Cahyo Wicaksono 2502038702
1. Jelaskan Mendefinisikan Komunikasi Organisasi dan Berikan Contoh!
Organisasi merupakan kumpulan dari dua orang atau lebih yang bersatu bekerja sama memenuhi cita-cita Bersama. Komunikasi dalam organisasi menghadirkan interaksi antar anggota yang meliputi pesan, ide, dan diskusi untuk memenuhi tujuan. Talcott Parsons mengemukakan komunikasi organisasi menjadi empat tipe, yaitu:
a. Economic Orientation, meliputi komunikasi organisasi dalam bidang ekonomi yang bertujuan memproduksi produk dan jasa untuk memenuhi kebutuhan konsumen.
Contohnya adalah perusahaan makanan pada bidang produk dan travel pada bidang jasa.
b. Political Orientation, pembentukan komunikasi yang bertujuan mendapat kekuasaan dalam kontrol sosial masyarakat luas. Contohnya adalah Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
c. Integration Orientation, bertujuan untuk mencapai intergrasi di masyarakat melalui proses sosial berupa mediasi untuk suatu permasalahan sosial yang terjadi. Contohnya adalah lembaga pengadilan.
d. Pattern-maintence Orientation, merupakan komunikasi perkembangan yang meliputi moral dari pendidikan hingga budaya dalam masyarakat. Contohnya adalah lembaga sekolah.
2. Apakah maksud dengan Jaringan Komunikasi, berikan contohnya!
Jaringan komunikasi adalah sebuah pola hubungan yang menyalurkan informasi dalam sebuah organisai. Jaringan komunikasi dibagi menjadi dua bagian yaitu:
a. Komunikasi Formal yaitu pesan saluran komunikasi yang ditentukan oleh seluruh anggota organisasi. Contohnya adalah komunikasi dalam suatu diskusi untuk menentukan penyelesaian suatu masalah.
b. Komunikasi Informal yaitu bentuk komunikasi yang tidak terikat hirarki suatu organisasi, namun terjadi antar anggota secara pribadi. Contohnya adalah anggota organisasi saling curhat tentang kehidupan pribadi.
3. Jelaskan arti nya Budaya organisasi dan berikan contohnya?
Budaya organisasi adalah kebiasaan suatu kelompok individu dalam suatu kelompok yang menjadi tradisi kelompok. Dari tradisi tersebut kemudian berkembang menjadi budaya yang terpercayai antar anggotanya sebagai indentitas organisasi.
Fungsi budaya organisasi antara lain;
- Menjaga kestabilan organisasi
- Memberikan cirikhas suatu organisasi
- Memberikan identitas setiap individu yang tergabung dalam organisasi
- Menciptakan tradisi dan budaya suatu organisasi.
Contohnya adalah organisasi kampus memiliki caranya sendiri dalam menerima dan menempa anggotanya. Karena tradisi itu mempengaruhi pandangan dari orang diluar anggota terhadap anggotanya. Seperti anggota pencinta alam memiliki stereotipe dimasyarakat yang dinilai keras dan disiplin. Karena mereka dibina untuk dapat bertahan hidup sesuai tradisi organisasinya.
4. Kenapa Keterampilan Komunikasi Dibutuhkan Dalam Pekerjaan?
Keterampilan dalam komunikasi merupakan dasar bagi individu untuk mengenali satu salam lain. Dengan keahlian dalam berkomunikasi kita dapat menyampaikan pendapat dengan baik sehingga dapat dimengerti orang lain. Begitu pula sebaliknya, kita dalam mendengarkan orang dengan baik sehingga pesan yang disampaikan orang tersebut dapat diproses sesuai tanpa adanya kesalahpahaman. Kemampuan komunikasi dibutuhkan untuk mempengaruhi orang lain dan juga menciptakan relasi antar sesama yang terjalin baik. Semakin besar relasi yang kita miliki semakin luas peluang kita dalam dunia pekerjaan. Sebagai manusia modern, kita perlu mengasah kemampuan berkomunikasi karena komunikasi dibutuhkan di era globalisasi ini. Cara kita menyakinkan orang lain, cara kita berbicara mengungkapkan perasaan sangatlah dibutuhkan di era modern. Banyak orang yang pintar secara akademis namun gagal dalam dunia sosialnya karena kurangnya keterampilan dalam berkomunikasi.
Tentu itu mempengaruhi karir yang dibentuknya karena hilangnya kesempatan yang ada.