• Tidak ada hasil yang ditemukan

Deskipsi Daerah Penelitian

Kelompok nelayan penangkap ikan dan kelompok nelayan pengolah ikan merupakan kelompok nelayan yang berada di kelurahan Nelayan indah kota madya Medan. Kota Medan secara geografis terletak di antara 2 27'-2 47' Lintang Utara dan 98 35'-98 44' Bujur Timur. Posisi Kota Medan ada di bagian Utara Propinsi Sumatera Utara dengan topografi miring ke arah Utara dan berada pada ketinggian tempat 2,5-37,5 m di atas permukaan laut. Luas wilayah Kota Medan adalah 265,10 km2 secara administratif terdiri dari 21 Kecamatan dan 151 Kelurahan.

Kelurahan Nelayan Indah terletak di kecamatan Medan Labuhan kota Medan dengan luas wilayah 420 Ha, jumlah penduduk sebanyak 7.714 jiwa, terdiri dari 3.934 jiwa laki-laki dan 3.780 jiwa perempuan dengan total kepala keluarga 1.543 KK.

Kelurahan Nelayan Indah berjarak hanya 6 Km dari ibukota Kecamatan, 60 Km dari ibukota Provinsi. Dari jarak tersebut dapat diasumsikan bahwa kelurahan ini sudah dapat menerima arus informasi dari luar daerah dengan cepat karena kelurahan ini sudah dekat dengan ibu kota provinsi dan transportasi menuju kelurahan tersebut sudah cukup baik, sehingga akan berpengaruh terhadap kemajuan dan perkembangan kelurahan tersebut.

Batas-batas wilayah kelurahan Nelayan Indah sebagai daerah penelitian adalah sebagai berikut:

- Sebelah Utara berbatasan dengan Sei Deli/ Kelurahan Belawan Bahari - Sebelah Selatan berbatasan dengan Kelurahan sei mati

- Sebelah Timur berbatasan dengan Palu Tiram/ Kelurahan Sei Pegatalan Deli Serdang

- Sebelah Barat berbatasan dengan Kelurahan Pekan Labuhan Keadaan Penduduk

Penduduk Kelurahan Nelayan Indah berjumlah 7.714 jiwa dengan jumlah rumah tangga sebanyak 1.543 KK. Berdasarkan jenis kelamin pria/wanita penduduk kelurahan Nelayan Indah terdiri dari 3934 orang pria dan 3780 orang wanita. Dengan distribusi penduduk menurut kelompok umur di Kelurahan Nelayan Indah tahun 2009 dapat dilihat pada tabel sebagai berikut:

Tabel 3. Distribusi Penduduk Menurut Kelompok Umur di Kelurahan Nelayan Indah Tahun 2009.

No Kelomok umur (tahun) Jumlah (Orang) Persentase (%)

1 0-3 780 10,11 2 4-6 560 7,26 7-12 746 9,67 4 13-15 733 9,50 5 16-18 2.388 30,96 6 >19 2.507 32,50 Total 7.714 100

Sumber: Kantor Kelurahan Nelayan Indah, 2009

Dari Tabel 3 dapat dilihat bahwa penduduk kelurahan Nelayan Indah yang paling banyak adalah kelompok umur >19 tahun yaitu 2.507 jiwa (32,50%) dan

penduduk yang paling sedikit jumlahnya adalah kelompok umur 4-6 tahun 560 jiwa (7,26%). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penduduk kelurahan nelayan penduduknya sebagian besar tergolong usia produktif.

Sebagai daerah pesisir, penduduk Kelurahan Nelayan Indah pada umumnya memiliki sumber mata pencaharian dari subsektor perikanan, baik sebagai nelayan, maupun sebagai pengolah hasil perikanan. Selain itu, sebagian penduduk memiliki mata pencaharian sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS), pegawai swasta, ABRI, Wiraswasta, dan lain-lain. Pada Tabel 4 berikut dapat dilihat distribusi penduduk Kelurahan Nelayan Indah berdasarkan mata pencaharian:

Tabel 4. Distribusi Penduduk Menurut Jenis Mata Pencaharian di Kelurahan Nelayan Indah Tahun 2009.

