• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENGEMBANGAN ALAT PENILAIAN BERBASIS KETERAMPILAN GENERIK SAINS PADA PRAKTIKUM STRUKTUR HEWAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PENGEMBANGAN ALAT PENILAIAN BERBASIS KETERAMPILAN GENERIK SAINS PADA PRAKTIKUM STRUKTUR HEWAN"

Copied!
6
0
0

Teks penuh

(1)

Seminar Nasional Pendidikan Sains II UKSW 2017

142

PENGEMBANGAN ALAT PENILAIAN BERBASIS

KETERAMPILAN GENERIK SAINS PADA PRAKTIKUM STRUKTUR HEWAN

Rahma Widiantie1, Lilis Lismaya2

1,2Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Kuningan

Email: rahmawidiantie@gmail.com ABSTRAK

Keterampilan generik sains merupakan keterampilan dasar yang harus dilatihkan dan dikembangkan pada mahasiswa khususnya mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi, dimana alat penilain yang dikembangkan juga harus disesuaikan dengan kompetensi yang ingin dicapai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan alat penilaian berbasis keterampilan generik sains (KGS) pada praktikum struktur hewan dan menganalisis profil KGS mahasiswa. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (Research &Development). Sampel penelitian untuk uji coba skala kecil adalah 10 orang dan uji coba skala luas adalah 27 mahasiswa yang menempuh praktikum struktur hewan. Hasil penelitian diawali hasil validasi ahli yang menunjukkan alat penilaian valid dan dapat digunakan dengan sedikit revisi. Hasil uji coba skala kecil adalah alat penilaian valid dan reliabel dengan kategori cukup tinggi. Sedangkan hasil uji coba skala luas adalah alat penilaian mempunyai validitas tinggi dan reliabilitas tinggi baik dari hasil ujian praktikum maupun proses praktikum serta laporan praktikum. Profil keterampilan generik sains mahasiswa adalah baik dengan rata-rata skor 9,5, dimana skor tertinggi pada indikator keterampilan pengamatan langsung dan skor terendah pada indikator inferensi logika. Alat penilaian yang dikembangkan juga efektif berdasarkan hasil analisis angket menunjukkan mahasiswa memberikan respon positif terhadap aplikasi alat penilaian. Kesimpulan dari penelitian ini adalah alat penilaian berbasis keterampilan generik sains adalah valid, reliabel dan efektif untuk diaplikasikan pada praktikum struktur hewan.

Kata kunci: alat penilaian, keterampilan generik sains, pengembangan, praktikum struktur hewan A. PENDAHULUAN

Biologi sebagai ilmu yang mencakup 3 aspek dasar, yaitu produk, proses dan sikap. Pembelajaran biologi harus dapat mengintegrasikan ketiga aspek tersebut sebagai satu kesatuan. Pembelajaran biologi selain menekankan pada pemahaman dan penguasaan konsep secara teoritis juga harus menekankan pada keterampilan mahasiswa dalam mengobservasi, merancang percobaan, menganalisis dan membuat kesimpulan, dimana aspek tersebut dapat difasilitasi pada kegiatan praktikum.

Pembelajaran biologi baik di sekolah maupun di perguruan tinggi tidak cukup hanya teori saja, tetapi memerlukan praktikum. Namun umumnya pembelajaran biologi hanya bersifat teoritis, melalui ceramah, diskusi dan penyelesaian soal, tanpa eksperimen atau demonstrasi (Depdiknas, 2002). Apabila di sekolah dan perguruan tinggi telah membiasakan praktikum dalam pembelajaran biologi seharusnya diikuti dengan alat penilaian yang komprehensif yang dapat menilai kegiatan peserta didik secara keseluruhan.

Praktikum merupakan kegiatan praktik yang dilakukan di laboratorium maupun di luar laboratorium untuk mencapai tujuan pembelajaran. Dalam pendidikan IPA, dalam hal ini adalah biologi praktikum merupakan bagian yang sangat penting dalam kegiatan belajar mengajar (Rahman, 2007). Praktikum merupakan wahana yang ideal untuk mengembangkan keterampilan generik, namun pada kegiatan praktikum kurang ditekankan pada pengembangan keterampilan generic mahasiswa. Keterampilan generic sains merupakan kemampuan dasar perpaduan antara pengetahuan dan keterampilan. Kemampuan tersebut tidak mengacu pada displin ilmu tertentu,namun dapat diaplikasikan pada berbagai bidang (Gibb dalam Rustaman. dkk, 2007).

