• Tidak ada hasil yang ditemukan

Faktor Penyebab Kecelakaan kerja

Dalam dokumen skripsi (Halaman 42-52)

2. Cara modern atau cara ilmiah

2.7 Kecelakaan kerja

2.7.2 Faktor Penyebab Kecelakaan kerja

Teori domino yaitu teori yang menyatakan bahwa suatu kecelakaan tidak datang dengan sendirinya. Teori domino disempurnakan oleh Heinrich dan disempurnakan oleh Bird dan teori ini menyatakan hasil dari tindakan dan kondisi yang tidak aman merupakan faktor terjadinya kecelakaan dan hal tersebut dirangkai seperti kartu domino. (Baja. 2006).(37)

Gambar 2.1. Kartu Domino Heinrich yang dikembangkan olehFrank E. Bird dan George L. Germain

Gambar 2.2. Terjadinya Loss pada Teori Kartu Domino Heinrich yang dikembangkan oleh Frank E. Bird dan GeorgeL. Germain

30 International Loss Control Institut (ILCI) memperkenalkan salah satu model teori domino dan berdasarkan teori sederhana ini dinyatakan bahwa kecelakaan tidak datang dengan sendirinya, ada serangkaian peristiwa sebelumnya yang mendahului adanya suatu kecelakaan, dalam teori ini rangkaian peristiwa tersebut digambarkan sebagai rangkaian kartu domino (Sanggar Sarana Baja, 2006).(37) Menurut Sanggar Sarana Baja (2006) dalam teori domino memiliki lima faktor secara berurutan yang dapat menimbulkan cidera yaitu : (37)

1. Kurangnya Sistem Pengendalian (Lack of Control) Kurangnya kontrol merupakan urutan pertama menuju terjadinya kecelakaan yang dapat mengakibatkan kerugian. Kontrol merupakan salah satu fungsi utama dari manajemen yaitu: Planning, Organizing, Leading, dan Controling. Tanpa manajemen pengendalian yang kuat, penyebab kecelakaan dan rangkaian efek akan dimulai dan memicu faktor penyebab kerugian. Kurangnya pengendalian dapat disebabkan karena faktor :

1) Program yang tidakmemadai

2) Standar program yang tidakmemadai 3) Tidak memenuhistandar.(37)

2. Penyebab Dasar (BasicCause) 1) Faktor manusia

Terdiri dari kurangnya kemampuan fisik atau mental, kurangnya pengetahuan,keterampilan, strees atau tegang, atau motivasi yang keliru.

2) Faktor pekerjaan

Adanya standar kerja tidak cukup, rancang

31 bangun dan pemeliharaan yang tidak memadai, standar pembelian yang kurang atau lain-lain.(37) 3. Penyebab Langsung (ImmediateCause)

88% kecelakaan diakibatkan oleh tindakan yang tidak aman, 10% karena kondisi yang tidak aman dan 2% disebabkan oleh faktor yang tidak disebutkan (Budiono, 1990).(66) Unsafe Act dan Unsafe Condition menurut Budiono (1990) adalah sebagai berikut:(66)

1) Tindakan tidak aman (UnsafeAct)

Tindakan tidak aman adalah pelanggaran terhadap cara kerja yang aman yang mempunyai resiko terjadinya kecelakaan, antara lain:

1. Menjalankan sesuatu tanpa izin 2. Gagal mengingat atau mengamankan 3. Menjalankan sesuatu peralatan dengan kecepatan yang tidak sesuai

4. Tidak menggunakan alat-alat keselamatan kerja

5. Menggunakan peralatan dangan cara tidak benar

6. Tidak menggunakan alat pelindung diri 7. Cara memuat dan membongkar

tidak benar

8. Cara mengangkat yang tidak benar 9. Posisi yang tidak betul

10. Menggunakan peralatan yangrusak (Budiono, 1990)(66)

32 2) Kondisi tidak aman (Unsafe Condition)

Unsafe condition adalah kondisi fisik yang berbahaya dan keadaan yang berbahaya yang langsung membuka peluang terjadinya kecelakaan, antara lain:

1. Pengaman atau pelindung yang tidak cukup

2. Alat, peralatan atau bahan yang rusak 3. Penyumbatan

4. Sistem peringatan yang tidak memadai 5. Bahaya kebakaran dan peledakan 6. Kurang bersih

7. Kondisi yang berbahaya seperti: debu, gas, uap yang mengandung gas

8. Kebisingan yang berlebih

9. Kurangnya ventilasi dan penerangan.

(Budiono, 1990).(66) 4. Kejadian (Insiden)

Bila tindakan atau kondisi tidak aman tersebut tidak dilakukan kontrol maka akan menyebabkan insiden. Insiden adalah suatu kondisi yang dapat menyebabkan hampir terjadinya suatu kerugian meskipun kondisi bahaya belum benar-benar terjadi. Insiden dapat menyebabkan cidera fisik atau kerusakan benda digolongkan sesuai dengan tipe-tipe kecelakaan yang terjadi, seperti: terjatuh, terbentur, terpeleset, terperangkap, terkena listrik, panas, dingin, kebisingan dan bahaya lainya (Budiono, 1990).(66)

33 5. Kerugian (Loss)

Apabila keseluruhan urutan di atas terjadi, maka akan menyebabkan adanya kerugian terhadap manusia, harta benda dan akan mempengaruhi produktifitas dan kualitas kerja.

