• Tidak ada hasil yang ditemukan

Gambaran Umum Wilayah Desa Geramat Kecamatan Mulak Ulu Kabupaten

BAB III GAMBARAN UMUM

A. Gambaran Umum Wilayah Desa Geramat Kecamatan Mulak Ulu Kabupaten

1. Profil Singkat

Desa Geramat adalah salah satu Desa yang berada di wilayah Kecamatan Mulak Ulu Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Selatan.

Desa Geramat memiliki jumlah penduduk sekitar kurang lebih 1.213 jiwa dengan luas wilayah 5000 m2, yang berbatasan dengan beberapa wilayah, antara lain:

a. Sebelah Utara berbatasan dengan Hantau Dabuk, Desa Padang Bindu dan Desa Keban Agung;

b. Sebelah Selatan berbatasan dengan Pematang Kayu Sahap dan Desa Pengenta’an;

c. Sebelah Barat berbatasan dengan Air atau Sungai Kuali, Desa Tebing Tinggi, desa Jadian dan Desa Datar Balam;

d. Sebelah Timur berbatasan dengan Air atau Sungai Kelian, Desa Air Puar dan Desa Lesung Batu.

Letak Desa Geramat memiliki jarak yang cukup jauh dengan pusat Pemerintahan, yaitu:

a. Jarak ke Ibu Kota Provinsi (Palembang) sejauh 276 Km;

b. Jarak ke Ibu Kota Kabupaten (Lahat) sejauh 60 Km;

c. Jarak ke Ibu Kota kecamatan (Muara Tiga) sejauh 2,5 Km.

Desa Geramat bisa dikatakan sebagai Desa yang lebih dulu atau dituakan di daerah Mulak Ulu. Sesuai namanya, Geramat atau disebut juga dengan Keramat, jadi Desa Geramat bisa disebut juga sebagai

Desa yang di Keramatkan. Desa Geramat dipimpin oleh seorang Kepala Desa yang dipilih langsung oleh warga Desa setiap 5 Tahun sekali masa jabatan. Untuk saat ini yang menjadi Kepala Desa Geramat ialah Bapak Sapuan Hariadi yang telah menjabat sejak tahun 2017 lalu.50

2. Keadaan Topografi

Keadaan topografi wilayah Kecamatan Mulak Ulu, terletak di daerah dataran tinggi yang sejuk, yang rata-rata suhunya ialah 16º-26º C. Desa Geramat Terletak di Dataran Tinggi Bukit Barisan sehingga tanah di daerah ini tergolong subur dan cocok dipergunakan sebagai tanah pertanian, seperti Sawah, kebun sayur-sayuran, kebun Kopi dan kebun Karet serta perkebunan lainnya. Menurut kondisi fisiografinya, ketinggian wilayah Desa Geramat berada pada ketinggian rata-rata

±1000 mdpl.

Moda transportasi untuk menuju ke Desa Geramat bisa dilalui dengan bermacam transportasi darat seperti Mobil dan Motor.

Transportasi umum seperti mobil angkot juga tersedia untuk menuju ke Desa Geramat.

3. Jumlah Penduduk

Jumlah penduduk Desa Geramat pada 2019 adalah sebanyak 1213 jiwa yang terdiri dari 312 Kepala keluarga, yang pembagiaanya adalah sebagai berikut:

-Laki-laki : 603 Jiwa -Perempuan : 610 Jiwa

50 Gambaran Umum Wilayah Desa Geramat Kecamatan Mulak Ulu yang mencakup profil, keadaan topografi, dan jumlah penduduk diperoleh dari data Monografi Desa Geramat Kecamatan Mulak Ulu Kabupaten Lahat 2019.

-Usia 0-15 Tahun : 385 Jiwa -Usia 15-65 Tahun : 783 Jiwa -Usia 65 Tahun keatas : 45 Jiwa

Keseluruhan masyarakat Desa Geramat ialah suku Besemah dan Beragama Islam. Yang mana meskipun ada penduduk yang berasal dari luar atau pendatang, jumlahnya sedikit dan semuanya memeluk agama Islam.

