• Tidak ada hasil yang ditemukan

PDF Penugasan Ilmiah Blmml 2016 (Individu) - Bem Fk Unud 2022

N/A
N/A
Nguyễn Gia Hào

Academic year: 2023

Membagikan "PDF Penugasan Ilmiah Blmml 2016 (Individu) - Bem Fk Unud 2022"

Copied!
4
0
0

Teks penuh

(1)

PENUGASAN ILMIAH BLMML 2016 (INDIVIDU)

MOTIVATION LETTER

Pengumpulan tugas: saat TM BLMML 2016

A. Gambaran Umum

Motivation letter merupakan salah satu syarat dalam melamar sebuah program atau jabatan seperti misalnya: lamaran untuk diterima dalam program Latihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa tingkat Nasional, lamaran untuk diterima dalam program student exchange ke Jepang, lamaran untuk diterima sebagai Executive Board IOMS. Motivation letter merupakan faktor penentu seleksi karena berfungsi sebagai ringkasan Curriculum Vitae peserta dan ringkasan motivasi peserta. Adapun isi yang dimuat di dalam motivation letter adalah sebagai berikut.

1. Berisikan tanggal pembuatan dan pihak yang dituju oleh surat.

2. Berisikan identitas peserta dan asal lembaga/institusi peserta dijelaskan secara singkat.

3. Berisikan latar belakang atau alasan peserta ikut serta dalam program atau jabatan yang peserta pilih.

4. Berisikan pengalaman/pelatihan/minat yang berhubungan dengan program atau jabatan yang peserta pilih dan dapat membantu meyakinkan panitia seleksi untuk diterima dalam program/jabatan tersebut.

5. Berisikan penutup serta tanda tangan dan nama terang pembuat surat.

B. Ketentuan Umum

1. Motivation letter merupakan penugasan individu.

2. Motivation letter ditulis dalam bentuk uraian dengan menggunakan bahasa Indonesia.

3. Menggunakan kata yang baik, benar dan sopan, serta diperbolehkan memakai bahasa asing (dengan bahasa Indonesia sebagai bahasa yang utama)

4. Penggunaan kata asing diketik dengan huruf miring (italic).

5. Motivation letter diketik pada kertas A4 dengan margin kiri 3 cm, kanan 3cm, atas 3 cm dan bawah 3 cm, dan line spacing 1.15 serta diberi penomoran halaman pada bagian pojok kanan bawah kertas dengan angka arab (yaitu: 0, 1, 2, 3…).

6. Motivation letter dibuat tanpa cover, judul berupa kata “Motivation Letter” ditulis di halaman pertama pada bagian atas kertas, ditulis menggunakan huruf kapital dengan jenis tulisan Times New Roman, ukuran 14, dicetak tebal dan rata tengah.

7. Identitas penulis ditulis dibawah judul dengan jenis tulisan Times New Roman, ukuran 12, kapital pada awal kata, rata tengah, yang berisi nama lengkap, NIM, beserta nama kelompok yang dipisahkan oleh tanda “/’.

8. Teks paragraf ditulis dengan menggunakan jenis tulisan Times New Roman, ukuran 12.

9. Teks paragraf dibuat rata kanan-kiri.

(2)

10. Paragaraf baru dibuat tanpa tab dengan 1 spasi enter (tanpa space after/before paragraph, hanya dengan 1 spasi enter).

11. Dibuat minimal 0.5 halaman dan maksimal 1 halaman.

12. Tulisan yang dibuat bersifat orisinil dan sangat dilarang untuk melakukan plagiarism.

C. Ketentuan Penilaian

No Aspek Nilai

1 Kesesuaian format penulisan -Format penulisan paragraf -Format kesesuain halaman 2 Isi

-Kelengkapan isi dan menarik

(3)

---CONTOH I---

MOTIVATION LETTER

Dewa Ayu Cantik/1620025251/Kelompok Daun

Denpasar, 20 Desember 2014 Kepada Panitia Seleksi Pengurus Harian Nasional ISMKI periode 2015.

Saya Dewa Ayu Cantik saat ini sedang mengikuti pendidikan di FK UNUD Program Studi Pendidikan Dokter angkatan 2013.

