• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB III METODE PENELITIAN

3.2 Data dan Sumber Data

Untuk dapat menguraikan data dalam penelitan ini maka cara yg digunakan adalah mengutip percakapan dan adegan yang mengandung nilai-nilai patriotisme pada film Ip Man. Sumber datanya pada penilitian ini adalah film bergenre aksi yang produksi oleh Tiongkok berjudul Ip Man yang diperoleh dari sebuah situs internet, lalu di diunduh. secara jelas sumber datanya adalah sebagai berikut:

Judul Film : Ip Man Sutradara : Wilson Yip Produser : Wilson Yip Penulis Naskah : Wilson Yip Tanggal Rilis : 16 Juni 2008 Durasi : 108 menit

3.3 Metode Pengumpulan Data

Agar memperoleh data yang sesuai dengan objek yang sedang di teliti, di butuhkan suatu metode atau metode pengumpulan data yang sesuai dengan objek penelitian. Metode yang di gunakan dalam pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode studi kepustakaan. Studi perpustakaan merupakan metode pengumpulan data yang menggunakan buku sebagai objek penelitian sekaligus menghimpun dan menganalisis dokumen-dokumen, baik dokumen tertulis maupun elektronik. Menurut Nazir, (1988:111) studi kepustakaan adalah metode pengumpulan data dengan mengadakan studi penelaahan terhadap buku-buku,

literatur-literatur, catatan-catatan, dan laporan-laporan yang ada hubungannya dengan masalah yang dipecahkan.

3.4 Teknik Penelitian

Dalam penelitian ini, penulis menggunakan dua teknik penelitian yaitu teknik simak dan catat. Teknik simak dilakukan untuk menyimak penggunaan bahasa. Istilah menyimak disini tidak hanya berkaitan dengan penggunaan bahasa secara lisan, tetapi juga penggunaan bahasa secara tertulis (Mahsun, 2005:92).

Metode simak dalam penelitian ini menggunakan teknik lanjutan berupa teknik catat. Teknik catat digunakan sebagai teknik dalam pengumpulan data. Teknik catat adalah mencatat beberapa bentuk yang relevan bagi penelitiannya dari penggunaan bahasa secara tertulis (Mahsun, 2005:93).

3. 5 Metode Analisis Data

Analisis data adalah proses mencari dan mengatur catatan lapangan dan bahan-bahan lainnya yang ditemukan dilapangan. Pada penelitian ini metode analisis data mengunakan metode kualitatif dengan metode deskriptif. Menurut Miles dan A. Michael Huberman (1992: 16) Langkah yang dilakukan dalam menganalisis data, terdiri dari tiga alur yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan .Adapun Langkah yang dilakukan dalam menganalisis data dalam penelitian film Ip Man adalah sebagai berikut:

1. Reduksi data yaitu dengan mencari adegan dan dialog yang menggambarkan nilai-nilai patriotisme

2. Menyajikan data dengan cara melakukan seleksi data lalu kemudian dianalisi untuk menjawab permasalahan yang ada pada penelitian

3. Data yang sudah di analisis kemudian ditarik kesimpulan seuai dengan hasil yang diinginkan

BAB IV PEMBAHASAN

4.1 Nilai-nilai Patriotisme dalam Film Ip Man《叶问》

Nilai yang menjadi pokok dalam penelitian ini adalah patriotisme , Patriotisme adalah sikap cinta tanah air untuk mempertahankan negaranya dengan sikap rela berkorban, persatuan, pantang menyerah dan kesetiaan terhadap sesuatu (Budiyono, 2007:212). Oleh karena itu nilai patriotisme lahir dalam diri setiap individu mapun kelompok sebagai perwujudan dari rasa cinta kepada tanah airnya, rasa cinta pada tanah air itu menumbuhkan semangat patriotik ketika permasalahan atau konflik muncul. Seperti halnya yang terdapat pada Film Ip Man《叶问》 yang menampilkan berbagai aksi yang dilakukan oleh Master Ip Man dan berbagai elemen masyarakat yang bertahan di dalam penjajahan pihak Jepang. . Adapun nilai-nilai patriotisme yang terkandung di dalam film Ip Man

《叶问》 yaitu : 1.) Nilai kesetiaan terdapat 3 dialog, 2.) Nilai keberanian terdapat 2 dialog, 3.) Nilai persatuan terdapat 2 dialog, 4.) Nilai pantang menyerah terdapat 3 dialog, 5.) Nilai rela berkorban terdapat 2 dialog.

