• Tidak ada hasil yang ditemukan

Modul Pembelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan SMK

N/A
N/A
Sofiani azlah

Academic year: 2024

Membagikan "Modul Pembelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan SMK"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

MODUL PEMBELAJARAN

A. INFORMASI UMUM 1. IDENTITAS

SATUAN PENDIDIKAN : SMK NEGERI 4 TANJUNGPINANG

MATA PELAJARAN : PRODUK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN FASE/ KELAS : F / XI TKJ, TKJ IND

TAHUN PELAJARAN : 2022/2023

ELEMEN PEMBELAJARAN : Kegiatan Produksi.

CAPAIAN PEMBELAJARAN : Pada akhir fase F peserta didik mampu Menyusun rencana produksi meliputi menetapkan jenis dan jumlah produk, menetapkan desain/rancangan produk, Menyusun proses kerja pembuatan prototipe/contoh produk, dan menghitung biaya produksi. Peserta didik mampu membuat produk mulai dari Menyusun rencana dan jadwal kerja, menetapkan strategi produksi, menetapkan kriteria standar/spesifikasi produk, melaksanakan kegiatan poduksi, pengendalian mutu produk (quality assurance).

Peserta didik mampu menentukan strategi distribusi dan memberikan layanan terhadap keluhan pelanggan.

KOMPONEN CP : Menghasilkan produk (barang dan/ atau layanan jasa) yang sesuai, inovatif, memiliki nilai ekonomis dan sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

ALOKASI WAKTU : 5 JP x 45 menit 2. KOMPETENSI AWAL

Sebelum memulai kegiatan pembelajaran, peserta didik mampu memberikan ciri-ciri dan contoh kewirausahaan dan wirausahawan yang suksespada bidang TKJ dan TKJ Industri 3. PROFIL PELAJAR PANCASILA

a. Berkebhinekaan Global

Peserta didik memiliki kemampuan untuk mengenal dan menghargai budaya dalam hal Mendalami budaya dan identitas budaya, Mengeksplorasi dan membandingkan

pengetahuan budaya, kepercayaan, serta praktiknya, Menumbuhkan rasa menghormati terhadap keanekaragaman budaya.

b. Bernalar Kritis

(2)

Peserta didik memeiliki kemampuan memperoleh dan memproses informasi dan gagasan dalam Mengidentifikasi, mengklarifikasi, dan mengolah informasi dan gagasan serta dapat menganalisis dan mengevaluasi penalaran dan prosedurnya.

4. SARANA DAN PRASARANA

Sarana : Laptop, Jaringan Internet, Papan tulis, spidol, Proyektor Prasarana : Powerpoint presentation

5. TARGET PESERTA DIDIK Peserta didik reguler/tipikal

6. MODEL PEMBELAJARAN YANG DIGUNAKAN Pembelajaran : Tatap Muka

Model Pembelajaran : Project Base Learning

Metode : Praktik, Diskusi, Tanya jawab, Presentasi, Refleksi B. KOMPONEN INTI

1. Tujuan Pembelajaran

1. Menjelaskan peluang usaha produk barang/jasa

2. Membuat desain/prototipe dan kemasan produk barang/jasa

3. Membuat alur dan proses kerja pembuatan prototipe produk barang/jasa 4. Menghitung biasa produksi prototipe produk barang/jasa

5. Membuat produk barang/jasa 2. Assesmen

 Asesmen Diagnostic

Melalui aplikasi mentimeter.com

No Pernyataan Ya Tidak

1. Saya telah memahami tentang kegiatan produksi barang/jasa

2. Saya dapat menjelaskan peluang usaha produk barang/jasa di bidang TKJ dan TKJ Industri

3. Saya telah memahami maksud dan tujuan desain/prototipe produk barang/jasa yang akan dibuat di bidang TKJ dan TKJ Industri

4. Saya telah memahami tahapan-tahapan pembuatan prototipe produk di bidang TKJ dan TKJ Industri

5. Saya dapat membuat produk barang/jasa di bidang TKJ dan TKJ Industri

 Asesmen Formatif a. Penilaian Pengetahuan

- Teknik : Tes

- Instrumen : Tes Tertulis

(3)

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan benar !

1) Apa saja yang dilakukan pada kegiatan produksi barang/jasa?

2) Berikan contoh produksi barang/jasa di bidang TKJ dan TKJ Industri ? 3) Sebutkan tahapan-tahapan pembuatan prototipe produk yang benar ?

Kunci Jawaban:

1. kegiatan produksi merupakan bagian dari aktivitas ekonomi yang menghasilkan barang atau jasa. Jika diartikan secara teknis, proses mengolah bahan baku yang disebut input menjadi bahan jadi yang disebut output. Adapun kegiatan produksi (produk dan layanan jasa), yang dimulai dengan perencanaan produk, pembuatan produk, pengemasan produk, distribusi dan layanan purna jual

2. Contohnya :

Membuka jasa repair laptop/komputer

Jasa Instalasi laptop

Kursus Robotik

Jasa Konsultasi Robotik.

Service komputer dan elektronik.

