• Tidak ada hasil yang ditemukan

abstrak

N/A
N/A
Nguyễn Gia Hào

Academic year: 2023

Membagikan "abstrak"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

x ABSTRAK

Rita Rahmawati (65130055), Pengaruh Penerimaan Pajak Hotel, Pajak Restoran dan Pajak Hiburan Terhadap Penerimaan Pajak Daerah Kota Bandung.

Kota Bandung merupakan salah satu kota yang mengalami perkembangan yang pesat dalam industri perhotelan, kuliner dan industri hiburan. Hal ini akan berdampak pada semakin meningkatnya penerimaan pajak hotel, pajak restoran dan pajak hiburan Kota Bandung. Penelitian ini dilakukan di Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh antara penerimaan pajak hotel, pajak restoran dan pajak hiburan terhadap penerimaan pajak daerah Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial pajak hotel terhadap penerimaan pajak daerah mempunyai pengaruh yang signifikan, pajak restoran terhadap penerimaan pajak daerah mempunyai pengaruh yang signifikan dan pajak hiburan terhadap penerimaan pajak daerah tidak mempunyai pengaruh yang signifikan. Penerimaan pajak hotel, pajak restoran dan pajak hiburan terhadap penerimaan pajak daerah secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan.

Kata Kunci: Pajak Hotel, Pajak Restoran, Pajak Hiburan dan Penerimaan Pajak Daerah

Referensi

Dokumen terkait

Penelitian ini bertujuan Untuk menguji dan menganalisis pengaruh Pajak Hotel, Pajak Restoran dan Pajak Parkir Terhadap Pendapatan Asli Daerah Deli Serdang, Sumatera Utara