• Tidak ada hasil yang ditemukan

laporan kerja praktek

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "laporan kerja praktek"

Copied!
43
0
0

Teks penuh

(1)

LAPORAN KERJA PRAKTEK

PERANCANGAN APLIKASI PESANAN MEDIA DISKOMINFOTIK BENGKALIS BIDANG SUMBER DAYA KOMUNIKASI DAN

INFORMASI BERBASIS WEBSITE

INKA VIRGINIA SIREGAR 6103201374

PROGRAM STUDI DIPLOMA III TEKNIK INFORMATIKA POLITEKNIK NEGERI BENGKALIS

BENGKALIS-RIAU

2022/2023

(2)

Lembar pengesahan

(3)

i

KATA PENGANTAR

Puji Syukur kepada Allah SWT atas berkat dan rahmat serta karunia-Nya.

penulis dapat menyelesaikan Kerja Praktek dan laporan Kerja Praktek ini dengan tepat waktu di tengah keterbatasan waktu dan kondisi yang ada. Dalam laporan ini akan membahas mengenai Kerja Praktek (KP) yang dilaksanakan di Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi.

Adapun tujuan penulisan laporan Kerja Praktek (KP) ini adalah salah satu syarat yang harus di penuhi oleh setiap mahasiswa Jurusan Teknik Informatika Politeknik Negeri Bengkalis yang telah melaksanakan Kerja Praktek (KP).

Pada kesempatan ini juga penulis mengucapkan ribuan terima kasih kepada keluarga yang memberi dukungan penuh dalam KP ini dan kepada pihak lain yang telah membantu pelaksanaan KP di Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi. Selanjutnya penulis juga menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak yang mendukung dalam terlaksananya kerja praktek ini, diantaranya :

1. Allah SWT yang telah memberikan nikmat dan hidayah-Nya.

2. Bapak Supria, M.Kom selaku Ketua Program Studi D-III Teknik Informatika.

3. Bapak Tengku Musri, M.Kom selaku Kordinator Pelaksana Kerja Praktek (KP).

4. Bapak Lipantri Mansur Gultom, M.Kom Selaku Dosen Pembimbing Kerja Praktek(KP).

5. Bapak Drs. Saiful Bahri selaku Kepala Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi Diskominfotik Bengkalis.

6. Bapak Muhammad Jazam, SE selaku Koordinator Lapangan Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi.

7. Kepada seluruh Staff Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi yang sudah membimbing penulis.

(4)

ii

8. Orang Tua dan Keluarga yang selalu mendukung serta memberikan doa selama pelaksanaan kerja praktek dan penyusunan kerja praktek dan penyusunan laporan.

9. Saudara Muhammad Suhendra yang telah mendukung serta memberi motivasi dan semangat dalam penyusunan kerja praktek dan penyusunan laporan.

10. Teman-teman kerja praktek di Diskominfotik Bengkalis juga yang telah memberikan motivasi dan semangat selama pelaksanaan kerja praktek dan penyusunan laporan.

Saya merasa sangat bersyukur selama melaksanakan Kerja Praktek (KP) di Diskominfotik Bengkalis bagian Sumber Daya Komunikasi dan Informasi, karena dengan adanya pelaksanaan Kerja Praktek (KP) ini saya mendapatkan begitu banyak pengalaman berharga yang dapat dijadikan pegangan yang sangat berguna dan membantu di masa yang akan datang terutama di dalam dunia kerja dengan ruang lingkup yang lebih luas.

Saya menyadari atas ketidak sempurnaan penyusunan laporan kegiatan kerja praktek ini. Namun saya tetap berharap laporan ini akan memberikan manfaat bagi para pembaca. Demi kemajuan saya, saya juga mengharapkan adanya masukan berupa kritik atau saran yang berguna. Terima kasih.

