LAPORAN TUGAS MANAJEMEN PEMASARAN
PERUSAHAAN APPLE INC
Disusun Oleh :
IBNU CAESAR / 1106130039
MUHAMMAD FIRSON DESTADIAWAN / 1106132033
GITA RIESTA / 1106134197
KURNIA KUSUMANDARI / 1106132031
RIMA DEVIANI / 1106130037
S1 SISTEM INFORMASI
FAKULTAS REKAYASA INDUSTRI
TELKOM UNIVERSITY
BANDUNG
2015
PROFIL PERUSAHAAN
Apple, Inc. yang sebelumnya bernama Apple Computer, Inc ini adalah sebuah perusahaan yang terletak di daerah Silicon Valley, Cupertino, California, yang bergerak dalam bidang teknologi komputer. Apple membantu revolusi komputer pribadi pada tahun 1970-an dengan produknya Apple II dan memajukannya sejak tahun 1980-an hingga sekarang dengan Macintosh. Apple terkenal akan perangkat keras ciptaannya seperti iMac, Macbook, perangkat pemutar lagu yaitu iPod dan telepon genggam iPhone. Beberapa perangkat lunak ciptaanya mampu bersaing di bidang kreatif seperti penyunting video Final Cut Pro, penyunting suara Logic Pro dan pemutar lagu iTunes yang sekaligus berfungsi sebagai toko lagu online.
Steve Wozniak adalah seorang hacker elektronik. Pada tahun 1975 dia bekerja di Hewlett-Packard dan membantu temannya Steve Jobs mendisain video game untuk Atari. Wozniak telah membeli computer time yang bermacam jenis minicomputer dan di beli oleh Call Computer sebuah perusahaan timesharing. Komputer pada saat itu mayoritas berbasis kertas. Wozniak melihat sebuah artikel di majalah bernama Popular Electronics edisi 1975 yang berisikan bagaimana cara untuk membuat terminal komputer sendiri. Menggunakan alat-alat yang dapat dibeli di toko. Wozniak merancang dan membuat komputer bernama Computer Conversor. Video teletype yang bisa dipakai untuk mengakses minicomputer di Call Computers.
Pada tahun 1975 Wozniak mulai menghadiri pertemuan sebuah klub bernama Homebrew Computer Club. Microcomputer baru seperti Altair 8800 dan IMSAI menginspirasinya untuk memasang sebuah mikroprosesor pada video teletype untuk menjadikannya sebuah unit komputer yang lengkap. Dengan menggunakan berbagai cara termasuk meminjam ruangan dari teman dan keluarga serta menjual bermacam harta pribadi seperti kalkulator dan sebuah mobil VW Combi, memulung dan sedikit menipu. Jobs berhasil mendapatkan komponen-komponen yang dibutuhkan untuk produksi. Sementara Wozniak dan Wayne membuat komputer-komputer tersebut. Selesai dan dikirim pada bulan Juni, mereka dibayar sesuai janji oleh Paul Terrell. Pada akhirnya 200 unit Apple I diproduksi.
Dengan pendapatan dari penjualan Apple I, dia bisa memulai produksi komputer yang lebih canggih yaitu Apple II. Apple II diperkenalkan kepada publik pada West Coast Computer Faire pada bulan April 1977. Perbedaan utama dengan Apple I adalah tampilan TV yang didesign total, di mana tampilan disimpan di memori. Dengan cara ini monitor tidak hanya bisa menampilkan teks tetapi dapat menampilkan gambar dan warna.
Setelah kegagalan Macintosh Portable pada tahun 1989 Apple mencoba memperkenalkan sebuah komputer portabel yang lebih populer PowerBook di awal dekade 1990. Generasi pertama produk ini dirancang bersama Sony dan memberikan layout untuk komputer portabel yang masih dipakai sampai saat ini. Engsel belakang untuk mendukung layar, keyboard yang diletakkan menjorok ke belakang dan trackball yang kemudian menjadi trackpad diposisikan di depan keyboard tersebut.
