• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB II LANDASAN TEORI

2.4 Multimedia

2.4.2 Elemen Multimedia

Multimedia terdiri dari beberapa elemen, yaitu (Suyanto, 2003):

A. Teks

Bentuk data multimedia yang palig mudah disimpan dan dikendalikan adalah teks. Teks merupakan yang paling dekat dengan kita dan yang paling

banyak kita lihat. Teks dapat membentuk kata, surat atau narasi dalam multimedia yang menyajikan bahasa kita. Kebutuhan teks bergantung pada kegunaan aplikasi multimedia. Secara umum ada empat macam teks, yaitu:

1. Teks Cetak

Teks tercetak, seperti yang anda baca ini, ada di atas kertas. Bayangkan anda ingin menggunakan teks cetak sebagai media basis dokumen multimedia. Agar komputer multimedia dapat membaca teks cetak, maka anda pelu mengubahnya ke format yang bias dibaca mesin.

Gambar 2.22 Contoh Teks Cetak (Sumber: Ferinaldy, 2008) 2. Teks Hasil Scan

Kini tersedia banyak scanner berbiaya rendah yang dapat membaca teks cetak dan mengkonversinya menjadi format yang terbaca mesin dan menghasilkan scanned text (teks hasil scan). Pada prinsipnya ada tiga jenis

scanner: flatbed, handheld dan sheet-fed. Faldbed scanner lebih mahal karena menggunakan motor dan pulley yang menggerakkan scanner di atas kertas.

secara manual di atas permukaan kertas, karena itu tidak perlu biaya flatbed enclosure. Sheet-fed scanner memiliki slot untuk memasukkan halaman tulisan yang akan di scan.

Gambar 2.23 Contoh Teks Hasil Scan

(Sumber: Bambang, 2008) 3. Electronic Text

Saat ini banyak sekali teks yang ditulis dengan format yang bias dibaca mesin, karena hampir setiap orang yang menulis buku atau akan menerbitkan naskahnya pasti akan menuliskannya dengan word processing dan alat-alat penerbitan yang serba elektronik. Karena teks jenis ini bias dibaca komputer dan dikirim secara elektronis melalui jaringan, maka teks seperti ini biasanya disebut electronic text.

4. Hypertext

Hypertext merupakan dasar untuk produksi multimedia virtual. Kata

hypertext diperkenalkan oleh Ted Nelson (1965). Hypertext mengacu pada

teks yang telah masuk link (linked). Dengan kemampuan hypertext melakukan

link, maka kita dapat menyembunyikan grafik, audio, video dan animasi. Link

itu memberikan dimensi lebih kepada teks, oleh karena itu disebut hypertext.

Gambar 2.25 Contoh Hypertext Yahoo News

(Printscreen Yahoo)

Gambar 2.26 Contoh Hasil Link Dari Hypertext Yahoo News

(Printscreen Yahoo)

B. Grafik

Alasan untuk menggunakan gambar dalam presentasi atau publikasi multimedia adalah karena lebih menarik perhatian dan dapat mengurangi kebosanan dibandingkan dengan teks. Gambar dapat meringkas dan menyajikan

data kompleks dengan cara yang baru dan lebih berguna. Ada beberapa jenis grafik, yaitu:

1. Gambar Vektor (Vector Image)

Gambar vektor tidak disimpan dalam sebuah gambar, tetapi tersimpan sebagai serangkaian instruksi yang digunakan untuk membuat suatu gambar yang dinamakan algoritma, yang menentukan bentuk kurva, garis dan berbagai bangun dengan gambar (picture).

2. Gambar Bitmap (Bitmap Image)

Gambar bitmap merupakan rekontruksi dari gambar asli. Gambar bitmap

adalah gambar yang tersimpan sebagai rangkaian pixel (titk-titik) yang memenuhi bidang titik-titik di layar komputer. Seluruh informasi gambar dinyatakan dalam pixel.