Saya sudah kenal kehidupan berorganisasi sejak SMP. Bergabung dengan kepengurusan ISMKI adalah salah satu keinginan saya. Saya berharap bisa belajar dan memberikan kontribusi yang signifikan. Saya memiliki loyalitas yang tinggi terhadap organisasi dan saya berkomitmen untuk berkontribusi secara terus menerus di ISMKI. Saya memiliki pola pikir yang kritis dan fundamental, saya selalu berusaha mengerjakan sesuatu dengan memahami secara mendalam apa esensi dan tujuan yang ingin dicapai dari kegiatan tersebut sehingga bisa mengembangkan manfaat kegiatan tersebut. Sejak SMA saya telah berkecimpung dalam hal desain grafis, saya menguasai keterampilan teknis untuk mengoperasikan aplikasi desain grafis dan memiliki pemahaman tentang komposisi, layout, dan elemen desain selain itu saya juga menekuni pengembangan website dan social media, fotografi dan videografi yang selayaknya bisa dimanfaatkan dalam pengembangan bidang pendidikan dan profesi ISMKI Nasional.

Demikian besar harapan saya agar bisa diterima sebagai Pengurus Harian Nasional bidang Pendidikan dan Profesi.

Hormat saya,

Dewa Ayu Cantik

(4)

---CONTOH II---

MOTIVATION LETTER

I Gede Putra /1602005050/Kelompok Palsu

Denpasar, 4 September 2014 Kepada Panitia Pelaksana LKMM dan SK ISMKI Wilayah 4 tahun 2014.

Dengan surat ini saya menyatakan motivasi saya untuk mengikuti Latihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa dan Sekolah Kajian Strategis Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia Wilayah 4 tahun 2014 di Fakultas Kedokteran Universitas Hang Tuah, Surabaya pada 9-15 Oktober 2014.

Sebelumnya, saya sebagai delegasi dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Udayana telah mengikuti pelatihan kepemimpinan tingkat dasar Basic Lesson on Mastering Management and Leadership 2013 dan pelatihan kepemimpinan tingkat fakultas LKMM-SK FK UNUD 2014. Oleh karena itulah, bekal yang saya dapatkan sebelumnya dapat saya jadikan acuan dan motivasi untuk mengembangkan diri dan mengabdi pada organisasi sebagai awal dari pengabdian saya pada bangsa.

Saya sangat tertarik pada LKMM-SK ISMKI Wilayah 4 ini. Pelatihan lanjutan ini sangat bermanfaat, selain bagi saya pribadi sebagai delegasi organisasi BEM FK UNUD, hubungan antar organisasi juga akan lebih erat dan lebih terjaga ke depannya dengan adanya kegiatan ini.

Pengembangan sumber daya manusia yang akan diberikan melalui berbagai acara tersebut sangat penting bagi kader penerus organisasi asal maupun ISMKI kedepannya. Inilah salah satu motivasi terbesar saya. Dengan dilibatkannya diri saya dan diberikan kesempatan untuk mengembangkan diri, rasa ingin mengabdi dan berbuat maksimal akan menguat di dalam diri saya.

Menjalin komunikasi dan relasi dengan berbagai delegasi dari perwakilan anggota ISMKI wilayah 4 akan menjadi suatu modal besar yang sangat berharga bagi saya, karena relasi akan mempermudah penyebaran informasi dan koordinasi antar anggota.

Seperti yang telah diminta, saya telah melampirkan keperluan administrasi dan bersedia membayar biaya akomodasi yang sudah dijelaskan pada proposal LKMM-SK sebelumnya.

Demikian motivation letter ini saya buat, atas perhatian dan pertimbangannya saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya, I Gede Putra

Referensi

Dokumen terkait

Rekap Penerimaan Mahasiswa Asing, dengan ketentuan: - PT asal mahasiswa transfer memiliki nilai akreditasi prodi yang lebih tinggi atau setara - Surat permohonan dan

Agustus 2018 Contoh penulisan Tuturrupa sebagai berikut: Judul Untuk Jurnal Tuturrupa Universitas Katolik Soegijapranata Ditulis Dengan Huruf Kapital Semua Cetak Tebal Judul Berbahasa