• Tidak ada hasil yang ditemukan

Bagan 3.1 Struktur Organisasi Radio RASI FM Magetan

D. Paparan Data Manajemen Program Siaran “Spirit Magetan” di Radio RASI FM Magetan

4. Pengawasan (Controling)

radio. Dalam pelatihan ini mereka diberikan pengarahan agar bisa memilih antara lagu mana yang boleh dan tidak boleh didengarkan oleh masyarakat.

Dengan adanya berbagai pelatihan diatas maka diharapkan para karyawan di radio RASI FM Magetan bisa meningkatkan kemampuan mereka dengan lebih baik lagi dan bisa menghasilkan suatu karya yang semakin baik lagi. Selain itu para karyawan juga dapat mengetahui bagaimana perkembangan radio kedepannya sehingga mereka bisa meningkatkan kemampuan mereka masing-masing seiring berkembangnya dunia penyiaran.

satu minggu. Hal tersebut dilakukan untuk evaluasi setiap permasalahan yang ada mengenai kendala yang terjadi dalam proses penyiaran, mulai dari tahap pra-produksi, produksi, hingga pasca produksi. Dengan adanya rapat evaluasi yang dilaksanakan setiap minggu maka para karyawan dapat segera menemukan solusi atas kendala yang dihadapi dan juga bisa memperbaiki dengan lebih maksimal lagi hasil pekerjaan yang sudah ditayangkan.

“Kita selalu melaksanakan rapat evaluasi setiap dua kali dalam seminggu, biasanya kita rapat evaluasi pada hari Senin dan Jum‟at. Hal tersebut kami lakukan agar proses penyiaran dapat berjalan dengan maksimal dan jika ada kendala bisa segera ditemukan solusinya. Selain itu juga untuk melihat hasil pekerjaan karyawan yang sudah ditayangkan, apakah ada yang perlu diperbaiki lagi kedepannya atau tidak”82.

Terkait kendala atau masalah yang biasanya dihadapi oleh radio RASI FM Magetan yaitu jika media player mengalami eror maka harus dilakukan install ulang, sehingga mengakibatkan proses siaran terhambat. Kendala lain yang dialami yaitu ketika sinyal internet yang terkadang tiba-tiba mati. Sedangkan untuk sinyal pemancar jarang mengalami kerusakan karena sering dilakukan pengecekan. Akan tetapi jika sinyal internet mati radio RASI FM Magetan tidak dapat melakukan proses siaran sehingga terpaksa harus berhenti sampai sinyal internetnya kembali menyala.

82 Transkrip Wawancara Nomor 06/W/02-II/2023.

“Kendala atau permasalah yang susah itu kalau media playernya eror sehingga mau tidak mau kita haru melakukan instal ulang, terkadang juga sinyal internetnya mati sehingga kita juga tidak bisa meneruskan proses siaran radionya. Untuk sinyal pemancar kita sering melakukan pengecekan sehingga jarang mengalami kerusakan”83.

Selain itu kendala lain yang dialami radio RASI FM Magetan yaitu terkadang mengalami kesalahan dalam penayangan iklan di radio. Iklan yang seharusnya sudah tidak ditayangkan di radio terkadang masih ditayangkan. Hal tersebut sebenarnya tidak terlalu berpengaruh akan tetapi bisa memakan waktu yang sebelumnya sudah ditetapkan atau sudah dijadwalkan menjadi tidak sesuai.

Seperti Iklan yang seharusnya sudah tidak tayang diradio, masih tayang di radio. Sehingga menyebabkan adanya penambahan waktu yang tidak sesuai jadwal. Misalnya dalam satu jam biasanya hanya ada satu iklan terputar, dikarenakan iklan yang tadinya sudah tidak tayang tetapi masih ditayangkan maka harus memutar iklan satu lagi yang jadwalnya memang iklan tersebut harus tayang. Sehingga dalam satu jam itu menyebabkan ada dua iklan yang tayang84.

Dengan adanya pengawasan atau controlling yang sering dilakukan maka berbagai kendala dalam proses pelaksanaan dapat segera diketahui. Selain itu pada tahap ini kendala yang ditemukan juga bisa segera diperbaiki atau dicarikan solusi yang terbaik.

83 Transkrip Wawancara Nomor 07/W/02-II/2023.

84 Transkrip Wawancara Nomor 06/W/02-II/2023.

Kemudian setelah solusi ditemukan maka kendala tersebut juga segera teratasi.

Karyawan juga harus lebih teliti lagi untuk memeriksa kembali apa saja hal-hal yang harus dipersiapkan untuk proses penayangan sebelum dimulainya siaran. Sehingga ketika proses pengudaraan atau proses siaran tidak lagi terulangi kesalahan dalam penanyangan. Baik kesalahan dalam pemutaran iklan, konten, dan lain sebagainya.

71 BAB IV PEMBAHASAN

ANALISIS DATA MANAJEMEN PROGRAM SIARAN “SPIRIT MAGETAN” DI RADIO RASI FM MAGETAN

Dalam penelitian ini, peneliti akan menganalisa mengenai proses manajemen program siaran spirit Magetan, di radio RASI FM Magetan menggunakan empat fungsi manajemen. Diantaranya yaitu perencanaan (planning), pengorganisasian (organizing), tindakan (actuanting), dan pengawasan (controlling). Berikut ini akan diuraikan penjelasannya : A. Analisa Perencanaan (Planning) Program “Spirit Magetan”

Berdasarkan paparan data diatas, dalam tahap perencanaan atau planning pada program siaran Spirit Magetan yaitu dilakukan rapat mengenai beberapa hal, diantaranya yaitu pertama penentuan tujuan program spirit Magetan. Dalam rapat tersebut semua pihak sepakat bahwa tujuan program Spirit Magetan adalah untuk memberikan edukasi dan menambah ilmu keagamaan bagi kaum Muslimin atau masyarakat yang beragama Islam.