No Jenis Mata Pencaharian Jumlah (Orang) Persentase (%)

1 Pegawai Negri Sipil 40 1,09

2 ABRI 4 0,10 3 Pegawai Swasta 80 2,18 4 Wiraswasta/ Pedagang 228 6,22 5 Petani 0 0 6 Pertukangan 43 1,17 7 Pensiunan 22 0,60 8 Nelayan 3.250 88,63 Total 3.667 100

Sumber: Kantor Kelurahan Nelayan Indah, 2009

Berdasarkan Tabel 4 dapat diketahui bahwa penduduk kelurahan Nelayan Indah umumnya bermata pencaharian sebagai nelayan yaitu 88,63%. Sumber daya yang tersedia baik dari alam maupun manusia yang paling mendukung adalh subektor perikanan sehingga pekerjaan disektor ini yang paling petensial untuk dikembangkan.

Komposisi penduduk berdasarkan agama dan kepercayaan yang dianut penduduk kelurahaan Nelayan Indah dapat dilihat pada Tabel 5 Sebagai berikut: Tabel 5. Distribusi penduduk kelurahan Nelayan Indah Berdasarkan Agama

dan Kepercayaan Yang Dianut Tahun 2009.

No Agama Jumlah (Orang) Persentse(%)

1 Islam 7.670 99,43

2 Kristen Protestan/ Khatolik 44 0,57

3 Hindu/Budha 0 0

Total 7.714 100

Sumber: Kantor Kelurahan Nelayan Indah, 2009

Dari Tabel 5 ternyata penduduk kelurahan Nelayan Indah lebih banyak menganut agama islam yaitu (99,43%) 7.670 jiwa, sedangkan sisanya menganut agama kristen protestan dan khatolik (0,57%) 44 jiwa.

Penggunaan Lahan

Luas Kelurahan Nelayan Indah 420 Ha, yang terbagi fungsinya menjadi areal pemukiman, tambak, hutan, perkuburan, jalan, bangunan, dan lain-lain. Keadaan luas dan jenis penggunaan lahan Kelurahan Nelayan Indah dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 6. Luas dan Jenis Penggunaan Lahan Kelurahan Nelayan Indah Tahun 2009.

No Jenis Penggunaan Lahan Luas (Ha) Persentase (%)

1 Pemukiman 85 20,24

2 Tambak 150 35,71

3 Hutan 92 21,90

4 Rawa-rawa 80 19,04

5 Perkuburan, jalan, bangunan, dan lain-lain

12 2,86

Total 420 100

Berdasarkan Tabel 6 dapat dilihat bahwa penggunaan lahan untuk pemukiman sebanyak 85 Ha (20,24%), tambak 150 Ha (35,37%), dan untuk perkuburan, jalan, dan lainnya sebanyak 12 Ha (2,86), sedangkan sisanya merupakan areal hutan dan rawa-rawa.

Sarana dan Prasarana

Sarana dan parasarana di Kelurahan Nelayan Indah akan mempengaruhi perkembangan dan kemajuan pembangunan di Kelurahan tersebut. Semakin baik sarana dan prasarana yang ada maka dapat mempercepat laju perkembangan Kelurahan tersebut.

Tabel 7. Sarana dan Prasarana Kelurahan Nelayan Indah Tahun 2009.

No Uraian Jumlah

1 Sekolah dasar/ Madrasah Ibtidaiyah 3

2 SLTP/ Madrasah Tsanawiyah 1

3 SMK/ SMA 1

4 Musholla 5

5 Mesjid 2

6 Pustu( Puskesmas Pembantu) 1

7 Jembatan 1

8 Tempat Pendaratan Ikan (TPI) 1

Sumber: Kantor Kelurahan Nelayan Indah, 2009

Berdasarkan Tabel 7 ketersediaa sarana dan prasarana di kelurahan Nelayan Indah maka dapat disimpulkan bahwa kebutuhan masyarakat sudah dapat terpenuhi baik di bidang pendidikan, keagamaan, kesehatan, transportasi, perekonomian maupun sosial budaya. Dengan sumber daya yang tersedia, maka masyarakat mampu mengolah dan memanfaatkan untuk hal yang berguna.

Karakteristik Sampel

Sampel dalam penelitian ini adalah anggota kelompok nelayan penangkap ikan dan kelompok nelayan pengolah ikan. Sebagian besar anggota kelompok nelayan penangkap ikan adalah kaum pria dan kelompok nelayan pengolah ikan adalah kaum perempuan. Karakteristik anggota meliputi umur, tingkat pendidikan terakhir, jumlah tanggungan, dan masa keanggotaan. Untuk melihat persentase umur anggota kelompok nelayan di daerah penelitian dapat dilihat pada Tabel 8 dibawah ini:

Tabel 8. Distribusi Anggota Kelompok Nelayan di Kelurahan Nelayan Indah, Kecamatan Medan Labuhan Berdasarkan Kelompok Umur Tahun 2009.