Bengkalis, 31 Agustus 2022

Inka Virginia Siregar NIM. 6103201374

(5)

iii

DAFTAR ISI

... i

DAFTAR ISI ... iii

DAFTAR GAMBAR ... v

DAFTAR LAMPIRAN ... vi

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1 Latar Belakang ... 1

1.2 Tujuan ... 1

1.3 Manfaat ... 2

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN ... 3

2.1 Sejarah Singkat Diskominfotik Bengkalis ... 3

2.2 Visi dan Misi Diskominfotik Bengkalis ... 4

2.2.1 Visi ... 4

2.2.2 Misi ... 4

2.3 Struktur Organisasi Diskominfotik Bengkalis... 4

2.4 Logo Perusahaan ... 5

2.5 Ruang Lingkup Diskominfo Bengkalis ... 5

BAB III BIDANG PEKERJAAN ... 7

3.1 Spesifikasi tugas yang dilaksanakan ... 7

3.1.1 Merekap Data Pesanan Media ... 7

3.1.2 Mengprint Surat Setoran Elektronik (pajak) ... 7

3.1.3 Merekap Daftar Transaksi Harian Belanja Daerah ... 8

3.1.4 Merekap Rekapitulasi Pemungutan dan Penyetoran Pajak ... 8

3.2 Target yang diharapkan ... 9

3.3 Perangkat yang digunakan ... 9

3.3.1 Perangkat Keras (Hardware) ... 9

3.3.2 Perangkat Lunak (Software) ... 10

3.4 Data yang diperlukan ... 11

3.5 Kendala yang dihadapi ... 11

3.6 Pemecahan Masalah ... 12 KATA PENGANTAR

HALAMAN JUDUL

HALAMAN PENGESAHAN

(6)

iv

BAB IV PERANCANGAN APLIKASI PESANAN MEDIA DISKOMINFOTIK BENGKALIS BAGIAN SUMBER DAYA

KOMUNIKASI DAN INFORMASI BERBASIS WEBSITE ... 13

4.1 Uraian Judul ... 13

4.2 Analisa Sistem ... 13

4.2.1 Analisa Sistem yang sedang berjalan ... 13

4.2.2 Analisa Sistem yang diusulkan ... 13

4.3 Merancang Desain Mockup ... 13

4.4 Merancang Database ... 15

4.5 Rancangan Tabel ... 15

4.6 Desain Tampilan Aplikasi ... 17

BAB V PENUTUP ... 21

5.1 Kesimpulan ... 21

5.2 Saran ... 21 DAFTAR PUSTAKA

(7)

v

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Struktur Organisasi ... 5

Gambar 2.2 Logo Perusahaan ... 5

Gambar 3.1 Kegiatan Merekap Pesanan Media ... 7

Gambar 3.2 Kegiatan Mengprint Surat Setoran Elektronik ... 7

Gambar 3.3 Kegiatan Merekap DTH ... 8

Gambar 3.4 Kegiatan Merekap Rekapitulasi ... 8

Gambar 3.5 Komputer ... 9

Gambar 3.6 Printer ... 10

Gambar 3.7 Microsoft Excel ... 10

Gambar 3.8 Google Chrome ... 10

Gambar 3.9 Xampp ... 11

Gambar 3.10 Sublime... 11

Gambar 3.11 Balsamiq ... 11

Gambar 4.1 Desain Halaman Beranda ... 14

Gambar 4.2 Desain Halaman Tambah Data ... 14

Gambar 4.3 Desain Halaman Edit ... 14

Gambar 4.4 Database Pesanan Media Berbasis Website ... 15

Gambar 4.5 Tabel User ... 16

Gambar 4.6 Tabel Registar ... 16

Gambar 4.7 Tabel Pesanan ... 17

Gambar 4.8 Halaman Login ... 18

Gambar 4.9 Halaman Registar ... 18

Gambar 4.10 Halaman Utama ... 19

Gambar 4.11 Halaman Tambah Data ... 19

Gambar 4.12 Halaman Edit ... 20

Gambar 4.13 Tampilan Menu Hapus ... 20

(8)

vi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Absensi Harian Kerja Praktek Lampiran 2 Laporan kegiatan Harian Praktek Lampiran 3 Surat Keterangan Selesai Kerja Praktek Lampiran 4 Lembar Penilaian Dari Instansi

Lampiran 5 Sertifikat Kerja Praktek

(9)

1

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kerja praktek merupakan salah satu mata kuliah wajib yang ditempuh di sebuah perguruan tinggi baik untuk tingkat sarjana maupun diploma.

