• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN

4.1. Gambaran Umum Perusahaan

4.1.1. Sejarah Perusahaan

RSU BUNDA THAMRIN Medan merupakan sebuah rumah sakit baru dengan konsep pelayanan yang baik namun dengan strategi penawaran harga yang terjangkau. Selain itu, dengan konsep pelayanan yang baik itu pula rumah sakit ini mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Kota Medan atas kualitas pelayanan yang dimilikinya. Pemilik rumah sakit ini bernama Bapak Hendra Wibowo Sedangkan Direktur di rumah sakit ini adalah Bapak Dr. Deli Theo.

Proyek pembangunan RSU BUNDA THAMRIN Medan ini dimulai sekitar bulan November tahun 2008 dan selesai pada Febuari tahun 2009 dengan arsitektur bangunan Ir. Leo Wijaya. Sementara proyek pembangunan rumah sakit ini dikerjakan oleh PT THAMRIN SINAR SURYA dan yang mengawasi proyek ini hingga sampai tahap akhir yaitu bapak Husin Siregar yang sekarang menjadi kepala di bagian rumah tangga & keperluan logistik RSU BUNDA THAMRIN Medan.

Soft Opening RSU BUNDA THAMRIN Medan yaitu pada bulan tiga Tahun 2009, dan dihadiri oleh beberapa pejabat Pemerintah daerah Sumatera Utara. Sedangkan

peresmian RSU BUNDA THAMRIN Medan diresmikan oleh Gubernur Sumatera Utara yaitu bapak Syamsul Arifin, SE.

RSU BUNDA THAMRIN Medan berlokasi di Jalan Sei Batanghari No. 28-30 Medan. Lokasi rumah sakit ini sangat mudah dijangkau karena akses jalan menuju ke rumah sakit banyak dilalui transportasi angkutan 24 Jam. Selain itu, rumah sakit ini juga

memiliki fasilitas umum yang lengkap seperti keamanan, tempat parkir, kantin, musholla, dan fasilitas Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Sehingga Rumah sakit ini menjadi salah satu tempat pelayanan kesehatan terbaik dikota Medan. Seiring dengan berjalannya waktu, rumah sakit umum Bunda Thamrin Medan juga sedang mempersiapkan diri untuk memenuhi standar yang seminimal mungkin dari sisi pelayanan, ketenagaan, fasilitas peralatan dan fisik bangunan guna mendapatkan agreditasi yang lebih baik lagi.

4.1.2. Logo RSU BUNDA THAMRIN Medan

RSU BUNDA THAMRIN Medan memberikan sentuhan citra warna logo yang terkesan simpel namun memiliki desain yang cukup menarik. Di dalam logo rumah sakit ini terdapat simbol palang merah yang menunjukan arti dari perlindungan yang pada umumnya di pakai disetiap lembaga2 kesehatan lainnya.

Sumber : RSU BUNDA THAMRIN bagian Rekam Medik ( Diolah Penulis ) Gambar 4.1

Logo RSU BUNDA THAMRIN Medan

4.1.3. Visi dan Misi RSU BUNDA THAMRIN Medan

a. Visi RSU BUNDA THAMRIN Medan adalah Menjadikan Rumah Sakit terdepan dalam memberikan pelayanan dan kesehatan bermutu.

b. Misi RSU BUNDA THAMRIN Medan adalah melaksanakan kegiatan-kegiatan kesehatan yang bermutu dan terpadu sehingga dapat memberikan kepuasan kepada pasien, pemilik saham dan pelaksana melalui kinerja yang profesional

yang disertai dengan komitmen yang tinggi terhadap peningkatan mutu yang berkelanjutan.

4.1.4. Struktur Organisasi

Struktur organisasi merupakan suatu bentuk yang menunjukkan aspek -aspek pokok dan hubungan antar bagian serta saluran pengawasan yang menduduki masing-masing jabatan. Berikut adalah struktur inti RSU BUNDA THAMRIN Medan.