Di awal tahun 2002, Apple mengeluarkan iMac G4. Komputer ini memiliki bagian dasar yang separuh bulat dan layar datar yang ditopang dengan leher yang bisa digerakkan. Model ini diberhentikan di musim panas 2004. Pada Januari 2007, Apple memasuki pasar telepon genggam dengan memperkenalkan iPhone yang dirilis pada tanggal 29 Juni 2007 di AS.
Pada tahun berikutnya Apple memperkanalkan iPhone 5 dengan layar yang sedikit lebih besar dari sebelumnya yaitu iPhone 4S. Walaupun banyak orang tidak menduga akan masa depan Apple pasca di tinggalkan Steve Jobs, namun dengan percaya diri Tim Cook mulai menunjukan kehebatan dirinya dengan menaikkan harga saham perusahaan yang mencapai $768 per lembar.
Dan pada tahun 2013 Apple memperkenalkan dua unit iPhone sekaligus, iPhone 5S dengan fitur sidik jari dan iPhone 5C dengan berbagai warna-warni. Kemudian pada ajang WWDC 2014 Tim Cook memperkenalkan 2 buah unit iPhone dengan layar jumbo yang di sebut sebagai iPhone 6 (4.7inc) & iPhone 6 plus (5.5inc). selain duo iPhone, Tim Cook juga meluncurkan Apple Watch sebagi jam tangan pintar dan sistem pembayaran digital yang dinamakan Apple Pay.
iMac
iMac adalah salah satu produk komputer andalan Apple yang menggunakan konsep All in One PC atau AIO PC yang menawarkan fungsi dan fitur yang sama lengkapnya dengan komputer desktop. iMac berukuran sangat tipis, menawarkan prosesor Intel Core generasi keempat grafis yang lebih cepat, dan Wi-Fi ultra cepat 802.11ac.
MacBook
MacBook adalah seri komputer Macintosh yang diproduksi oleh Apple. Selain MacBook, Apple juga menawarkan MacBook Air dan MacBook Pro. Laptop Mac dirancang secara keseluruhan agar tidak bersuara dan memiliki performa yang efisien. Dimulai dengan prosesor Intel Core M generasi kelima yang hanya membutuhkan daya 5 watt dan dibuat semakin efisien dengan mengoptimalkan di OS X Yosemite. Prosesor dan OS X hanya membutuhkan sedikit energi dan membuat sistem menghasilkan panas yang lebih sedikit sehingga tak perlu kipas untuk mendinginkan komputer.
iPad
iPad adalah sebuah produk komputer tablet buatan Apple yang memiliki bentuk tampilan yang hampir serupa dengan iPod Touch dan iPhone hanya ukurannya lebih besar dibandingkan kedua produk tersebut. iPad memiliki keandalan dan portabilitas yang membuka berbagai kemungkinan yang akan mengubah cara dalam melakukan hal-hal yang kita senangi. Seperti berpergian, mendekorasi rumah atau menjalankan usaha kecil karena ada banyak fitur bawaan andal dan lebih dari 800.000 aplikasi yang didesain untuk membantu memanfaatkan keandalan tersebut, ke mana pun kita membawa iPad.
iPhone
iPhone adalah produk ponsel buatan Apple. Perangkat keras dan perangkat lunak pada iPhone saling mendukung membuka kemungkinan yang benar-benar baru. Aplikasi yang dihadirkan dalam iOS akan memaksimalkan fitur perangkat keras seperti prosesor dual-core, grafis terakselerasi, antena nirkabel. Dapat berbagi kontak, video, dan foto dengan rekan kerja terdekat dengan beberapa ketuk menggunakan AirDrop.
iPod
iPod adalah merek serangkaian perangkat pemutar media digital yang dirancang dan dijual oleh Apple. Apple mendesain iPod untuk bekerja dengan iTunes yang memungkinkan penggunanya untuk mengatur koleksi musiknya di komputer dan iPod. iTunes bisa secara langsung menyelaraskan sebuah iPod dengan koleksi lagu tertentu atau dengan seluruh koleksi yang dimiliki penggunanya pada saat iPod tersebut disambung dengan sebuah komputer.
iWatch
iWatch adalah jam tangan pintar produksi Apple yang menggabungkan fungsi ponsel dengan sebuah jam tangan. Apple menambahkan fungsi jam tangan sebagai penerima panggilan atau pesan masuk yang tertuju pada nomor ponsel. Jadi tidak perlu menjangkau ponsel untuk menerima panggilan atau pesan masuk. Kemampuan menarik lainnya seperti pemutar musik, tersedianya memori penyimpanan mencapai 16 Gb memungkinkan menyimpan banyak file.
