• Tidak ada hasil yang ditemukan

REBRANDING VISUAL IDENTITY VENUS BAKERY. Yulianti

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "REBRANDING VISUAL IDENTITY VENUS BAKERY. Yulianti"

Copied!
12
0
0

Teks penuh

(1)

REBRANDING VISUAL IDENTITY

VENUS BAKERY

Yulianti

Universitas Bina Nusantara, Jl. K.H. Syahdan No. 9, Palmerah Jakarta 11480, Indonesia, telp: (021) 534-5830/ fax: (021) 530-0244, yuliantigv@yahoo.co.id

Yulianti, Untung Adha Saryanto, S.Sn.

ABSTRAK

Tujuan penelitian ialah meningkatkan nilai sebuah karya desain serta mendesain ulang sebuah brand Roti Unyil Venus sehingga memiliki citra yang kuat dan semakin mudah dikenal dan diingat oleh masyarakat. Metode perancangan yang digunakan adalah melalui wawancara langsung dengan pihak yang bersangkutan serta melalui buku untuk menemukan teori desain yang digunakan, referensi dari masyarakat, dan internet. Hasil yang ingin dicapai adalah memberikan desain dan citra yang kuat serta nilai baru yang modern sehingga perusahaan bisa tetap bersaing dengan kompetitor yang semakin banyak di dunia kuliner di Kota Bogor. Simpulannya adalah merancang ulang identitas visual , brand Roti Unyil Venus dapat memperkuat nilai dan memperbaharui gaya desain untuk diperkenalkan kepada masyarakat sehingga meningkatkan kualitas identitas visual Roti Unyil Venus.

Kata Kunci : Menarik, Alami, Modern

The aim of this research is to strenghten the value of art work and to redesign a brand of Roti Unyil Venus in order to have a strong image, be known easily and stick on the people’s mind. The design method which is going to be used is a direct interview with the relevant subject through a book towards design theories used , references from people, and internet. The expected result is to give a design, strong image and new modern values thus the company can compete with the other competitors which have been greatly increasing in the culinary world in Bogor city. To sum up, it is for redesigning the visual identity for the brand of Roti Unyil Venus so it can strengthen the value and renew it in order to be introduced to mass people which can increase the visual identity’s qualityof Roti Unyil Venus.

(2)

PENDAHULUAN

Setiap daerah biasanya memiliki makanan khas yang menarik dan unik yang menarik para konsumen untuk datang ke daerah tersebut.Makanan berat ataupun hanya sekedar cemilan selalu diminati para pecinta kuliner. Bogor menjadi salah satu kota yang sering dikunjungi terutama saat akhir pekan selain bogor yang lokasinya tidak terlalu jauh, Kota Bogor juga menjadi salah satu icon yang dikenal dengan jajanan khasnya yaitu roti unyil. Ada 1 pionir roti unyil di kota Bogor yang sudah banyak orang tau, Roti Unyil Venus namanya yang menjadi salah satu jajanan wajib baik bagi wisatawan mancanegara maupun wisatawan domestik ketika mereka berkunjung ke kota Bogor. Jajanan ini sangatlah unik karena bentuknya yang kecil dengan konsep ukuran roti yang tidak lebih dari 5 cm dan rasanya yang enak. Roti unyil ini tidak hanya menjual satu atau dua jenis rasa saja melainkan berbagai rasa dari rasa coklat, coklat keju, jagung susu, pisang sampai daging asap, sosis dan abon ayam.

Banyak produsen berpikir bagaimana caranya agar produk buatannya tersebut diminati oleh masyarakat.Rata-rata mereka lebih berfokus pada kualitas dan jumlah dari produk yang mereka jual.Namun, di samping itu masih ada hal yang harus diperhatikan yaitu kemasan.Kenyataannya mayoritas konsumen lebih tertarik untuk membeli suatu produk karena kemasannya yang menarik.Oleh sebab itu, diperlukan sebuah inovasi kemasan yang sesuai agar konsumen lebih tertarik untuk membeli produk tersebut.Seiring perkembangan jaman, semakin banyak muncul pesaing yang mengikuti konsep dari roti unyil. Karena dalam proses pembuatan roti yang mayoritas sudah banyak diketahui bahan dan prosesnya sehingga tidak menutup kemungkinan munculnya pesaing baru dengan kualitas yang lebih baik dan brand yang lebih di mata konsumen.

Konsep unity atau kesatuan tersebut tanpa kita sadari telah melekat dalam kehidupan sehari-hari, seperti desain rumah, ruang tamu, brosur, banner, lukisan, dan perhiasan. Segala sesuatu apabila ditunjang dengan keselarasan tampilan yang baik maka akan menimbulkan rasa nyaman bagi orang yang melihatnya. Sama halnya dalam mendesain kemasan makanan juga diperlukan keselarasan antara isi dan konsep desain yang ingin disampaikan kepada masyarakat umum.

