KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA RI KANTOR WILAYAH SUMATERA BARAT
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS III DHARMASRAYA Jalan Lintas Sumatera Dharmasraya Gunung Medan
Email : [email protected]
LAPORAN TENTANG MONITORING DAN EVALUASI PEMBANGUNAN WBK DAN WBBM
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III DHARMASRAYA EVALUASI ZI
A. Pendahuluan a. Umum
Dalam rangka tercapainya tata kelola satuan kerja dan penilaian reformasi birokrasi di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya dan memastikan pelaksanaannya berjalan sesuai dengan yang diharapkan, Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya telah membentuk Tim Monitoring dan Evaluasi pembangunan Zona Integritas di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya menuju WBK ( Wilayah Bebas Korupsi) dan WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani). Tim Monitoring dan Evaluasi bertugas memastikan rencana aksi berjalan sesuai target yang telah ditetapkan dan memastikan hasil evaluasi telah ditindaklanjuti oleh masingmasing Tim Pelaksana.
Pelaksanaan monitoring dan evaluasi oleh Tim Monitoring dan Evaluasi dimaksudkan untuk mendapatkan informasi yang lebih obyektif tentang kemajuan pelaksanaan pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya dan menilai hasil pelaksanaannya. Ruang lingkup kegiatan monitoring dan evaluasi yang dituangkan dalam laporan ini meliputi 6 program antara lain manajemen perubahan, penataan tatalaksana, penataan sistem manajemen sdm, penguatan akuntabilitas, penguatan pengawasan dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
b. Ruang Lingkup
Monitoring dan evaluasi Pembangunan Zona Integritas di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya meliputi dua sub kegiatan dengan ruang lingkup sebagai berikut:
1. Monitoring Ruang lingkup kegiatan pemantauan kemajuan pelaksanaan pembangunan Zona Integritas menuju WBK (Wilayah Bebas Korupsi) dan WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani).
2. Evaluasi Ruang Lingkup kegiatan evaluasi kemajuan pelaksanaan pembangunan Zona Integritas menuju WBK (Wilayah Bebas Korupsi) dan WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih Melayani) meliputi 6 program antara lain:
a). MANAJEMEN PERUBAHAN b). PENATAAN TATALAKSANA
c). PENATAAN SISTEM MANAJEMEN SDM d). PENGUATAN AKUNTABILITAS
e).PENGUATAN PENGAWASAN
f).PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK
c. Dasar
1. Permenkumham No.M.HH-01.PW.02.03 Tahun 2011 Tentang Pedoman Penetapan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) Kementerian Hukum dan HAM RI.
KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA RI KANTOR WILAYAH SUMATERA BARAT
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS III DHARMASRAYA Jalan Lintas Sumatera Dharmasraya Gunung Medan
Email : [email protected]
2. Surat Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Barat tentang Pemetaan Zona Integritas Satuan Kerja menuju WBK & WBBM di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Barat.
B.Kegiatan yang Dilaksanakan a.Manajemen Perubahan
1. Monitoring dan evaluasi dilaksanakan setiap 1 bulan sekali guna tercapainya target-target prioritas sesuai rencana aksi dan rencana kerja.
2. Dokumen Rencana Aksi dan Rencana Kerja telah dibuat dan dilaksanakan sesuai targettarget prioritas yang relevan dengan tujuan pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM serta telah disosialisasikan melalui media di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya
3. Tim Pembangunan Zona Integritas sudah dibentuk melalui prosedur atau mekanisme yang telah sesuai dengan SOP ( Standar Operasional Prosedur) Pembentukan tim Zona Integritas.
4. Pimpinan turut serta sebagai Role Model dalam pelaksanaan Pembangunan WBK/WBBM dan terdapat juga agen-agen perubahan yang sudah memiliki kualifikasi/sertifikat guna melatih anggota-anggota lainnya turut serta dalam membangun budaya kerja dan pola pikir di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya.
b.Penataan Tata Laksana
1. Keterbukaan informasi publik telah diterapkan melalui media sosial maupun website resmi Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya.