4.2 Deskripsi nilai-nilai Patriotisme dalam film Ip Man《叶问

Pada penelitian ini, nilai-nilai patriotisme yang terdapat di dalam film Ip Man dideskripsikan dalam bentuk cuplikan screenshot dan kutipan dialog-dialog antar tokoh, adapun nilai-niali yang terdapat sebagai berikut :

4.2.1 Nilai Kesetiaan

Kesetiaan adalah sikap berpegang teguh untuk selalu bertahan dengan kelompoknya dan taat pada nilai-nilai yang sudah disepakati bersama. Kesetiaan juga berarti suatu komitmen yang tidak bisa dirusak dengan mudah. Untuk menjadi setia, berarti menepati semua janji yang dibuat serta selalu menjaganya dengan penuh komitmen.

Nilai inilah yang ditunjukkan di dalam film Ip Man 《叶问》 saat adegan tokoh bernama Li yang merupakan mantan anggota kepolisian Cina yang telah menjadi penerjemah bagi tentara Jepang datang menemui Ip Man ke rumah master Liu yang tewas ditangan tentara Jepang, adapun dialognya sebagai berikut:

Gambar 4.1 Nilai Kesetiaan Data 1:

李 : 对不起,我不知道三浦做了什么

叶问 : 你这个叛徒

李 :你为什么叫我叛徒?死亡与我无关,我只是个翻译,我也需 要谋生

叶问 :谋生?你看着你的人被打死,你的尊严在哪里?

李 :我没有,但你有,如果你敢违背他们!

叶问 :你真的没有自尊!

Lǐ : Duìbùqǐ, wǒ bù zhīdào sānpǔ zuòle shénme

Li : Kenapa aku kau sebut penghianat? Mati bukan urusanku aku hanya seorang penerjemah, aku juga perlu nafkah

(Ip Man, 2008: 1:02:10-1:03:04) Pada dialog data 1 diatas menceritakan bahwa terjadi perdebatan antara Ip Man dan Li yang menjadi penerjemah bagi pihak Jepang, sesaat Master Liu yang merupakan teman dari Ip Man tewas di tangan tentara Jepang, Ip Man dan Li datang ke rumahnya untuk berbelasungkawa dan memberi beras hasil jerih payah Master Liu. Selepas dari itu Ip Man datang menemui Li di luar dan mereka bertengkar, Ip Man marah atas tindakan Li lalu kemudian menuduh Li menjadi penghianat Ip Man dan mempertanyakan loyalitas dan martabat Li karena membiarkan rakyatnya ditindas, padahal Li sendiri dulunya adalah seorang Kapten anggota Kepolisian China yang kini menjadi penerjemah bagi tentara Jepang, hal ini tentu membuat marah penduduk Fo Shan termasuk Ip Man sendiri.

Li hanya bisa berkecoh bahwa dia melakukannya demi menafkahi keluarganya.

Disinilah makna dari kesetiaan itu dipahami bahwa di dalam kelompok kita harus selalu untuk bersama-sama di berbagai keadaan bahkan di keadaan susah

sekalipun, tidak ada yang mengambil boleh keuntungan dari situasi, apalagi berbalik menghianati kelompok dan bergabung dengan pihak lawan demi mendapat sebuah tempat yang layak.