Gambar 2.28 Contoh Gambar Bitmap

(Sumber: Amy Cahaya, 2009)

Gambar 2.27 Contoh Gambar Vektor (Sumber: Amy Cahaya, 2009)

3. Clip Art

Membuat grafis dengan tangan sangat menyita waktu. Untuk menghemat waktu, ada banyak sekali koleksi (library) clip art yang dapat anda gunakan

waktu membuat multimedia. Ada banyak koleksi dengan kategori umum, termasuk foto, ikon, animasi, background tile, button dan bullet, sementara koleksi lain berfokus pada visual theme, seperti image alam atau keilmuan.

4. Digitized Picture

Video capture board (capture card) memungkinkan kita untuk

menyambungkan komputer dengan video camera, VCR, video disc player,

atau live video feed dan langsung menjadikan frame-frame gambar tersebut menjadi bitmap yang dapat digunakan dalam aplikasi multimedia. Snappy

Video Snapshot merupakan satu image capture module yang bisa

disambungkan dengan printer port yang ada di bagian belakang komputer

desktop maupun laptop.

Gambar 2.30 Snappy Video Snapshot

(Sumber: Ebay, 2010)

5. Hyperpicture

Sebagaimana halnya suatu kata bisa menjadi pemicu di sebuah hypertext, begitu pula dengan bagian dari suatu gambar. Ketika pada gambar terdapat bagian yang bisa digunakan untuk memicu sebuah multimedia event, maka gambar demikian itu disebut hyperpicture.

Gambar 2.31 Contoh Hyperpicture

C. Suara

Suara adalah suatu fenomena yang terjadi dikarenakan getaran dari suatu benda. Suara ditransmisikan melalui udara, atau suatu media yang elastik, seperti gelombang tekan yang tercipta di sekitar benda yang bergetar (Furht, 2006).

Suara dapat lebih memperjelas pengertian yang ditampilkan dengan cara lain. Contohnya, narasi merupakan kelengkapan dari penjelasan yang dilihat melalui video. Suara dapat lebih menjelaskan karakteristik suatu gambar, misalkan musik dan suara efek (sound effect) (Sutopo, 2003).

Beberapa format suara yang digunakan pada multimedia, yaitu (Suyanto, 2003):

a. Format Waveform Audio, merupakan format file audio yang berbentuk digital, dapat dimanipulasi dengan perangkat lunak PC multimedia. Kualitas produksi waveform audio bergantung pada sampling rate

Gambar 2.32 ContohHasil Link Hyperpicture

(banyaknya sampel per detik). Format Waveform Audio menggunakan ekstensi .wav.

b. Format AIFF (Audio Interchange File Format), merupakan standar untuk Mac. Selain digunakan di Mac, juga digunakan di workstation Slicon Graphics. File dari AIFF menggunakan ekstensi .aif. Audio Interchange File Format dikembangkan oleh Apple Computer.

c. Format DAT, merupakan singkatan dari Digital audio Tape. DAT awalnya adalah Rotary Digital Audio Tape (R-DAT), karena sistem ini menggunakan head yang berputar serupa dengan Video Tape Recorder

(VTR). Ekstensi yang digunakan adalah .dat.

d. Format MIDI, merupakan singkatan dari Musical Instrument Digital

Interface. MIDI merupakan cara paling efisien untuk merekam musik.

File MIDI memiliki ekstensi .mid.

e. Format IBK, merupakan file dari Sound Blaster Instrument Bank, yang digunakan untuk mendefinisikan sebuah grup samapai 128 instrumen.