Kesuksesan usaha Roti Unyil Venus ini ditandai dengan adanya cabang-cabang kecil dan dibukanya peluang reseller di sekitar kota Bogor dan Jakarta. Bahkan tidak sedikit orang yang meniru konsep dari roti unyil yaitu dengan konsep membuat roti dengan ukuran kecil. Melihat kenyataan akan tingginya tingkat persaingan dalam dunia kuliner dengan kebutuhan kemasan yang menarik maka demikian diperlukan suatu ide baru dalam merancang ulang desain produk yang sesuai kemasan. Diharapkan dengan kemasan yang menarik dapat meningkatkan penjualan dan pendapatan bagi pengusaha Roti Unyil Venus.

Merek didefinisikan sebagai kombinasi atribut-atribut, dikomunikasikan melalui nama atau simbol, yang dapat mempengaruhi proses pemilihan suatu produk atau layanan dibenak konsumen Saat ini keberadaan Roti Unyil Venus di Bogor telah dikenal sebagai salah satu jenis makanan sajian siap santap, tetapi brand yang dimiliki produk ini belum dapat membentuk citra perusahaan, mereka menganggap keberadaan merek tidak terlalu penting untuk kelangsungan penjulan produk. Sehingga kebanyakan konsumen hanya mengetahui jenis roti, tanpa mengenal brand pada roti, sedangkan sebuah brand adalah cerminan dari produk. Dengan media visual corporate identity seadanya (papan reklame, gerobak roti, kemasan kardus, plastik kemasan, bon pembelian) yang terdapat di toko penjualan, tidak dapat mewakili citra dari produk. Ketidak pahaman ini dijadikan peluang oleh pesaing dengan membuat produk sejenis dan brand yang dapat mengecohkan pelanggan untuk menentukan pilihan yang tepat terhadap produk yang akan dikonsumsi.

Roti Unyil Venus sebagai suatu perusahaan yang telah dikenal keberadaanya sudah seharusnya memiliki identitas visual yang dirancang dengan proses pengolahan data yang logis, rancangan logo, simbol, karakter, dan slogan sehingga tercipta suatu bentuk identitas yang baik. Untuk brand identity produk maka dibuatlah perbaikan bahkan pada identitas seperti : merek, label serta kemasan media pendukung lainnya khususnya media yang langsung dapat dirasakan oleh pelanggan.

(3)

METODE PENELITIAN

Wawancara langsung dengan manager dari Roti Unyil Venus, menganal lebih bagaimana sejarah dari proses terbentuknya toko roti tersebut, bagaimana proses pembuatan dari roti unyil dan perkembangannya yang sangat luar biasa dan menjadi fenomenal untuk bakery yang berlokasikan di Kota Bogor. Dengan demikian didapatkan informasi yang akurat langsung dari narasumber yang terpercaya dan mengetahui benar hal-hal tentang Roti Unyil Venus. Selain itu melalui studi literatur buku maupun literatur internet. Penulis mencari informasi tambahan informasi melalui literatur internet. Diantaranya informasi mengenai seberapa banyak warga Bogor yang mengetahui Roti Unyil Venus, bagaimana komentar dari orang-orang yang pernah menikmati rotit ersebut, serta melihat bagaimana media, jejaring sosial, maupun komunitas pecinta kuliner di dunia maya meliput Roti Unyil Venus.

Usaha keluarga yang mulai dirintis pada tahun 1992, oleh dua orang bersaudara yaitu Ny.Giok dan Hendra pemilik perusahaan keluarga roti unyil Venus, yang saat ini semua tanggung jawab diserahkan kepada Bapak Hendra sebagai kepala perusahaan. Awalnya ukuran roti yang dibuat berukuran standar roti, tetapi karena keinginan membuat bentuk dan rasa roti yang beda dari biasanya dua bersaudara ini mencoba membuat roti aneka rasa dengan ukuran kecil tidak lebih dari 5 cm, dengan memiliki lima orang pegawai awalnya keberadaan roti unyil mulai diketahui oleh masyarakat Bogor waktu itu, sampai akhirnya dengan promosi produk yang dilakukan melalui pelanggan tetap (mulut ke mulut) roti unyil menjadi salah satu makanan siap saji yang mulai diakui keberadaanya. Melihat penjualan roti unyil yang terus meningkat bahan dasar pembuatan roti mulai dilirik oleh para sponsor seperti Bogasari pada tepung terigu dan Kraft single untuk rasa roti keju.

Visi dan Misi perusahaan :

Visi, memberikan yang terbaik kepada pelanggan, dengan tetap mempertahankan kulitas

rasa.