Dibangku perkuliahan telah diajarkan teori yang menjurus ke bidang industri tertentu. Banyak sekali hal yang menjadi hambatan bagi seseorang yang belum mempunyai pengalaman kerja untuk terjun ke dunia pekerjaan, teori yang diperoleh belum tentu sama dengan praktik kerja dilapangan, dan keterbatasan waktu dan ruang yang mengakibatkan ilmu pengetahuan yang diperoleh masih terbatas. Namun, untuk memperbanyak pengalaman kerja secara langsung, maka dilakukan kerja praktek sebagai langkah yang tepat untuk mendapatkan pengalaman pekerjaan. Dalam pelaksanaan kerja praktek, mahasiswa juga mendapatkan ilmu di luar dari teori yang didapatkan di perkuliahan.

Kerja Praktek (KP) merupakan serangkaian kegiatan yang meliputi pemahaman teori/konsep ilmu pengetahuan yang diaplikasikan dalam pekerjaan sesuai profesi bidang studi. KP dapat menambah wacana, pengetahuan dan skill mahasiswa, serta mampu menyelesaikan persoalan- persoalan ilmu pengetahuan sesuai dengan teori di bangku perkuliahan.

2.1 Tujuan

Adapun tujuan dari kerja praktek (KP) yaitu:

1. Mempelajari siklus dalam dunia pekerjaan.

2. Mengaplikasi ilmu yang di peroleh di bangku kuliah di tempat kerja praktek.

3. Menambah wawasan dan ilmu baru dari tempat KP.

4. Merancang website aplikasi pesanan media untuk mempermudah merekap data pesanan media setiap bulannya pada bidang sumber daya komunikasi dan informasi Diskominfotik Bengkalis.

(10)

2 3.1 Manfaat

1. Mendapatkan ilmu yang tidak di dapatkan di bangku perkuliahan.

2. Menambah wawasan dan pengalaman kerja di bidang Teknik Informatika.

3. Mengenal dunia kerja dan cara berinteraksi yang baik di tempat kerja.

4. Dapat membangun dan menyeselesaikan perancangan aplikasi pesanan media berbasis website Di Diskominfotik Bengkalis bagian Sumber Daya Komunikasi dan Informasi.

(11)

3

BAB II

GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Sejarah Singkat Diskominfotik Bengkalis

Sejak diberlakukannya Struktur Organisasi Pemerintah Daerah (SOPD) baru di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis terhitung 1 Januari 2017, setidaknya ada 5 SOPD yang hilang. Juga terjadi perubahan nama dinas maupun badan, ada yang dimerjer, ada pula muncul SOPD baru, yang pisah atau berdiri sendiri.

Salah satu adalah Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik). Dulunya urusan komunikasi dan informasi ini berada satu atap dengan Dinas Perhubungan. Namun sesuai amanah Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah dan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 14 Tahun 2016 tentang Pedoman Nomenklatur Perangkat Daerah Bidang Komunikasi dan Informatika, diperkuat Peraturan Bupati Bengkalis Nomor 51 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Eselonering, Tugas, Fungsi dan Uraian Tugas serta Tata Kerja, Diskominfotik kini berdiri sendiri dan berkantor di gedung eks Dinas Pasar dan Kebersihan.

Seperti diketahui, Dinas Pasar dan Kebersihan melebur dengan Dinas Perdagangan dan Perindustrian untuk urusan pasar, sedangkan urusan kebersihan bergabung ke Dinas Lingkungan Hidup.

Diskominfotik memiliki tugas dan tupoksi yang lebih luas cakupannya dibandingkan sebelumnya. Karena selain ditambah urusan statistik, Bagian Pengelolaan Data Elektronik (PDE) yang dulunya berada di Sekretariat Daerah, kini menjadi bagian dari Diskominfotik, termasuk urusan publikasi, kerjasama media urusan publik relation yang dulunya ditangani Bagian Humas Sekretariat Daerah.

Seiring berjalannya waktu, tahun 2018 terjadi perubahan dalam susunan organisasi Diskominfotik, Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) tidak lagi menjadi salah satu tugas dan fungsi Diskominfotik, pindah ke Bagian Pengadaan Barang/Jasa Sekretariat Daerah. Perubahan ini didasarkan Peraturan Bupati Nomor 58 Tahun 2018 tentang Perubahan atas

(12)

4 Peratura Bupati Bengkalis Nomor 51 tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Eselonering, Tugas, Fungsi dan Uraian Tugas serta Tata Kerja.

2.2 Visi dan Misi Diskominfotik Bengkalis 2.2.1 Visi

Terwujudnya Kabupaten Bengkalis Yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera

2.2.2 Misi

1. Mewujudkan Pengelolaan Potensi Keuangan Daerah, Sumber Daya Alam dan Sumber Daya Manusia yang Efektif dalam Memajukan Perekonomian.

