• Tidak ada hasil yang ditemukan

Gambaran umum lokasi penelitian

Dalam dokumen SKRIPSI - etheses UIN Mataram (Halaman 44-52)

BAB IV. PAPARAN DATA DAN TEMUAN PENELITIAN

A. Gambaran umum lokasi penelitian

1. Tinjauan Historis Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar

Jika ditinjau dari sejarahnya, Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar dilatarbelakangi oleh keadaan sekolah pada saat itu. Dimana pada saat itu di Ai Nunuk sekolah dasar belum ada, sehingga sangat sulit dijangkau oleh masyarakat untuk menyekolahkan anaknya ke sekolah dasar yang berada di desa lain.

Melihat keadaan yang seperti itu timbullah inisiatif dari pengurus yayasan Gunung Galesa yang berada di kecamatan Moyo Hilir untuk membangun sebuah madrasah, inisiatif itu disetujui sehingga dibangunlah Madrasah Ibtidaiyah (MI) pada tahun 1997. Kemudian pada tahun 1997 itu pula status Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar.

Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar dibangun di atas tanah seluas 3000 m2 hasil wakaf dari masyarakat sekitar. Dari tanah seluas 3000 m2 tersebut 2000 m2 digunakan untuk bangunan lokal belajar dan sarana yang lainnya, sementara sisanya seluas 1000 m2 menjadi halaman sekolah tempat melakukan kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler.

(Sumber data: wawancara langsung dengan Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar, tanggal 12 November 2010).

2. Letak Geografis Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Sumbawa Besar

Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar terletak di bagian selatan Dusun Ai Nunuk Desa Serading Kecamatan Moyo Hilir. Dari segi geografis, Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar tidak begitu strategis, karena lokasinya berada tidak di tengah-tengah desa akan tetapi, keadaan itu tidak menutup keinginan masyarakat untuk memasukkan anaknya sekolah di madrasah itu. Untuk lebih jelasnya berikut penulis akan uraikan batas-batas wilayah Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar sebagai berikut:

a) Sebelah Barat berbatasan dengan rumah penduduk b) Sebelah Timur berbatasan dengan perumahan penduduk c) Sebelah Selatan berbatasan dengan areal persawahan

d) Sebelah Utara berbatasan dengan jalan raya Sumbawa-Bima

3. Visi dan Misi Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Sumbawa Besar

Setiap lembaga pendidikan tentunya sudah mempunyai tujuan yang hendak dicapai baik itu jangka panjang ataupun jangka pendek dan semua itu disebut dengan istilah visi dan misi sekolah. Adapun visi dan

misi Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar sebagai berikut:

a. Visi

Terciptanya Sumber Daya Manusia (SDM) yang islami dan berkualitas menuju ihsan rnuttaqin.

b. Misi

- Pembelajaran yang efektif dan efisien

- Memupuk semangat berkopetensi dikalangan siswa

- Meningkatkan penghayatan dan pengamalan nilai-nilai agama (Sumber Data: dokumentasi Papan Visi Misi Sekolah Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar, dipetik tanggal 11 November 2010).

4. Sarana dan Prasarana Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Sumbawa Besar

Dalam menunjang pelaksanaan pendidikan dan proses akademis lainnya, maka salah satu upaya adalah penyediaan sarana dan prasarana.

Sebagai lembaga pendidikan menengah tingkat pertama yang berbasis swasta, Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar memiliki sarana yang seadanya dan merupakan hasil dari swadaya masyarakat. Walaupun beberapa peralatan memang diberikan oleh Departemen Agama. Adapun sarana dan prasarana Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 1