Ip Man juga menunjukan nilai kesetiaan yang besar ketika ia mendapat tawaran dari Jendral Miura untuk melatih tentara Jepang bela diri Kungfu dengan imbalan akan diberi kesejahteraan oleh tentara Jepang, dan terjadi Hal itu tergambar dialog di bawah ini:

Gambar 4.2 Nilai Kesetiaan Data 2 :

叶问 :你想从我这里得到什么?

三浦将军 :当你敢于对抗日军你挑战我们,但你是有才华的你可以使用

我们,所以我给了你机会服务于日本帝国,教我们的士兵中国 功夫,这样我们就可以挽救你的生命,给你一个体面的生活

叶问 :我不会训练日本军队,但如果你想看我战斗,我会和你一

起战斗

三浦将军 :我明白了,好吧,士兵们带走他

Yè wèn : Nǐ xiǎng cóng wǒ zhèlǐ dédào shénme?

Yībān sānpǔ : Dāng nǐ gǎnyú duìkàng rìjūn nǐ tiǎozhàn wǒmen, dàn nǐ shì yǒu cáihuá de nǐ kěyǐ shǐyòng wǒmen, suǒyǐ wǒ gěile nǐ jīhuì fúwù yú rìběn dìguó, jiào wǒmen dí shìbīng.

zhōngguó gōngfū, zhèyàng wǒmen jiù kěyǐ wǎnjiù nǐ de shēngmìng, gěi nǐ yīgè tǐmiàn de shēnghuó

Yè wèn : Wǒ bù huì xùnliàn rìběn jūnduì, dàn rúguǒ nǐ xiǎng kàn wǒ zhàndòu, wǒ huì hé nǐ yīqǐ zhàndòu

Sānpǔ jiāngjūn : Wǒ míngbáile, hǎo ba, shìbīngmen dài zǒu tā

Ip Man : Apa yang kau inginkan dariku?

Jendral Miura : Saat kau berani melawan tentara Jepang kau sudah menantang kami, tapi kau berbakat kau bisa berguna buat kami, jadi aku memberimu kesempatan untuk mengabdi pada Kekaisaran Jepang, ajari tentara kami Kungfu Cina, dengan begitu kami bisa menyelamatkan hidupmu dan memberi kehidupan yang layak untukmu

Ip Man : Aku tak akan melatih tentara Jepang, tapi jika kau ingin melihatku bertarung, aku akan bertarung denganmu Jendral Miura : Begitu ya, baiklah, prajurit bawa dia

(Ip Man, 2008:1:28:37-1:29:11) Dari dialog data 2 diatas menceritakan Ip Man ditangkap oleh tentara Jepang karena telah melawan mereka, Ip Man yang sudah pasrah akan apa yang ia hadapi rupanya mendapat kesempatan dari Jendral Miura tapi ini sedikit berat karena Ip Man ditawari untuk melatih tentara Jepang beladiri Kungfu, tentu ini membuatnya bimbang karena jika ia menolaknya nyawanya bisa terancam tetapi di satu sisi jika ia menerima tawaran itu maka ia akan menjadi penghianat ,tetapi dengan tegas ia menolak melatih tentara Jepang, dia setia dan malah menantang Jendral Miura untuk bertarung ,tentu mendegar ucapan dari Ip Man, Jendral Miura menjadi tertantang untuk berhadapan dengan Ip Man.

Tak hanya itu, Ip Man kembali menunjukkan nilai kesetiaanya ketika Jendral Miura kembali menawari Ip Man untuk melatih tentara Jepang namun lagi-lagi Ip Man menolak tawaran tersebut, adapun dialognya sebagai berikut:

Jendral Miura : (Sambil memberikan makanan) Aku ingin engkau melatih kami namun kau malah ingin bertarung denganku, aku sangat menghargai bakatmu dan aku harap engkau merubah pikirannmu

Ip Man : Kau menjajah negara kami dan membunuh orang-orang kami, jangan munafik ( sambil menolak makanan itu kembali kepada

Jendral) kau akan menggunakannya untuk menindas orang lain, kalian tak pantas menggunakan bela diri China.

