SURAT PERJANJIAN KERJASAMA USAHA
Pada hari ini telah diadakan perjanjian kerjasama antara :
PT BIONERVE INDONESIA BERJAYA
ALAMAT : JALAN FLAMBOYAN NO 18 MEDAN SUMATERA UTARA
Yang disebut sebagai Pihak Pertama.
Bekerjasama dengan :
Nama : Tempat /Tgl. Lahir :
Jenis Kelamin : Agama Alamat :
Selanjutnya disebut Pihak Kedua Isi Perjanjian :
Pasal 1 PERMODALAN
Memberitahukan Bahwa Pihak Pertama akan menyediakan produk Bionerve dan menjaga 1 MSPOS di setiap kecamatan.
Pihak Kedua mengalokasikan dana sebagai modal sebesar 52.500.000,- (lima puluh dua juta lima ratus rupiah)
PASAL 2
TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB Ayat 1
Pihak pertama
a. Pihak pertama bertanggung jawab membentuk tim distributor
b. Pihak pertama bertanggungjawab mengontrol tim distributor menjalankan proses jual beli produk Bionerve
c. Pihak pertama bertanggung jawab melaporkan perkembangan tim distributor setiap bulan kepada pihak ke 2
Ayat 2 Pihak kedua
Pihak ke dua bertanggungjawab menyediakan modal bagi pihak pertama
Pasal 3 KEUNTUNGAN
Bahwa keuntungan yang nantinya akan di terima pihak kedua. Keuntungan Rp. 2.500.000 (dua juta lima ratus rupiah) setiap pembelian 1 kardus Produk paket POS yang diatur dalam sistim yang sudah dibuat pihak pertama.
Pasal 4
PENGEMBALIAN MODAL
Bahwa apabila Pihak Pertama ternyata tidak sanggup dalam menjalankan MSPOS sesuai dengan kebijakan yang sudah diatur maka Pihak Kedua boleh mengajukan pengembalian uang 100% dari sisa produk Program POS
Pasal 5
PEMBATALAN KERJASAMA
Bahwa pembatalan dilakukan apabila Pihak Pertama dan Pihak Kedua tidak menjalankan tugas dan tanggung jawab yang disepakati, Maka secara langsung perjanjian kerjasama MSPOS ini di batalkan dan pihak yang melanggar harus bersedia menerima sanksi sesuai dengan aturan yang berlaku dan menerima kerugian yang timbul karenanya.
Pasal 6
PENYELESAIAN SENGKETA
Dalam hal terjadi sengketa terkait pelaksanaan perjanjian ini antara Pihak Pertama dengan Pihak Kedua, maka kedua pihak sepakat untuk menyelesaikannya secara kekeluargaan melalui musyawarah untuk mencapai mufakat.
Pasal 7 PENUTUP
Demikan surat perjanjian ini dibuat rangkap dua, di atas materai Rp 6.000 Untuk dijadikan pegangan bagi masing-masing pihak. Surat perjanjian yang diberikan kepada masing-masing pihak memiliki fungsi dan kegunaan yang sama tanpa membeda- bedakan. Dan surat perjanjian ini ditandatangani dalam keadaan sehat walafiat tanpa tekanan dari siapapun.
Pihak Pertama Pihak Kedua