Laporan Pelatihan Regular Training Risk Management Jakarta, 01-03 Januari 2022
Latar Belakang
Dalam setiap perkembangan bisnis, pasti akan ada risiko yang dihadapi selama proses perjalanan bisnis tersebut. Oleh karena itu, perlu untuk mengidentifikasikan hal-hal apa saja yang mungkin bisa dianggap risiko bisnis sejak saat dini.
Kita harus mengetahui risiko apa saja yang akan timbul dan menganalisisnya. Sehingga ketika masalah itu datang, kita bisa meminimalisirnya seminim mungkin.
Maka dari itu, dibutuhkannya pelatihan manajemen risiko untuk menanggulangi setiap ancaman yang akan datang. Diharapkan melalui pelatihan ini dapat membuat bisnis perusahaan kita menjadi lancar.
Tujuan Pelatihan
Memahami apa itu risk management secara lebih detail dan mampu menganalisis risiko apa saja yang akan muncul di kemudian hari.
Metode Pelaksanaan
Presentasi, Teori Risk Management, Tanya Jawab, Diskusi, dan Studi Kasus.
Waktu dan Tempat
Jakarta, 01-03 Januari 2022, pukul 09.00-16.00 WIB. Bertempat di Pullman Jakarta Central Park.
Peserta Pelatihan
Peserta dari perusahaan PT Angkasa Jaya Jakarta sebanyak 20 peserta.
Materi Pelatihan
Risiko murni – risiko yang apabila terjadi akan menimbulkan kerugian secara murni
Risiko spekulasi – risiko yang berhubungan dengan kejadian 2 kemungkinan yang akan terjadi
Risiko bisnis – risiko yang ditanggung oleh perusahaan
terhadap kualitas dan keunggulan di beberapa produk pasar yang dimiliki oleh perusahaan
Market risk – risiko yang timbul karena persaingan usaha
Credit risk – risiko yang muncul dari perjanjian
Risk operasional – risiko yang muncul karena penyimpangan hasil prediksi
Hasil dan Pembahasan
Pada pelatihan kali ini diikuti oleh peserta dari PT Angkasa Jaya Jakarta (Persero) sebanyak 20 peserta. Dengan kebutuhan peserta mengenai pelatihan risk management sebagai studi kasus di PT Angkasa Pura 1. Pemateri, yaitu Bapak Tirtana Brachnata, SE, MM dan Ibu Ika Wulandari, SE, MM sukses mempresentasikan mengenai materi Risk Management dan dapat menyelesaikan masalah di perusahaan PT Angkasa Jaya Jakarta.
Materi mengenai penjelasan apa itu risk management, identifikasi, dan analisis risiko. Pelatihan lebih banyak tentang diskusi dari kasus yang ada di PT Angkasa Jaya Jakarta di bidang konstruksi
dikarenakan latar belakang bidang peserta adalah bidang konstruksi.
Dengan kegiatan pelatihan risk management ini, peserta akan ditingkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam menganalisis mengenai risk management di perusahan PT Angkasa Jaya Jakarta.
Peserta dapat lebih memahami bagaimana menentukan dan merencanakan management di perusahan tersebut.
Penutupan: Kesimpulan dan Saran
Melalui materi yang didapatkan, peserta merasa terbantu dan aktif untuk bertanya kepada instruktur dan berbagi studi kasus yang pernah dan dijalani oleh PT Angkasa Jaya Jakarta. Dikarenakan
Angkasa Jaya di Jakarta ini masih terbilang baru dan dalam tahapan pembangunan, maka pelatihan ini akan sangat membantu dalam pelaksanaan pembangunan proyek bandara baru di Jakarta.
Dari pelatihan ini, diharapkan peserta dapat mengerti mengenai manajemen risiko apa saja yang ada di pekerjaannya nanti
khususnya di PT Angkasa Jaya Jakarta.
Semoga untuk acara selanjutnya bisa lebih baik dalam penyediaan tempat dan pelaksanaannya agar tepat waktu sesuai dengan yang dijadwalkan.
2. Contoh laporan kegiatan perlombaan Pendahuluan
Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia dan mempererat tali persaudaraan antar karyawan.
Tujuan Kegiatan
Melatih kerja sama dan gotong royong antar karyawan PT Mega Bahagia
Melatih jiwa bersaing atau kompetitif antar karyawan PT Mega Bahagia
Memupuk rasa nasionalisme dan patriotisme karyawan PT Mega Bahagia
Tanggal dan Tempat
Hari: Sabtu, 17 Agustus 2022 Jam: 08:00 – Selesai
Tempat: Kantor PT Mega Bahagia Penutup
Demikian laporan ini kami buat sebagai bentuk
pertanggungjawaban atas diselenggarakannya acara ini. Kegiatan ini berjalan dengan baik sesuai dengan jadwal dan juga rencana yang sudah dibuat.