Berdasarkan hasil observasi pelaksanaan pembelajaran mata kuliah struktur hewan khususnya praktikum selama ini yaitu belum ada alat penilaian yang menilai kegiatan praktikum mahasiswa selama satu semester. Kegiatan yang dimaksud adalah proses praktikum secara berkelompok dan individu, proses diskusi dalam menyelesaikan lembar kerja praktikum dan ujian praktikum. Proses praktikum sudah mulai dapat memfasilitasi keterampilan generic sains

(2)

Seminar Nasional Pendidikan Sains II UKSW 2017

143

mahasiswa namun belum terdapat alat penilaian yang sesuai dengan kompetensi yang akan dicapai. Praktikum mempunyai bobot yang cukup besar yaitu 30 % dari total keseluruhan nilai akhir mahasiswa, sehingga nilai praktikum akan memberikan dampak yang cukup besar terhadap hasil penilaian akhir mahasiswa pada mata kuliah struktur hewan. Dua hal di atas yang melatar belakangi perlunya dikembangkan alat penilaian praktikum struktur hewan yang berbasis keterampilan generic sains. Dengan dikembangkannya alat penilaian tersebut diharapkan dapat mempermudah dosen dalam memberikan penilaian terhadap kinerja dan hasil belajar mahasiswa berbasis keterampilan generic pada praktikum struktur hewan.

Bentuk upaya yang dapat dilakukan sehingga kegiatan praktikum sesuai dengan kompetensi yang akan dicapai adalah dengan melakukan pembenahan pada pembelajaran biologi dan penilaian yang bersifat komprehensif. Brotosiswoyo (2001) menyatakan bahwa hendaknnya model pembelajaran tidak hanya menekankan pada penguasaan konsep tetapi harus menekankan pada keterampilan berpikir, khususnya keterampilan berpikir tingkat tinggi , mengkomunikasikan proses dan hasil belajar serta keterampilan generic sains untuk diterapkan dalam menyelesaikan permasalahan. Pengembangan kemampuan generik tidak terlepas dari pengembangan kemampuan berpikir dan strategi kognitif peserta didik (Gibb, 2002).

Keterampilan generik merupakan keterampilan dasar yang perlu dimiliki oleh mahasiswa. Keterampilan generik dikenal pula dengan sebutan kemampuan kunci, atau kemampuan inti (core ability). Keterampilan generik ada yang secara spesifik berhubungan dengan pekerjaan seperti keterampilan menggunakan alat tertentu, ada yang relevan dengan aspek sosial seperti keterampilan berkomunikasi misalnya (Gibb, 2002). Keterampilan generic sains adalah kemampuan berfikir dan bertindak yang dimiliki peserta didik berdasarkan pengetahuan sains yang dimilikinya (Liliasari, 2007). Keterampilan generik adalah apa yang diacu Gagne sebagai “ strategi-strategi kognitif” dan apa yang disebut sebagai “pengetahuan yang tidak tergantung pada domain.” Jenis-jenis utama dari keterampilan generik adalah keterampilan berpikir (seperti teknik memecahkan masalah), strategi pembelajaran (seperti membuat mnemonik untuk membantu mengingat sesuatu), dan keterampilan metakognitif (seperti memonitor dan merevisi teknik memecahkan masalah atau teknik membuat mnemonik) (Gibb, 2002).

Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan alat penilaian berbasis keterampilan generik sains pada praktikum struktur hewan dan menganalisis profil keterampilan generik sains mahasiswa sehingga dapat digunakan sebagai bahan evaluasi untuk pengembangan praktikum selanjutnya.

