• Tidak ada hasil yang ditemukan

METODE PENULISAN SLIDE

N/A
N/A
syaifuddin kurnianto

Academic year: 2024

Membagikan "METODE PENULISAN SLIDE"

Copied!
17
0
0

Teks penuh

(1)

METODE PENULISAN

Ns. Syaifuddin Kurnianto, M.Kep

(2)

OUTLINE

Setelah mengikuti kegiatan perkuliahan selama 2x50 menit diharapkan mahasiswa mampu:

Menguraikan Desain Penulisan LTA

Menguraikan Batasan Istilah

Menguraikan Kriteria Partisipan

Menguraikan Lokasi dan Waktu Pengambilan Data

Menguraikan Pengumpulan Data

Menguraikan Keabsahan Data

Menguraikan Teknik Analisis Data

Menguraikan Etika Penulisan

(3)

DESAIN PENELITIAN

Secara harfiah, pengertian desain penelitian dalam KBBI disebutkan:

Desain itu sendiri mengandung arti “kerangka bentuk” atau

“rancangan”.

Penelitian berarti “Kegiatan pengumpulan, pengolahan, analisis, dan penyajian data yang dilakukan secara sistematis dan objektif untuk memecahkan suatu persoalan atau menguji suatu hipotesis untuk mengembangkan prinsip-prinsip umum”

Secara istilah “desain penelitian” merupakan bentuk rancangan penelitian yang disusun sedemikian rupa supaya dapat menuntun

peneliti dalam upaya memperoleh jawaban atas pertanyaan-pertanyaan penelitiannya.

(4)

DESAIN PENELITIAN

Lalu apa desain LTA kita?

STUDY CASE REPORT (LAPORAN KASUS)

Studi yang menggambarkan pengalaman satu kasus pasien untuk mendeskripsikan manifestasi klinis,

perjalanan klinis, dan prognosis kasus

(5)

DESAIN PENELITIAN

Kegunaan

Dapat sebagai petunjuk pertama dalam

mempelajari/ mengidentifikasi suatu penyakit.

Dapat untuk memformulasikan suatu hipotesis.

Sebagai jembatan antara penelitian klinis dan

penelitian epidemiologi

(6)

DESAIN PENELITIAN

Kelebihan

Mudah dan tidak mahal untuk dilakukan di rumah sakit

Menyediakan informasi penyakit baru atau terapi baru

Bermanfaat dalam menyampaikan pengalaman medis

Membantu membentuk hipotesis

Kekurangan

Tidak memiliki grup pembanding untuk menguji hipotesis

Bias seleksi sehingga kesimpulan sulit untuk digeneralisasikan

Tidak mewakili populasi umum

(7)

BATASAN ISTILAH

Batasan istilah mendefinisikan kata kunci (judul) untuk menyamakan persepsi persepsi antara penulis dan pembaca.

Contoh Pada LTA berjudul “Asuhan Keperawatan pada Tn. X yang mengalami tuberkulosis paru dengan masalah keperawatan ketidakefektifan bersihan jalan

napas di RSUD dr. Haryoto Lumajang”

Kata Kunci yang perlu didefinisikan:

Asuhan Keperawatan, Pasien Tuberkusosis paru, dan Ketidakefektifan

Bersihan Jalan Napas.

(8)

BATASAN ISTILAH

Asuhan Keperawatan

Serangkaian tindakan keperawatan yang dilakukan penulis meliputi pengkajian keperawatan, perumusan diagnosis keperawatan, perumusan perencanaan

keperawatan, implementasi perencanaan keperawatan, dan evaluasi

keperawatan pada satu orang pasien tuberculosis paru dengan durasi waktu minimal 3 hari perawatan.

Tuberkulosis Paru

Satu orang pasien yang dirawat di ruang … RSUD dr. Haryoto Lumajang dan didiagnosis medis Tuberkulosis Paru dalam rekam medik pasien.