Jendral Miura :Tapi kurasa lebih hebat Karate Jepang daripada Kungfu China, kita akan bertarung di depan semua orang dan ini akan menjadi turnamen yang adil.

Ip Man : itu akan menjadi hal yang bagus

(Ip Man, 2008:1:32:59-1:34:01)

Dialog yang terjadi pada data 3 diatas menceritakan tentang Ip Man yang telah ditawan karena melawan tentara Jepang kembali ditawari untuk melatih tentara Jepang beladiri Kungfu, Jendral Miura memberikan makanan khas Jepang sebagai tanda persetujuan bahwa Ip Man telah merubah pikirannya dan bersedia mengajar Kungfu, namun dengan tegas ia menolak pemberian itu dan mengatakan supaya ia tak munafik dan tentara Jepang tak layak diajari Kungfu karena akan digunakan untuk menindas. Makna kesetiaan disini dapat dipahami bahwa konsisntensi akan nilai-nilai yang kita anut haruslah kita pegang teguh tidak goyah akan berbagai godaan yang datang.

4.2.2 Nilai Keberanian

Keberanian adalah sikap untuk berbuat sesuatu tanpa dengan tidak merisaukan kemungkinan-kemungkinan terburuk, sikap yang menunjukkan keberanian akan mampu bertindak bijaksana tanpa dibayangi ketakutan-ketakutan yang bisa menggoyahkan kekuatan seseorang. Orang-orang yang mempunyai keberanian memiliki motivasi yang tinggi utnuk mencapai cita-cita bersama tanpa harus memikirkan berbagi macam resiko

Sikap keberanian inilah yang ditunjukkan oleh tokoh Lin yang merupakan murid dari Ip Man . Saat para buruh yang bisa beladiri kungfu diundang untuk

bertarung dengan tentara Jepang, ia mendapat tawaran untuk menghadapi Jendral Miura yang merupakan jagoan Karate Jepang, tanpa rasa takut Lin dan ketiga kawannya berani maju untuk menhadapi Jendral itu, adapun dialognya adalah sebagai berikut:

Gambar 4.4 Nilai Keberanian Data 4:

三浦将军 :告诉他们,我想和三个人战斗,即使他们失败,我也会继续

给他们大米

李 :(面对工人)即使你输了,三浦将军也会和三个人战斗,而且

还会得到大米

林 : 选我吧,米饭不重要,我只想把它们打烂

李 : 林,你确定要面对那个将军吗

林 : 当然,我不害怕

李 : 好吧,把它们拿出来

Sānpǔ jiāngjūn : Gàosù tāmen, wǒ xiǎng hé sān gèrén zhàndòu, jíshǐ tāmen shībài, wǒ yě huì jìxù gěi tāmen dàmǐ

Lǐ : (Miàn duì gōngrén) jíshǐ nǐ shūle, sānpǔ jiāngjūn yě huì hé sān gèrén zhàndòu, érqiě hái huì dédào dàmǐ

Lín : Xuǎn wǒ ba, mǐfàn bù chóng yào, wǒ zhǐ xiǎng bǎ tāmen dǎ làn Lǐ : Lín, nǐ quèdìng yào miàn duì nàgè jiāngjūn ma

Lín : Dāngrán, wǒ bù hàipà Lǐ : Hǎo ba, bǎ tāmen ná chūlái`

Jendral Miura :katakan pada mereka, aku ingin bertarung dengan tiga orang, dan akan tetap memberi beras walau mereka kalah

Li :(menghadap para buruh) Jendral miura akan bertarung dengan tiga orang dan akan tetap mendapat beras walau kalian kalah Lin : Pilih aku, Berasnya tak penting, aku hanya ingin menghajar

mereka

Li : Lin, apa kau yakin ingin menghadapi Jendral itu Lin : tentu saja, aku tidak takut