3. Tahapan pembuatan prototipe :

Pendefinisian produk

Working model

Prototipe rekaya

Prototipe produksi

Qualified production item

Model

Rubrik Penilaian

Tugas: 1) Ketepatan waktu mengumpulkan tugas (30%) 2) Ketepatan jawaban (70%)

b. Penilaian Sikap

- Teknik : Observasi

- Instrumen : Lembar Observasi 3. Pemahaman Bermakna

Guru memandu peserta didik memahami dan memiliki keterampilan menganalisis penerapan kegiatan produksi dibidang TKJ dan TKJ Industri pada elemen lokal, nasional dan inernasional

4. Pertanyaan Pemantik

a. Mengapa dalam pembuatan produk perlu melakukan prototipe produk ? b. Media apa yang dapat digunakan untuk pembuatan produk barang/jasa ? 5. Kegiatan Pembelajaran

(4)

Deskripsi Kegiatan Alokasi waktu Pembukaan

1. Guru memberikan salam dan meminta salah satu siswa untuk memimpin berdoa 2. Guru mengecek kehadiran siswa

3. Guru dan peserta didik membuat komitmen belajar sebagai kesepakatan untuk membangun kultur belajar yang kondusif dan kolaboratif

4. Guru memberikan apersepsi dengan mereview topik-topik terkait penerapan kegiatan produksi dibidang TKJ dan TKJ Industri yang pernah dipelajari peserta didik dengan memberikan pertanyaan pemantik.

5. Guru mengaitkan topik pembelajaran dengan nilai-nilai kebhinekaan global dan bernalar kritis.

6. Guru memberitahukan topik pembelajaran dan tujuan pembelajaran pada pertemuan kali ini

30’

Kegiatan Inti (Scientific Learning) 1. Observing/ Mengamati

- Siswa mengamati materi tentang penerapan kegiatan produksi yang ditampilkan guru.

2. Questioning/ Menanya

- Siswa mengungkapan pendapatnya baik berupa pertanyaan atau pernyataan terkait materi yang diberikan guru.

- Siswa menjawab pertanyaan pemantik terkait materi.

3. Mengeksplorasi/ Mengumpulkan informasi/ Mencoba

- Siswa merangkum/mencatat informasi penting terkait materi penerapan kegiatan produksi

- Siswa menjawab pertanyaan yang diberikan oleh guru 4. Associating (menalar)

- Siswa secara individu atau kelompok melakukan presentasi terhadap jawaban dari pertanyaan yang diberikan.

5. Communicating/ mempresentasikan

- Siswa memberikan argument terkait materi yang dipresentasikan

- Bersama-sama menyimpulkan materi tentang penerapan kegiatan produksi dibidang TKJ dan TKJ Industri.

-

45’

45’

30’

15’

45’

Kegiatan Akhir

Siswa menyimpulkan kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan

Guru menyampaikan materi atau tugas untuk pembelajaran selanjutnya

Guru dan siswa bersama-sama mengucapkan doa untuk mengakhiri pembelajaran

15’

(5)

6. Refleksi Peserta Didik dan Pendidik a. Peserta Didik

Informasi yg ingin digali Pertanyaan

Pemahaman materi Tuliskan pemahaman kamu tentang kegiatan produksi barang/jasa dibidang TKJ dan TKJ Industri dan contoh produk barang/jasa yang menjadi inspirasi kamu untuk membuatnya, berikan alasannya!

Kesulitan Belajar Tuliskan kendala/ kesulitan yang kamu rasakan pada pembelajaran kali ini!

b. Pendidik

Informasi yg ingin digali Pertanyaan

Pemahaman materi Bagaimana capaian pembelajaran pada pertemuan kali ini?

Kesulitan Belajar Bagaimana situasi dan kondisi siswa pada pembelajaran kali ini?

Rencana Tindak Lanjut Bagaimana hasil tindak lanjut dari hasil refleksi pada pertemuan kali ini?

C. LAMPIRAN

1. Lembar Kerja Peserta Didik 2. Pengayaan dan Remedial

3. Bahan Bacaan Pendidik dan Peserta didik

E-book Produk Kreatif dan Kewirausahaan Kelas XI Semester Ganjil 4. Modul ajar dari Kemendikbudristek

5. Daftar Pustaka

Mengetahui,

Kepala SMKN 4 Tanjungpinang,

SULASMI, S. Pd., M.M.

NIP. 19690812 199412 2 008

Tanjungpinang , Agustus 2023 Guru Mata Pelajaran,

_LIA SAFITRI, S.T_

NRHS. 2023.07.02

Referensi

Dokumen terkait

Kesimpulan penelitian adalah: (1) modul Prakarya dan Kewirausahaan dapat dikembangkan untuk materi bagi siswa kelas XII SMK, (2) produk modul Prakarya dan

Qanita (0900539 ), “ Pengaruh Pembelajaran Kewirausahaan Berbasis Karakter Terhadap Sikap Kreatif (Survei pada siswa kelas XII Akuntansi SMK Pasundan 1 Kota Bandung dan

Hasil wawancara yang sudah dilakukan pada siswa dikelas XI program keahlian Teknik Permesinan menyimpulkan bahwa pada pembelajaran produk kreatif dan kewirausahaan (PKK) masih

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa modul pembelajaran kontekstual bermuatan karakter pada mata pelajaran kewirausahaan dengan mataeri produk kerajinan

- Dengan menggunakan HP/Laptop peserta didik membuka google classroom yang telah dibuat guru pada mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan pada bagian materi

Bentuk modul kewirausahaan untuk siswa dan panduan pembelajaran kewirausahaan untuk guru kelas satu dan dua yang dihasilkan dapat dinyatakan siap pakai, karena telah

Oleh sebab itu harus dipikirkan, misalnya: - Siapa yang akan memasarkan produk - Siapa yang akan beli pembeli potensial produk - Apa strategi yang digunakan Selain faktor diatas,

4 Pengaruh status ekonomi dan prestasi belajar mata pelajaran produk kreatif kewirausahaan terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XII SMK Muhammadiyah 2 Boja diperoleh nilai F