• Tidak ada hasil yang ditemukan

ppi ceko dan KBRI Prague

Dalam dokumen buku belajar ke luar negeri seri 2 final (Halaman 153-157)

dapat dikenal dan memberikan kontribusi bagi pengembangan masyarakat ilmiah Indonesia di luar negeri, sejalan dengan cita-cita dari Perhimpunan Pelajar Indonesia diseluruh Dunia (PPID).

Alamat : Kamycka 129; Suchdol, G324 Praha 6; 16521, Czech Republic,

Telp :+420-775 513 951

Website : http://www.ppiceko.org

Email : sekretariat@ppiceko.org

B. KBRI Prague

Duta Besar : Emeria W.A Siregar

Alamat : Nad Budankami II/7, 150 21, Prague 5 Smichov,

Website : http://www.indonesia.cz/ - http://www.kemlu.go.id/prague

Phone : +420257214388-90,

Ada tiga hal yang paling berkesan ketika saya meneruskan pendidikan S2 di Fakultas Elektro, Czech

Technical University in Prague. Ketika itu saya mengambil Artificial Intelligence sebagai major. Yang pertama adalah kualitas professor sebagai pengajar yang benar-benar ahli di bidangnya. Di setiap mata kuliah yang saya ambil, hampir setiap Professornya adalah ahli di bidang tersebut. Yang saya maksud ahli di sini adalah mereka melakukan riset yang mendalam di bidang tersebut terbukti dengan yang mereka hasilkan seperti jurnal, artikel, buku dan produk seperti software, robot dan sebagainya.

Yang kedua adalah gaya belajar yang mandiri, membuka perspektif saya tentang paradigma menuntut ilmu yang sebenarnya. Kemandirian dalam menuntut ilmu adalah kemampuan memotivasi diri dalam belajar. Lebih lanjutnya, paradigma sepeti ini akan melahirkan civitas akademika yang produktif dalam belajar dan berkarya, hingga melahirkan mental para penemu ilmu pengetahuan. Yang ketiga adalah perpustakaan. Saya registrasi di tiga perpustakaan: Perpustakaan CVUT, perpustakaan nasional keduanya ada di satu bangunan perpustakaan baru di Prague 6 dan perpustakaan Charles University di bilangan Prague 1. Di perputakaan CVUT, kuota peminjaman adalah 15 buku dengan masa peminjaman sekitar satu sampai 1.5 bulan tergantung jenis buku. Di perpustakaan Charles University saya mendapat kuota lima buku untuk periode peminjaman yang sama, karena saya bukan mahasiswa universitas tersebut. Dan yang paling mengesankan adalah di perpustakaan nasional kuota yang saya dapat adalah 60 buku untuk satu bulan. Hal ini adalah cerminan sebuah peradaban pendidikan yang besar. Jangan dilihat dari GDP negaranya, tapi jelas mereka menghargai buku sebagai jendela ilmu.

Ketiga hal yang saya sebutkan menjadi memori tak terlupakan selama studi di Republik Ceko. Dan ada satu hal lagi yang saya terlupa: murah! Ya biaya hidup di Ceko relatif murah di banding negara Eropa lainnya. Tahun 2010, saya masih bisa beli roti fresh dengan harga 1 czk atau sekitar 500 rupiah. Sekarang harga roti fress seharga 3-5 czk (pengalaman penulis tahun 2012). Transportasi juga relatif murah dan bagus. Bahkan satu professor saya yang juga mantan Menteri transportasi Republik Ceko, mengatakan bahwa transportasi di Ceko adalah terbaik nomor 4 di seluruh Eropa.

Thus, tentu saya mendukung kolega-kolega yang akan melanjutkan studi di Ceko. Dari pengalaman yang saya punya, Ceko adalah salah satu tempat terbaik di Eropa untuk melanjutkan studi. Semoga sedikit testimonial ini dapat memberi gambaran dan semangat. Jangan ragu untuk email saya di

ridhorahmadi@uii.ac.id kalau sekiranya ada pertanyaan. Salam,

Ing. Ridho Rahmadi., S.Kom., M.Sc

Peluang beasiswa yang ditawarkan oleh pemerintah Republik Ceko telah berlangsung dari masa orde lama. Keadaan politik pada awal revolusi 1966 menyebabkan terputusnya jalinan pendidikan antar keduan Negara ini. Kemudian setelah orde baru mulai menata kembali. Pemerintah Republik Ceko melalui kementrian pendidikannya menawarkan beasiswa dengan program dalam Bahasa Ceko. Peluang ini telah dicabut oleh pemerintah Republik Ceko pada tahun 2008. Akan tetapi telah dibuka kembali melalui Departemen Pendidikan, pemuda dan

Olahraga (Ministry of Education Youth and Sport) dengan nama Beasiswa Pemerintah

(Government Scholarship).

