• Tidak ada hasil yang ditemukan

Review desain Sistem Drainase, Kelurahan Jaka Mulya, Kota Bekasi Dengan Penerapan Sustainable

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "Review desain Sistem Drainase, Kelurahan Jaka Mulya, Kota Bekasi Dengan Penerapan Sustainable "

Copied!
11
0
0

Teks penuh

(1)

Nomor Urut : 281/UN7.5.3.4.TL/PP/2022

Laporan Tugas Akhir

Review desain Sistem Drainase, Kelurahan Jaka Mulya, Kota Bekasi Dengan Penerapan Sustainable

Urban Drainage Systems(SUDS)

Disusun Oleh : Brama Aditya R 21080118140064

DEPARTEMEN TEKNIK LINGKUNGAN FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS DIPONEGORO SEMARANG

2022

(2)
(3)

i

Review desain Sistem Drainase, Kelurahan Jaka Mulya, Kota Bekasi Dengan Penerapan Sustainable Urban Drainage Systems(SUDS)

Brama Aditya Rahardjo*), Anik Sarminingsih*), Budi P Samadikun,*) Departemen Teknik Lingkungan Fakultas Teknik Universitas Diponegoro

JL. Prof. H. Sudarto, SH Tembalang, Semarang, Indonesia, 50275

ABSTRAK

Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi merupakan kawasan permukiman padat penduduk yang mengalami permasalahan pada pengaliran limpasan air hujan. Menurunnya kemampuan drainase dalam menampung air sedikitnya lahan terbuka yang meresapkan air hujan ke dalam tanah yang menyebabkan beberapa lokasi dalam daerah ini mengalami banjir. Tujuan perencanaan adalah melakukan review kondisi eksisting sistem drainase Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi, melakukan analisis hidrologi dan hidraulika menggunakan software EPA SWMM 5.1., melakukan review desain sistem drainase dengan konsep Sustainable Urban Drainage System (SUDS) di Kelurahan Jaka Mulya., rencana Anggaran Biaya (RAB) sistem drainase Kelurahan Jaka Mulya baik untuk maintenance dan/atau untuk penerapan Sustainable Urban Drainage System (SUDS).

Pemodelan dilakukan menggunakan kala ulang hujan 2 tahun untuk analisa kondisi eksisting dan 10 tahun untuk analisa pembaharuan infrastruktur. Hasil yang didapatkan berupa Kondisi eksisting drainase pada Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi yang bermasalah serta lokasi dengan ketinggian cukup rendah yang menyebabkan 27 saluran mengalami banjir. Dalam menanggulangi hal ini dilakukan penanggulangan banjir dengan Perubahan Dimensi dan pengaplikasian Sustainable Urban Drainage System (SUDS) yang dilakukan dengan teknologi Rain Water Harvesting sebanyak 9456 unit tangki rain barrel, Biopori dengan pipa PVC 6” dan Panjang 1,5 m sebanyak 15860 unit, dan Sumur Resapan berdiameter 1 m dengan kedalaman 3 m sebanyak 2066 unit. Hasil didapatkan bahwa metode perubahan dimensi menghasilkan penurunan 64% sementara metode SUDS dan Perubahan dimensi yang dilakukan secara bersamaan berhasil menurunkan volume banjir sebanyak 99,9%. Anggaran yang perlu dihabiskan untuk mengaplikasikan solusi diatas adalah Rp.106.441.422.000,00 atau seratus enam milliar empat ratus empat puluh satu juta empat ratus dua puluh dua ribu rupiah.

Kata Kunci : Kelurahan Jaka Mulya, EPA SWMM, Drainase, SUDS

(4)

I-1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Kota Bekasi merupakan salah satu kota dengan penduduk terpadat di Indonesia yang menjadi salah satu area ekonomi di Jabodetabek, hal ini dipertegas dengan perkiraan jumlah pendatang yang mencapai 10 ribu warga dengan tujuan mencari pekerjaan di wilayah industri kota Bekasi (Kompas.com, 2022).

Berdasarkan data BPS Kota Bekasi tahun 2022, Kota Bekasi merupakan daerah dataran dengan kemiringan antara 0 - 2 % dan ketinggian antara 11 m – 81 m di atas permukaan air laut. Wilayah administrasi Kota Bekasi terdiri dari 12 wilayah kecamatan, Salah satunya adalah Kecamatan Bekasi Selatan.

