LATIHAN SOAL BAB UANG DAN LEMBAGA KEUANGAN
1. Dalam menjaga kelancaran sistem pembayaran pemerintah membentuk suatu lembaga yang diberikan hak mengatur dan menjaga sistem pembayaran. Lembaga tersebut adalah …..
2. Uang yang kita gunakan sehari-hari adalah uang …..
3. Munculnya uang adalah karena kesulitan yang dirasakan dengan barter. Kesulitan-kesulitan tersebut antara lain …..
4. Mata uang yang nilai nominalnya sama dengan nilai bahan pembuatannya disebut …..
5. Yang termasuk contoh pembayaran non tunai …..
6. Benda bernilai yang digunakan sebagai alat tukar pada zaman dahulu adalah …..
7. Berikut ini adalah peristiwa yang terjadi pada krisis moneter yang terjadi tahun 1998 melonjaknya harga – harga kebutuhan pokok, investor asing takut menanamkan modalnya di Indonesia, dan kecenderungan orang menyimpan uang di bank sangat rendah. Kejadian tersebut sebenarnya merupakan dampak dari …..
8. Bank berasal dari bahasa Yunani, yaitu banco yang artinya ….
9. Sistem pembayaran dapat dilakukan secara tunai dan non tunai, non tunai dapat menggunakan sarana elektronik, kelemahannya adalah …..
10. Yang termasuk contoh uang kartal adalah …..
11. Benda yang diterima secara umum dapat digunakan sebagai alat tukar, dan dapat digunakan sebagai alat pembayaran, disebut …..
12. Yang merupakan fungsi asli uang, adalah …..
13. Pak Andi memiliki tanah seluas 200 m2 di kota Semarang. Pak Andi sekeluarga bermaksud pindah ke kota Bandung. Tanah yang di Semarang dijual dan dari hasil penjualan tersebut dibelikan tanah di Bandung.
Contoh di atas menunjukkan uang sebagai ....
14. Bila harga telur Rp13.000,00 sedangkan harga minyak goreng Rp26.000,00, maka nilai minyak goreng sama dengan dua kali nilai telur. Fungsi uang tersebut sebagai ....
15. Marthin seorang mahasiswa dari Papua yang kuliah di Jakarta. Ia seorang mahasiswa teladan dan mendapat predikat nilai cumlaude. Karena prestasinya ini, ayahnya memberi hadiah uang untuk ditabung. Hal tersebut menunjukkan fungsi uang sebagai ....
16. Pak Jhony Hutapea setiap bulan membayar rekening telepon dan listrik rumahnya. Sebagai warga negara yang baik, ia juga tidak lupa membayar pajak. Dalam hal ini uang menunjukkan fungsi uang sebagai ....
17. Ketika liburan semester tiba, siswa kelas I termasuk Saka mengadakan acara darmawisata ke pulau Bali.
Mereka juga berbelanja oleh-oleh dari Bali antara lain salak bali dan kaos. 1 kg salak bali seharga Rp10.000,00 dan kaos seharga Rp65.000,00. Dalam hal ini, uang berfungsi sebagai ....
18. Uang dilihat dari nilainya, terbagi atas …..
19. Bank sentral di Indonesia yaitu …..
20. Bank Indonesia adalah lembaga Negara yang independen dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya, bebas dari campur tangan pemerintah dan mempunyai tujuan …..
21. Keadaan dimana uang yang beredar di masyarakat terlalu banyak disebut dengan …..
22. BCA, Danamon, merupakan contoh bank ….
23. Lembaga keuangan yang memberikan pinjaman kepada masyarakat dengan jaminan barang berharga yang dimiliki disebut ….
24. Lembaga leasing adalah ….
25. Surat hutang yang diperjualbelikan di bursa efek disebut dengan ….