Misi, menjadi perusahaan roti yang dapat berkembang lebih luas lagi, menjadi terdepan

dan nomor satu.

Roti Unyil Venus adalah nama yang diberikan kepada produk sebuah roti dengan ukuran kecil, adapun maksud dari pemberian nama roti unyil venus adalah :

Unyil , adalah metafora yang menjadi sebuatan untuk sesuatu yang berbentuk kecil, nama

Unyil sendiri berasal dari nama tokoh film rakyat anak Indonesia yang popular pada tahun 1980an karakter unyil identik dengan kecil, mungil, unik, lucu, anak-anak. Karakter yang dimiliki oleh tokoh Unyil memiliki kesamaan dengan karakter produk yang dibuat, yaitu kecil, setiap bentuknya unik, yang kemudian dijadikan nama roti oleh perusahaan untuk jenis roti kecil, pemakaian nama unyil juga dipakai agar nama produk lebih mudah diingat karena mengambil dari nama tokoh film yang tidak asing lagi ditelinga masyarakat.

Venus , menjadi nama perusahaan sekaligus nama produk. Typografi yang dipakai berjenis

sanserif(huruf yang tidak memiliki kait pada bagian ujungnya). Nama venus diambil kerena venus adalah bintang paling terang setelah matahari dan bulan. Seperti venus, perusahaan ini ingin selalu lebih terlihat, bercahaya, terdepan dengan kualitas produk yang lebih baik. Warna identitas produk dan perusahaan yaitu merah yang memiliki artinya semangat, berani, menarik perhatian, perusahaan ingin terus berkembang lebih besar lagi.

(4)

Re-brandingkarena logo awal untuk sebuah perusahaan yang bergerak dibidang bakerytidak menarik minat konsumen, dari keterbacaan untuk yang tidak mengerti akan sulit terbaca. Logo lama yang memiliki warna dan styleyang sudah tidak modern.Ada juga kata yang digunakan kurang cocok untuk produk makanan yaitu kata obat pengawet yang padahal jika ingin menekankan produk tersebut sehat alangkah lebih baik tidak menggunakan kata obat karena secara gambaran kata obat itu terkandung berbagai bahan kimia. Untuk perkembangan semakin maju maka desain yang baik dan modern selain untuk persaingan dengan produk yang sama dari bakery lain secara brand akan memberikan kesan baru dan diharapkan secara penjualan akan semakin meningkat.

Berikut adalah hasil dari penilitian yang berupa SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, dan Threats) Venus Bakery :

Kekuatan (Strength)

• Variasi rasa yang lebih banyak. • Fresh from the oven.

• Memiliki rasa dan aroma yang istimewa. • Tanpa bahan pengawet.

• Bentuk roti yang unik.

Sudah menjadi brand image untuk wisatawan Bogor.

Kelemahan (Weakness)

• Produk hanya bertahan tiga hari.

• Tidak memiliki hak cipta pada nama jenis produk.

• Banyak yang meniru dari warna dari logo sampai model garis kemasan.

Peluang (Opportunity)

• Semakin banyaknya jumlah komunitas pecinta jajanan/kuliner. • Semakin berkembangnya budaya kuliner di kota Bogor.

Ancaman (Threat)

• Semakin banyak kompetitor yang dapat mengancam keberadaan produk. • Tidak adanya perlindungan hak cipta terhadap merek.

(5)

HASIL DAN PEMBAHASAN DESAIN

Logogram

Menggunakan konsep natural dan di desain dengan diumpakan dengan konsep gandum dan disederhanakan dengan menggunakan warna coklat karena dengan warna coklat kesan natural terlihat sehat dan simpel. Makna dari logo yang alami dan simple.

Logotype

Logotype pada Venus bakery menggunakan jenis huruf dasar dan lebih simpel tidak terlalu ramai tapi terlihat lebih modern.

Supergraphic

Supergraphic yang digunakan ilustrasi dari gandum.

Tagline

(6)

5.1 Kartu Nama

Nota Pembayaran

Nota pembayaran dengan desain ukuran standard warna coklat tetap untuk desain sehingga kesan alami tetap terlihat.

(7)

5.2 Seragam , Topi, Apron Chef

Identitas Member

Untuk identitas member digunakan desain yang simple dengan menambahkan gabungan dari supergraphic yang digunakan.

(8)

`

Layout yang digunakan menggunakan dasar putih lalu dibagian bawah dari layout menambahkan supergraphic bentuk sederhana dari gandum. Ada beberapa layout yang digunakan ada beberapa pilihan, layout digunakan sesuai dengan kebutuhan. Semua layout yang digunakan tetap menggunakan warna dasar coklat sampai coklat tua.

