

m. memiliki pengalaman organisasi atau kepanitian di lingkungan MM FEB UI; n. memenuhi persyaratan administratif.

(4)

Pasal 4

(1) Persyaratan administratif sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 Huruf n adalah sebagai berikut:

a. formulir pendaftaran Seleksi Anggota BAK FEB UI;

b. riwayat hidup (curriculum vitae) disertai foto terakhir minimal ukuran 4 x 6 sentimeter; c. rencana kegiatan tahunan BAK FEB UI apabila Calon Anggota terpilih;

d. riwayat akademik mahasiswa yang sudah disahkan oleh pejabat dekanat FEB UI terkait;

e. surat keterangan sehat yang dikeluarkan oleh pusat kesehatan;

f. surat pernyataan tidak menjadi anggota partai politik atau organisasi underbouw-nya; g. surat pernyataan untuk menjalankan fungsi dan wewenang Anggota BAK FEB UI

sesuai Kode Etik BAK FEB UI saat dinyatakan terpilih;

h. surat pernyataan untuk tidak menjabat di lembaga kemahasiswaan baik di tingkat fakultas maupun universitas saat dinyatakan terpilih; dan

i. surat pernyataan untuk mengikut proses Seleksi Anggota BAK FEB UI dengan sungguh-sungguh.

(2) Riwayat hidup sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 Ayat (1) Huruf b minimal menjelaskan: a. riwayat pendidikan;

b. pengalaman organisasi; c. pengalaman kepanitian; d. pengalaman profesional; dan e. keterampilan yang dimiliki.

(3) Rencana kegiatan tahunan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 Ayat (1) Huruf c, minimal menjelaskan:

a. pemahaman mengenai Rencana Strategis BAK FEB UI; b. evaluasi kinerja BAK FEB UI tahun-tahun sebelumnya; dan

c. strategi pencapaian Rencana Strategis BAK FEB UI pada tahun Calon Anggota akan menjabat.

(4) Surat pernyataan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 Ayat (1) Huruf e, f, g, dan h, harus ditandatangani di atas materai 6000 rupiah.

(5)

BAB III

TAHAPAN SELEKSI Bagian Kesatu

Pengumuman Pasal 5

(1) Pengumuman dalam pelaksanaan Seleksi Anggota BAK FEB UI terdiri atas: a. pengumuman pendaftaran Bakal Calon Anggota;

b. pengumuman daftar Calon Anggota berdasarkan hasil verifikasi persyaratan administrasif; dan

c. pengumuman hasil Seleksi Anggota BAK FEB UI.

(2) Pengumuman daftar Calon Anggota dilakukan untuk memperoleh masukkan mengenai Calon Anggota dari sivitas akademika FEB UI.

Bagian Kedua Pendaftaran dan Verifikasi

Pasal 6

(1) Pendaftaran Bakal Calon Anggota dilakukan dengan menyampaikan dokumen masing-masing rangkap 3 (tiga) yang terdiri dari 1 (satu) asli dan 2 (dua) fotokopi dari persyaratan administratif sebagaimana dijelaskan pada Pasal 3.

(2) BPM FEB UI menyediakan formulir hardcopy dan/atau softcopy persyaratan administratif.

Pasal 7

(1) BPM FEB UI melakukan verifikasi persyaratan administratif Bakal Calon Anggota BAK FEB UI setelah kegiatan penerimaan pendaftaran ditutup.

(2) Verifikasi persyaratan administratif sebagaimana dimaksud pada Ayat (1) dilakukan dengan cara mengecek kelengkapan persyaratan administratif Bakal Calon Anggota.

Bagian Ketiga

Uji Kelayakan dan Kepatutan Pasal 8

(6)

sebagaimana dimaksud dalam Pasal 7 selanjutnya mengikuti tahapan uji kelayakan dan kepatutan.