Sumber: Data diolah dari lampiran 2 dan 3

Dari Tabel 8 menunjukan bahwa range umur anggota kelompok nelayan terbesar berada pada kelompok 21-40 tahun dengan persentase 73,33% sebanyak 44 orang. Sedangkan yang terkecil pada kelompok 0-20 tahun dengan persentase 10% sebanyak 6 orang.

Untuk melihat persentase pendidikan terakhir dapat dilihat pada Tabel 9 dibawah ini:

No Umur

(Tahun)

Jumlah Anggota Kelompok

Nelayan (Orang) Jumlah

(Orang) Persentase (%) Penangkap Ikan Pengolah Ikan 1 0-20 4 2 6 10 2 21-40 21 23 44 73,33 3 41-60 5 5 10 16,66 Jumlah (Orang) 30 30 60 100

Tabel 9. Distribusi Anggota Kelompok Nelayan di Kelurahan Nelayan Indah, Kecamatan Medan Labuhan Berdasarkan Pendidikan Terakhir Tahun 2009.

Sumber: Data diolah dari lampiran 2 dan 3

Dari Tabel 9 menujukkan bahwa pada pendidikan terakhir pada umumnya adalah SD yaitu sebanyak 35 orang atau 58,33%, sedangkan anggota kelompok nelayan dengan pendidikan terakhir sarjana menempati angka teredah yakni 1 orang atau 1,66% dari keseluruhan sampel.

Untuk melihat persentase jumlah tanggungan keluarga dapat dilihat pada Tabel 10 dibawah ini:

Tabel 10. Distribusi Anggota Kelompok Nelayan di Kelurahan Nelayan Indah, Kecamatan Medan Labuhan Berdasarkan Jumlah Tanggungan Keluarga Tahun 2009.

Sumber: Data diolah dari lampiran 2 dan 3

Dari Tabel 10 menunjukan bahwa jumlah tanggungan keluarga anggota kelompok nelayan terbesar berada pada kelompok 0-4 orang dengan persentase 61,66% sebanyak 37 orang. Sedangkan yang terkecil pada kelompok 5-8 orang

No

Pendidikan Terakhir

(Tahun)

Jumlah Anggota Kelompok

Nelayan (Orang) Jumlah (Orang) Persentase (%) Penangkap Ikan Pengolah Ikan 1 SD (6) 13 22 35 58,33 2 SLTP (9) 15 7 22 36,66 3 SMA (12) 2 0 2 3,33 4 Sarjana (13) 0 1 1 1,66 Jumlah (Orang) 30 30 60 100 No Jumlah Tanggungan Keluarga (Orang)

Jumlah Anggota Kelompok

Nelayan (Orang) Jumlah (Orang) Persentase (%) Penangkap Ikan Pengolah Ikan 1 0-4 20 17 37 61,66 2 5-8 10 13 23 38,33 Jumlah (Orang) 30 30 60 100

dengan persentase 38,33% sebanyak 23 orang. Pada lampiran 2 angka 0 berarti anggota kelompok nelayan penangkap ikan belum menikah sehingga tidak ada tanggungan keluarga.

Untuk melihat persentase masa keanggotaan dapat dilihat pada Tabel 11 dibawah ini:

Tabel 11. Distribusi Anggota Kelompok Nelayan di Kelurahan Nelayan Indah, Kecamatan Medan Labuhan Berdasarkan Masa Keanggotaan Tahun 2009.

Sumber: Data diolah dari lampiran 2 dan 3

Dari Tabel 11 menunjukan bahwa masa keanggotaan anggota kelompok nelayan terbesar berada pada kelompok 4-7 tahun dengan persentase 53,33% sebanyak 32 orang. Sedangkan yang terkecil pada kelompok 8-10 tahun dengan persentase 3,33% sebanyak 2 orang.