2. Mewujudkan Reformasi Birokrasi serta Penguatan Nilai-nilai Agama dan Budaya Melayu Menuju Tata Kelola Pemerintahan Yang Baik dan Masyarakat yang Berkarakter.

3. Mewujudkan Penyediaan Infrastruktur yang Berkualitas dan Mengembangkan Potensi Wilayah Perbatasan untuk Kesejahteraan Rakyat.

2.3 Struktur Organisasi Diskominfotik Bengkalis

Struktur organisasi adalah gambaran umum hubungan kerjasama antara dua orang atau lebih dengan tugas yang saling berhubungan satu sama lain supaya tercapainya suatu tujuan yang sama. Struktur organisasi bagi perusahaan sangat penting dalam menentukan jalannya perusahaan tersebut.

Job description, wewenang dan tanggung jawab dapat digambarkan pada struktur organisasi, sehingga para karyawan mengetahui job description dan tanggung jawab masing – masing.

(13)

5 Gambar 2.1 Struktur organisasi Diskominfotik Bengkalis

2.4 Logo Perusahaan

Gambar 2.2 logo perusahaan

2.5 Ruang Lingkup Diskominfo Bengkalis

Diskominfotik adalah Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten Bengkalis yang merupakan salah satu Perangkat Daerah (PD) di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkalis yang mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pengelolaan dan layanan informasi publik, pengelolaan komunikasi publik, teknologi informasi dan komunikasi, layanan e-Government serta statistik dan persandian. Terdapat salah satu Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi Pada bidang SDKI lainnya.

Diskominfotik Bengkalis berada di Jl. Kartini No. 012 Kode Pos 28712 Bengkalis Riau, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis.

(14)

6 Adapun susunan 7 organisasi Diskominfotik yang baru adalah :

a. Kepala

b. Sekretariat, terdiri dari

1. Sub Bagian Penyusunan Program 2. Sub Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Sub Bagian Keuangan dan Perlengkapan

c. Bidang Pengelolaan dan Pelayanan Informasi Publik, terdiri dari:

1. Seksi Pengelolaan Opini dan Aspirasi Publik 2. Seksi Pengelolaan Informasi

3. Seksi Pelayanan Informasi Publik

d. Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi, terdiri dari:

1. Seksi Penediaan Konten Lintas Sektoral dan Pengelolaan Media Komunikasi Publik

2. Seksi Layanan Hubungan Media

3. Seksi Penguatan Kapasitas Sumber Daya Komunukasi Publik dan Penyediaan Akses Informasi

e. Bidang Pengelolaan Berbasisi Elektronik, terdiri dari : 1. Seksi Aplikasi

2. Seksi Telematika

3. Seksi Infrastruktur dan Teknologi

f. Bidang Statistik dan Persandian, terdiri dari : 1. Seksi Statistik

2. Seksi Persandian

3. Seksi Pengawasan dan Evaluasi Persandian

(15)

7

BAB III

BIDANG PEKERJAAN

3.1 Spesifikasi tugas yang dilaksanakan 3.1.1 Merekap Data Pesanan Media

Pesanan media merupakan salah satu bagian dari seksi layanan hubungan dengan media atau kerja sama pada bidang sumber daya komunikasi dan informasi yang ada didiskominfotik Bengkalis.

Gambar 3.1 Kegiatan Merekap Pesanan Media

3.1.2 Mengprint Surat Setoran Elektronik (pajak)

Mengprint surat setoran elektronik (pajak) melalui website e-biling yang nantinya hasil print akan diserahkan kebank sebagai bukti untuk membayar pajak pesanan media.

Gambar 3.2 Kegiatan Mengprint Surat Setoran Elektronik

(16)

8 3.1.3 Merekap Daftar Transaksi Harian Belanja Daerah

Merekap daftar transaksi harian belanja daerah yang selanjutnya disingkat DTH adalah daftar yang dibuat oleh bendahara pengeluaran satuan kerja perangkat daerah yang membuat rincian transaksi harian belanja daerah per surat perintah membayar, surat penyediaan dana dan suarat perintah pencairan dana.