DASAR SEGMENTASI PASAR KONSUMEN 1. Segmentasi Psikografis
Psikografis adalah ilmu untuk menggunakan psikologi dan demografi guna lebih memahami konsumen. Dalam segmentasi psikografis, pembeli dibagi menjadi berbagai kelompok berdasarkan sifat psikologis/kepribadian, gaya hidup, atau nilai. Orang-orang di dalam kelompok demografi yang sama bisa memiliki profil psikografis yang sangat berbeda.
Salah satu sistem klasifikasi paling terkenal yang tersedia secara komersial berdasarkan pengukuran psikografis adalah kerangka kerja SRI Consulting Business Intelligence’s (SRIC-BI) VALSTM . VALS, menekankan nilai dan gaya hidup, menggolongkan orang dewasa menjadi delapan kelompok utama berdasarkan respons terhadap kuesioner yang menampilkan 4 pertanyaan demografis dan 35 pertanyaan sikap.
Dimensi utama kerangka kerja segmentasi VALS adalah motivasi konsumen (dimensi horizontal) dan sumber daya konsumen (dimensi vertical). Konsumen terinspirasi oleh satu dari tiga motivasi utama : idealisme, pencapaian, dan ekspresi diri. Konsumen yang terutama dimotivasi oleh idealisme di tuntun oleh pengetahuan dan prinsip. Konsumen yang dimotivasi oleh pencapaian mencari produk dan jasa yang menunjukkan keberhasilan kepada teman-temannya. Konsumen yang motivasinya adalah ekspresi diri menginginkan kegiatan sosial atau fisik, keragaman, dan resiko.
Tingkat sumber daya yang berbeda meningkatkan atau membatasi ekspresi seseorang atas motivasi utamanya.
Empat kelompok dengan sumber daya yang lebih tinggi adalah:
a. Penemu, orang-orang yang berhasil, canggih, aktif, “memegang kendali” dengan harga diri yang tinggi. Pembelian sering kali mencerminkan selera terdidik untuk pada produk dan jasa berorientasi ceruk yang relatif mewah.
b. Pemikir, orang-orang yang matang, puas, dan reflektif yang termotivasi oleh idealisme dan menghargai ketertiban, pengetahuan, dan tanggung jawab. Mereka mencari durabilitas, fungsionalitas, dan nilai dalam produk. c. Pencapai, orang-orang yang berhasil, berorientasi pada tujuan yang fokus pada karier dan keluarga. Mereka menyukai produk mahal yang mendemonstrasikan keberhasilan kepada teman-temannya.
d. Orang yang mengalami, orang-orang muda, antusias, dan impulsif yang mencari keragaman dan kesenangan. Mereka menghabiskan proporsi pendapatan yang cukup tinggi untuk pakaian, hiburan, dan bersosialisasi. Empat kelompok dengan sumber daya rendah adalah:
a. Penganut, orang-orang konservatif, konvensional, dan tradisional dengan keyakinan konkret. Mereka lebih menyukai produk yang dikenal dan setia kepada merek terkenal.
b. Pekerja keras, orang-orang yang trendi dan suka bersenang-senang dengan sumber daya terbatas. Mereka menyukai produk bergaya yang meniru pembelian konsumen dengan kekayaan materi yang lebih besar. c. Pembuat, orang-orang yang praktis, rendah hati, mandiri yang suka
bekerja dengan tangan mereka. Mereka mencari produk dengan tujuan yang praktis atau fungsional.
d. Bertahan hidup, orang-orang tua dan pasif yang mengkhawatirkan perubahan. Mereka setia dengan merek favorit mereka.