Li : Baik, keluarkan mereka

(Ip Man, 2008:48:44-49:07) Dari dialog data 4 diatas dapat diceritakan bahwa Lin Bersama tiga rekannya dengan berani mengajukan diri untuk menghadapi Jendral Miura tanpa rasa takut. Jendral Miura sendiri adalah jagoan Karate Jepang sementara Lin dan rekannya hanya sebatas murid dari Ip Man. Ia berani menghadapi Jendral Jepang bahkan lebih hebatnya lagi motivasi bertarung dari Lin dan rekannya bukan demi beras namun hanya ingin menghajar tentara Jepang karena telah menjajah bangsa mereka dan memberi penderitaan yang dalam bagi penduduk. Hal inilah yang dapat dipahami dari Lin bahwa keberanian akan menghasilkan motivasi yang tinggi untuk mencapai tujuan.

Nilai keberanian juga ditunjukkan oleh tokoh Yao saat menghadapi Jin yang merupakan seorang pemimpin pemberontak beserta anak buahnya. Adapun dialognya sebagai berikut:

Gambar 4.5 Nilai Keberanian Jin : apa kau tak takut jika kami menghancurkan pabrikmu?

Yao : Lewati dulu kami sebelum kau menghancurkannya

Jin : Sial kau berani ya, ayo hajar mereka! (pertarungan pun terjadi)

(Ip Man, 2008:1:19:12-1:20:23)

Bedasarkan percakapan di atas, bahwa Jin yang merupakan pimpinan pemberontak datang memeras pabrik kapas milik Zhou, namun tanpa rasa takut.

Yao yang merupakan anak dari Zhou beserta buruh pabrik malah menantang Jin yang ahli Kungfu untuk bertarung, Jin yang merasa tidak terima atas perlakuan tersebut maju untuk bertarung dengan para buruh dan perkelahian pun tak terhindarkan .Nilai keberanian benar-benar ditunjukkan oleh Yao dan para buruh, ia berhasil melawan rasa takutnya dan bertarung melawan pemberontak pimpinan Jin, itu adalah sebuah motivasi yang kuat bahwa Yao dan para butuh tidak ingin terjerat pemerasan lagi oleh Jin, memilih untuk bertarung hingga akhrinya Jin kabur dan tak datang lagi

4.2.3 Nilai Persatuan

Persatuan merupakan suatu upaya dari individu atau kelompok masyarakat yang berasal dari berbagai macam latar belakang sosial, daerah, budaya dan agama lalu menggabungkan diri membentuk suatu kesatuan baru dan menggunakan nama kesatuan itu sebagai identitas dan menjadi kebanggan dari kelompoknya. Terbentuknya kesatuan ini dikarenakan adanya persamaan nasib.

Hal inilah yang terlihat ketika oleh Ip Man bersama paara buruh berhadapan dengan Jendral Miura setelah ia sendiri melumpuhkan banyak tentara Jepang, adapun dialognya sebagai berikut:

Gambar 4.6 Nilai Persatuan Data 6 :

三浦将军 : 你的战斗能力让我印象深刻,即使你打败了我的战士,我

仍然相信日本空手道是最好的,所以你必须回来战斗

叶问 : 我想今天每个人都看到了中国功夫的伟大,毕竟我不是来

吃米饭的

三浦将军 : 那为什么

叶问 : 荣誉

三浦将军 : 还是空手道比较好,你可以带礼物去,但我会找你,你叫

什么名字?

叶问 : 我只是中国人

Sānpǔ jiāngjūn : Nǐ de zhàndòu nénglì ràng wǒ yìnxiàng shēnkè, jíshǐ nǐ dǎbàile wǒ de zhànshì, wǒ réngrán xiāngxìn rìběn kōngshǒudào shì zuì hǎo de, suǒyǐ nǐ bìxū huílái zhàndòu

Yè wèn : Wǒ xiǎng jīntiān měi gèrén dōu kàn dàole zhōngguó gōngfū de wěidà, bìjìng wǒ bùshì lái chī mǐfàn de

Sānpǔ jiāngjūn : Nà wèishéme Yè wèn : Róngyù

Sānpǔ jiāngjūn : Háishì kōngshǒudào bǐjiào hǎo, nǐ kěyǐ dài lǐwù qù, dàn wǒ huì zhǎo nǐ, nǐ jiào shénme míngzì?