Pasal 9

(1) Uji kelayakan dan kepatutan dapat dihadiri oleh seluruh sivitas akademika FEB UI dengan mempertimbangkan kelancaran jalannya proses Seleksi Anggota BAK FEB UI.

(2) Uji kelayakan dan kepatutan terbagi menjadi dua tahap, yaitu: a. tahap tertulis; dan

b. tahap wawancara.

Pasal 10

(1) Uji kelayakan dan kepatutan tahap tertulis meliputi materi: a. materi sistem kelembagaan MM FEB UI;

b. materi audit lembaga kemahasiswaan FEB UI; dan c. materi akuntansi lembaga kemahasiswaan FEB UI.

(2) Uji kelayakan dan kepatutan tahap tertulis mempertimbangkan variasi jenis soal pilihan ganda, isian singkat, dan esai kasus.

Pasal 11

(1) Uji kelayakan dan kepatutan tahap wawancara memiliki tujuan untuk menggali: a. visi, misi, dan program Calon Anggota;

b. integritas moral dan kejujuran; c. kemampuan teknis dan nonteknis;

d. pemahaman Calon Anggota mengenai fungsi dan peran BAK FEB UI; dan e. klarifikasi tanggapan sivitas akademika FEB UI yang baik ataupun buruk. (2) Uji kelayakan dan kepatutan tahap wawancara memiliki susunan acara sebagai berikut:

a. presentasi visi, misi, dan program oleh Calon Anggota; b. sesi tanya-jawab dengan panelis;

c. sesi tanya-jawab dengan sivitas akademika FEB UI.

(3) BPM FEB UI menentukkan batasan waktu untuk setiap susuanan acara uji kelayakan dan kepatutan tahap wawancara.

(7)

Pasal 12

(1) Panelis yang dimaksud pada Pasal 11 Ayat (2) Huruf b terdiri atas: a. Anggota Independen BPM FEB UI; dan

b. Panelis Ahli yang ditentukan oleh BPM FEB UI apabila diperlukan. (2) Panelis yang memiliki hak penilaian adalah Anggota Independen BPM FEB UI.

(3) Anggota Independen BPM FEB UI mempertimbangkan masukkan dari Panelis Ahli dalam mengunakkan hak penilaian.

BAB IV

REKAPITULASI HASIL DAN PELANTIKAN Bagian Kesatu

Rekapitulasi Hasil Pasal 13

BPM FEB UI melakukan rekapitulasi hasil Seleksi Anggota BAK FEB UI dengan mempertimbangkan bobot peniliaian.

Pasal 14

Bobot penilaian sebagaimana dimaksud pada Pasal 13 adalah sebagai berikut:

a. penilaian atas riwayat hidup (curriculum vitae) dan riwayat akademik dengan bobot 20% (dua puluh persen) dari penilaian;

b. hasil uji kelayakan dan kepatutan tahap tertulis dengan bobot 40% (empat puluh persen) dari penilaian; dan

c. hasil uji kelayakan dan kepatutan tahap wawancara dengan bobot 40% (empat puluh persen) dari peniliain.

Pasal 15

BPM FEB UI menetapkan Calon Anggota terpilih dengan mempertimbangkan ketentuan dalam Undang-Undang yang mengatur mengenai BAK FEB UI.

Pasal 16

(8)

Pasal 17

(1) Rekapitulasi hasil Seleksi Anggota BAK FEB UI dinyatakan terbuka untuk umum setelah penetapan Calon Anggota terpilih.

(2) BPM FEB UI wajib melakukan publikasi atas hasil Seleksi Anggota BAK FEB UI kepada sivitas akademika FEB UI.