Kecamatan Bekasi Selatan berada pada posisi 106,5825 bujur timur dan 6,161 lintang selatan, dengan ketinggian 20 m - 33 m diatas permukaan laut.

Berdasarkan Badan Pusat Statistika Kota Bekasi Dalam Angka Tahun 2022, Kecamatan ini memiliki jumlah penduduk sebesar 212.570. Beberapa lokasi pada Kecamatan Bekasi selatan memiliki diketahui memiliki masalah banjir dan genangan. Berdasarkan Liputan 6 pada Febuari 2022, terdapat 17 titik banjir yang tersebar pada 7 kecamatan di Kota Bekasi salah satunya pada Kelurahan Jaka Mulya Kelurahan Jaka Mulya merupakan kawasan permukiman penduduk yang relatif padat. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik Kota Bekasi Dalam Angka Tahun 2022, luas wilayah Kelurahan Jaka Mulya adalah 273 hektar dengan jumlah penduduk sekitar 29.877. Jumlah penduduk yang cukup banyak dan terus meningkat disebabkan oleh lokasi Jaka Mulya yang tidak hanya merupakan salah satu pusat permukiman penduduk, akan tetapi juga dikarenakan berada di dekat salah satu pusat UMKM dan sepanjang jalan Cikunir Raya, mengakibatkan sedikitnya lahan terbuka yang meresapkan air hujan ke dalam tanah serta tata wilayah yang kurang optimum seperti pada beberapa daerah pada ruas timur.

sehingga sulit dalam mengontrol limpasan di permukaan tanah. Lokasi penelitian dapat diamati pada peta dalam gambar 1.1 dan 1.2

(5)

I-2

Gambar 1. 1 Peta Lokasi Kelurahan Jaka Mulya

(6)

I-3

Gambar 1. 2 Peta Eksisting Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi

(7)

I-4

Kelurahan Jaka Mulya memiliki permasalahan saluran seperti terjadi genangan saat musim hujan, terjadinya kerusakan serta tumbuhan liar pada drainase yang diakibatkan oleh kurangnya maintanance mengakibatkan timbulnya penyempitan, pendangkalan serta pengurangan kapasitas saluran drainase yang secara eksisting memiliki dimensi kurang dari limpasan hujan sehingga tidak dapat menanggulangi limpasan air hujan. Selain itu kurangnya data pada DED mempersulit review untuk pengembangan drainase pada lokasi, sehingga diperlukan pembaharuan DED. Keterbatasan lahan yang ada menyebabkan diperlukannya metode alternatif. Dalam penyelesaian masalah ini diperlukan permodelan serta perhitungan biaya yang dapat dijadikan sebagai acuan untuk evaluasi desain dan pengeluaran yang diperlukan kedepannya.

UDS (Urban Drainage System) merupakan bagian integral dari infrastruktur perkotaan, jika terkena dampak berlebihan akibat badai berintensitas tinggi Sistem drainase konvensional tidak mampu mengatasi peningkatan aliran masuk yang disebabkan oleh dampak perubahan iklim dan karenanya, ketahanan dari sistem sedang dikompromikan (Guptha et. Al, 2021). Hal tersebut mendorong penulis untuk melakukan redesain Kelurahan Jaka Mulya dengan Sustainabile Urban Drainage System (SUDS).

Sustainable Urban Drainage Systems (SUDS) merupakan suatu sistem yang terdiri dari satu atau lebih struktur yang dibangun untuk mengelola limpasan permukaan air (CIRIA, 2015). Metode ini difokuskan pada pengendalian air di permukaan tanah (air hujan) yang dapat dikelola dan dimanfaatkan sebagai persediaan air baku dan kehidupan akuatik. Alasan mengapa sistem ini dinilai cukup baik karena sistem ini dapat menanggulangi masalah yang ditimbulkan oleh urbanisasi yang mengakibatkan berkurang nya infiltrasi tanah yang diakibatkan oleh tertutupnya muka tanah oleh bangunan sehingga limpasan air hujan tidak dapat terserap oleh tanah.

Hasil dari review desain ini diharapkan mampu memberikan opsi untuk mengantisipasi terjadinya genangan di wilayah Jaka Mulya dan dapat meminimalisir dampak yang terjadi diakibatkan oleh air limpasan hujan.