2. Pengukuran kerja unit, operasional manajemen SDM dan pelayanan public telah menggunakan teknologi informasi.
3.SOP telah disesuaikan dengan peta proses walaupun belum semua diterapkan dan SOP tersebut juga telah dilaksanakan evaluasi sesuai dinamika perkembangan situasi saat ini.
c.Penataan Sistem Manajemen SDM
1. Ukuran kinerja individu telah memiliki kesesuaian dengan indikator kinerja individu yang telah dilakukan secara periodik.
2. Pola mutasi juga dilaksanakan dengan memperhatikan kompetensi jabatan guna perkembangan karir.
3. Penempatan pegawai yang sudah disusun di sesuaikan dengan peta jabatan dan hasil analisa beban kerja serta murni mengacu kebutuhan pegawai.
4.Pengembangan kompetensi juga telah diberikan baik melalui pelatihan dan coaching.
5. Adanya reward dan punishment bagi anggota.
6.Data informasi petugas pemasyarakatan telah diperbarui secara berkala.
d.Penguatan Akuntabilitas
1. Adanya dokumen rencana strategis, rencana kerja dan penetapan kerja.
2. Pimpinan selalu terlibat langsung dalam penyusunan perencanaan maupun penetepan kerja serta mengawasi pencapaian kinerja secara berkala.
e. Penguatan Pengawasan
KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA RI KANTOR WILAYAH SUMATERA BARAT
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS III DHARMASRAYA Jalan Lintas Sumatera Dharmasraya Gunung Medan
Email : [email protected]
1. Menerapkan system Penerapan Pengawasan Internal Pemerintah (SPIP) dan telah diinformasikan kepada seluruh pihak terkait.
2. Penanganan benturan kepentingan juga telah dilaksanakan dengan maksimal sehingga pelaksanaan tugas berjalan dengan baik.
3. Adanya informasi tentang pengendalian gratifikasi melalui banner dan media sosial.
4.Pengaduan masyarakat terkait pelayanan juga telah di tindak lanjuti sesuai kebijakan yang telah dibuat.
5. Laporan tentang whistle blowing.
f. Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik
1.Survey kepuasan masyarakat dilakukan secara berkala dan dapat diakses melalui media sosial maupun papan pengumuman.
2. Adanya SOP pelayanan.
3. Informasi pelayanan publik mudah di akses melalui berbagai media.
g.Deklarasi Janji Kinerja 2023
1. Menerapkan kode etik dan kode perilaku pegawai dalam melaksanakan tugas dan fungsi sehari hari;
2. Bekerja dan berkinerja secara Profesional, Akuntable, Sinergis, Transparan, Inovatif ( PASTI );
3. Memaksimalkan pemanfaatan E-GOV melalui tatakelola pemerintahan efektif efisien untuk good governance;
4.Melayani publik dengan sepenuh hati dan SIAP mewujudkan WBK/WBBM;
5. Menjaga stabilitas politik dan keamanan Negara Kesatuan RI Serta menjadi perekat Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika.
C.Hasil yang Dicapai
Hasil Keputusan :
1. Kalapas mengucapkan semangat kepada rekan-rekan tim pokja.
2. Tetap mengikuti aturan yang berlaku.
3. Kerjakan dengan semangat dan tepat waktu.
D. Kesimpulan dan Saran
Melaksanakan sosialisasi terkait Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya menuju WBBM (Wilayah Birokrasi bersih dan Melayani) kepada seluruh anggota Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya supaya kemajuan pelaksanaan tersebut mendapatkan hasil yang baik dan bisa menjadi contoh bagi anggota Lembaga Pemasyarakatan yang lain untuk bisa mencapai prestasi yang telah di peroleh Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya.
KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA RI KANTOR WILAYAH SUMATERA BARAT
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS III DHARMASRAYA Jalan Lintas Sumatera Dharmasraya Gunung Medan
Email : [email protected] E.Penutup
Demikian laporan monitoring dan evaluasi pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM ini dibuat, dengan harapan dapat dijadikan bahan masukan dalam menentukan kebijakan terkait Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dharmasraya mendapatkan predikat WBK (Wilayah Bebas Korupsi) dan WBBM (wilayah birokrasi bersih dan melayani).