B. METODE PENELITIAN

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research &Development) yang terdiri dari dua tujuan utama yaitu mengembangkan produk dan menguji keefektifan produk dalam mencapai tujuan (Borg & Gall, 2003). Produk yang dikembangkan dalam penelitian ini adalah perangkat alat penilaian berbasis keterampilan generic sains pada praktikum struktur hewan. Subyek yang digunakan dalam uji coba skala kecil berjumlah 10 orang mahasiswa yang telah menempuh mata kuliah Struktur Hewan. Pengambilan subjek dengan menggunakan teknik purposive sampling. Subjek pada uji coba skala luas menggunakan kelas yang sedang menempuh mata kuliah Struktur Hewan dengan jumlah mahasiswa 27 orang. Kriteria keberhasilan produk yang dikembangkan berdasarkan 2 kriteria yaitu validitas dan reliabilitas produk alat penilaian berbasis keterampilan generic sains yang dapat digunakan sebagai alat penilaian yang baik, apabila memiliki validitas dengan kriteria tinggi dan nilai reliabilitas minimal 0,6. Kriteria kedua yaitu keefektifan alat penilaian ketermpilan generic sains diperoleh dari respon mahasiswa, dikatakan efektif apabila rata-rata persentase respon dosen dan mahasiswa adalah > 80% memberikan respon positif.

(3)

Seminar Nasional Pendidikan Sains II UKSW 2017

144

Hasil penelitian diawali dengan hasil validasi ahli perangkat alat penilaian berbasis keterampilan generik sains (KGS) oleh validator yang ahli di bidang alat evaluasi dan struktur hewan. Hasil validasi ahli adalah alat penilaian dapat digunakan dengan sedikit revisi yang dihadirkan pada Tabel 1.

Tabel 1. Hasil validasi alat penilaian berbasis KGS

Hasil validasi ahli digunakan sebagai bahan untuk perbaikan alat penilaian kemudian dilakukan uji coba skala kecil pada 10 orang mahasiswa. Hasil analisis angket keterbacaan alat penilaian adalah valid dan dapat digunakan dengan sedikit revisi. Validitas alat penilain adalah cukup dan reliabilitasnya adalah tinggi. Sedangkan profil KGS mahasiswa uji coba skala kecil adalah baik. Hasil analisis uji coba skala kecil dihadirkan pada Tabel 2.

Tabel 2. Hasil Uji Validitas dan Relibilitas

No Uji Statistik Nilai Simpulan

1. Validitas 0,5 Cukup

2. Reliabilitas 0,6 Tinggi

3. Rata-rata skor KGS 10 Baik

Validitas dan reliabilitas alat penilaian berbasis KGS diketahui dari uji coba skala luas berdasarkan hasil validasi pakar dan uji coba skala kecil. Subjek uji coba skala luas adalah seluruh mahasiswa yang sedang menempuh mata kuliah Struktur Hewan yang berjumlah 27 orang mahasiswa. Tabel 3. berikut ini menjelaskan rangkuman hasil skor soal praktikum, asesmen kinerja KGS dan kriteria atau level KGS mahasiswa.

Tabel 3. Rangkuman Hasil Uji Coba Skala Luas

No Aspek Pengujian Rata-rata skor Simpulan

1. Skor soal praktikum 9,5 Baik

2. Asesmen kinerja 10 Baik

3. Keterampilan generic sains berdasarkan indikator pada soal: a.Pengamatan langsung

b.Pemodelan

c.Hubungan sebab akibat d.Inferensi logika

2,6 2,1 2,5 2,3 Baik Baik Baik Baik 4. Keterampilan generic sains berdasarkan indikator asesmen

kinerja:

a.Pengamatan langsung b. Pemodelan

c. Hubungan sebab akibat d. Inferensi logika 2,7 2,5 2,4 2,2 Baik Baik Baik Baik

Pengembangan alat penilaian berbasis KGS pada praktikum struktur hewan didasarkan pada analisis kebutuhan alat penilaian yang dapat digunakan untuk menilai dan menganalisis KGS siswa sebagai kemampuan dasar sains mahasiswa semester awal dalam hal ini adalah mahasiswa semester II sehingga pembelajaran tidak hanya menekankan pada penguasaan konsep, tetapi

No.

Validasi

Rata-rata

skor

Keterangan

1.

Validasi

konstruk

3,3

Valid

2.