(8)

I-5

1.2 Identifikasi Masalah

Kelurahan Jaka Mulya terletak di bagian selatan Kota Bekasi merupakan Kawasan yang didominasi oleh wilayah perumahan penduduk yang relatif padat.

Pertumbuhan yang berangsur angsur meningkat setiap tahun serta tata wilayah yang kurang optimal mengakibatkan lahan terbuka resapan air berkurang.

Sehingga dalam kasus ini, Adapun masalah yang didapatkan adalah sebagai berikut

1. Kondisi eksisting sistem drainase yang dinilai belum memadai dalam menanggulangi limpasan air hujan dengan maksimal

2. Permodelan yang tidak sesuai dengan waktu dan perkembangan yang ada

3. Perencanaan sistem drainase yang memerlukan pembaharuan dengan sistem berkelanjutan

4. Anggaran yang diperlukan untuk menanggulangi masalah tersebut Hal ini terlihat jelas khususnya pada lokasi perumahan lama yang mengalami sedimentasi serta memiliki drainase yang tidak begitu dalam sehingga menyebabkan terjadinya genangan pada lokasi lokasi tersebut.

1.3 Rumusan Masalah

1. Bagaimana kondisi eksisting review kondisi eksisting sistem drainase Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi ?

2. Bagaimana permodelan analisis hidrologi dan hidraulika sistem drainase menggunakan software EPA SWMM 5.1?

3. Bagaimana konsep perencanaan dalam penerapan konsep Sustainable Urban Drainage System (SUDS) yang sesuai di Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi ?

4. Bagaimana Rencana Anggaran Biaya (RAB) sistem drainase Kelurahan Jaka Mulya baik untuk maintenance dan/atau untuk penerapan Sustainable Urban Drainage System (SUDS)?

(9)

I-6

1.4 Tujuan Perencanaan

1. Melakukan review kondisi eksisting sistem drainase Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi.

2. Melakukan analisis hidrologi dan hidraulika menggunakan software EPA SWMM 5.1.

3. Melakukan review desain sistem drainase dengan konsep Sustainable Urban Drainage System (SUDS) di Kelurahan Jaka Mulya.

4. Rencana Anggaran Biaya (RAB) sistem drainase Kelurahan Jaka Mulya baik untuk maintenance dan/atau untuk penerapan Sustainable Urban Drainage System (SUDS).

1.5 Pembatasan Masalah

Perencanaan ini dibatasi pada permasalahan terkait:

1. Obyek perencanaan yaitu sistem drainase perkotaan

2. Review kondisi eksisting sistem drainase dilaksanakan di Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi.

3. Perencanaan drainase dilaksanakan dengan penerapan konsep Sustainable Urban Drainage System (SUDS)

4. Perencanaan tidak termasuk pengolahan kualitas air limpasan 1.6 Manfaat Perencanaan

1. Bagi Instansi dan Pemerintahan

Review dapat digunakan sebagai acuan pemerintah Kota Bekasi dalam menangani permasalahan saluran drainase di Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi dengan penerapan konsep drainase berkelanjutan Sustainable Urban Drainage System (SUDS).

2. Bagi Mahasiswa

Sebagai acuan untuk tugas akhir dan paper tentang system drainase dengan konsep SUDS.

3. Bagi Masyarakat

Sebagai referensi untuk meningkatkan kualitas lingkungan nya serta meningkatkan pengetahuan akan pentingnya SUDS dan drainase.

(10)

DAFTAR PUSTAKA

Amalia.Sifa. 2021. Review-Design Sistem Drainase Kawasan Jalan Piere Tendean. Jalan Tanjung. Jalan Beringin. Dan Jalan Indraprasta. Kota Semarang Dengan Penerapan Sustainable Urban Drainage System (SUDS). Semarang : Teknik Lingkungan.