Beasiswa Pemerintah Ceko ditujukan untuk negara berkembang dan akan di tempatkan di

universitas negeri yang ada di wilayah Republik Ceko dengan masa persiapan bahasa Ceko selama satu tahun. Hanya saja masih terbatas pada program-program yang telah ditetapkan oleh pemerintahan Ceko (Program yang ditawarkan dapat berubah sewaktu-waktu, oleh karenanya untuk dapat melihat pilihan program yang ditawarkan, persyaratan beasiswa, info lebih detail

bisa ke website:

http://www.msmt.cz/eu-and-international-affairs/government-scholarships-developing-countries?lang=2

Peluang beasiswa juga dimungkinkan dengan adanya persetujuan antara internal universitas

Ceko dan Indonesia. Perjanjian kerjasama antara Czech Technical University of Prague dan ITB

adalah program yang telah berjalan semenjak tahun 2007 sampai sekarang masih terbuka bagi

mahasiswa ITB. Perjanjian kerjasama antara Czech University of Life Science dengan Institut

Pertanian Bogor sejak tahun 2011 dan Universitas Tadulako Sulawesi Tengah mulai berjalan sejak 15 Oktober tahun 2012 program ini memungkinkan adanya pertukaran pelajar antar kedua universitas, sharing riset, maupun pertukaran pegawai dan pejabat universitas.

Program dalam Bahasa inggris yang mungkinkan oleh jalur beasiswa seperti Eramus-eurasia 2

jadwal dan persyaratan silahkan lihat http://www.eurasia2.cz/ dan erasmus mundus dalam

bentuk konsorsium universitas menawarkan program master ataupun doktoral silahkan lihat

http://ec.europa.eu/education/external-relation-programmes/mundus_en.htm.

Nilai beasiswa yang didapat mahasiswa dalam program yang ditawarkan oleh pemerintah maupun

universitas lokal kurang lebih 10.000 Czech Crown (Kc) perbulan untuk program S1, S2 ataupun S3. Sebagai tambahan untuk mahasiswa S3 di kampus CVUT bidang ke teknikan mendapat gaji sebesar 14.000 (Kc) Nilai nominal ini adalah hanya bantuan biaya hidup ditambah dengan asuransi kesehatan. Sedangkan periode beasiswa tergantung masa studi.

· Sistem Pendidikan Dasar dan Menengah

Pendidikan Dasar dan Menengah atau disebut pula sebagai stredni skoly, merupakan pendidikan

menengah yang diadakan oleh pemerintah Republik Ceko agar siswa siap untuk menghadapi jenjang yang lebih tinggi yaitu masuk ke dalam dunia kerja atau melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi seperti universitas. Hal ini sama yang dimiliki oleh Indonesia dalam mempersiapkan siswa didik untuk masuk ke jenjang keahlian seperti sekolah kejuruan atau sekolah menengah umum yang bersifat peminatan siswa didik untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi.

Secara sistematis organisasi sistem pendidikan Republik Ceko berdasarkan sumber Eurydice

berdasarkan pada standar sistem yang disesuaikan oleh UNESCO yang disebut dengan The

International Standard Classification of Education (ISCED) (Gambar 1). Jika dilihat grafik pada gambar tersebut terlihat bahwa sistem pendidikan dasar dimulai usia 6 tahun (Zakladni Skola) ditambah 5 tahun masa pendidikan sekolah dasar hingga usia 11 tahun (karena di Republik Ceko sistem pendidikan hanya berdasarkan umur tidak berdasarkan pada masa didik anak artinya bahwa si anak harus masuk ke tingkatan tertentu berdasarkan usia anak sekolah, berbeda dengan sistem di Indonesia yang mencoba untuk “mencuri” start waktu anak mulai belajar usia 5 tahun untuk masuk SD. Kemudian sampai usia anak 11 tahun maka masuk ke tingkat menengah rendah Gymnazium (Druhy stupen) atau seperti di Indonesia disebut dengan SMP dan selanjutnya dilanjutkan ke sistem pendidikan lanjutan Gymanizum untuk persiapan ke universitas. Jika dibandingkan dengan sistem yang ada di Indonesia maka dapat disajikan pada Tabel 4.

Pendidikan menengah (střední školy) dilaksanakan untuk anak dengan rentang usia 15-19 tahun. Pendidikan menengah di Ceko terbagi dalam tiga track berbeda yaitu:

· Upper secondary general dalam bentuk gymnázium (ISCED 3); pendidikan di gymnázium adalah pendidikan umum yang mempersiapkan anak didik untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang pendidikan tinggi (vysoke škola). Di gymnázium, bidang-bidang peminatan telah ditentukan, anak didik telah diarahkan ke disiplin dan bidang keilmuan yang diminati dan akan dijalaninya di perguruan tinggi. Bidang-bidang peminatan itu antara lain naturalscience, engineering, economics, social science, anthropology, law dan lain-lain.

· Upper secondary vocational dalam bentuk strední odborní učiliští - SOU (ISCED 3); pendidikan di SOU adalah pendidikan vokasional dengan bidang-bidang peminatan yang telah

ditentukan khusus seperti, designer, hairdresser, farmer, gardener, photographer, nurse, dan

lain-lain. Pendidikan di SOU bertujuan membentuk dan memberi bekal ketrampilan tertentu (hard skill) bagi anak didik agar siap untuk bekerja setelah menyelesaikan studinya. Selain itu lulusan SOU

dapat melanjutkan pendidikannya ke post-secondary non-tertiary (nástavbové studium) atau studi

ekstensi yang merupakan jenjang pendidikan profesional atas bidang yang telah di pelajari di SOU.

Dalam dokumen buku belajar ke luar negeri seri 2 final (Halaman 153-157)