Validasi isi

3,4

Valid

(4)

Seminar Nasional Pendidikan Sains II UKSW 2017

145

keterampilan berpikir, dalam hal ini adalah keterampilan generik sains yang merupakan keterampilan dasar ilmiah untuk diterapkan dalam menyelesaikan masalah kehidupan sehari-hari (Brotosiswojo, 2001). Alat penilaian ini dirancang untuk diaplikasikan pada praktikum struktur hewan karena praktikum merupakan aspek yang sangat penting dalam membantu penguasaan konsep mahasiswa dan Praktikum merupakan wahana yang ideal untuk mengembangkan keterampilan generik sains mahasiswa. Hasil tersebut diperjelas pada Gambar 1 di bawah ini.

Gambar 1. Keterampilan Generik Sains Mahasiswa Skala Besar

Hasil skor soal praktikum asesmen kinerja mahasiswa skala luas dilakukan uji validitas dan reliabilitas. hasil uji validitas soal praktikum pada kelas uji coba skala luas yaitu 0,71 dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan soal praktikum memiliki tingkat validitas yang termasuk dalam kategori tinggi. Hasil uji reliabilitas menunjukkan bahwa diperoleh nilai sebesar 0,77, dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan soal praktikum memiliki tingkat reliabilitas yang termasuk dalam kategori tinggi.Asesmen kinerja juga dilakukan uji validitas dan reliabilitas, hasilnya adalah Berdasarkan hasil uji validitas kelas uji coba skala luas diperoleh nilai korelasi antara skor butir dengan skor total sebesar 0,78, dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan asesmen kinerja kelas ujicoba skala luas memiliki tingkat validitas tinggi. Sedangkan Berdasarkan hasil uji reliabilitas asesmen kinerja kelas uji coba skala luas diperoleh nilai crobach alpha sebesar 0,79, dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan instrumen soal essai kelas ujicoba skala luas memiliki tingkat reliabilitas yang termasuk dalam kategori tinggi.

Sesuai dengan pendapat Murtiyasa (2001) dan Sudjana ( 2006) menyatakan bahwa alat penilaian dikatakan mempunyai kualitas yang baik apabila memenuhi syarat validitas, reliabilitas dan praktis. Validitas adalah alat penilaian mampu mengukur apa yang harus diukur, meliputi validitas isi dan konstruk. Reliabilitas adalah alat penilaian apabila dipergunakan kapanpun akan menunjukkan hasil yang relatif sama, sedangkan praktis adalah alat penilaian mudah dipergunakan dan dipahami oleh pengguna alat penilaian. Berdasarkan pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa alat penilaian berbasis KGS yang dikembangkan dalam penelitian ini mempunyai kualitas yang baik.

Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian yang telah dilakukan sebelumnya, yaitu (Haksani, 2013) hasil pengembangan perangkat asesmen berbasis keterampilan generik sains pada mata kuliah praktikum kimia dasar lanjut menghasilkan asesmen yang valid, reliabel dan efektif sehingga dapat diaplikasikan sebagai asesmen pada praktikum kimia dasar lanjut. Hasil penelitian sejalan juga dengan hasil penelitian (Jusniar,dkk, 2014) yang mengembangkan perangkat asesmen berbasis keterampilan generik sains pada mata kuliah praktikum kimia fisik dimana asesmen yang dikembangkan efektif dan praktis berdasarkan hasil analisis data penelitian. Hasil analisis KGS mahasiswa pada praktikum struktur hewan tersebut adalah mahasiswa cenderung mendapatkan skor tertinggi pada indikator pengamatan langsung baik melalui soal ujian maupun melalui asesmen kinerja, hal tersebut disebabkan karena mahasiswa termotivasi untuk melakukan pengamatan objek karena dihadapkan pada objek nyata sehingga hal tersebut juga akan lebih lama untuk diingat oleh mahasiswa. hasil analisis KGS mahasiswa terendah yaitu keterampilan hubungan sebab akibat dan yang paling rendah adalah inferensi logika karena pada

(5)

Seminar Nasional Pendidikan Sains II UKSW 2017

146

indikator sebab akibat mahasiswa harus melakukan analisis terhadap fenomena yang terjadi di alam yang dihadirkan pada permasalahan lembar kerja praktikum dihubungkan dengan hasil pengamatan praktikum dan kajian teoritis yang relevan. Sejalan dengan Rahman (2010) keterampilan pengamatan langsung memiliki nilai yang paling tinggi dan mudah untuk dikembangkan karena mahasiswa dihadapkan pada objek konkret yang teramati, mudah dipahami dan mudah diingat. Sedangkan keterampilan inferensi logika mahasiswa harus mampu melakukan evaluasi terhadap keseluruhan hasil eksperimen berdasarkan ciri-ciri class hewan coba kemudian membuat sebuah kesimpulan yang relevan.

