• Tidak ada hasil yang ditemukan

Adenium merupakan tanaman hias yang diproduksi GIA, selain

philodendron, dan Bromelia. Adenium menjadi tanaman yang paling banyak

diproduksi, daripada Philodendron, dan Bromelia. Hal ini dikarenakan, produksi

Adenium telah dimulai dari sejak berdirinya perusahaan, sedangkan philodendron,

baru diproduksi pada tahun 2007, sedangkan Bromelia baru diproduksi pada tahun

2009. GIA melakukan new release pada unit bisnis adenium, setiap enam bulan

sekali, yaitu pada Februari dan Agustus. New release yang dilakukan GIA

berjumlah 5-10 varietas adenium setiap tahun. Total keseluruhan varietas adenium

yang dijual GIA berjumlah 58, yang terdiri dari 50 varietas lama, dan 8 varietas

baru dari new release. Masing-masing varietas terdiri dari kelas A hingga kelas E.

Input adenium yang dibutuhkan, yaitu batang bawah (bonggol), batang

atas (entres), media tanam, air, pupuk, obat-obatan, tenaga kerja, dan peralatan.

Pengadaan input adenium berdasarkan pada perencanaan produksi adenium.

Perencanaan produksi dibuat oleh pemilik GIA, bersama dengan manajer

operasional. Landasan perencanaan produksi yang digunakan adalah data

penjualan tiga tahun sebelumnya, dan data persediaan adenium. Data penjualan

tiga tahun sebelumnya dijadikan sebagai dasar dari peramalan penjualan tahun

berikutnya. Metode peramalan penjualan tahun berikutnya ditetapkan dengan

metode subyektif oleh pemilik GIA.

Selain menjual tanaman hias yang diproduksinya, GIA juga menjual

tanaman hias yang dihasilkan oleh nursery lainnya melalui perjanjian kerjasama

secara konsinyasi, antara lain Aglaonema, Croton, Plumeria, Palem, dan tanaman

buah-buahan baik jenis impor maupun lokal.

5.6

Deskripsi Unit Bisnis Tanaman Hias Non Adenium

GIA selain menjual tanaman hias adenium, juga menjual tanaman hias non

adenium. Tanaman hias non adenium ini terdiri dari tanaman hias lansekap,

tanaman hias tropis, dan tanaman buah. Tanaman hias non adenium, sebagian

besar diperoleh secara konsinyasi dengan nursery lainnya, sedangkan tanaman

hias non adenium yang diproduksi adalah philodendron. Pemasok tanaman hias

adenium konsinyasi antara lain Suska Nursery, Annisa Nursery, dan Nggonkulo

Nursery.

Pengadaan tanaman hias konsinyasi tidak dibuatkan target penjualan dan

selanjutnya akan dibuatkan rencana produksi per tahunnya seperti pada adenium.

Tanaman hias konsinyasi dipesan oleh bagian marketing sesuai dengan rak-rak

display yang kosong di showroom tanaman. Rak-rak display pada tanaman hias

non adenium, diatur berdasarkan nursery pemasoknya.

Tanaman konsinyasi yang dipesan oleh bagian marketing, untuk kemudian

di tindak lanjuti

oleh bagian keuangan. Bagian keuangan selanjutnya yang akan

memesan tanaman kepada nursery pemasok.

Tanaman hias yang telah tiba di GIA, kemudian akan diperiksa

kualitasnya. Apabila tanaman konsinyasi, dirasa oleh quality control dari bagian

produksi, maka tanaman akan dimasukkan ke dalam mistroom, untuk

menyegarkan kembali tanaman, dan mempercantik penampilan tanaman. Setelah

dirasa baik untuk ditampilkan di showroom, tanaman akan dimasukkan kembali

ke showroom. Kemudian tanaman akan diberi label Godongijo nursery yang

berisi kan informasi jenis tanaman dan harga tanaman.

Tanaman hias konsinyasi selanjutnya dipelihara di showroom. Kegiatan

pemeliharaan tanaman hias konsinyasi ini meliputi penyiraman rutin, pemupukan,

prunning, sanitasi, dan pengendalian hama dan penyakit tanaman.

