• Tidak ada hasil yang ditemukan

Download (13kB)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "Download (13kB)"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Penelitian ini berjudul “Kinerja Dinas Perdagangan dan Perindustrian dalam Pemberdayaan Industri Kecil Dodol Durian di Kota Gunungsitoli Provinsi Sumatera Utara”, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kinerja Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Gunungsitoli pada pemberdayaan industri kecil dodol durian, hambatan-hambatan dalam memberdayakan industri kecil dodol durian dan upaya yang dilakukan untuk mengatasi hambatan-hambatan tersebut.

Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode deskriptif dengan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, dokumentasi, observasi, dan triangulasi. Dalam menganalisis data, penulis menganalisis data dengan langkah-langkah seperti reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan.

Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Gunungsitoli dalam pemberdayaan industri kecil dodol durian sudah baik namun masih belum optimal. Hal ini dapat dilihat dari faktor-faktor dalam kinerja dinas pada pemberdayaan industri kecil meliputi ketepatan kerja dan kualitas pekerjaan, tingkat kemampuan dalam bekerja, kemampuan dalam menganalisis data/informasi dan kemampuan dalam menggunakan teknologi, dan kemampuan mengevaluasi. Sehingga dapat disimpulkan kedisiplinan pegawai yang kurang, masih kurangnya kesadaran pelaku usaha dalam membuat surat izin usaha serta sarana dan prasarana yang kurang memadai.

Untuk mengatasi permasalahan pada kinerja Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Gunungsitoli pada pemberdayaan industri kecil dodol durian, maka penulis mengajukan saran kepada kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian agar lebih berupaya secara optimal mengatasi hambatan dalam pemberdayaan industri kecil secara maksimal dengan cara memberi motivasi kepada pegawai dan mengadakan sosialisasi kepada masyarakat pentingnya surat izin usaha serta terus bekerja sama dengan pihak pemerintah dan pemilik industri dalam mencari solusi yang tepat untuk mengatasi permasalahan yang menjadi faktor penghambat kinerja Dinas Perdagangan dan Perindustrian dalam mengembangkan industri kecil dodol durian.

Kata Kunci : Kinerja, Organisasi, Pemberdayaan Masyarakat

(2)

ABSTRACT

This research entitled "The Performance of Trade and Industry Service in Empowering Small Industry Dodol Durian in Town of Gunungsitoli Province of North Sumatera", this research aim to know and analyze performance of Department of Trade and Industry of Gunungsitoli Town on empowering small industry of dodol durian, obstacles in empowering industry small dodol durian and efforts to overcome these obstacles.

In this study, the author uses descriptive method with data collection techniques used are interviews, documentation, observation, and triangulation. In analyzing the data, the authors analyze the data with steps such as data reduction, data presentation and draw conclusions.

From the results of research indicate that performance of Department of Trade and Industry of Gunungsitoli City in empowering small industry dodol durian have good but still not optimal. This can be seen from the factors in the performance of the service on the empowerment of small industries including the accuracy of work and quality of work, the level of ability in work, the ability in analyzing data / information and ability in using technology, and the ability to evaluate. So it can be concluded that the discipline of employees is less, still the lack of awareness of business actors in making business licenses and facilities and infrastructure are not adequate.

To overcome the problems on the performance of the Department of Trade and Industry of Gunungsitoli City on the empowerment of small industry dodol durian, the authors proposes to the head of the Department of Trade and Industry in order to more effort optimally overcome the obstacles in the empowerment of small industries maximally by giving motivation to employees and conduct socialization to the public the importance of business licenses and continue to work with the government and industry owners in finding the right solution to overcome the problems that are factors inhibiting the performance of the Department of Trade and Industry in developing small industries dodol durian.

Keywords: Performance, Organization, Community Empowerment

Referensi

Dokumen terkait

Strategi Pemerintah Kabupaten Tulungagung (Dinas Perindustrian dan Perdagangan) dalam Pengembangan Industri Kecil dan Menengah (IKM) pada Sentra Industri Marmer ...

Kemas yang merupakan industri kecil makanan tradisional, menawarkan berbagai jenis makanan tradisional kepada konsumen seperti dodol, lempuk durian, dan kerupuk

(Studi Kasus Pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas UMKM dan Koperasi Daerah Kota Blitar). Industri kecil merupakan industri yang padat karya karena tidak

Salah satu upaya yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Toba dalam mengatasi permasalahan sosial pada masyarakat, melalui Dinas Perindustrian Perdagangan dan Usaha

Terdapat 20 Industri Kecil Menengah (IKM) di kota Samarinda berdasarkan data yang diperoleh dari Dinas Industri Dan Perdagangan (Dinas Perdagangan dan

Hasil analisis menemukan bahwa 1 Pemberdayaan masyarakat pengrajin batik bomba oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulawesi Tengah sudah terlaksana dengan baik sesuai

Hasil penelitian menunjukan bahwa peranan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar dalam memberdayakan masyarakat industri rotan di Kabupaten Kotawaringin Timur telah berjalan secara

Poerwoko Soebiato, M.Si dan Perdagangan dan apa saja faktor penghambat dalam pemberdayaan masyarakat pengrajin monel serta bagaimana upaya yang dilakukan Dinas Perindustrian dan