(9)
(10)

SIMPULAN DAN SARAN

Simpulan

Identitas visual suatu perusahaan adalah bagian yang tidak dapat dipisahkan dari identitas perusahaan secara keseluruhan.Karena identitas visual sebuah perusahaan adalah dasar terbentuknya citra perusahaan di mata masyarakat umum, dengan adanya konsistensi dari penerapan identitas yang harus ada kesinambungan dan dijaga.

Dalam mendesain sebuah konsep identitas visual diperlukan konsep yang jelas dan kuat dengan nilai imajinasi sehingga setiap karya mempunyai nilai. Dari proses yang dilakukan dari riset awal menemukan permasalahan dari sebuah desain yang diperbaiki sehingga mendapatkan nilai yang lebih baik sehingga meningkatkan nilai jual. Karena proses yang menentukan sebuah nilai dari karya desain.

Saran

Dengan adanya perancangan ulang identitas visual venusbakeryyang baru agar pengaplikasiannya tetap konsisten dan meningkatkan nilai jual daris sebuah desain dan menguatkan konsep. Adanya konsistensi tersebut untuk mencegah adanya kesalahan interpretasi public terhadap perusahaan.

(11)

DAFTAR PUSTAKA

CV Panduan Wisata Tour & Travel. (n.d.). Roti Unyil Roti Mungil Khas Bogor. February 24, 2015 http://kuliner.panduanwisata.id/indonesia/roti-unyil-roti-mungil-khas-bogor/

Prihadi, Ceppi. (2014). Roti Unyil Si Mungil Nan Lezat dari Bogor. February 24, 2015. http://ceppi-prihadi.blogspot.com/2014/02/roti-unyilsi-mungil-nan-lezat-dari-bogor.html

Rustan, Surianto. (2009). Layout Dasar & Penerapannya. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama. _____. (2009). Mendesain Logo. Jakarta: PT.Gramedia Pustaka Utama.

Shimp, Terence A. (2005). Periklanan Promosi. Jakarta: Erlangga.

Sumarwan, Ujang. (2011). Perilaku Konsumen: Teori dan Penerapannya Dalam Pemasaran. Jakarta: PT. Ghalia Indonesia.

Susanto, A.B. & Wijanarko, H. (2004). Power Branding: Membangun Merk Unggul. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Sutisna. (2011). Buku Perilaku Konsumen dan Pemasaran. Jakarta: Erlangga. Wheeler, Alina. 2009. Designing Brand Identity. Canada: John Wiley & Sons, Inc.

Roti Unyil Venus. (n.d.). February 24, 2015 http://wisatakuliner.com/kuliner/pusat-oleh-oleh/item/roti-unyil-venus.html

Dasar-Dasar Desain atau Insur Rupa (n.d.). February 24, 2015 http://www.dumetschool.com/blog/Dasar-Dasar-Desain-atau-Unsur-Rupa

Point of Purchase Marketing. (n.d.). February 24, 2015 http://purwasuka.web.id/23/12/2008/point-of-purchase-marketing/

Pengertian Dasar Pastry-Bakery (n.d.). February 24, 2015

(12)

RIWAYAT PENULIS

Yulianti, lahir di kota Bogor, pada 3 Juli 1993. Penulis menamatkan pendidikan S1 di Universitas

Referensi

Dokumen terkait

keberhasilan, tetapi banyak pula yang berakhir dengan kegagalan. B.Saran Gerakan Kiri di Klaten pada tahun 1960-an memang kontroversial. Di satu sisi, berbagai pihak yang berkuasa,

Yang memberi ilmu, inspirasi dan kemuliaan, karena atas rahmat dan ridho-Nya, penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul ” PENGARUH TERAK SEBAGAI AGREGAT

Industri Besar adalah perusahaan industri yang mempunyai pekerja 100 orang atau lebih, Industri Sedang mempunyai pekerja 20 orang sampai 99 orang pekerja,

Penelitian ini bertujuan mengembangkan rancang bangun teknologi kolektor surya berlubang tanpa kaca transpamn unhrk mengeringkan daun gaharu menjadi teh gaharu untuk

Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Model Prediksi Produksi Air PDAM yang melibatkan variabel yang lebih komprehensif dengan interval bulanan menggunakan

(2) Apabila berdasarkan hasil audit sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dinyatakan bahwa jumlah dana pelaksanaan penyelenggaraan kewajiban pelayanan publik lebih besar dari jumlah

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran perjanjian ini, dalam rangka mencapai target kinerja jangka menengah seperti yang

Siswa mendapat teks tettang masalah bahwa daya beli masyarakat sedang lesu, atas dasar teks yang dibacanya peserta didikan,. - membuat kesimpulan masalah ekonomi yang