• Tidak ada hasil yang ditemukan

Analisis Hukum Mengenai Pembatalan Perkawinan (Putusan No.435 Pdt.G 2013 PA.Mdn)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Analisis Hukum Mengenai Pembatalan Perkawinan (Putusan No.435 Pdt.G 2013 PA.Mdn)"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

6

ABSTRAK

Azri Mulia Rezeki Margolang*

Ramlan Yusuf Rangkuti** Yefrizawati**

Melangsungkan perkawinan haruslah memenuhi syarat maupun rukun di dalam perkawinan. Syarat maupun rukun perkawinan yang sudah ditentukan terkadang diabaikan, hingga akhirnya tidak tertutup kemungkinan perkawinannya batal atau dibatalkan. Permasalahan dalam skripsi ini adalah faktor-faktor apakah yang menjadi penyebab terjadinya pembatalan dalam perkawinan, bagaimana pertimbangan hakim dalam pembatalan perkawinan, bagaimana akibat hukum pembatalan perkawinan.

Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan metode pendekatan yang dipergunakan adalah pendekatan yuridis normatif, yaitu pendekatan yang menggunakan peraturan perundang-undangan sebagai dasar pemecahan permasalahan yang dikemukakan. Data yang dipergunakan adalah data sekunder dan metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian kepustakaan (Library Research). Analisis data yang digunakan adalah kualitatif.

Faktor-faktor yang menjadi penyebab terjadinya pembatalan dalam perkawinan disebabkan adanya pemalsuan identitas. Tergugat II mengaku gadis, sedangkan sebenarnya adalah seorang janda. Selain itu juga terdapat pemalsuan data berkaitan dengan domisili yang tidak sesuai dengan yang sebenarnya. Faktor lainnya sehingga perkawinan tersebut dibatalkan adalah tidak dipenuhi rukun perkawinan yaitu yang bertindak sebagai wali nikah Tergugat II pada saat menikah dengan Tergugat I tersebut adalah wali hakim (P3N) yang berada di wilayah Kecamatan Medan Kota bukan ayah kandung Tergugat II. Pertimbangan hakim dalam perkara pembatalan perkawinan sesuai dengan putusan Nomor: 435/Pdt.G/2013/PA.Mdn adalaj pernikahan Tergugat I dengan Tergugat II terbukti telah dilaksanakan tanpa memenuhi ketentuan hukum yang berlaku, oleh karenanya berdasarkan Pasal 23 Undang-undang Nomor 1 Tahun 1974 jo Pasal 73 huruf c dan d Kompilasi Hukum Islam dan kaidah fiqh bahwa seseorang yang malaksanakan akad nikah tetapi kurang atau tidak terpenuhinya sebagian syarat-syaratnya, maka fasidlah nikahnya itu. Dengan pembatalan perkawinan tersebut, maka perkawinan tersebut tidak pernah ada. Akibat hukum pembatalan perkawinan mempunyai dampak hukum terhadap suami isteri yaitu diantara keduanya dianggap tidak pernah terjadi perkawinan.

Kata Kunci : Perkawinan, Pembatalan Perkawinan, Pemalsuan.

*Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara

**Dosen Pembimbing I Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara. *** Dosen Pembimbing II Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara

iv

Referensi

Dokumen terkait

2.2 Rechtzeitig vor der ersten Auszahlung aus dem Auf- stockungsbetrag wird der Darlehensnehmer der Kredit- anstalt in ihr genehmer Weise nachweisen, daB er alle

Masa bekerja juga dapat mempengaruhi penerimaan diri dalam menghadapi pensiun karena selama subyek bekerja dari awal karirnya hingga purnatugas atau masa pensiun datang jika mereka

Kurangnya minat siswa dalam mempelajari matematika disebabkan karena pendekatan pembelajaran yang digunakan guru masih konvensional sehingga menyebabkan siswa tidak

Ekowisata dilihat dari variabel kesempatan berusaha, penyerapan tenaga kerja, dan manajemen pengelolaan berpengaruh secara simultan terhadap kondisi ekonomi masyarakat,

1 Approval and ratification of the Company’s 2014 Annual Report, including the Activity Report of the Company, the Board of Commissioners Supervision Report, and

Areas newly planted with old planting material (old) and new planting material (new) at lower growth rates in supply in the Rest of the World (ROW) (low) and higher growth rates

Kebijakan Tata Kelola Perusahaan yang baik ini dipergunakan sebagai pedoman bagi perusahaan dan seluruh pekerja PT Catur Sentosa Adiprana Tbk dalam menjalankan

Subsequent authors discuss the available evidence about farmland conversion, legal aspects of land use, economics of farmland conversion, relationships between industrialization