Universitas Diponegoro

Amrullah, Irsyad. 2021. Review-Design Sistem Drainase Kawasan Pasar Johar Dan Kampung Pecinan Kota Semarang Dengan Penerapan Sustainable Urban Drainage System (Suds). Universitas Diponegoro : Semarang

Andre, Joy,. megapolitan.kompas.com/read/2022/05/09/17361021/usai-lebaran- jumlah-pendatang-di-kota-bekasi-diprediksi-capai-10000-orang. Liputan 6 diakses pada 28 September 2022

Arihta, Aryadhani. 2021. Review-Design Sistem Drainase Kawasan Jalan Pemuda dan Gendingan Kota Semarang Dengan Penerapan Sustainable Urban Drainage System (Suds). Universitas Diponegoro : Semarang

Badan Standarisasi Nasional. 2016. SNI 2415:2016. Tata Cara Perhitungan Debit Rencana. Badan Standarisasi Nasional : Jakarta

Badan Standarisasi Nasional. 2017. SNI 8456:2017. Sumur dan parit resapan air hujan. Badan Standarisasi Nasional : Jakarta

Badan Pusat Statistik Kota Bekasi , 2021. Statistik Indonesia Tahun 2021. Bekasi : Badan Pusat Statistik

Bunganaen, W., Sir, T.M. and Penna, C., 2016. Pemanfaatan Sumur Resapan Untuk Meminimalisir Genangan Di Sekitar Jalan Cak Doko. Jurnal Teknik Sipil, 5(1), pp.67-78.

Guptha, G.C., Swain, S., Al-Ansari, N., Taloor, A.K. and Dayal, D., 2022.

Assessing the role of SuDS in resilience enhancement of urban drainage system: A case study of Gurugram City, India. Urban Climate, 41, p.101075.

Guptha, G.C., Swain, S., Al-Ansari, N., Taloor, A.K. and Dayal, D., 2021.

Evaluation of an urban drainage system and its resilience using remote sensing and GIS. Remote Sensing Applications: Society and Environment,

(11)

23, p.100601.

Hartini, E., 2017. Hidrologi & Hidrolika Terapan. Universitas Dian Nuswantoro.

Semarang.

Hasmar, H.H., 2012. Drainasi Terapan. Uiipress.

Kamiana, I.M., 2011. Teknik perhitungan debit rencana bangunan air. Graha Ilmu, Yogyakarta.

Peraturan Menteri Pekerjan Umum Republik Indonesia Nomor 12/PRT/M/2014 tentang Penyelenggaraan Sistem Drainase Perkotaan

Randall, M., Sun, F., Zhang, Y. and Jensen, M.B., 2019. Evaluating Sponge City volume capture ratio at the catchment scale using SWMM. Journal of environmental management, 246, pp.745-757.

Saidah, H., Nur, N.K., Rangan, P.R., Mukrim, M.I., Tamrin, T., Tumpu, M., Jamal, M., Mansida, A. and Sindagamanik, F.D., 2021. Drainase Perkotaan.

Yayasan Kita Menulis.

Sanusi, W. and Side, S., 2016. Statistika untuk pemodelan data curah hujan.

Saves, Faradlillah., 2020. Perencanaan sumur resapan sebagai alternatif penanggulangan banjir di perumahan margorejo indah kota surabaya.

Sinulingga, bam www.liputan6.com/news/read/4889454/11-titik-di-4-kecamatan- kota-bekasi-terendam-banjir-ketinggian-capai-3-meter diakses pada 30 Juni 2022

Soewarno. 2014. Aplikasi Metode Statistika Untuk Analisis Data Hidrologi.

Yogyakarta: Graha Ilmu

Suripin. 2008. Sistem Drainase Perkotaan yang Berkelanjutan. Yogyakarta: ANDI Offset

Syarifudin, A., 2017. Drainase Perkotaan Berwawasan Lingkungan. Yogyakarta : ANDI Offset

Woods Ballard, B., KELLAGHER, R., MARTIN, P., JEFFERIES, C., BRAY, R.

and SHAFFER, P., 2015. The SuDS Manual. CIRIA

Zhang, J., Zhang, Y., Sun, S.J., Zhang, W.W. and Zhang, S.H., 2019. Analysis of the effect of low impact development on urban runoff control based on the SWMM model. Journal of Coastal Research, 96(SI), pp.62-67.

Referensi

Dokumen terkait

Jumlah Produksi Mentimun di Kecamatan Leuwisari Tahun 2017-2021 .... Penelitian

hand, the variables of content, technology, culture and training have a significant impact on the availability of online learning to be implemented by lecturers Table 2 Dependent