File IBK menggunakan ekstensi .ibk.

f. Format MOD, merupakan file kontrol yang dibuat untuk digunakan pada Sound System dari komputer Commodore atau Amiga, tetapi telah diadopsi untuk sound system PC. File MOD menggunakan ekstensi .mod.

g. Format RMI. File ini menggunakan ekstensi .rmi yang merupakan kependekan RMID yang mengindikasikan versi RIFF dari MIDI.

h. Format SBI, merupakan singkatan dari Sound Blaster Instrument. File

SBI menggunakan ekstensi .sbi.

i. Format SND, merupakan sebuah file yang mengandung sound, maka

file tersebut telah digunakan oleh beberapa perusahaan untuk tipe-tipe

file yang berbeda. Format SDN digunakan oleh komputer Amiga,

Apple Macintosh dan NeXT. File SDN menggunakan ekstensi .sdn. j. Format VOC, merupakan format asli yang digunakan produk-produk

Sound Blaster dari Creative Lab. File VOC menggunakan ekstensi .voc.

k. Format AU, merupakan format yang dikembangkan oleh SUN dan merupakan format audio yang sangat jelas. File AU menggunakan ekstensi .au.

l. Audio CD, mempunyai format yang sama dengan yang dimainkan pada CD player. Biasanya mempunyai format dengan ekstensi .wav atau .aif.

m. CD Plus, CD Extra dan Enhanced CD, adalah CD musik yang juga dapat berfungsi sebagai CD-ROM, yang memiliki data komputer dalam sebuah disc musik.

n. MP3, kependekan dari MPEG Audio Layer 3. MP3 merupakan format file audio yang menggunakan suatu codec untuk melakukan encoding

(compressing) dan decoding (decompressing) suatu rekaman musik.

o. Hyperaudio. Ketika audio digunakan untuk menicu objek-objek

D. Video

Video menyediakan sumberdaya yang kaya dan hidup bagi aplikasi multimedia. Ada empat macam video yang dapat digunakan sebagai objek link

dalam aplikasi multimedia, yaitu (Suyanto, 2003):

1. Live Video Feed

Live Video Feed menyediakan objek-objek link multimedia yang menarik dan real-time. Saluran televisi atau live camera feed menjadi objek sebuah

link.

2. Videotape

Ada beberapa format dari videotape, yaitu VHS, 88 mm, Hi-8 mm, VHS-C, Super VHS dan Betacam. VHS merupakan format untuk broadcast, yang mempunyai kualitas tertinggi dari jenis videotape. Videotape juga menjadi objek link di multimedia. Tetapi medium ini memiliki dua keterbatasan. Pertama, videotape itu sifatnya linier. Informasi tersimpan dalam pita gulungan. Kedua, kebanyakan videotape player tidak dikontrol lewat komputer.

3. Videodisc

Ada dua format videodisc yang paling banyak diproduksi, yaitu CAV dan CLV. Disc dengan format CAV dapat menyimpan hingga 54.000 still frame

atau setara dengan 30 menit motion video dengan stereo sound track. Frame-framenya ditandai dengan angka dari 1 sampai 54.000. CLV disc dapat menyimpan hingga satu jam video pada tiap sisi disc, yang berarti dua kali kemampuan CAV disc.

4. Digital Video

Digital video merupakan medium penyimpanan video yang paling

menjanjikan. Pasar konsumen terbesar Digital Video mempunyai dua format

utama, yaitu MiniDV dan Digital8. 5. DVD

DVD kependekan dari Digital Versatile Disc, tetapi jika DVD digunakan untuk mem-play back sebuah film, maka DVD lebih tepat merupakan singkatan dari Digital Video Disc.

E. Animasi

Dalam multimedia, animasi merupakan penggunaan komputer untuk menciptakan gerak pada layar. Ada Sembilan macam, yaitu animasi sel, animasi

frame, animasi sprite, animasi lintasan, animasi spline, animasi vektor, animasi karakter, animasi computational dan morphing (Suyanto, 2003).

1. Animasi Sel (Cell animation)

Kata “cell” berasal dari kata “celluloid”, yang merupakan material yang digunakan untuk membuat film gambar bergerak pada saat awal. Sel animasi biasanya merupakan lembaran-lembaran yang membentuk sebuah frame tunggal. Sel animasi merupakan sel yang terpisah dari lembaran latar belakang dan sebuah sel untuk masing-masing objek yang bergerak secara mandiri di atas latar belakang.