2. Data pendukung dan penjelasan
a. Alasan orang Indonesia lebih memilih Iphone - Aplikasi yang Selalu Hadir Lebih Dulu
Jika dibandingkan dengan OS tetangga yaitu android iPhone atau iOS memang lebih unggul dalam hal ini, bagi mereka yang tidak suka menunggu mungkin inilah mengapa lebih memilih iPhone daripada yang lain.
- Desain Elegan
Siapa yang tidak setuju dengan hal ini? walau memang ada jenis smartphone yang lebih keren dan elegan tampilan batang tubuhnya seperti Sony namun itu tidak cukup untuk menanding iPhone. Dari generasi ke generasi iPhone semakin canggih dan semakin tipis, itulah yang membuat iPhone unggul di pasaran. Tapi jika mungkin dibandingkan lagi dengan sony iPhone masih bisa kalah. Tapi, soal elegan? siapa tahu.
- Airplay
Ini yang membuat iPhone berbeda, jauh sangat berbeda dengan yang lainnya. Yaitu Airplay. Untuk apa Airplay itu sebenarnya? ini adalah sebuah aplikasi pendukung yang dapat membuat penggunanya memindahkan aktivitasnya ke perangkat yang mendukung Airplay, seperti AppleTV, Macbook, atau iMac. DAN! biasanya dipakai juga oleh para Public Speaker untuk membantu mereka mempresentasikan bahannya.
- Harga Tidak Pernah Bohong
Apa maksudnya? Tidak seperti kebanyakan smartphone lain yang menjanjikan harga yang murah, namun kualitas yang rendah. Berbeda dengan iPhone. Ketika dinyatakan harga segitu, dan spesifikasi seperti itu, iPhone tidak akan mengecewakan. Namun mungkin memang bila untuk kalangan Mid-end harga iPhone yang tercangkup tinggi memang menjadi sesuatu yang berat.
Khususnya bagi para kaum wanita, mereka lebih menyukai iPhone daripada smartphone yang lain. Entah kenapa, coba lihat saja seberapa banyak teman kamu yang pakai iPhone, dan apakah kebanyakan dari mereka itu adalah perempuan? Mungkin sebagian menjawab tidak, namun sebagiannya akan menjawab ya. Kenapa wanita? Kenapa perempuan? Mungkin hal ini disebabkan kembali ke desain yang elegan namun simple, tidak terlalu banyak tombol yang merupakan keuntungan iPhone. Maksudnya di sini adalah iPhone memang hampir full touchscreen kan?
- Kamera & Kapasitas Penyimpanan
Hampir seluruh pengguna iPhone akan mengabadikan setiap momennya dengan menggunakan kamera, yang di mana memiliki keuntungan tersendiri dengan kapasitas penyimpanan yang besar. Tidak hanya itu kamera iPhone juga bisa dikatakan terbaik walau memang di luar sana masih ada smartphone dengan kamera yang lebih baik daripada iPhone. Tidak hanya itu saja, fitur panorama dalam kamera iPhone sangat mendukung, dan membuat para penggunanya terutama mereka yang selalu ingin mengabadikan setiap momen, menjadi lebih baik dan lebih dapat disimpan lebih lama.
- Anak Muda Banget
Percaya gak sih? Desain yang menawan, simple, dan membuat kamu menjadi lebih terlihat lebih muda dan lebih keren. Itulah yang membuat mengapa iPhone juara daripada smartphone yang lain. Coba saja kamu nongkrong di cafe sambil bermain iPhone, orang lain akan melihat dirimu dari sisi yang lebih muda.
b. Penjelasan
Berdasarkan data diatas jelas bahwa dasar segmentasi psikografis yang mempengaruhi pasar konsumen produk Apple. Seperti penjelasan di atas bahwa dasar segmentasi psikografis ini adalah ilmu untuk menggunakan psikologi dan demografi guna lebih memahami konsumen. Dan dalam segmentasi psikografis, pembeli dibagi menjadi berbagai kelompok berdasarkan sifat psikologis/kepribadian, gaya hidup, atau nilai.