Kecelakaan akan mengakibatkan cidera dan atau mati, kerugian harta benda bahkan sangat mempengaruhi moral pekerja termasuk keluarganya (Baja, 2006).(37)

2.6.3 Three Main Factor Theory

Three Main Factor Theorydalam Khairunnisa (2017) menjelaskan bahwa three main factor theory merupakan teori yang memiliki tiga faktor yang menyebabkan kecelakaan kerja.

Ketiga faktor tersebut dapat diuraikan menjadi : (38) 1) Faktor Manusia

1. Usia

Berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia No.20 Tahun 2013 menjelaskan bahwa usia memiliki pengaruh yang sangat penting dalam terjadinya kecelakaan kerja. Produktifitas seseorang akan mengalami penurunan seiring bertambahnya usia, hal ini disebabkan adanya keterampilan- keterampilan fisik seperti kecepatan, kelenturan, kekuatan, dari koordinasi otot akan menurun dengan bertambahnya usia(UU RI, 2013).(39)

2. Jenis Kelamin

Swaputri (2009) mengemukakan bahwa jenis pekerjaan antara pria dan wanita sangatlah berbeda.Pembagian kerja secara sosial antara pria

34 dan wanita menyebabkan perbedaan terjadinya paparan yang diterima orang, sehingga penyakit yang dialami berbeda pula. Kasus wanita lebih banyak daripada pria (Swaputri, 2009).(40)

3. Masa Kerja

Berdasarkan pendapat yang dikemukakan oleh Suma’mur (1996) menyatakan bahwa tenaga kerja yang sudah berpengalaman dan sudah lama menggelutti pekerjaannya akan lebih mudah dalam pengenalan lingkungan, sehingga lebih berhati-hati dalam bekerja (Suma’mur, 1987).(41)

4. Pendidikan

Menurut Suma’mur(1996) mengemukakan bahwa program pendidikan pekerja dalam bidang kesehatan dan keselamatan kerjadapat memberikan landasan yang mendasar sehingga memerlukan partisipasi secara efektif dalam menemukan sendiri pemecahan masalah ditempat kerja. Pendidikan yang dimaksud dalam hal ini merupakan pendidikan formal yang diperoleh dibangku sekolah (Suma’mur, 1996). (42)

5. Unit Pekerjaan

Berdasarkan pendapat yang dikemukakan oleh Suma’mur (1987) bahwa jumlah dan macam kecelakaan akibat kerja berbeda-beda diberbagai kesatuan operasi dalam suatu proses (Suma’mur,1987) (41)

6. Perilaku

Berdasarkan pendapat olehyang dikemukakan oleh Suma’mur(1996) bahwa variabel perilaku adalah

35 salah satu di antara faktor individual yang mempengaruhi tingkat kecelakaan. Sikap terhadap kondisi kerja, kecelakaan dan praktik kerja yang aman bisa menjadi hal yang penting karena ternyata lebih banyak persoalan yang disebabkan oleh pekerja yang ceroboh dibandingkan dengan mesin-mesin atau karena ketidakpedulian karyawan.

Pada satu waktu, pekerja yang tidak puas dengan pekerjaannya dianggap memiliki tingkat kecelakaan kerja yang lebih tinggi. Namun demikian, asumsi ini telah dipertanyakan selama beberapa tahun terakhir.

Meskipun kepribadian, sikap karyawan, dan karakteristik individual karyawan tampaknya berpengaruh pada kecelakaan kerja, namun hubungan sebab akibat masih sulit dipastikan (Suma’mur, 1996). (42)

7. Pelatihan Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Berdasarkan pendapat yang dikemukakan oleh Notoatmodjo (1993) bahwa pelatihan adalah salah satu proses pendidikan, melalui pelatihan sasaran belajar akan memperoleh pengalaman yang akhirnya akan menimbulkan perilaku (Hadipoetro, 2009). (44)

8. Peraturan K3

Berdasarkan pendapat yang dikemukakan oleh Suma’mur PK (1996) dalam Eka Swaputri (2009:39) bahwa peraturan perundangan adalah ketentuan- ketentuan yang mewajibkan mengenai kondisi kerja pada umumnya, perencanaan, konstruksi,perawatan dan pemeliharaan, pengawasan, pengujian dan cara kerja peralatan industri, tugas-tugas pengusaha dan

36 buruh, latihan, supervisi medis, P3K dan perawatan medis. Ada tidaknya peraturan K3 sangat berpengaruh dengan kejadian kecelakaan kerja.

