• Tidak ada hasil yang ditemukan

fakultas kedokteran - Digilib Unismuh

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "fakultas kedokteran - Digilib Unismuh"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR Skripsi, Maret 2014

Supardi H. (10542018010) dr. Ummu Kalzum Malik

“HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BELAJAR DAN PRESTASI BELAJAR MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR”

ABSTRAK

LATAR BELAKANG: Motivasi belajar diartikan sebagai suatu dorongan yang menuntun seseorang untuk mencapai apa yang diinginkan, motivasi pada seseorang akan mewujudkan suatu perilaku yang diarahkan pada tujuan mencapai sasaran kepuasan sedangkan prestasi belajar adalah hasil maksimum yang dicapa seseorang setelah melakukan suatu kegiatan yang diberikan atas pengukuran tertentu. Prestasi belajar yang dicapai seorang individu merupakan hasil interaksi antara berbagai faktor yang mempengaruhinya baik dari dalam diri (faktor internal) maupun dari luar diri (faktor eksternal) individu.

TUJUAN :Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa hubungan antara motivasi belajar dan prestasi belajar mahasiswa program studi pendidikan dokter fakultas kedokteran universitas muhammadiyah Makassar.

METODE: Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah survei analitik dengan pendekatan cross sectional studi. Sebagai populasi adalah mahasiswa program studi pendidikan dokter fakultas kedokteran universitas muhammadiyah makassar. Sampel berjumlah 159 orang secara Total sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Data dianalisa dengan menggunakan uji Chi Square dengan program SPSS 16,0 for windows.

HASIL: Hasil penelitian ini didapatkan sebagian besar mahasiwa mempunyai motivasi belajar yang kuat dengan prestasi belajar yang baik (45,3 %). Sedangkan mahasiswa yang mempunyai motivasi belajar lemah dengan prestasi belajar kurang (30,8 %). Melalui uji Chi Square menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara motivasi belajar dan prestasi belajar mahasiswa dengan nilai p = 0,000.

KESIMPULAN: Dari hasil penelitian ini menunjukkan ada hubungan antara motivasi belajar dan prestasi belajar mahasiswa program studi pendidikan dokter fakultas kedokteran universitas muhammadiyah makassar

Kata kunci: Motivasi belajar dan Prestasi belajar.

Referensi

Dokumen terkait

viii FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR Skripsi Maret 2022 Khairil Arif Rahman1, Muh Ihsan Kitta2 1 Mahasiswa Fakultas Kedokteran dan Ilmu