Berdasarkan data diatas jelas bahwa gaya hidup yang merupakan salah satu faktor mengapa masyarakat Indonesia lebih memilih produk Apple dibandingkan dengan produk yang lain. Selain gaya hidup nilai yang diberikan produk Apple kepada pelanggannya juga merupakan salah satu faktor karena orang yang memiliki kecerdasan dan intelektual yang tinggi dapat membaca dan memahami nilai yang di berikan dari produk Apple itu sendiri, sebagai contoh Iphone yang memiliki desain yang elegan dan OS yang lebih baik dibandingkan dengan kompetitor lainnya membuat orang yang memiliki wawasan dan intelektual yang tinggilebih memilih produk Apple dibandingkan dengan merk yang lain.
POLA PASAR SASARAN
Pola pasar sasaran yang dimiliki apple yaitu cakupan pasar penuh, dimana apple berusaha untuk melayani semua kelompok atau kalangan pelanggan dengan semua produk yang diperlukan.
Ada 2 jenis strategi umum pada pola pasar sasaran yaitu diferensiasi dan terdiferensiasi. Apple termasuk adalam pola pasar terdiferensiasi dimana apple berusaha beroperasi pada beberapa segmen pasar dimana apple merangcang produk yang berbeda untuk beberapa segmen. PROFIL PASAR Profil Pasar Produk(Apple) Remaja | Pendapatan rendah – sekolah (SMP,SMA) | Gaya hidup remaja hemat
Remaja – Dewasa | Pendapatan menengah –
kuliah / pegawai muda | Gaya hidup kelas
menengah
Dewasa – Usia Mapan | Pendapatan tinggi – pegawai mapan | Gaya
hidup kelas menegah atas (Arsitektur, Desaigner) Laptop Macbook, Macpro Smartphone Iphone Smart watch I Watch Tablet Ipad Audio Player Ipod
STRATEGI DIFERENSIASI DAN POSITIONING
Diferensiasi merupakan proses pembuatan produk yang unik atau berbeda dengan yang lain yang lebih unggul. Produk yang dijual biasanya produk dengan jumlah varian yang sedikit. Positioning merupakan tindakan untuk menempatkan posisi bersaing produk dan bauran pemasaran yang tepat pada setiap pasar sasarannya. Jadi, strategi diferensiasi dan positioning merupakan suatu langkah atau tindakan perusahaan dalam menempatkan produknya untuk bersaing dengan perusahaan yang lain dengan cara membuat produknya menjadi lebih unik dan berbeda serta lebih unggul dibandingkan dengan perusahaan yang lain. Produk yang ditawarkan biasanya memiliki variasi yang seditik serta diferensiasinya tinggi.
Jenis strategi diferensiasi ada 4, yaitu : 1. Diferensiasi produk
2. Diferensiasi jasa 3. Diferensiasi personil 4. Diferensiasi citra
Pada perusahaan Apple, strategi diferensiasi yang digunakan adalah berupa strategi diferensiasi produk yang meliputi :
1. Bentuk
Produk Apple memiliki kelebihan pada bentuk disetiap produknya ü Iphone
Produk Apple seperti iphone memiliki jumlah varian yang banyak. Namun disetiap jenisnya iphone selalu dibuat dengan bentuk yang tipis, kokoh, serta bervariasi setiap tipenya.
ü Macbook
Bentuk macbook sangat presisi, lebih dibandingkan dengan ukuran laptop pada umumnya, sehingga lebih ringan dibawa.
ü Iwatch
Pada iwatch bentuknya yang sangat unik dan menggunakan bahan yang kuat dan anti gores pada layar jamnya, serta jenis tali yang digunakan disetiap jenis smartwatchnya berbeda.
2. Fitur
Fitur merupakan fasilitas yang dimiliki oleh suatu produk ü Iphone
- Applepay : Apple Pay adalah sebuah sistem pembayaran via perangkat mobile dari smartphone iPhone. Sistem pembayaran yang akan semakin memudahkan pengguna untuk melakukan transaksi keuangan.