Gambaran Umum Kelompok Nelayan Penangkap Ikan Dan Kelompok Nelayan Pengolah Ikan

Kelompok Nelayan Penangkap Ikan (Kelompok Nelayan Bina Nelayan) dan Kelompok Nelayan Pengolah Ikan (Kelompok Nelayan Maju Bersama, Deli Makmur, dan Ikan Kakap). Kelompok Nelayan Penangkap Ikan dan Kelompok Nelayan Pengolahan Ikan adalah binaan dari dinas perikanan. Kelompok Nelayan Penangkap Ikan dan Kelompok Nelayan Pengolah Ikan berada di Kelurahan

No

Masa Keanggotaan

(Tahun)

Jumlah Anggota Kelompok

Nelayan (Orang) Jumlah (Orang) Persentase (%) Penangkap Ikan Pengolah Ikan 1 0-3 19 7 26 43,33 2 4-7 9 23 32 53,33 3 8-10 2 0 2 3,33 Jumlah (Orang) 30 30 60 100

Nelayan Indah. Untuk lebih jelasnya gambaran umum Kelompok Nelayan Penangkap dan Kelompok Nelayan Pengolah dapat dilihat pada Tabel 12 dibawah ini.

Tabel 12. Gambaran Umum Kelompok Nelayan Penangkap Ikan.

No Indikator

Kelompok Nelayan Penangkap

Ikan

Kelompok Nelayan Pengolah Ikan

Bina Nelayan Maju Bersama

Deli Makmur Ikan Kakap

1 Tahun Berdiri (Tahun) 1997 2005 2006 2000 2 Jumlah Anggota (Orang) 37 10 10 15 3 Usia Anggota (Tahun) 17-58 21-49 20-42 22-43

Sumber: Kelompok Nelayan Penangkap Ikan dan Kelompok Nelayan Pengolah Ikan

Dari Tabel 12 dapat diketahui bahwa Kelompok Nelayan Penangkap Ikan berdiri sejak tahun 1997. Hingga tahun 2010 kelompok Nelayan Penangkap Ikan beranggotakan 37 orang, dengan umur anggota nya 17-37 tahun, dan seluruh anggotanya kaum laki-laki.

Ketua dari Kelompok Nelayan Bina Nelayan adalah juragan kapal, juragan kapal meminjamkan kapalnya beserta alat tangkap dan minyak solar kepada nelayan, tapi setelah mendapatkan hasil laut para nelayan harus menjual ikan dan udang yang mereka dapat dari hasil tangkap kepada juragan kapal dengan harga ditentukan oleh juragan kapal. Para nelayan pergi kelaut mulai dari jam 5 pagi sampai jam 4 sore, tetapi jika cuaca buruk para nelayan tidak pergi kelaut, sehingga pendapatan nelayan tidak tetap karena berdasarkan cuaca dilaut. Pendapatan bersih nelayan yaitu hasil penjualan ikan dan udang kepada juragan kapal dikurangi dengan minyak solar yang dipakai nelayan.

Tabel 12 dapat diketahui bahwa kelompok nelayan maju Bersama telah berdiri sejak tahun 2005 dan kelompok nelayan Ikan kakap berdiri sejak tahun 2000. Beranggotakan 10 orang dengan umur anggota antara 21-49, dan kelompok nelayan Ikan kakap beranggotakan 15 orang dengan Umur anggotanya 22-43 tahun. kelompok nelayan Maju Bersama dan kelompok nelayan Ikan Kakap mayoritas kaum perempuan (Ibu Rumah Tangga). Kegiatan yang dilakukan oleh kelompok nelayan Maju Bersama dan kelompok nelayan Ikan Kakap adalah mengolah ikan lidah dan ikan gulama menjadi ikan asin dan ikan tawar, ikan lidah dan ikan gulama berukuran kecil. Berdirinya kelompok nelayan Maju Bersama dan kelompok nelayan Ikan Kakap sejak tahun 2005 dan tahun 2000 sampai tahun 2010 keseluruhan modal berasal dari ketua kelompok nelayan tersebut, Kelompok Nelayan Maju Bersama dan Kelompok Nelayan Ikan Kakap tidak menerima bantuan dari pemerintah sehingga anggota kelompok nelayan yang ikut membantu dalam proses produksi ikan asin dibayar Rp 800/ Kg.

Dari Tabel 12 dapat diketahui bahwa kelompok nelayan Deli makmur telah berdiri sejak tahun 2006 Hingga tahun 2010. kelompok nelayan Deli Makmur beranggotakan 10 orang dengan umur anggotanya antara 20-42 tahun,. kelompok nelayan Deli Makmur dan mayoritas kaum perempuan (Ibu Rumah Tangga). Kegiatan yang dilakukan oleh kelompok nelayan Deli Makmur adalah Mengolah ikan, udang, cumi-cumi menjadi kerupuk. Keseluruhan modal Kelompok Nelayan Deli Makmur berasal dari ketua apabila anggota kelompok nelayan ikut membantu dalam proses produksi akan dibayar Rp 20.000,00/ hari.

Dokumen terkait