• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sambutan Perpisahan Kelas Enam

N/A
N/A
Mr. Marwandi

Academic year: 2024

Membagikan "Sambutan Perpisahan Kelas Enam"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

Yth : Ibu Kepala Sekolah beserta Ibu dan Bapak Guru Yth : Bapak Komite beserta Anggotanya

Yth : Bapak-bapak Ibu para undangan

Yth : Orang tua wali murid beserta teman-teman yang disayangi.

Marilah kita senantiasa mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT, karena pada hari ini kita telah dapat berkumpul diruangan ini, dalam rangka perpisahan kelas enam.

Salawat dan salam tak lupa kita sampaikan pada Nabi Besar Muhammad SAW yang telah melepaskan umatnya dari alam kebodohan hingga alam yang penuh dengan ilmu pengetahuan yang kita rasakan saat sekarang.

Bapak-bapak Ibu-ibu para undangan yang saya muliakan.

Saya mewakili dari teman-teman yang tinggal,

Pada kesempatan ini saya akan menyampaikan kata selamat jalan buat kakak-kakak yang sebentar lagi akan meninggalkan sekolah ini, karena telah selesai menamatkan pendiidikan tingkat sekolah dasar.

Kakak-kakak yang berbahagia .

Bersyukurlah kakak kepada Allah, karena pada hari, atas izinnya jualah kakak-kakak semua telah berhasil menyelasaikan pendidikan tingkat sekolah dasar ini.

Kami yang tinggal hanya dapat mengucapkan selamat atas keberhasilan. Namun satu hal yang kami harapkan, jangan lupakan jasa-jasa ibu dan bapak guru kita. Walaupun dimana pun kakak berada, karena atas jasa ibu dan bapak guru lah kakak dapat meraih keberhasilan menamatkan pendidikan disekolah ini. Tanpa mereka kita semua tak bisa mengenal apa-apa. Kenanglah jasa mereka, teruskanlah perjuangan mereka.

Kami menyadari selama kita bergaul, tentu banyak kisah suka dan duka yang kita jalani dan kami juga banyak melakukan kesalahan terhadap kakak. Oleh karena itu pada hari ini kami mohon maaf atas segala kesalahan kami, baik itu sengaja atau pun tidak sengaja. Sebaliknya kesalahan kakak terlebih dahulu telah kami maafkan .

Kakak yang berbahagia.

Setelah kakak meninggalkan sekolah ini, nanti jangan kakak lupakan kami disini, kami masih butuh untuk bertukaran pikiran berbagi ilmu dalam belajar. Teruslah berjuang jangan cukup sampai disini saja. Lanjutkanlah kejenjang yang lebih tinggi lagi. Kami doa kan semoga kakak selalu sukses dan berhasil meraih cita-cita.

Selamat jalan kakak ku, selamat jalan kakak ku.

(2)

Ingatlah kami disini, ingatlah guru kita yang senantiasa mendoakan muridnya berhasil. Jangan hampa kan harapan mereka, jangan lupakan nasehat mereka, karena jasa mereka lah kakak dapat selesai dari sekkolah ini. Kenanglah jasa mereka dimanapun kakak berada.

Selamat jalan kakak ku, selamat jalan kakak ku.

Hanya ini yang dapat saya sampaikan, terima kasih atas perhatiannya mohon maaf segala kekurangannya.

Sebelum saya akhiri, ada 2 buah pantun untuk kakak.

1. Ramai orang membeli jamu Dibawa pulang cuaca redup

Bersungguh-sungguh lah mencari ilmu Ilmu dicari untuk penyuluh hidup.

2. Bintang tujuh sinar berseri Bulan purnama datang menerpa Ajaran guru hendakalah ditaati Mana yang dapat jangan dilupa.

Saya sudahi dengan doa “ wabilahitaufik wal hidayah wasalamualaiqum wr. Wb. “

Referensi

Dokumen terkait

- Siswa diberi tugas untuk Menyusun naskah pidato/sambutan (perpisahan, ulang tahun, perayaan sekolah, dll.) dengan bahasa yang baik dan benar, serta

HASIL ANGKET PERPISAHAN KELAS XII. SMA NEGERI

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbaikan intensitas cahaya terhadap waktu reaksi pada siswa kelas enam Sekolah Dasar Nomor 8 Dauh Puri

Penelitian yang berjudul “Pelatihan Gending Upacara Khusus Perpisahan Siswa Sekolah Dasar di SDN II Karangkamulyan, Kabupaten Kuningan” ini dengan latar belakang

Sehubungan dengan berakhirnya tahun Pelajaran 2014-2015, kami bermaksud mengadakan acara perpisahan siswa-siswi kelas VI dan kenaikan kelas I-V, maka dengan ini kami mengundang Bapak

Guru SMA NEGERI 2 METRO mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan dan siswa kelas X, XI, dan XII yang telah mendukung acara perpisahan

Ringkasan dokumen ini menjelaskan kompetensi inti dan kompetensi dasar mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk siswa Sekolah Menengah Atas Luar Biasa Tunagrahita kelas

Sehubungan dengan diadakannya acara perpisahan siswa kelas IX Sembilan untuk memperat tali silahturahmi antara guru dan orang tua, maka dengan ini kami mengundang Bapak/Ibu untuk dapat