Yè wèn : Wǒ zhǐshì zhōngguó rén

Jendral Miura : kemampuanmu bertarung membuatku kagum, walaupun kau mengalahkan prajuritku namun aku tetap yakin bahwa karate Jepang tetaplah yang terbaik, oleh karena itu kau harus datang kembali untuk bertarung

Ip Man : kurasa semua orang sudah melihat kehebatan Kungfu China hari ini, lagipula aku datang kesini bukan untuk beras Jendral Miura : lalu untuk apa?

Ip Man : Kehormatan

Jendral Miura : tetap saja karate akan lebih hebat, pergilah kau boleh membawa hadiahmu, tapi aku akan mencarimu, siapa namamu?

Ip Man : Aku hanyalah orang Cina

(Ip Man, 2008:1:01:12-1:02:33)

Dari percakapan diatas ditunjukkan bahwa kehebatan Ip Man yang berhasil mengalahkan para tentara Jepang membuat Jendral Miura terkagum-kagum, Miura sendiri yang membuat pertandingan itu untuk membandingkan belad diri mana yang terbaik antara Karate Jepang atau Kungfu China . Kemudian ia meminta Ip Man untuk datang kembali namun ia menolaknya bahwa ia datang bertarung demi kerhormatan bukan beras, atas jawaban itu Jendral Miaura berjanji akan mencarinya kemudian menanyakan namanya, jawaban dari Ip Man sungguh tak terduga ia tak memberi namanya namun memberi identitasnya bahwa ia orang hanya China, disinilah letak nilai persatuan ditunjukkan oleh Ip Man bahwa Kungfu telah mempersatukan rakyat China dan menjadi sebuah identitas dari bangsa itu.

Selanjutnya nilai persatuan juga ditunjukkan lewat adegan ketika Ip Man diminta datang ke pabrik atas permintaan Zhao kemudian diminta untuk mengajari Kungfu, adapun dialognya adalah sebagai berikut:

Gambar 4.7 Nilai Persatuan Data 7 :

叶问 : 发生了什么事,为什么你们都这么糟糕

姚 : 叶叔叔帮我们,叛军来勒索钱财,打我父亲

叶问 :他们真是厚颜无耻,有什么我可以帮你的吗?

周 :是的,你知道吗?我一直以为你的自卫是没用的,现在我意

识到它是重要的

叶问 :所以你要我教功夫

周 :是的,我必须向你学习,至少我能保护自己

姚 :是的,叶叔叔,留下来教我们功夫,这样我们就能保护自

己了

工厂劳工 :是的,叶问大师。教我们

周 : 我是商人,但我只知道做生意,我不能保护他们,但你可

以,在和平时期,你可以拒绝教我们,但在这种情况下,你 必须做正确的事情

叶问 :你知道教武术很贵,但是为了力量和团结,我会教你的。

周 :谢谢你,叶老师

Yè wèn : Fāshēngle shénme shì, wèishéme nǐmen dōu zhème zāogāo

Yao : Paman Ip tolong kami, para pemberontak datang memeras dan memukuli ayahku

Ip Man : Kurang ajar sekali mereka, apakah ada yang bisa saya bantu?

Zhou : Ya, kau tahu? selama ini kukira bela dirimu tak berguna, sekarang aku sadar bahwa itu adalah hal penting

Ip Man : jadi kau ingin aku ajari Kungfu?

Zhou : Ya, aku harus belajar darimu, setidaknya aku bisa bela diriku sendiri

Yao : Ya paman Ip, tinggal dan ajarilah kami Kungfu, agar kami bisa bela diri kami

Buruh Pabrik : Ya, Master Ip ajari kami!

Zhou : aku seorang pebisnis, namun aku tak tahu selain bisnis dan aku

Zhou : aku seorang pebisnis, namun aku tak tahu selain bisnis dan aku

Dokumen terkait