Untuk itu, sebaiknya peraturan dibuat dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya untuk mencegah dan mengurangi terjadinya kecelakaan (Swaputri, 2009).(40)

9. Lama jam kerja

Berdasarkan pendapat oleh yang dikemukakan oleh Hadipoetro (2009) bahwa dalam beberapa kasus lamanya kerja lebih dari 10 jam sehari mengakibatkan penurunan dalam total prestasi, dan biasanya akan diikuti dengan meningkatnya angka sakit dan kecelakaan (Hadipoetro, 2009. (44)

10. Shift Kerja

Waktu kerja adalah pembagian kerja dalam 24 Jam. Pekerja dibagi dalam beberapa kelompok yang masing-masing bergiliran yang lama kerjanya sesuai dengan hasil bagi 24 jam dengan jumlah kelompok kerja. Terdapat 2 (dua) masalah utama pada pekerja yang bekerja bergiliran, yaitu ketidakmampuan pekerja untuk beradaptasi dengan kerja malam hari dan tidur pada siang hari (Khairunnisa, 2017).(38)

11. Beban Kerja

Berdasarkan pendapat yang dikemukakan oleh Stoner (1982) bahwa beban kerja merupakan

37 konsekuensi dari pelaksanaan aktivitas yang diberikan kepada seseorang atau pekerja. Aktivitas ini terdiri dari aktivitas fisik dan mental, dimana beban kerja yang dijumpai selama ini merupakan gabungan(kombinasi) dari keduanya dengan salah satu aktivitas yang lebih dominan (Stoner, 1982).(45) 2) Faktor Lingkungan

1. Kebisingan

Menurut Budiono (2003) menjelaskan bahwa bising adalah suara/bunyi yang tidak diinginkan (AM.

Sugeng Budiono, 2003). Sesuai dengan Keputusan Menteri Tenaga Kerja Nomor: KEP-51/MEN/1999 tentang Nilai Ambang Batas Faktor Fisika di Tempat Kerja, Intensitas kebisingan yang dianjurkan adalah 85 dBA untuk 8 jam kerja (Budiono, 2003). (46)

2. Suhu Udara

Menurut Budiono (2003) menjelaskan bahwa dari suatu penyelidikan diperoleh hasil bahwa produktivitas kerja manusia akan mencapai tingkat yang paling tinggi pada temperatur sekitar 24°C- 27°C. Suhu dingin mengurangi efisiensi dengan keluhan kaku dan kurangnya koordinasi otot. Suhu panas terutama berakibat menurunkan prestasi kerja pekerja, mengurangi kelincahan, memperpanjang waktu reaksi dan waktu pengambilan keputusan, mengganggu kecermatan kerja otak, mengganggu koordinasi syaraf perasa dan motoris, serta memudahkan untuk dirangsang Suma’mur (1987) (41) sedangkan pendapat dari Grandjean dalam Eko

38 Nurmianto (2003) kondisi panas sekeliling yang berlebih akan mengakibatkan rasa letih dan kantuk, mengurangi kestabilan dan meningkatkan jumlah angka kesalahan kerja. Hal ini akan menurunkan daya kreasi tubuh manusia untuk menghasilkan panas dengan jumlah yang sangat sedikit (Tarwaka, 2010). (47)

3. Penerangan

Menurut Budiono (2003) menjelaskan bahwa penerangan ditempat kerja adalah salah satu sumber cahaya yang menerangi benda-benda di tempat kerja. Banyak obyek kerja beserta benda atau alat dan kondisi di sekitar yang perlu dilihat oleh tenaga kerja. Hal ini penting untuk menghindari kecelakaan yang mungkin terjadi (Budiono, 2003). (46)

4. Lantai licin

Menurut Eko (2003) mengemukakan bahwa karena lantai licin akibat tumpahan air, tahan minyak atau oli berpotensi besar terhadap terjadinya kecelakaan, seperti terpeleset (Nurmianto, 2003)(48) 3) Faktor Peralatan

1. Kondisi Mesin

Menurut Hadipoetro (2009) menjelaskan bahwa dengan mesin dan alat mekanik, produksi dan produktivitas dapat ditingkatkan. Selain itu, beban kerja faktor manusia dikurangi dan pekerjaan dapat lebih berarti. Apabila keadaan mesin rusak,

39 dan tidak segera diantisipasi dapat menyebabkan terjadinya kecelakaan kerja.(Hadipoetro, 2009).(44) 2. Ketersediaan alat pengaman mesin

Menurut Hadipoetro (2009) menjelaskan bahwa penerapan pengamanan mesin merupakan tindakan yang dapat mengurangi potensi kecelakaan kerja. Menurut Sajidi (2009) menjelaskan bahwa mesin dan alat mekanik terutama diamankan dengan pemasangan pagar dan perlengkapan pengaman mesin atau disebut pengaman mesin. Dapat ditekannya angka kecelakaan kerja oleh mesi adalah akibat dari secara meluasnya dipergunakan pengaman tersebut. Penerapan tersebut adalah pencerminan kewajiban perundang-undangan, pengertian dari pihak yang bersangkutan, dan sebagainya (Hadipoetro, 2009). (49)

3. Letak Mesin

Mesin dan alat diatur sehingga cukup aman dan efisien untuk melakukan pekerjaan dan mudah (AM. Sugeng Budiono, 2003:65).(46)

2.8 Manajemen Resiko (Risk Management)

Dalam dokumen skripsi (Halaman 42-52)

Dokumen terkait