Ketidakefektifan Bersihan Jalan Napas

Salah satu masalah keperawatan pada pasien tuberculosis paru yang ditetapkan berdasarkan munculnya empat kriteria meliputi: …

(9)

PARTISIPAN

Partisipan merupakan subjek yang memberi respon atas perlakuan yang diberikan peneliti kepada sampel

Ditentukan dengan cara memberikan batasan subjek/Kriteria (Kriteria Inklusi dan Eksklusi)

Kriteria inklusi merupakan kriteria dimana subjek penelitian dapat mewakili dalam sampel penelitian yang memenuhi syarat sebagai sampel

Kriteria eksklusi merupakan kriteria dimana subjek penelitian tidak dapat mewakili sampel karena tidak memenuhi syarat sebagai sampel penelitian

(10)

PARTISIPAN

Contoh Kriteria Partisipan

Sedang menjalani rawat inap di ruang … RSUD dr. Haryoto Lumajang

Didiagnosis Tuberkulosis Paru dalam rekam medik pasien

Mengalami masalah keperawatan ketidakefektifan bersihan jalan napas sesuai batasan istilah

Dalam keadaan sadar penuh atau composmentis

Bersedia menjadi partisipan dengan menyetujui

(menandatangani/cap jari) informed consent

(11)

LOKASI DAN WAKTU PENGAMBILAN DATA

Lokasi dan waktu penelitian harus disebutkan secara jelas, kapan dan dimana penelitian akan dilakukan

Contoh:

Pengambilan data asuhan keperawatan dilakukan di Ruang Melati RSUD dr. Haryoto Lumajang pada 4 April-18 April 2023.

Pengambilan data dilakukan minimal 3 hari perawatan. Bilamana sebelum 3 hari perawatan pasien diperbolehkan keluar dari rumah sakit oleh tim medik atau pulang paksa, maka dilakukan pengambilan data ulang pada pasien lain yang memenuhi kriteria partisipan yang telah ditetapkan oleh penulis. Jadwal penyusunan tugas akhir terdapat dalam Lampiran 3.2.

(12)

PROSES PENGAMBILAN DATA

Bagian ini memuat uraian secara rinci dan jelas bagaimana proses dan cara atau prosedur pengumpulan data.

Proses pengumpulan data

Penulis menguraikan tahapan perijinan yang penulis tempuh untuk mengambil data

Penulis menguraikan tahapan yang penulis lakukan dalam menetapkan partisipan

Teknik pengumpulan data

Pengumpulan data terdiri atas Wawancara (W), Observasi (O), dan Dokumentasi (D).

Bukan sekedar teoritis, namun penulis harus memberikan contoh pengumpulan data yang didapatkan dengan metode tersebut, disesuaikan dengan judul yang diangkat.

(13)

PROSES PENGAMBILAN DATA

(14)

KEABSAHAN DATA

Bagian ini menguraikan cara penlis menjamin data yang diperoleh sesuai dengan keadaan pasien binaan (valid), tidak ada perbedaan dengan data yang terjadi sesungguhnya sehingga bisa dipertanggungjawabkan. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan triangulasi data.

Triangulasi sumber data adalah menggali kebenaran informasi tertentu melalui berbagai metode dan sumber perolehan data. Misalnya, selain melalui wawancara dan observasi, peneliti bisa menggunakan observasi terlibat (participant obervation), dokumen tertulis, arsif, dokumen sejarah, catatan resmi, catatan atau tulisan pribadi dan gambar atau foto.

Tentu masing-masing cara itu akan menghasilkan bukti atau data yang berbeda, yang selanjutnya akan memberikan pandangan (insights) yang berbeda pula mengenai fenomena yang diteliti. Berbagai pandangan itu akan melahirkan keluasan pengetahuan untuk memperoleh kebenaran handal.

Observasi

Dokument Wawancar asi

a

(15)

ANALISIS DATA

Analisis data sebagai teknik untuk mengkorelasikan data klien dengan konsep dan prinsip teoretis keperawatan untuk menarik kesimpulan

tentang kebutuhan keperawatan pasien dan masalah kesehatan pasien.

Data yang diperoleh dibandingkan dengan teori yang ada lalu disajikan dalam opini pembahasan

Menjawab rumusan masalah

Perlu Kemampuan BERPIKIR KRITIS

(16)

ETIKA PENULISAN

Bagian ini memuat prinsip etika yang digunakan oleh peneliti dalam proses pelaksaaan kegiatan untuk memberikan perlindungan terhadap partisipan.

Prinsip Etik Penelitian Kesehatan:

Prinsip menghormati harkat martabat manusia (respect for persons).

Prinsip berbuat baik (beneficence) dan tidak merugikan (non- maleficence)

Prinsip keadilan (justice)

Penulisan etika langsung dimasukkan dalam aplikasi konsep etika penulisan, tidak hanya memaparkan teori etika saja.

(17)

TERIMA KASIH

Referensi

Dokumen terkait