2. Animasi Frame (Frame Animation)

Animasi frame adalah bentuk animasi yang paling sederhana. Animasi menampilkan sebuah gambar yang berurutan secara cepat. Antara gambar satu (frame satu) dengan gambar lain (frame lain) berbeda.

3. Animasi Sprite (Sprite Animation)

Animasi sprite serupa dengan teknik animasi tradisional, yaitu objek yang diletakkan dan dianimasikan pada bagian puncak grafik dengan latar belakang diam. Sprite adalah setiap bagian dari animasi anda yang bergerak secara mandiri.

Gambar 2.33 ContohAnimasi Sel

(Sumber: Ekarini, 2010)

Gambar 2.34 ContohAnimasi Frame (Sumber: Herdi, 2010)

4. Animasi Lintasan (Path Animation)

Animasi lintasan adalah animasi dari objek yang bergerak sepanjang garis kurva yang anda tentukan sebagai lintasan.

Gambar 2.36 ContohAnimasi Lintasan (Sumber: Tom, 2008)

5. Animasi Spline

Spline adalah representasi dari kurva. Bila objek bergerak, biasanya tidak mengikuti garis lurus, misalnya berbentuk kurva. Program animasi komputer memungkinkan anda untuk membuat animasi spline dengan lintasan gerakan berbentuk kurva.

Gambar 2.35 ContohAnimasi Sprite (Sumber: Tom,2008)

6. Animasi Vektor (Vector Animation)

Sebuah vektor merupakan garis yang memiliki ujung pangkal, arah dan panjang. Animasi vektor serupa dengan animasi sprite. Animasi sprite

menggunakan bitmap untuk sprite, animasi vektor menggunakan rumus matematika untuk menggambarkan sprite.

7. Animasi Karakter (Character Animation)

Animasi karakter merupakan sebuah cabang khusus animasi. Animasi karakter semacam yang anda lihata dalam film kartun. Animasi ini berbeda dengan animasi lainnya, misalnya grafik bergerak animasi logo yang melibatkan bentuk organik yang komplek dengan penggandaan yang banyak, gerakan yang

Gambar 2.37 ContohAnimasi Spline (Sumber: Masuch, 2009 )

Gambar 2.38 ContohAnimasi Vektor (Sumber : Zawa, 2008)

hirarkis. Tidak hanya mulut, mata,muka dan tangan yang bergerak tetapi semua gerakan pada waktu yang sama.

8. Computation Animation

Computation animation digunakan untuk menggerakkan objek dilayar

dengan memvariasikan koordinat x dan y-nya. Koordinat x merupakan posisi horizontal objek, sedangakn koordinat y merupakan posisi vertikal.

Gambar 2.40 Contoh Computation Animation

(Sumber : Roger, 2010)

Gambar 2.39 ContohAnimasi Karakter (Sumber: Hamdi, 2008)

9. Morphing

Morphing artinya mengubahnya satu bentuk menjadi bentuk lain dengan menampilkan serangkaian frame yang menciptakan gerakan halus begitu bentuk pertama mengubah dirinya menjadi bentuk lain. Anda bisa melakukan hal ini dengan program Morpheus.

Gambar 2.41 ContohProses Morphing

(Sumber: George gardner, 2006)

F. Objek Tiga Dimensi

Grafis tiga dimensi adalah citra yang merepresentasikan simulasi dari ruang tiga dimensi, pada dasarnya adalah simulasi dari kedalaman yang terlihat dalam kenyataan (Kaufmann, 1999).

Gambar 2.42 ContohGrafis Tiga Dimensi (Sumber : Supri, 2009)

Obyek tiga dimensi adalah sekumpulan titik-titik tiga dimensi (x,y,z) yang membentuk luasan-luasan (face) yang digabungkan menjadi satu kesatuan (Basuki, 2010).

Dokumen terkait