Sarana Dan Prasarana Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Tahun Pelajaran 2010/2011

a. Sarana

Ruangan Jumlah Kondisi

Rusak Berat Rusak Ringan Baik

Kelas 6 - - 6

Perpustakaan 1 - - 1

Ruang Guru 1 - - 1

Ruang Kepsek 1 - - 1

WC Guru 1 - 1 -

WC Murid 1 - - 1

b. Perabot

Perabot Kondisi

Baik Rusak Jumlah

Meja Siswa 25 - 25

Kursi Siswa 45 - 45

Meja Guru 5 - 5

Kursi Guru 5 - 5

Papan Pengumuman - - -

Papan Tulis 5 - 5

Meja Kepala Madrasah 1 - 1

Kursi Kepala Madrasah 1 - 1

Mesin Ketik 1 1 2

Kalkulator - 1 1

Bola Volly - 1 1

Bola Basket - - -

Catur 1 1 2

Meja Kantor 3 - 3

Kursi kantor 9 - 9

Komputer 1 - 1

Kursi TU 1 - 1

(Sumber Data: Dokumentasi Buku Profil Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar, tanggal 11 November 2010)

5. Struktur Organisasi Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Dalam suatu lembaga pendidikan diperlukan adanya organisasi yang baik dan teratur dalam rangka membantu kelancaran proses belajar mengajar. Organisasi tersebut sangat penting dalam menunjang maju mundurnya suatu proses belajar mengajar dalam suatu lembaga pendidikan. Dengan adanya struktur organisasi maka akan mudah memahami job masing-masing pengurus dan di dalam menjalankan tugas antara satu sama lain tidak saling tumpang tinggi.

Adapun Organisasi Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar terdiri dari berbagai macam jabatan struktural. Lebih jelasnya dapat dilihat pada bagan di bawah ini.

Bagan 1

Struktur Organisasi Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Sumbawa Besar Tahun Pelajaran 2010 / 2011

(Sumber Data: Dokumentasi Buku Profil Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar, tanggal 11 November 2011).

Komite Madrasah

……….

.

Kepala Madrasah

……….

Wakamad

……….

……….

Kepala TU

Wakaur

Kurikulum Wakaur

Sarana Wakaur Humas

Wakaur Kesiswaan

Dewan Guru

Siswa

6. Keadaan Guru, Pegawai, dan Siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa

Guru yang mengajar di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar terdiri atas PNS, Guru Kontrak daerah (GKD), dan Guru Tidak Tetap (GTT). Data-data tersebut adalah sebagai berikut:

Tabel 2

Data Keadaan Guru Dan Pegawai Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Sumbawa Besar

Tahun Pelajaran 2010/2011

No. Nama L/P Status

Kepegawaian Jabatan 1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

9.

10.

11.

12.

13.

Zainul Arifin,S.Pd.

Nurwahida,S.Ag.

Harifah,A.Ma.

Ferawati,A.Ma.

Siti Nurjanna,A.Ma.Pd.SD Syamsuddin

Leni Marlina Syamsul Bahri Syukrillah Syahri

Ike Wulandari Jumiati Puspa Ariani Ernawati.S

L P P P P L P L L L P P P

PNS PNS PNS GKD GTT GTT GTT GTT GTT GTT GTT GTT GTT

Kepala sekolah Guru Kelas Guru Kelas Guru Kelas Guru Kelas Guru Kelas Guru Kelas Guru Mapel Guru Mapel Guru Mapel Guru Mapel Guru Mapel Guru Mapel (Sumber Data: dokumentasi Daftar nama guru dan gegawai Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar, tanggal 11 November 2010)

Berangkat dari tabel di atas, menunjukkan bahwa tenaga pengajar yang dimiliki Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar dapat menunjang kegiatan pendidikan dalam proses belajar mengajar.

Adapun keadan siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Kecamatan Moyo Hilir Sumbawa Besar adalah berjumlah 63 siswa yang terdiri dari 6 kelompok belajar. Untuk lebih jelasnya berikut penulis paparkan dalam tabel berikut ini:

Tabel 3

Data Keadaan Siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk Sumbawa Besar Tahun Pelajaran 2010/2011

NO KELAS LAKI PEREMPUAN JUMLAH

1. I 5 6 11

2. II 7 4 11

3. III 8 8 16

4. IV 7 5 12

5. V 3 2 5

6. VI 4 4 8

Total Jumlah 63

(Sumber Data: dokumentasi Papan Data Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gunung Galesa Ai Nunuk, tanggal 11 November 2010)

Dalam dokumen SKRIPSI - etheses UIN Mataram (Halaman 44-52)

Dokumen terkait