Gambar 3.3 Kegiatan Merekap Daftar Transaksi Harian Belanja Daerah

3.1.4 Merekap Rekapitulasi Pemungutan dan Penyetoran Pajak

Rekapitulasi pemungutan dan penyetoran pajak merupakan kegiatan memotong atau memungut pajak yang terutang yang dilakukan oleh bendahara pengeluaran SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) sebagai pihak yang diberi wewenang untuk memungut dan menyetor pajak untuk disetorkan ke Kas Negara berdasarkan ketentuan dibidang perpajakan.

Gambar 3.4 KegiatanMerekap Rekapitulasi Pemungutan dan Penyetoran Pajak

(17)

9 3.2 Target yang diharapkan

Dalam pelaksanaan kerja Praktek yang dilakukan di Diskominfotik bidang sumber daya komunikasi dan informasi terhitung sejak 04 Juli 2022-31 Agustus 2022, terdapat beberapa target yang ingin dicapai, diantaranya:

1. Mampu memahami dalam menjalankan segala kegiatan selama Kerja Praktek di Diskominfotik Bengkalis dengan baik sehingga ilmu yang didapat bisa berguna untuk kedepannya.

2. Menambah wawasan dan ilmu pengetahuan tentang dunia kerja dan pemanfaatan ilmu IT di Diskominfo Bengkalis.

3. Mampu mengaplikasikan ilmu yang didapat di bangku perkuliahan di tempat KP.

4. Terselesaikannya aplikasi website pesanan media. Di Diskominfotik Bengkalis bagian Sumber Daya Komunikasi dan Informasi.

3.3 Perangkat yang digunakan

Perangkat yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan di Diskominfotik Bengkalis selama kerja praktek, baik perangkat keras(hardware) maupun perangkat lunak(sofware).

3.3.1 Perangkat Keras (Hardware)

Adapun perangkat keras yang akan digunakan adalah sebagai berikut

1. Komputer merupakan alat yang digunakan untuk merekap pesanan media, daftar transaksi harian belanja daerah, rekapitulasi pemungutan dan penyetoran pajak selama kerja praktek.

Gambar 3.5 Komputer

(18)

10 2. Printer merupakan alat yang digunakan untuk mengprint surat setoran

elektronik (pajak) selama kerja praktek.

Gambar 3.6 Printer

3.3.2 Perangkat Lunak (Software)

Adapun perangkat lunak yang akan digunakan adalah sebagai berikut:

1. Microsoft Excel merupakan salah satu yang digunakan dan membantu saya dalam berbagai kegiatan pengolahan angka. Dengan Excel saya dapat mengolah data berupa angka lebih cepat dan tepat untuk merekap data yang ada.

Gambar 3.7 Microsoft Excel

2. Chrome merupakan salah satu yang digunakan untuk membuka website yang data ingin direkap dan diprint pada saat kerja praktek.

Gambar 3.8 Chrome

3. Xampp merupakan sebuah software yang berguna untuk pengembangan website berbasis php dan mysql.

(19)

11 Gambar 3.9 Xampp

4. Sublime digunakan untuk membuat kode program.

Gambar 3.10 Sublime

5. Balsamiq digunakan untuk membuat sebuah rancangan interface yang ingin dibangun.

Gambar 3.11 Balsamiq

3.4 Data yang diperlukan

Data yang dibutuhkan dari di Diskominfotik Bengkalis Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi adalah data-data pesanan media yang akan dimasukan kedalam aplikasi pesanan media berbasis website di Diskominfotik Bengkalis Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi yang sedang dibangun.

3.5 Kendala yang dihadapi

Adapun kendala – kendala yang di hadapi selama kerja praktek di diskominfotik bengkalis bidang sumber daya komunikasi dan informasi:

1. Kurangnya kelancaran pada jaringan wifi sehingga pada saat membuat website terkendala dijaringan wifinya.

2. Masih menggunakan excel untuk merekap data-data yang ada.

(20)

12 3.6 Pemecahan Masalah

Berdasarkan kendala diatas, berikut solusi untuk kendala tersebut, yaitu:

1. Menambahkan kecepatan jaringan wifi agar ketika membuka website tidak lagi terkendala.

2. Membuat website sederhana agar lebih mudah dalam hal mendata.

(21)

13

BAB IV

PERANCANGAN APLIKASI PESANAN MEDIA

DISKOMINFOTIK BENGKALIS BAGIAN SUMBER DAYA KOMUNIKASI DAN INFORMASI BERBASIS WEBSITE

4.1 Uraian Judul

Aplikasi administrasi pesanan media diskominfotik bengkalis bagian sumber daya komunikasi dan informasi merupakan aplikasi berbasis website yang dirancang untuk menyimpan data-data pesanan media. Adanya aplikasi ini agar mempermudah admin untuk menambahkan pesanan media yang setiap bulan akan bertambah.

