• Tidak ada hasil yang ditemukan

PROPOSAL KEGIATAN LAUNCHING PEMBENTUKAN EKSTRAKURIKULER PALANG MERAH REMAJA ( PMR )

N/A
N/A
insan fc

Academic year: 2023

Membagikan "PROPOSAL KEGIATAN LAUNCHING PEMBENTUKAN EKSTRAKURIKULER PALANG MERAH REMAJA ( PMR )"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

PROPOSAL KEGIATAN

LAUNCHING PEMBENTUKAN EKSTRAKURIKULER PALANG MERAH REMAJA ( PMR )

YAYASAN PENDIDIKAN EKONOMI (YPE) SMK YPE KROYA

TAHUN PELAJARAN 2022/2023

JL. Jend Subroto Gg ll / 85 Kroya Kabupaten Cilacap 25382 Telep. 0282-4941-66 Fax. 0282-49452

E-mail: smkypekroya-cilacap@yahoo.com Website: smkypekroya-cilacap.sch.id

▸ Baca selengkapnya: contoh proposal kegiatan pmr

(2)

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur dipersembahkan ke hadirat Allah Yang Maha Kuasa, atas rahmat dan karunia-Nya kami dapat menyelesaikan Proposal Kegiatan Launching Pembentukan Ekstrakulikuler PMR SMK YPE KROYA.

Proposal Kegiatan Launching Pembentukan Ekstrakulikuler PMR SMK YPE KROYA ini disusun dengan latar belakang sebagai upaya pendidikan dan kesehatan yang dilaksanakan secara terpadu, sadar, berencana terarah dan bertanggung jawab dalam menanamkan, menumbuhkan, mengembangkan, dan membimbing untuk menghayati, menyenangi dan melaksanakan prinsip hidup sehat dalam kehidupan peserta didik sehari- hari.

Harapan kami semoga Kegiatan Launching Pembentukan Ekstrakulikuler PMR ini dapat terlaksana dengan efektif dan bermanfaat bagi peningkatan kualitas kesehatan peserta didik dan Civitas Akademika SMK YPE KROYA.

Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu penyusunan Proposal Kegiatan Launching Pembentukan Ekstrakulikuler PMR SMK YPE KROYA ini terutama Pembina UKS SMK YPE KROYA yang memberi masukan bagi Kegiatan Launching Pembentukan Ekstrakulikuler PMR ini ( terwujudnya Program UKS).

Kroya, 22 Agustus 2023

(3)

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Rasa kemanusian dan kebersamaan terhadap masyarakat sosial dunia, dewasa ini semakin terpuruk dan semakin menipis. Bencana alam dan kemiskinan masih merajalela.

Remaja adalah tulang punggung sebuah Negara, maka perlu sebuah kepedulian akan hal tersebut melalui berbagai kegiatan. Salah satunya dengan diadakannya pengembangan dan pembinaan generasi yang dapat membentuk insan yang cerdas, keatif, inovatif, berkualitas dan berakhlakul karimah.

Selain itu perlu juga adanya sebuah wadah organisasi-organisasi yang bersifat positif agar para remaja dapat mengembangkan potensi dan kreativitas mereka di dalam organisasi tersebut. Palang Merah Remaja (PMR) merupakan salah satu organisasi remaja yang memiliki banyak nilai positif, yang akan mendorong para remaja untuk senantiasa mengembangkan kemampuan, kreativitas, dan menumbuhkan jiwa sosial yang akhirnya para remaja dapat menggunakan masa muda mereka sebaik mungkin.

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 62 Th.2014 tentang kegiatan ekstrakulikuler pada pendidikan dasar dan pendidikan menengah menyatakan dan menimbang :

a. Bahwa pengembangan potensi peserta didik sebagaimana dimaksud dalam tujuan pendidikan nasional dapat diwujudkan melalui kegiatan ekstrakurikuler yang merupakan salah satu kegiatan dalam program kurikuler;

b. Bahwa kegiatan ekstrakurikuler dapat memfasilitasi pengembangan potensi peserta didik melalui pengembangan bakat, minat, dan kreativitas serta kemampuan berkomunikasi dan bekerja sama dengan orang lain;

c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf a dan huruf b perlu menetapkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tentang Kegiatan Ekstrakurikuler pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah;

(4)

B. Landasan Hukum

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia tentang kegiatan ekstrakulikuler pada pendidikan dasar dan pendidikan menengah diputuskan dan ditetapkan berdasarkan :

1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4301);

2. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2010 Nomor 131, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5169);

3. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2013 Nomor 71, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5410);

4. Peraturan Presiden Nomor 47 Tahun 2009 tentang Pembentukan dan Organisasi Kementerian Negara Republik Indonesia sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2014;

5. Peraturan Presiden Nomor 24 Tahun 2010 tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Susunan Organisasi, dan Tata kerja Kementerian Negara Republik Indonesia sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Peraturan Presiden Nomor 14 Tahun 2014;

6. Keputusan Presiden Nomor 84/P Tahun 2009 mengenai Pembentukan Kabinet Indonesia Bersatu II sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Keputusan Presiden Nomor 54/P Tahun 2014;

7. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayan Nomor 54 Tahun 2013 tentang Standar Kompetensi Lulusan Pendidikan Dasar dan Menengah;

C. Tujuan dan Manfaat

Launching Pembentukan Ekstrakulikuler PMR diselenggarakan sebagai langkah pembekalan materi serta pelatihan praktek bagi para calon anggota PMR SMK YPE KROYA dalam rangka pembentukan kecakapan tiap anggota demi keberhasilannya menangani korban yang membutuhkan penanganan bersamaan dengan diresmikannya menjadi anggota. Adapun tujuan dan manfaat dari launcing PMR ini adalah :

(5)

a. Menumbuh kembangkan semangat belajar dan peningkatan prestasi siswa.

b. Mendirikan keaktifan dan kemandirian terhadap siswa.

c. Memperoleh bekal pengetahuan tentang dunia kepalang merahan.

d. Memberikan latihan ketepatan dan kecepatan dalam bertindak dan berfikir.

e. Meningkatkan rasa kepedulian, persahabatan, berkomunikasi melalui kegiatan kepalang merahan.

f. Mewujudkan Tri Bakti Palang Merah dan prinsip – prinsipnya.

D. Nama Kegiatan

Nama Kegiatan : Laucing Pembentukan Ekstrakurikuler PMR SMK YPE KROYA.

E. Indikator Keberhasilan

Menimbulkan semangat dan keinginan untuk menjadi anggota PMR SMK YPE KROYA.

Terbentuknya Anggota PMR SMK YPE KROYA secara resmi oleh anggota PMI 80% Siswa / Siswi kelas X dan 20% Siswa/ Siswi kelas XI mengikuti kegiatan Launching pembentukan PMR Acara berjalan sesuai dengan rencana yang telah dijadwalkan.

F. Ruang Lingkup

Pelaksanaan Lauching pembentukan Ekstrakulikuler PMR ini dalam rangka mensukseskan program UKS semester genap dengan rincian kegiatan sebagai berikut : 1. Penyelenggaraan Pendidikan kesehatan

a. Pelatihan PMR

Penyuluhan kesehatan (dari pelatih PMR dan Dinas Kesehatan/puskesmas) 2. Penyelenggaraan Pelayanan kesehatan.

a. Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K) b. Pemeriksaan gigi dan mulut, kuku dan rambut

c. Penimbangan berat badan dan pengukuran tinggi badan 3. Pembinaan lingkungan kehidupan sekolah sehat

a. Jum’at Bersih

b. Perawatan tanaman dan penghijauan c. Sosialisasi gerakan 3R

(6)

G. Sasaran Kegiatan

Sasaran pembentukan PMRUKS SMKIT Fitrah Hanniah adalah seluruh peserta didik dan seluruh aktivitas akademik khususnya, masyarakat sekitar sekolah pada umumnya.

H. Peserta

Peserta Launchig ekstrakurikuler ini adalah seluruh Siswa/ Siswi kelas X dan beberapa Siswa/ Siswi kelas XI calon anggota Palang Merah Remaja (PMR) KORPS Relawan Muda SMK YPE KROYA.

I. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

Kegiatan launching Pembentukan Ekstrakulikuler PMR ini, akan dilaksanakan pada : Hari/Tanggal : Rabu, 6 September 2023

Pukul : 08.00 – 12.00 WIB Tempat : SMK YPE KROYA

J. SUSUNAN PANITIA

1. Kepala Sekolah :

2. PKS Kesiswaan :

3. Koordinator UKS :

4. Pembina PMR :

5. Ketua Osis :

6. Ketua Pengurus PMR : 7. Anggota Pengurus PMR :

K. ANGGARAN PENGELUARAN a. Konsumsi Pelatih dan Pembina

Makan Siang Snack

Rp. 15.000,00 x 3 Rp. 7.000,00 x 3

= Rp. 45.000,-

= Rp. 15.000,-

= Rp.100.000 b. Humas dan Perlengkapan

Transport Pelatih ATK, dll

Rp. 100.000,00 x 3 = Rp.300.000,-

= Rp. 40.000,- +

(7)

Jumlah = Rp. 500.000 Terbilang : Lima Ratus Ribu Rupiah

L. PENUTUP

Demikian pengajuan proposal launching pembentukan ekstrakurikuler ini kami sampaikan. Mudah-mudahan proposal yang kami ajukan mendapat apresiasi dari pihak yang bersangkutan. Semoga Allah SWT memberi kelancaran dalam kegiatan ini. Atas segala dukungan demi terlaksananya kegiatan ini kami ucapkan terimakasih.

Pembina UKS, Pembina PMR,

Referensi

Dokumen terkait

Standar penilaian sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar

Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan (SNP) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 tentang Perubahan

Sebagaimana ketentuan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Standar Nasional Pendidikan yang diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 32 tahun 2013, setiap madrasah

Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2014 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2013 tentang perubahan Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan;..

ayat (5) Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 tentang

Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2015 tentang Perubahan

Standar penilaian sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional