• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB III REALISASI KEGIATAN MAHASISWA KKN

A. Kegiatan Mandiri

5. Bidang Teknik Pertambangan

Nim : 1204108010028

56

a. Kegiatan Utama

1. Bidang Kegiatan yang Dipilih

Kegiatan utama yang dipilih adalah Pembuatan Peta Potensi Gampong, sesuai dengan ilmu yang saya pelajari di teknik pertambangan tentang perpetaan dan eksplorasi. Kegiatan ini dapat terlaksana sesuai dengan program kerja yang sebelumnya telah saya tuliskan di proposal. Keberadaan peta potensi gampong sangat berguna bagi kelengkapan administrasi di suatu desa menyangkut aset dan tanah penduduknya.

2. Maksud, Tujuan dan Sasaran yang Ingin Dicapai

Melalui pembuatan peta ini, saya bermaksud membantu kelengkapan administrasi Desa Ujong Gampong. Selain itu, dengan adanya peta ini saya berharap masyarakat dapat mengetahui informasi geografis letak Desa Ujong Gampong dalam suatu koordinat tertentu. Peta ini juga menginformasikan batas-batas Desa Ujong Gampong dengan desa lainnya, serta letak area persawahan dan tambak milik penduduk yang ada di desa. Sehingga, dapat mencegah konflik antar gampong atas dasar kasus sengketa kepemilikan lahan.

3. Hasil yang Dicapai dan Tindak Lanjut

Kegiatan pembuatan peta potensi gampong di Desa Ujong Gampong ini berjalan di pimpin oleh Nasrullah Andista dari program studi teknik pertambangan serta dibantu oleh sejumlah anggota kelompok KKN P-49. Kegiatan ini dilaksanakan sejak minggu ke-3 dan ke-4 kemudian diselesaikan pada tanggal 6 Februari 2016 dengan beberapa agenda yaitu diskusi bersama perangkat desa mengenai batas-batas gampong, pengambilan koordinat, pemplotan informasi koordinat ke software, digitasi,

57

print, hingga pemasangan bingkai pada hasil peta yang telah di cetak yang dilakukan dengan menyusuri perbatasan gampong ujong gampong dan wawancara dengan sekretaris gampong.

Software yang digunakan sebagai alat bantu adalah ArcGIS. Sedangkat alat yang digunakan adalah GPS, Laptop dan koneksi internet. Setelah peta diserahkan, perangkat desa merasa sangat terbantu dan berterimakasih atas pembuatan peta ini. Karena memiliki nilai guna yang cukup besar dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang panjang.

4. Faktor Pendukung dan Penghambat

Dalam pembuatan peta ini, keberadaan anggota kelompok serta bantuan berbagai informasi dari perangkat desa sangat berguna dan menjadi salah satu faktor pendukung dalam keberhasilan program ini. Selama pembuatan peta, teman-teman ikut membantu dalam diskusi serta pengambilan koordonat di lapangan.

Tidak ada kendala yang begitu berarti dalam pelaksanaan kegiatan ini, hanya saja ketidak adaan peta dasar sedikit menyulitkan proses pembuatan peta. Disamping itu, koneksi internet yang lemah di desa, membuat saya kerap kali harus ke kota untuk memudahkan pekerjaan dan pembuatan peta yang saya lakukan. Jarak lokasi desa dari kota yang cukup jauh, menjadi salah satu penghambat lainnya. Sehingga dalam proses pencetakan, menghabiskan waktu yang cukup memadai.

b. Kegiatan Penunjang

1. Bidang Kegiatan yang Dipilih

Dream Maker : Training Pengembangan Potensi Diri dengan Metode Kreatif adalah program penunjang yang saya pilih

58

untuk dilaksanakan di Desan Ujong Gampong. Karena banyaknya anak-anak serta pemuda yang pututs sekolah kemudian menjadi pengangguran. Training ini berguna membantu mengenali potensi diri kemudian dapat memanfaatkannya untuk mewujudkan banyak mimpi dan cita-cita di kemudian hari.

2. Maksud, Tujuan dan Sasaran yang Ingin Dicapai

Dari hasil pelaksanan survey pada saat sebelum KKN berlangsung, saya mendapat informasi bahwa banyak dari anak-anak desa yang putus sekolah serta memilih menjadi pengangguran di desa padahal ada banyak sekali kesempatan yang dapat mereka manfaatkan di luar. Atas dasar permasalahan itu, saya mencoba menyusun beberapa materi tentang pengenalan potensi diri dan proses merangkai mimpi bagi anak-anak dan pemuda di desa, sehingga dapat menambah pengetahuan dan wawasan mereka tentang berbagai kesempatan yang dapat dimanfaatkan melalui program yang dilaksanakan pemerintah maupun NGO di Indonesia. Melalui kegiatan Dream Maker ini pula saya menargetkan ada banyak pemuda yang dapat dirangkul untuk membenahi diri. Sehingga dengan penambahan kapasitas diri pemuda di desa, dapat berguna bagi kemajuan pendidikan dan susksesnya banyak program pembangunan di Desa Ujong Gampong.

3. Hasil yang Dicapai dan Tindak Lanjut

Kegiatan Dream Maker ini berlangsung selama 3 kali pertemuan yaitu pada tanggal 25 Januari 2016, 03 Februari 2016 07 Februari 2016 dan telah merangkul sedikitnya 25 anak-anak usia 8-15 tahun di posko KKN. Meskipun awalnya kegiatan ini disusun hanya untuk sejumlah pemuda, namun anak-anak disini cukup antusias untuk ikut bergabung karena kegiatan yang berlangsung di posko juga cukup terbuka. Training dibagi kedalam

59

beberapa materi, yaitu River Of Life atau lebih dikenal dengan sebutan sungai kehidupan yang bertujuan memetakan pengalaman serta potensi diri yang dimiliki oleh seseorang dan telah di lewatinya di masa kecil. Serta materi kedua yaitu dream plan, yang berisikan perencanaan mimpi seseorang di masa yang akan datang.

Dari beberapa materi ini, saya banyak menemukan anak-anak desa masih kesulitan untuk mengenali potensi diri serta menggambarkan mimpi atau masa depan yang ingin di jalaninya. Namun setelah pelaksanaan kegiatan ini, saya optimis anak-anak dan pemuda di Desa Ujong Gampong akan dapat berkembang dan memulai mimpinya sejak dini.

4. Faktor Pendukung dan Penghambat

Keberadaan posko yang dekat dengan tempat biasanya masyarakat berkumpul, sangat memudahkan berlangsungya program Dream Maker ini. Daya tarik serta keantusiasan peserta juga menambah keseruan ketika berlangsungnya program. Saling mendengar pengalaman serta mimpi satu sama lain menjadikan para peserta semakin mengenal dekat teman-teman sepermainannya.

Jadwal kegiatan para pemuda yang tidak teratur menjadi hambatan dalam pelaksanaan program ini, sehingga target program berubah dari yang awalnya pemuda usia 17-25 tahun menjadi remaja usia 8-15 tahun. Penambahan serta pengurangan peserta training dalam 3 kali pertemuan menjadikan materi training tidak dapat seluruhnya diserap oleh peserta yang mengalami pergantian maupaun penambahan jumlah. Karena training harusnya di ikuti oleh peserta yang sama, sehingga ini menjadi salah satu hambatan dalam pelaksanaan kegiatan ini.

e. Kegiatan Pendukung

60

Kegiatan pendukung yang dipilih adalah membantu proses jalanannya kegiatan sosialiasi sistem peradilan adat yang dilaksanakan oleh Andi Rionaldi, Penyuluhan tentang pentingnya koperasi kepada pengusaha UKM yang dilaksanakan oleh Audika Akbar, pembenahan administrasi gampong yang dilaksanakan oleh Nindy Octavianti dan Pencatatan atas kepemilikan aset gampong yang dilaksanakan oleh Ika Risdian.

2. Maksud, Tujuan dan Sasaran yang Ingin Dicapai Maksud dan tujuan yang dicapai dari kegiatan ini adalah untuk mendukung pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang telah direncanakan oleh teman-teman. Tujuan dari kegiatan yang dilakukan oleh Andi Rionaldi adalah untuk memberikan pengetahuan dan penguatan system peradilan adat yang baik dan benar serta menyarankan perangkat penting desa untuk mencatat proses peradilan adat yang pernah dijalankan sehingga buku tersebut dapat menjadi pendoman bagi pemangku jabatan perangkat desa nantinya, adapun sasaran dari kegiatan yang dilaksanakan oleh Andi Rionaldi adalah perangkat desa dan masyarakat desa Ujong Gampong.

Kemudian tujuan dari Penyuluhan tentang pentingnya koperasi kepada pengusaha UKM dengan sasaran masyarakat Ujong Gampong yang dilaksanakan oleh Audika Akbar adalah untuk dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya koperasi sehingga sewaktu-waktu masyarakat pemilik UKM dapat membentuk koperasi. Tujuan dari kegiatan pembenahan administrasi gampong dengan sasaran Ujong Gampong yang dilaksanakan oleh Nindy Octavianti adalah membuat struktur gampong dan pembuatan buku tamu yang akan bermanfaat bagi masyarakat desa Ujong Gampong. Selain itu, tujuan dari pencatatan atas kepemilikan aset gampong yang

61

dilaksanakan oleh Ika Risdian adalah untuk memudahkan perangkat gampong saat ini dan kedepannya mengetahui apa saja aset yang menjadi milik gampong dan bisa diketahui oleh warga gampong.

3. Hasil yang Dicapai dan Tindak Lanjut

Hasil yang dicapai dari setiap kegiatan yang dilaksanakan telah mencapai target yang diharapkan. Pada kegiatan yang dilakukan oleh Andi Rionaldi yang dilaksanakan pada tanggal 16 Januari 2016 yaitu memberikan pengetahuan dan penguatan system peradilan adat yang baik dan benar serta menyarankan perangkat penting desa untuk mencatat proses peradilan adat yang pernah dijalankan sehingga buku tersebut dapat menjadi pendoman bagi pemangku jabatan perangkat desa nantinya kemudian juga dibagikan brosur sebagai bahan bacaan lanjutan. Pada kegiatan ini saya membantu Andi Rionaldi dalam hal menyiapkan sejumlah brosur. Pada Penyuluhan tentang pentingnya koperasi kepada pengusaha UKM yang dilaksanakan oleh Audika Akbar pada tanggal 26 Januari 2016 dilakukan dengan membagikan sejumlah brosur secara home visit guna untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya koperasi sehingga sewaktu-waktu masyarakat pemilik UKM dapat membentuk koperasi dalam hal ini saya membantu memberikan brosur kepada pengusaha UKM. Selain itu, kegiatan pembenahan administrasi gampong yang dilaksanakan oleh Nindy Octavianti pada tanggal 4 Februari 2016 adalah melakukan wawancara terhadap perangkat desa tentang pembuatan struktur gampong dan penyerahan buku tamu untuk dapat dicatat ketika tamu dari luar datang ke Desa Ujong Gampong dalam hal ini saya membantu menyusun nama di papan struktur organisasi gampong. Kemudian kegiatan Ika Risdian yaitu Pencacatan Aset Gampong yang dilaksanakan pada tanggal 06 Februari 2016 bertempat di meunasah gampong dalam hal ini saya

62

bertindak membantu menghitung aset gampong yang ada di meunasah.

4. Faktor Pendukung dan Penghambat Faktor Pendukung :

 Mendapatkan dukungan dari perangkat desa Ujong Gampong

 Mendapatkan dukungan dari masyarakat desa Ujong Gampong

 Mendapatkan bantuan dari teman-teman KKN Faktor Penghambat :

 Tidak adanya lokasi peletakkan struktur gampong dan peta yang strategis

f. Kegiatan Tambahan

1. Bidang Kegiatan yang Dipilih

Kegiatan tambahan yang dipilih adalah kampanye sadar bencana melalui media kreatif sebagai bentuk kesiapsiagaan terhadap bahaya bencana gempa dan tsunami yang terbagi kedalam berbagai rangkaian kegiatan.

Kegiatan ini bekerjasama dengan kelompok KKN P50 dan P51 serta SDN Cot Jaja, TDMRC, PMI dan YKU.

2. Maksud, Tujuan dan Sasaran yang Ingin Dicapai

Maksud dan tujuan yang ingin dicapai pada kegiatan kampanye sadar bencana melalui media kreatif dilakukan agar anak-anak dapat memiliki sikap kesiapsiagaan terhadap bahaya dan meningkatkan kapasitas dalam menghadapi suatu ancaman bencana gempa dan tsunami. Adapun sasaran dalam pelaksanaan kegiatan ini adalah 30 orang siswa-siswi SDN Cot Jaja kelas 4,5 dan 6.

63

3. Hasil yang Dicapai dan Tindak Lanjut

Kegiatan Kampanye sadar bencana melaui media kreatif ini dilakukan pada tanggal 22 Januari 2016 bersamaan dengan teman-teman dari kelompok KKN P50 dan P51 yang dipandu oleh mahasiswa psikologi yang terdapat disetiap kelompok tersebut. Kampanye sadar bencana ini dilakukan dalam tiga rangkaian acara. Rangkaian acara pertama adalah memberikan edukasi siaga bencana gempa melalui media buku cerita pop up yang diberikan oleh pihak TMRC, pemberian edukasi ini dipandu oleh Annisa Farahdina Hasyim dan teman-teman kelompok P51. Rangkai acara kedua adalah memberikan game edukasi perkenalan jenis-jenis dan tanda-tanda bencana yang dipandu oleh Meisyura Husna Putri dan teman-teman kelompok P51. Selanjutnya rangkaian acara ketiga adalah mengajarkan dan bernyanyi bersama lagu siaga bencana gempa yang dipandu oleh Firsta Faizah, saya dan dibantu oleh teman-teman kelompok P49.

Akhir acara dilakukan penyerahan sejumlah poster yang berisikan edukasi dan siaga bencana gempa, tsunami dan CD edukasi bencana kepada pihak sekolah. Selain penyerahan sejumlah media edukasi kepada pihak sekolah, siswa-siswi SDN Cot Jaja yang telah berpartisipasi dalam kegiatan kampanye sadar bencana melalui media kreatif juga diberikan sejumlah buku dan brosur edukasi bencana.

4. Faktor Pendukung dan Penghambat Faktor Pendukung :

 Mendapatkan dukungan kerjasama dari pihak TDMRC, PMI dan YKU

 Mendapatkan dukungan dari pihak sekolah SDN Cot Jaja

 Bantuan dari teman-teman KKN

64  Antusias dan semangat dari siswa-siswi SDN Cot

Jaja

Faktor Penghambat :

 Kurangnya waktu untuk pelaksanaan kegiatan ini.

g. Kegiatan Khusus

1. Bidang Kegiatan yang Dipilih

Bidang kegiatan yang dilaksanakan untuk kegiatan khusus adalah menjadi sekretaris kelompok KKN P49 desa Ujong Gampong, gotong royong bersama warga desa Ujong Gampong, membuat dan menempelkan nomor rumah, papan lorong dan papan selamat datang, dan terakhir membuat les sore kepada anak-anak desa Ujong Gampong.

2. Maksud, Tujuan dan Sasaran yang Ingin Dicapai

Maksud dan tujuan dalam setiap pelaksanaan kegiatan pada umunya adalah untuk memajukan dan mensejahterakan desa Ujong Gampong. Adapun sasaran kegiatan khusus yang dipilih ditujukan kepada seluruh lapisan masyarakat desa Ujong Gampong.

3. Hasil yang Dicapai dan Tindak Lanjut

Hasil yang dicapai dari setiap kegiatan berbeda-beda. Pada kegiatan gotong royong yang dilaksanakan tanggal 14 Januari 2016, 16-17 Januari 2016, 24 Januari 2016, dan tanggal 5-7 Februari 2016 seluruh peserta KKN bertanggung jawab untuk membersihkan lingkungan sekitaran desa Ujong Gampong dan jalan umum gampong dilakukan bersama-sama dengan warga gampong, disini Nasrullah Andista Bertugas untuk membersihkan ranting yang berjatuhan di perkarangan. Pada kegiatan pembuatan papan nama lorong, kegiatan penomoran rumah dan papan selamat datang selamat jalan pada tanggal 14 Januari 2016,25 Januari 2016, 27-31 Januari 2016, dan 15-07 Februari 2016 dilaksanakan oleh

65

seluruh peserta KKN desa Ujong Gampong di Posko. Semua peserta memiliki tugasnya masing-masing, disini Nasrullah Andista bertugas untuk mengecat tulisan tersebut dengan cat lukis. Pada kegiatan penempelan nomor rumah Nasrullah andista bertugas untuk menempel nomor rumah begitu juga dengan teman kelompok lainnya, dan pada pemasangan papan selamat datang, disini Nasrullah Andista membantu mendirikan papan bersama teman-teman laki-laki lainnya untuk teman-teman perempuan membuat minuman. Pada kegiatan les sore pada tanggal 13 Januari sampai 04 Februari 2016 selain hari sabtu dan minggu, Nasrullah Andista membantu dalam mengajar anak-anak membuat PR dari sekolah mereka, kebanyakan PR yang dibantu dalam bidang matematika dan bahasa inggris.

4. Faktor Pendukung dan Penghambat Faktor Pendukung :

 Mendapatkan dukungan perangkat desa Ujong Gampong

 Mendapatkan dukungan dari seluruh masyarakat desa Ujong Gampong

 Kerjasama tim kelompok yang baik dan solid Faktor Penghambat :

 Banyaknya masyarakat yang tidak dapat berbahasa Indonesia dengan baik sehingga sedikit menyulitkan untuk berkomunikasi

6. Bidang Ekonomi/Manajemen

Dokumen terkait