4.2 Analisa Sistem

Berikut merupakan proses pembuatan website pesanan media pada diskominfotik bengkalis bagian sumber daya komunikasi dan informasi.

4.2.1 Analisa Sistem yang sedang berjalan

Pada saat ini pendataan pesanan media direkap kedalam suatu excel yang masih menggunakan sistem manual.

4.2.2 Analisa Sistem yang diusulkan

Berdasarkan Analisa system yang sedang berjalan maka penulis mengusulkan sebuah perancangan website pesana media pada diskominfotik bengkalis bagian sumber daya komunikasi dan informasi. Sistem Informasi berbasis komputer yang digunakan untuk mempermudah pengeolalahan pesanan media, agar dapat mempermudah pengelolahan dan tersimpan dengan aman. Komputer merupakan alat bantu yang sangat bermanfaat dalam kegiatan pengelolahan dan pemeliharaan data sistem informasi.

4.3 Merancang Desain Mockup

Dalam tahapan ini, penulis menggunakan Balsamiq Wireframes untuk merancang desain mockup, berikut adalah tampilan desain mockup

1. Desain Halaman Beranda

(22)

14 Gambar 4.1 Desain Halaman Beranda

2. Desain Halaman Tambah Data

Gambar 4.2 Desain Halaman Tambah Data

3. Desain Halaman Edit

Gambar 4.3 Desain Halaman Edit

(23)

15 4.4 Merancang Database

Untuk membangun aplikasi website pesanan media pada diskominfotik bengkalis bagian sumber daya komunikasi dan informasi hal pertama yang dilakukan yaitu merancang database. Perancangan database menggunakan PhpMyAdmin di XAMPP. Database dibuat dengan nama db_pesanan media seperti yang terdapat pada gambar 4.4 dibawah ini.

Gambar 4.4 Database pesanan media berbasis website

4.5 Rancangan Tabel

Tabel yang dikumpulkan berdasarkan database yang telah dirancang untuk membangun aplikasi tersebut, pembuatan database menggunakan PhpMyAdmin di XAMPP. Berikut table-tabel yang dibutuhkan:

1. Tabel Admin

Tabel ini berfungsi sebagai data user untuk login kedalam website ditunjukan pada gambar 4.5 terdiri dari:

a. Id (Primary Key)

b. Email sebagai nama pengguna c. Password untuk kata kunci

(24)

16 Gambar 4.5 Tabel User

2. Tabel Registar

Tabel ini berfungsi untuk mendaftar yang belum memiliki akun untuk melihat data-data yang ingin ditambahkan ditunjukan pada gambar 4.6 terdiri dari:

a. Id (Primary Key)

b. Username sebagai nama pengguna

c. Email sebagai nama pengguna untuk login d. Password sebagai kata kunci untuk login

Gambar 4.6 Tabel Registar

3. Tabel Pesanan

Tabel ini berfungsi untuk penambahan data pesanan media pada website ditunjukan pada gambar 4.7 terdiri dari:

a. Id_pesanan (Primary Key), menyimpan nomor urut pesanan media

b. Nomor, menyimpan nomor pesanan media c. Nama_media, menyimpan nama pesanan media

(25)

17 d. Jenis_media, menyimpan jenis media yang dipesan

e. Jenis_pesanan, menyimpan jenis pesanan media apa yang dipesan

f. Jumlah_pesanan, menyimpan berapa pesanan media yang dipesan

g. Harga, menyimpan berapa harga dari pesanan media yang dipesan

h. Total_tranfer, menyimpan berapa yang nanti akan ditranser oleh bidang sdki kepada media.

Gambar 4.7 Tabel Pesanan

4.6 Desain Tampilan Aplikasi

Desain Hasil tampilan aplikasi pesan media diskominfotik bengkalis bagian sumber daya komunikasi dan informasi sesuai yang dibutuhkan admin dan mengelolah aplikasi yang dibangun. Ada beberapa tampilan didalamnya yaitu tampilan pesanan media yang dapat ditambah, edit, dan hapus.