Sumber : RSU BUNDA THAMRIN bagian Rekam Medik ( Diolah Penulis )

Gambar 4.2 Struktur Organisasi Inti RSU BUNDA THAMRIN Medan

4.1.5. Uraian Tugas dan Tanggung Jawab

Adapun struktur organisasi RSU BUNDA THAMRIN Medan terdiri dari pemilik Rumah sakit yaitu Bapak H. Hendra Wibowo, SE. Selain menjadi pemilik rumah sakit ini beliau juga mengisi jabatan sebagai kepala bagian Administrasi Umum dan Keuangan. Direktur utama merupakan pimpinan tertinggi di RSU BUNDA THAMRIN. Jabatan ini dipegang oleh Dr. Deli Theo,SpPK,MARS sedangkan di bawah jabatan direktur terdapat dua jabatan inti yang membawahi dan mengkoordinir kinerja rumah sakit yaitu bagian

Bidang penunjang medis Bidang Keperawatan Bidang pelayanan medis Bagian kesekretariatan Bagian keuangan Bagian

perencanaan & inf

Owner / Komisaris Direktur utama Badan Pengawas& pengembangan Bidang pelayanan Pelayanan

Bagian Administrasi Umum & Keuangan

Pelayanan dan bagian Administrasi dan Keuangan. Berikut adalah Tugas dan tanggung jawab didalam struktur inti organisasi RSU BUNDA THAMRIN Medan.

a. Owner / Komisaris

Merupakan pemilik perusahaan Rumah Sakit yang mempunyai hak penuh atau mutlak dalam memutuskan sesuatu hal dan tetap berpegang teguh kepada prinsip dunia usaha.

b. Direktur

Direktur mempunyai tugas pokok memimpin, menyusun kebijaksanaan pelaksanaan, membina pelaksanaan, mengkoordinasikan dan mengawasi pelaksanaan tugas rumah sakit sesuai dengan peraturan undang-undang yang berlaku.

c. Bagian Umum dan Keuangan

Selain menjadi pemilik rumah sakit, bapak hendra wibowo juga memiliki jabatan di Bagian Umum dan keuangan RSU BUNDA THAMRIN Medan. Bagian Umum dan Keuangan mempunyai tugas pokok mengkoordinasikan/ menyelenggarakan kegiatan kesekretariatan, perencanaan dan informasi serta keuangan. Bagian Umum dan Keuangan juga membawahi Sub Bagian Kesekretariatan, Sub Bagian Perencanaan dan Sub Bagian Informasi, keuangan.

d. Bidang Pelayanan

Dalam Bagian Pelayanan di RSU BUNDA THAMRIN di pimpin oleh Dr.Teren. Bidang Pelayanan ini mempunyai tugas pokok untuk mengkoordinasikan dan menyelenggarakan pelayanan medik, penunjang medik dan keperawatan secara efektif bermutu dan efisien di fasilitas-fasilitas yang berada di lingkungannya. Bidang pelayanan juga membawahi Sub Bidang Pelayanan Medik, Sub Bidang Penunjang Medis, Sub Keperawatan.

4.1.6. Jenis-Jenis Kamar Rawat Inap pada RSU BUNDA THAMRIN

a. Kamar Rawat Inap Super VIP

Pada kamar tipe Super VIP terdapat fasilitas seperti satu buah tempat tidur Elektrik, AC, TV, Lemari es, telepon, Meja Makan, Sofa untuk tamu, Sofa dapat berfungsi sebagai tempat tidur, Mini Bar, Kamar mandi / Air panas, Jendela lebih luas, Nurse Call. Kamar tipe Super VIP ini disediakan oleh RSU BUNDA THAMRIN sebanyak 6 kamar.

b. Kamar Rawat Inap VIP

Pada kamar tipe VIP terdapat fasilitas seperti satu buah tempat tidur Elektrik, AC, TV, Kursi Tamu, Lemari es, telepon, Sofa yang dapat berfungsi sebagai tempat tidur, Kamar mandi / Air panas, Jendela yang lebih luas, Nurse Call, Extra Bed. Kamar tipe VIP ini disediakan oleh RSU BUNDA THAMRIN sebanyak 11 kamar.

c. Kamar Rawat Inap Kelas 1

Pada kamar tipe Kelas 1 terdapat fasilitas dua tempat tidur, AC, TV 2 buah, Lemari es, telepon, Kamar mandi / Air panas, Nurse Call. Kamar tipe Kelas 1 ini disediakan oleh RSU BUNDA THAMRIN sebanyak 4 kamar.

d. Kamar Rawat Inap Kelas 2

Pada kamar tipe Kelas 2 terdapat fasilitas tiga tempat tidur, AC, TV 2 buah, Telepon, Kamar Mandi/Air Panas, Nurse Call. Kamar tipe Kelas 1 ini disediakan oleh RSU BUNDA THAMRIN sebanyak 2 kamar.

e. Kamar Rawat Inap Kelas 3

Pada kamar tipe Kelas 3 terdapat fasilitas empat tempat tidur, AC, TV 4 buah, Telepon, Kamar Mandi/ Air Panas, Nurse Call.