Bagian Kedua Pelantikan

Pasal 18

(1) Sebelum menjalankan tugas, Anggota BAK FEB UI wajib mengucapkan Sumpah/Janji. (2) Pelantikan Anggota BAK FEB UI dilaksanakan pada sidang Musyawarah Mahasiswa FEB UI. (3) Sumpah/Janji Anggota BAK FEB UI adalah sebagai berikut: 
”Saya bersumpah/berjanji

dengan sungguh-sungguh bahwa saya, untuk menjadi Anggota Badan Audit Kemahasiswaan langsung atau tidak langsung dengan rupa atau dalih apapun tidak memberikan atau menjanjikan sesuatu kepada siapapun juga. Saya bersumpah/berjanji dengan sungguh-sungguh bahwa saya, untuk melakukan atau tidak melakukan sesuatu dalam jabatan ini, tidak akan menerima langsung ataupun tidak langsung dari siapapun juga sesuatu janji atau pemberian. Saya bersumpah/berjanji dengan sungguh-sungguh bahwa saya akan memenuhi kewajiban Anggota Badan Audit Kemahasiswaan dengan sebaik baiknya dan dengan penuh rasa tanggung jawab berdasarkan AD/ART Majelis Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia dan peraturan perundang-undangan lain yang berkenaan dengan tugas dan kewajiban tersebut.”

BAB V

KETENTUAN LAIN-LAIN Pasal 19

(1) Dalam hal pada tahap pendaftaran, jumlah pelamar kurang dari 3 (tiga) orang, maka dilakukan perpanjangan waktu penerimaan pendaftaran.

(2) Dalam hal terdapat tahapan Seleksi Anggota BAK FEB UI yang berjalan tidak sebagaimana mestinya, maka pelaksanaan Seleksi Anggota BAK FEB UI diulang sesuai tahapan yang

(9)

bermasalah.

(3) Dalam hal terjadi kejadian khusus yang tidak menghalangi proses Seleksi Anggota BAK FEB UI, BPM FEB UI mengambil jalan keluar melalui keputusan yang seadil-adilnya dan transparan.

BAB VI

KETENTUAN PENUTUP Pasal 20

Ketetapan ini berlaku semenjak ditetapkan. Ditetapkan di : Depok

Hari/Tanggal : Selasa/ 01 Desember 2015 Pukul : 17.00 WIB

(10)

BADAN PERWAKILAN MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS INDONESIA

Presidium 1 Presidium II Presidium III

RIFQI ALFIAN M. FAJRI RAMADHAN HESSA RIZKY PUTRA (NPM. 1206255671) (NPM. 1206227081) (NPM. 1206240594)

(11)

Referensi

Dokumen terkait

Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran pengetahuan ibu multipara tentang kontrasepsi Metode Operatif Wanita (MOW) di wilayah kerja Puskesmas Nglipar II

Jumlah responden dalam dalam penelitian ini sebanyak 98 pasangan usia subur yang melakukan kunjungan di Puskesmas Depok I, mayoritas penduduk yang berada di Wilayah

Belajar dalam keadaan nyaman (rileks). Segala sesuatu dikerjakan dengan tegas tanpa ragu-ragu tetapi dengan lemah lembut. Bersikaplah tenang dan manis walau

Dokumen Indikator Kinerja Utama ini merupakan suatu dokumen ukuran keberhasilan dari suatu tujuan dan sasaran strategis organisasi yang telah ditetapkan pada Tahun 2021

Pengawasan Intern adalah seluruh proses kegiatan audit, reviu, evaluasi, pemantauan, dan kegiatan pengawasan lain terhadap penyelenggaraan tugas dan fungsi Pusat

Di samping itu, metode wawancara dimanfaatkan untuk menjaring berbagai informasi yang berhubungan dengan tradisi tenun ikat yang tidak sempat diperoleh melalui metode

Belanja langsung pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah Kabupaten Temanggung, meliputi Belanja Barang dan Jasa, Belanja Pegawai dan belanja

Stainless steel yang digunakan untuk pencangkokan medis terutama austenitik jenis 316L oleh karena mempunyai ketahanan korosi sangat baik yang disebabkan oleh pembentukan lapisan