Berikut tampilan dari aplikasi sebagai berikut:

1. Halaman Login

Halaman login merupakan halaman pertama ketika admin ingin masuk kedalam aplikasi maka akan berinteraksi dengan halaman login yang menginput username dan password.

(26)

18 Gambar 4.8 Halaman Login

2. Halaman Register

Halaman Register merupakan halaman untuk mendaftar yang belum memiliki akun untuk melihat data-data yang ingin ditambahkan.

Gambar 4.9 Halaman Register

3. Halaman Utama

Halaman utama adalah tampilan awal dari aplikasi ini, pada aplikasi ini terdapat menu tambah yang akan digunakan admin untuk menginput pesanan media. Adapun Tampilan Halaman utama sebagai berikut:

(27)

19 Gambar 4.10 Halaman Utama

4. Halaman Tambah data

Pada Halaman tambah data ini admin dapat menginputkan data pesanan media dimana admin harus memasukan no, nama media, jenis media, jenis pesanan, jumlah pesanan, harga, dan total transfer.

Berikut tampilan tambah data dapat dilihat pada gambar dibawah ini:

Gambar 4.11 Halaman Tambah data

5. Halaman Edit

Pada halaman edit ini, admin bisa mengedit atau mengubah data yang telah diinput. Misalkan merubah nama atau lainnya. Terjadi kesalahan saat penginputan data, maka datanya bisa diedit ataupun diubah.

Adapun halaman edit dapat dilihat pada gambar dibawah ini:

(28)

20 Gambar 4.12 Halaman Edit

6. Tampilan Menu hapus

Menu hapus ini digunakan jika admin ingin menghapus data. Jika admin mengahapus data dari website ini, maka data didatabase pun akan ikut terhapus tanpa bisa mengembalikan datanya kembali.

Gambar 4.13 Tampilan menu hapus

(29)

21

BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Dalam pelaksanan KP (Kerja Praktek) di Diskominfotik Bengkalis khususnya bagian Sumber Daya Komunikasi dan Informasi pada bulan Juli- Agustus, dapat disimpulkan yaitu dengan adanya Aplikasi Pesanan Media berbasis website ini dibuat agar dapat membantu admin untuk menginput data- data Pesanan Media untuk setiap bulannya.

Selain itu, dengan adanya Kerja Praktek, mahasiswa Teknik Informatika mampu mengenal dengan lebih dalam mengenai Teknik Informatika dalam dunia kerja, seperti melaksanan Kerja Praktek di Diskominfotik Bengkalis dan dapat mempelajari bagaimana cara bersosialisasi yang baik dalam dunia kerja.

5.2 Saran

Sehubung dengan pemgalaman yang telah didapatkan dalam mengikuti kegiatan Kerja Praktek (KP), maka dalam kesempatan ini penulis menyarankan agar aplikasi rancangan ini agar dapat dijadikan sebagai system untuk bidang sumber daya komunikasi dan informasi.

(30)

DAFTAR PUSTAKA

Politeknik Negeri Bengkalis, 2020. Buku Panduan Laporan Kerja Praktek (KP) Mahasisawa Politeknik Negeri Bengkalis

https://diskominfotik.bengkaliskab.go.id/web/statis/sekilas-diskominfotik/3 diakses pada tanggal 31 Agustus 2022

http://eprints.polbeng.ac.id/view/subjects/, diakses pada tanggal 12 Semptember 2022 https://jdih.kemenkeu.go.id/FullText/2019/85~PMK.03~2019

diakses pada tanggal 8 Semptember 2022

(31)

Absen

(32)
(33)

Kegiatan

(34)
(35)
(36)
(37)
(38)
(39)
(40)
(41)

Surat keterangan

(42)

Nilai

(43)

Sertifikat

Gambar

Gambar 2.2 logo perusahaan
Gambar 3.1 Kegiatan Merekap Pesanan Media
Gambar 3.2 Kegiatan Mengprint Surat Setoran Elektronik
Gambar 3.4 Kegiatan Merekap Rekapitulasi Pemungutan dan Penyetoran Pajak
+7

Referensi

Dokumen terkait

Gambar 3.10 Stempel Sumber: Bagian Seksi Pelayanan 3.3 Data-data yang Diperlukan Data-data yang diperlukan selama kerja praktik di bagian seksi pelayanan Kantor Pelayanan Pajak