4.1.7. Pelayanan pada RSU BUNDA THAMRIN MEDAN

Pelayanan RSU BUNDA THAMRIN terdiri dari : a. Pelayanan Rawat Jalan

Pelayanan Rawat Jalan Rumah Sakit Bunda Thamrin di lantai 1, dilakukan pada pagi, sore dan malam hari. Dengan pola pelayanan yang ditata dengan baik dan dilaksanakan oleh tenaga spesialis dan sub spesialis yang berpengalaman.

b. Medical CheckUp

Kualitas hidup seseorang sangat bergantung pada kesehatan, dan kesehatan sering dihubungkan dengan gaya hidup modern, Perkembangan teknologi kesehatan mampu mendeteksi dini berbagai penyakit degeneratif melalui Medical Check Up seperti penyakit Dalam, THT, Gigi, Jantung, dll. RS Bunda Thamrin melakukan peyanan berupa layanan kesehatan secara prenventif, kuratif dan rehabilitatif melalui berbagai paket Medical Check UP.

c. Pelayanan Rawat Inap

Perlayanan Rawat Inap Rumah Sakit Bunda Thamrin memiliki 98 tempat tidur dengan kelas yang bervariasi dan ditata secara baik, bersih dan nyaman mulai dari Executive , Super VIP, VIP , Kelas I , Kelas II sampai Kelas III.

d. Unit Gawat Darurat

Pelayanan unit Gawat Darurat (UGD) adalah pelayanan 24 jam yang tersedia di Rumah Sakit Bunda Thamrin,berlokasi di lantai dasar dan lantai 1. Unit Gawat Darurat dilayani oleh para dokter, perawat Serta dokter spesialis dan sub spesialis. fasilitas pelayanan UGD, meliputi :

1. Emergensi 24 jam. 2. Disaster dan Bencana. 3. Observasi.

4. Bedah Minor.

5. Kasus Non emergensi diluar Polikinik. e. Pelayanan Rawat Intensif/ ICU

Pelayanan Perawatan Intensif Rumah Sakit Bunda Thamrin disediakan dan diberikan kepada pasien dalam keadaan sakit berat, dikoordinasi oleh dokter anastesi khusus intensif care. Pelayanan ini merupakan Intensif Care Unit tersier karena mampu memberikan pelayanan tertinggi dan tunjangan hidup dalam jangka panjang.

f. Pelayanan Bedah

Pelayanan Bedah sebagai sarana layanan terpadu untuk tindakan operatif terencana maupun darurat dan diagrestik. Instalasi Bedah merupakan ruang operasi yang dilengkapi dengan peralatan canggih yang terdiri dari 2 ( dua ) kamar. operasi, ruang persiapan dan ruang pulih sadar.

g. Pelayanan Bersalin

Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit Bunda Thamrin menata perawatan kebidanan dan ibu bersalin,dengan memberikan pelayanan khusus kepada wanita dan ibu bersalin, kenyamanan dan kentrraman keluarga senantiasa terjaga.

h. Instalasi Radiologi

Instalasi Radiologi memberikan pelayanan 24 jam pemeriksaan foto rontgen dengan fasilitas antara lain : radiologi kenvensional tanpa kontras, USG ( Ultra Sono Graf ), USG coolor doppler. (4D).

i. Instalasi Farmasi

Intalasi Farmasi berada di lantai I dengan pelayanan 24 jam untuk pasien dalam dan luar Rumah Sakit, sehingga memudahkan pasien memperoleh akan kebutuhan obat.

j. Instalasi Gizi

Instalasi gizi melayani terapi gizi pasien rawat inap dan rawat jalan. Instalsi gizi juga melayani keluarga pasien dan masyarakat umum yang memesan makanan diet.

k. Ambulance

Rumah Sakit Bunda Thamrin menyediakan 2 ( dua ) unit armada ambulance untuk kebutuhan pasien rujukan,evakuasi kasus gawat darurat, dan menjemput/mengantar pasien ke dalam atau luar kota.

l. Instalasi Laboraturium

Intalasi laboratorium Rumah Sakit bunda Thamrin berada di gedung C lantai dasar, dilengkapi dengan peralatan canggih serta fasilitas ruang tunggu yang nyaman dan pelayanan professinonal.

m.Diagnostik Lain

Pelayanan diagnostik lain meliputi : Elektro Kardiografi, Treadmill Test, Audiometri, Spirometri, Densitometri.

Dokumen terkait