Menurut analisa peneliti tujuan tersebut sudah sesuai dengan isi program siaran “Spirit Magetan” yang mana program tersebut adalah suatu program yang berisi ceramah atau kajian keagamaan Islam yang berisi kajian kitab Al-Hikam oleh Drs Imron Jamil. Sehingga tujuan tersebut sudah sesuai dengan isi dari program Spirit Magetan.

Hasil rapat yang kedua yaitu penentuan wilayah sasaran pendengar program spirit Magetan. Dalam rapat tersebut semua pihak sepakat bahwa wilayah sasaran pendengar program “Spirit Magetan” yaitu wilayah yang dapat dijangkau oleh Radio RASI FM Magetan ini yaitu masyarakat Kabupaten Magetan, Kabupaten/Kota Madiun, Kabupaten Ngawi, Kabupaten Ponorogo, Blora, dan Caruban. Dan bisa didengarkan masyarakat kalangan dewasa yaitu mulai usia 26 tahun ke atas.

Menurut analisa peneliti hal tersebut sudah sesuai dengan frekuensi yang dimiliki oleh radio RASI FM Magetan untuk wilayah sasarannya dan untuk usia masyarakat yang sudah dewasa mereka memahami akan kebutuhan rohaninya. Akan tetapi masyarakat usia remaja yang beragama Islam sebenarnya juga dapat mendengarkan siaran Spirit Magetan ini untuk memperdalam ilmu keagamaan Islam mereka agar menambah ilmu keagamaan mereka.

Hasil rapat yang ketiga yaitu penentuan jam tayang program Spirit Magetan. Dalam rapat tersebut semua pihak sepakat bahwa jam tayang program “Spirit Magetan” ditayangkan mulai pukul 05.00 hingga 06.00 WIB. Hal tersebut dikarenakan masyarakat menginginkan adanya ceramah di pagi hari setelah shalat subuh. Menurut analisa peneliti pemilihan jam tayang tersebut sudah sesuai dengan permintaan masyarakat, karena masyarakat atau pendengar menginginkan adanya

ceramah atau kajian rohani setelah mereka melaksanakan shalat subuh.

Dengan demikian jam tayang program “Spirit Magetan” juga memenuhi keinginan pendengar agar mereka selalu antusias untuk mendengarkan program Spirit Magetan.

Hasil rapat yang keempat yaitu penentuan Dai dalam program

“Spirit Magetan”. Dalam rapat tersebut semua pihak sepakat bahwa Dai yang akan mengisi yaitu Drs Imron Jamil. Hal tersebut dikarenakan beliau sudah banyak dikenal masyarakat luas, dalam penyampaiannya menggunakan bahasa yang mudah dipahami oleh masyarakat awam. Menurut analisa peneliti pemilihan Dai sudah tepat karena biasanya masyarakat lebih menyukai seorang Dai yang sudah terkenal dan mudah dipahami penyampaian ceramahnya.

Kemudian sebelum file rekaman ceramah diudarakan atau ditayangkan ada proses pengeditan file rekaman program “Spirit Magetan”. Proses pengeditan file rekaman ceramah tersebut di edit menggunakan aplikasi Cool edit pro. Menurut analisa peneliti aplikasi Cool edit pro ini sudah banyak digunakan oleh beberapa radio untuk mengedit suara. Dan memang dalam aplikasi Cool edit pro ini dapat menghasilkan kualitas suara yang bagus jika pemilihan effects suara dan pengaturan suaranya diatur dengan baik.

Menurut pengamatan peneliti penyiar yang mendapatkan jadwal untuk bertugas selalu bekerja dengan cekatan, kreatif, dan selalu

professional agar menghasilkan siaran atau tayangan yang memuaskan dan bisa menarik audiens untuk selalu stay di radio RASI FM. Selain melakukan pengecekan mengenai konten dari program spirit Magetan dilakukan juga pemeriksaan pengudaraan siaran yaitu dengan memastikan alat pemancar nyala dan tidak ada gangguan. Dan jika semuanya sudah dipastikan aman maka rekaman file ceramah tersebut siap ditayangkan dan didengarkan oleh masyarakat.

Para pendengar radio RASI FM Magetan juga dapat mendengarkan siaran radio RASI FM di aplikasi Xspace Radio dan juga melalui streaming di www.rasifm.co.id dengan adanya aplikasi dan streaming maka pendengar bisa dengan mudah mengakses dan mendengarkan program siaran spirit Magetan dimana saja asalkan perangkat yang digunakan tersambung dengan internet.

Dengan adanya kemudahan akses yang memudahkan masyarakat untuk mendengarkan radio RASI FM maka tingkatan pendengar radio RASI FM juga bisa meningkat dengan lebih baik. Karena pada saat ini banyak masyarakat yang sudah tidak memiliki radio, masyarakat pada saat ini kebanyakan memiliki handphone dan mereka bisa mendengarkan radio melalui aplikasi Xspace Radio atau melalui streaming di website radio RASI FM Magetan.

Kemudian yang terakhir yaitu biaya operasional. Biaya operasional yang dikeluarkan radio RASI FM Magetan yaitu sekitar 10 hingga 20

juta per bulannya. Biaya tersebut merupakan biaya keseluruhan agar proses siaran tetap berjalan dengan baik dan juga lancar.

B. Analisa Pengorganisasian (Organizing) Program Spirit Magetan

Dokumen terkait