5.7

Deskripsi Produk

Produk merupakan keluaran yang dihasilkan oleh sebuah proses

pengolahan, baik secara alami, manual maupun mekanik (menggunakan teknologi

modern). Produk memiliki karateristik dan sifat yang saling membedakan antara

produk yang satu dan lainnya. Begitu pula dengan produk yang terdapat di GIA.

Perusahaan GIA memiliki beberapa produk berdasarkan unit bisnis yang

ada. Setiap unit bisnis memiliki produk yang berbeda-beda, namun satu sama lain

saling berhubungan. Produk setiap unit bisnis tersebut dapat dilihat pada Tabel 12.

Tabel 12 . Produk PT. Godongijo Asri Berdasarkan Unit Bisnis

No.

Unit Bisnis

Jenis Produk

Tempat

1. Adenium dan Tanaman Lainnya

1. Adenium

2.Tanaman Hias Non Adenium 3. Tanaman Buah 4. Tanaman Lanskap Showroom A Showroom C dan D Showroom D Showroom B 2. Botanical Cafe 1. Makanan

2. Minuman Cafe Cafe 3. Floriculture Supplier (FS) 1. Obat-obatan 2. Pupuk & Vitamin 3. Saprotan

FS FS FS 4.

Bookstore 1. Buku tanaman hias

2. Buku anak-anak

Ruang baca Ruang baca 5. Klinik Tanaman 1. Jasa Prunning

2. Jasa Grafting

3. Jasa penggantian media dan perapihan akar

Klinik Tanaman Klinik Tanaman Klinik Tanaman 6. Banyuijo Pemancingan Ikan Pemancingan Ikan 7. Pojok Jujur Aneka cemilan Ruang Baca

Ketika customer datang berkunjung ke nursery, tentu mereka ingin

mendapatkan manfaat tambahan selain dari hanya membeli tanaman hias. Manfaat

tambahan tersebut dapat dijadikan bisnis pelengkap. Untuk itu, botanical cafe,

book store, adenium saloon, and floriculture supplies berdiri.

Botanical cafe merupakan konsep cafe yang menawarkan pemandangan

alam secara langsung. Botanical cafe di GIA menyediakan Authentic Thai Food

sebagai main menu. Selain itu, ada pula menu masakan Indonesia, special menu

for kids, dan aneka minuman yang menyegarkan dan menyehatkan.

Pengetahuan mengenai pemeliharaan tanaman hias, baik untuk kelas

pemula, maupun yang sudah berpengalaman, hingga kunci sukses beragribisnis

dapat diperoleh konsumen melalui buku-buku yang tersedia di book store yang

terdapat di GIA. Selain itu, GIA juga menyediakan floriculture supplies yang

menyediakan sarana produksi pertanian. Tak hanya itu pula, GIA juga

menyediakan jasa adenium saloon, untuk memberikan manfaat tambahan bagi

pecinta adenium, agar adenium tampil semakin cantik.

Sebagian besar tanaman hias yang berada di perusahaan GIA merupakan

tanaman yang hidup di dataran rendah. Tanaman hias yang merupakan hasil

produksi GIA sendiri adalah adenium. Adenium yang dihasilkan dibagi ke dalam

lima kategori kelas (grade), yaitu:

A, adenium berdiameter 3-5 cm

B, adenium berdiameter 5-10 cm

C, adenium berdiameter 10-15 cm

D, adenium berdiameter 15-20 cm

E, atau Bonsai, adenium berdiameter > 20 cm

Semua produk tanaman hias yang dijual GIA memiliki merek Godongijo

Nursery (GIN). Merek Godongijo Nursery tertera pada label setiap tanaman.

Pengemasan yang dilakukan untuk tanaman hias yaitu dengan menggunakan

kantong plastik ataupun kardus terbuka untuk konsumen yang datang langsung

dan bertempat tinggal di sekitar Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi

(jarak dekat). Bagi konsumen yang datang langsung atau melalui pesanan, dan

bertempat tinggal di luar Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (jarak

jauh), pengemasan menggunakan kardus tertutup.

Dokumen terkait