- TouchId : TouchID pada iPhone bisa digunakan untuk sistem keamanan dan juga untuk melakukan pembayaran via Apple Pay.
- Kamera berkualitas DSLR
- iOS : operating system pada apple lebih aman dibandingkan dengan OS yang lain, serta pada iOS pengguna dapat mendowload aplikasi yang lebih banyak dan terbaru dibandingkan dengan OS yang lain.
ü Macbook
- Trackpad : track pad pada macbook lebih besar sehingga lebih nyaman digunakan
- Keyboard : keyboard pada macbook memiliki sistem penerangan yang otomatis dapat menyesuaikan dengan kondisi cahaya sekitar dan jarak antar tombol lebar.
- LCD resolusi tinggi dan glossy
- OS ; lebiih mudah digunakan dibandingkan dengan OS yang lain. ü Iwatch
- Memori internal kapasitas 16GB : memori internal yang besar maka penyimpanan aplikasi dan data yang dimiliki lebih banyak ditampung.
- Bluetooth : Bluetooth pada iwatch bisa digunakan untuk transfer data dari smartwatch ke smartphone.
- Wi-Fi : memberikan kemudahan untuk koneksikan smartwatch dengan Wi-Fi yang ada disekitar.
3. Penyesuaian
Penyesuaian menjadi focus utama pada Operating system Apple. Contohnya pada iOS7, user interface apple berubah drastis menjadi lebih kaya, berwarna, dan futuristic.
4. Kualitas Kinerja ü Iphone
Sistem operasi Apple saat ini benar-benar user friendly dan memberikan pengalaman smartphone berkualitas yang mungkin memiliki ekosistem terbaik. Apple sendiri memiliki kontrol atas hardware, software dan aplikasi, karena ada pemeriksaan kualitas yang ketat. Ekosistem yang besar memungkinkan kontrol sinkronisasi, berbagi, dan remote atas data rahasia dan pribadi.
ü Macbook
Sistem operasi pada macbook berbeda dengan sistem operasi pada umumnya (windows), karena macbook menggunakan sistem operasi yang berbasis unix tetapi dikustomisasi sehingga keamanannya lebih terjamin dan didukung dengan tapilan yang khas yaitu Apple.
ü Iwatch
Iwatch memiliki kinerja yang cukup baik, terbukti dengan adanya daya tahan baterai yang mencapai 18 jam penggunaan. Memang cukup baik, namun masih kalah apabila dibandingkan dengan Samsung gear yang mencapai 25 jam penggunaan.
5. Kualitas Kesesuaian
Banyak konsumen yang puas dengan produk Apple karena semua produk yang dikeluarkan selalu konsisten dan sesuai dengan standard dan spesifikasi yang dijanjikan.
6. Ketahanan
Secara umum produk yang dikeluarkan oleh perusahaan Apple memiliki kualitas yang baik, contohnya pada produk iphone dilenkapi dengan segel karet agar tahan lebih lama terhadap air dan debu.
7. Keandalan
Secara umum semua produk Apple memiliki garansi selama satu tahun yang diberikan oleh pihak Apple. Hal ini menandakan bahwa produk yang bersangkutan memiliki kualitas yang memadai. Pengguna bisa melakukan klaim garansi dimanapun karena berlaku secara internasional, dan support yang diberikan terhadap produk.
8. Kemudahan Perbaikan
Semua produk Apple dilengkapi dengan software utility bawaan yang membantu memperbaiki kinerja produk Apple setiap saat. Contohnya, adanya fitur find my phone yang dapat membantu pengguna mencari iphone mereka saat hilang.
9. Gaya dan Desain
Memiliki gaya yang stylish, desain yang elegan, dan dilengkapi dengan kualitas bahan yang premium sehingga pengguna produk Apple akan terlihat memiliki kebanggan tersendiri.
DAFTAR PUSTAKA
[1]http://www.gadgetgaul.com/alasan-banyak-orang-memilih-iphone.html [2]https://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20111110010054AAQ2C00
[3]https://id.wikipedia.org/wiki/Apple_Inc. [4] Buku Kotler manajemen pemasaran