4. Kondisi Sosial

Berkaitan dengan segi kehidupan sosial Mayarakat Desa Geramat dapat dilihat dari segi aspek pendidikan, dalam segi pendidikan Masyarakat Desa Geramat tergolong menengah. Rata-rata pendidikan yang dienyam oleh masyarakat Desa Geramat ialah tamatan Sekolah Menengah Atas atau SMA.51 Hal ini dapat dilihat dari tabel Tingkat Pendidikan Masyarakat Desa Geramat dibawah ini:

-Lulusan Taman Kanak-kanak : 20 Orang -Lulusan Sekolah Dasar : 391 Orang

-Lulusan Sekolah Menengah Pertama : 208 Orang -Lulusan Sekolah Menengah Atas : 204 Orang -Lulusan Akademi/Diploma : 8 Orang

-Lulusan Sarjana : 23 Orang

-Tidak Sekolah atau Tidak Tamat Sekolah : 18 Orang

5. Kondisi Budaya

Masyarakat Desa Geramat yang semuanya memeluk agama Islam, masih memegang teguh budaya yang dipengaruhi ajaran islam, seperti:

51 Gambaran Umum Wilayah Desa Geramat Kecamatan Mulak Ulu yang mencakup profil, keadaan topografi, dan jumlah penduduk diperoleh dari data Monografi Desa Geramat Kecamatan Mulak Ulu Kabupaten Lahat 2019.

a. Tahlilan, yaitu kegiatan membaca kalimat tayyibah yang dilaksanakan pada saat masyarakat Desa Geramat mempunyai hajat atau mengalami musibah. Bacaan tahlil tersebut dilakukan oleh bapak-bapak atau ibu-ibu dirumah penduduk yang mempunyai hajat atau mengalami musibah tersebut. Begitupun dalam hal pelaksanaan acara adat yang ada di desa Geramat ini dipengaruhi oleh nilai-nilai agama Islam, seperti halnya selamatan pernikahan, acara kelahiran, dan lain sebagainya.

b. Yasinan, yang biasanya dilakukan setiap seminggi sekali yaitu pada malam Jum’at.

6. Kondisi Keagamaan

Kondisi keagamaan di desa Geramat dapat dikatakan baik karena semuanya masyarakat Desa Geramat memeluk agama Islam, dapat dilihat dari kehidupan sehari-hari yang senantiasa diwarnai dengan nilai-nilai agama da suasana keagamaan di Desa Geramat sangat kental yang mana banyak aktivitas keagamaan yang biasa dilakukan seperti ibadah pengajian, peringatan hari besar Islam, hal ini dianggap sebagai wadah silahturahmi antar masyarakat Desa Geramat.

7. Kondisi Ekonomi

Masyarakat desa Geramat sebagian besar berprofesi sebagai Petani.52 Untuk menggambarkan keadaan ekonomi masyarakat desa Geramat secara lebih jelas data ditunjukkan seperti data dibawah ini:

-Petani : 274 Orang -Wiraswasta : 17 Orang

52 Gambaran Umum Wilayah Desa Geramat Kecamatan Mulak Ulu yang mencakup profil, keadaan topografi, dan jumlah penduduk diperoleh dari data Monografi Desa Geramat Kecamatan Mulak Ulu Kabupaten Lahat 2019.

-Buruh Tani : 17 Orang -Pensiunan : 4 Orang -Jasa : 3 Orang

8. Gadai Dalam Adat Besemah di Desa Geramat Kecamatan Mulak Ulu Kabupaten Lahat

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, adat ialah aturan yang mencakup perbuatan atau kebiasaan yang lazim diterapkan atau dilaksanakan sejak dahulu kala. Adat juga memiliki arti lain yang artinya adalah cara yang sudah menjadi kebiasaan. Kemudian arti dari

“Adat Besemah“ adalah sesuatu perilaku atau peraturan yang didalam nya mengatur nilai-nilai kehidupam dari hal yang kecil sampai hal yang besar seperti kehidupan dalam ber-hukum, ber-ekonomi, budaya dan lain-lain.53

Karena ekonomi ini hampir mencakup seluruh kehidupan dalam bermasyarakat tak terkecuali gadai, maka persoalan ekonomi dalam hal gadai ini menjadi kajian yang mendalam dan serius dalam kehidupan bermasyarakat Suku Besemah terkhusus Masyarakat Desa Geramat. Gadai dalam adat Besemah dikenal juga dengan istilah Nyande.

Dokumen terkait