Hasil penelitian ini sesuai dengan pernyataan Brotosiswoyo (2012) urutan ketermpilan generic sains dari urutan yang sukar dikembangkan ke urutan yang mudah dikembangkan adalah keterampilan generik inferensi logika, hubungan sebab akibat, pemodelan dan pengamatan langsung. Pernyataan tersebut sesuai dengan hasil penelitian bahwa skor tertinggi adalah indikator pengamatan langsung dan skor terendah adalah inferensi logika. Menurut Brotosiswojo (2012) inferensi logika dikategorikan sebagai keterampilan generic sains yang sulit dikembangkan.

Keefektifan perangkat alat penilaian berbasis KGS diperoleh dari data sekunder yang mendukung keefektifan perangkat alat penilaian berbasis KGS adalah respon mahasiswa terhadap aplikasi alat penilaian berbasis KGS pada praktikum struktur hewan. Tabel 4 menunjukkan rekapitulasi respon mahasiswa kelas uji coba skala luas.

Tabel 4. Rekapitulasi Respon Mahasiswa Terhadap Aplikasi Alat Penilaian Berbasis KGS

No Aspek Penilaian Rata-rata persentase Keterangan

1. Kalimat dalam soal 97% Jelas

2. Kesesuain soal dan lembar kerja praktikum dengan materi

70% Sesuai

3. Kendala dan respon mahasiswa terhadap aplikasi alat penilaian berbasis KGS

20,5% Sedikit kesulitan

4. Alat penilaian dapat memfasilitasi indikator KGS

97% Sesuai

5. Hubungan antara alat penilaian dengan KGS 100% Sesuai

Rata-rata respon keseluruhan 77 % Baik (positif )

Mahasiswa Program studi Pendidikan Biologi sangat antusias dalam melakukan kegiatan pengamatan terutama yang dilakukan pada objek nyata karena semkakin meningkatkan rasa ingin tahunya, dan mahasiswa juga antusias dalam membuat laporan praktikum berdasarkan eksperimen yang telah dilakukan, dimana pembuatan laporan praktikum tersebut dapat memfasilitai KGS dengan indikator pemodelan, hubungan sebab akibat dan inferensi logika sehingga menurut mereka alat penilaian tersebut dapat membantu meningkatkan KGSnya.

Keterampilan melaksanakan praktikum dan membuat laporan praktikum yang berbasis keterampilan generik sains pada kegiatan praktikum merupakan suatu keterampilan yang melibatkan aspek keterampilan intelektual, informasi verbal, keterampilan motorik dan sikap (Rahman, 2010). Mengembangkan kemampuan praktikum berarti pula mengembangkan kemampuan investigasi dan discovery yang penting untuk mahasiswa calon guru (Subiyanto, 1988).

D.KESIMPULAN

Penelitian ini menghasilkan perangkat alat penilaian berbasis keterampilan generic sains (KGS) pada praktikum struktur hewan yang terdiri dari pedoman penggunaan alat penilaian, soal ,asesmen kinerja dan pedoman penskoran. Perangkat alat penilaian yang dikembangkan mempunyai nilai validitas dan reliabilitas yang tinggi sehingga alat penilaian tersebut layak digunakan sebagai alat penilaian dengan kualitas baik. Alat penilaian berbasis KGS yang

(6)

Seminar Nasional Pendidikan Sains II UKSW 2017

147

dikembangkan efektif untuk mengukur keterampilan generic sains . Keefektifan alat penilaian berdasarkan mahasiswa yang memberikan respon positif terhadap aplikasi alat penilaian dalam praktikum. Profil keterampilan berpikir generik sains mahasiswa termasuk dalam kategori baik pada semua indikator melalui soal praktikum dan asesmen kinerja, dimana keterampilan tertinggi yaitu pengamatan langsung dan terendah adalah inferensi logika.

Saran dari penelitian ini adalah mahasiswa harus dibiasakan untuk menggunakan keterampilan generic sains pada semua materi praktikum pada beragam mata kuliah, dan alat penilaian yang dikembangkan selanjutnya hendaknya menilai lebih banyak indikator keterampilan generik sains.

E. DAFTAR PUSTAKA

Borg W. R dan Gall M. D. (2003). Educational Research An Introduction. NewYork:Von Hoffman Press, Inc.

Brotosiswoyo, B. S. (2001). Hakikat Pembelajaran MIPA Fisika Di Perguruan Tinggi. Jakarta: Pusat Antar Universitas Departemen Pendidikan Nasional.

Brown, B.L. (2002), Generic Skills In Career and Technical Education:Myth and Realitties no. 2

Dearing, R. (1997), The Summary Report of The National Comitte of Inquiry Into Higher Education, London, HMSO.

Edi,S, Sudarmin, dan Arif, W, (2014), Pengembangan Modul IPA Terpadu Tema Perubahan Zat Berbasis Discovery Untuk Meningkatkan Keterampilan Generik dan Hasil Belajar Siswa,

Unnes Science Education Journal, Prodi Pendidikan IPA FMIPA, Universitas Semarang Haladyna, T.M. (1997). Writing Test Item To Evaluate Higher Order Thinking. Boston: Allyn and

Bacon.

Jusniar, dkk. (2014). Pengembangan Perangkat Asesment Berbasis Keterampilan Generik Sains (KGS) Pada Mata Kuliah Praktikum Kimia FisikII, Jurnal Pendidikan Kimia, Universitas Negeri Makasar.

Rahman, T. (2007). Profil Kemampuan Generik Caton Guru dalam Membuat Laporan Praktikum. Jurnal Sosiohumanitas. 11, (1). 63 – 78.

Rustaman, et al. (2007). Peran Praktikum Dalam Membekali Kemampuan Generik Pada Calon Guru (Studi Kasus pada Praktikum Reguler Fisiologi Tumbuhan di LPTK). Bandung: Proceeding of The First International Seminar on Science Education.

Stasz,C, et al, (2001), Classroom That Work: Teaching Generic Skills in Academic and Vocational Setting . [on line], Tersedia: http//ncrve/Berkeley.edu.

Sudarmin. (2012). Keterampilan Generik Sains dan Penerapannya Dalam Pembelajaran Kimia Organik, Semarang, UNNES Press.

Gambar

Tabel 2. Hasil Uji Validitas dan Relibilitas
Gambar 1. Keterampilan Generik Sains Mahasiswa Skala Besar
Tabel 4.  Rekapitulasi Respon Mahasiswa Terhadap Aplikasi Alat Penilaian Berbasis KGS

Referensi

Dokumen terkait

Dalam upaya peningkatan motivasi belajar siswa dengan hasil belajar suatu mata pelajaran, sangat disadari sepenuhnya diperhadapkan pada kenyataan bahwa tidak semua

Tujuan dari penelitian ini adalah memanfaatkan serbuk ban sebagai pengganti sebagian pasir untuk mengetahui mutu yang tercapai sesuai dengan SNI 03-0691-1996 tentang paving

Setelah kajian dijalankan , beberapa cadangan kajian lanjutan boleh dijalankan bagi meningkatkan tahap integriti para guru yang melaksanakan PBS KSSR. Diantara

Pada akhir pembelajaran guru juga membantu siswa dalam menyimpulkan kegiatan pembelajaran yang sudah dilakukan. Guru juga memberikan klarifikasi dari masalah- masalah yang

Telukbetung Timur Kota Bandar Lampung Tahun 2018 secara umum pendamping Program Keluarga Harapan sudah melaksanakan tugas dan perannya dengan cukup optimal namun dalam

bagaimana perhitungan tariff pajak 10% dan jasa atau barang y ang kita gunakan diperoleh hasil yang menjawab Y A sebanyak 70% Mahasiswa dari 88 mahasiswa Hal ini menunjukkan bahwa

Manfaat yang di dapat dari penelitian ini adalah untuk memperbaiki kualitas citra BMP yang terkena noise dengan menggunakan metode median filtering, serta dapat

Hasil penelitian ini secara parsial menunjukkan bahwa, (1) profitabilitas (ROE) berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan (PBV), (2) keputusan investasi