• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.2 Hasil Penelitian

4.2.1 Penataan Ruang Kantor Kecamatan Bangsri Jepara dalam Mencapai Efisiensi Kerja Pegawai

1. Ruang Camat

Ruang untuk Camat berada di pojok sebelah utara dengan ukuran

7mx9m. ruangan ini terbagi menjadi 2 bagian yaitu ruang tamu dan ruang

perabotan meja kursi untuk tamu ditengah ruangan, dipojok kiri dan kanan

ruangan terdapat meja yang menyimpan piala, plakat dan piagam

penghargaan. Dibagian sisi sebelah kiri terdapat papan tulis besar dan

tumpukan kursi yang digunakan untuk keperluan rapat mendadak yang

terkadang dilakukan pegawai diruang tamu, ada 1 (satu) buah almari yang

berisi dokumen terletak disisi sebalah kanan menghadap ke utara dengan

menempel ke tembok Selanjutnya disebelah almari terdapat pintu yang

menghubungkan ruang tamu dengan ruang pimpinan yang berukuran 3m x

4m.

Ruangan meja pimpinan yang ditempati Camat ini terdapat meja

pimpinan yang menghadap ke utara tersebut dilengkapi dengan 4 (empat)

buah kursi, satu kursi berwarna hitam untuk pimpinan dan tiga buah kursi

berwarna coklat untuk tamu pimpinan dan berada tepat di depan meja

pimpinan yang berhadapan dengan kursi pimpinan. Di atas meja pimpinan

terdapat peralatan tulis, sebuah kalender duduk, dan beberpa tumpukan

dokumen. Arsip-arsip pimpinan telah disusun dalam filing cabinet yang

berada di pojok kiri ruangan dengan piala penghargaan yang ditaruh di

atasnya, terdapat pula piala dan plakat penghargaan di pojok kanan

ruangan. Dinding dibelakang kursi pimpinan ditempel beberapa piagam

penghargaan, foto keluarga, foto presiden dan wakil presiden serta

lambang pancasila. Untuk dinding sebelah kiri meja pimpinan terdapat

papan tulis panjang berisi jadwal kegiatan Camat, jam yang tertempel

berada di atas jendela ruangan ini dan dipasang pada suhu 18oC, jendela

terdapat disebelah kanan meja pimpinan dan diberi tirai berwarna biru.

Ruangan meja pimpinan ini dipasang sebuah lampu merk Philips dengan

daya 14 watt. Walaupun hanya satu buah lampu, namun pencahayaan di

ruang tersebut terang karena jendela dibuka sehingga sinar dari matahari

masuk, namun perlu ditutup dengan tirai jendela pada jam-jam tertentu

agar sinar matahari yang masuk tidak berlebihan karena akan membuat

panas ruagan. Warna dinding diseluruh ruang pimpinan ini berwarna

cokelat muda agar tidak terlihat mencolok. Penataan ruang kantor di

ruangan Camat Kantor Kecamatan Bangsri Jepara dapat dilihat pada

lampiran.

Tabel 4.1

Daftar Barang Inventaris Ruang Camat Bangsri

No Nama Barang Jumlah (buah) 1. Gambar Presiden/Wapres 1 2. Gambar Garuda Pancasila 1

3. Meja 1 4. Kursi 3 5. Kursi Lipat 5 6. Kursi Eselon IV 1 7. Meja Kecil 3 8. Kipas Angin 1 9. Peta/Grafik 1 10. Jam Dinding 2 11. Meja Kursi Tamu 1 set

12. AC 2

13. Papan Struktur 1 14. Papan Jadwal Kegiatan 1 15. Papan Tulis 1 Sumber: Daftar Inventaris Kantor Kecamatan Bangsri Jepara

2. Ruang Sekretaris Camat

Ruang sekretaris ini terletak di antara ruang Camat dan ruang Kasubag

Perencanaan dan Keuangan . Ruangan ini berukuran 4m x 3m. ruangan ini

cukup sempit, walaupun hanya diisi dua orang pegawai didalam ruang ini

terdapat banyak perabotan serta peralatan yang dibutuhkan oleh pegawai

tersebut maupun yang hanya disimpan di ruangan tersebut. Saat memasuki

ruang ini, didepan pintu yaitu bagian kiri ruangan akan menemukan satu

set komputer dan mesin print menghadap ke selatan yang digunakan oleh

sekretaris camat, disamping kanan meja ini terdapat 1 (satu) kursi tamu

yang menghadap selatan sementara disamping kiri meja komputer terdapat

tumpukan mainan rusa yang menghalangi filing cabinet yang ditaruh

dipojok ruangan sebelah kiri, di atas filing cabinet terdapat juga mesin

print dan mesin scan, dinding pada sisi kiri ruangan yang menghadapa

selatan dibiarkan kosong hanya ditempeli oleh kalender. Di samping kanan

pintu untuk masuk keruangan ini terdapat rak kayu yang digunakan untuk

menaruh dokumen, arsip, jam, plakat, vas bunga serta mesin ketik,

didepan rak ini ditaruh kursi yang sudah sedikit rusak, dan speaker yang

diletakkan dilantai, disisi kanan ruangan terdapat pintu yang

menghubungkan ruang sekretaris camat dengan bagian keuangan dan

perencanaan, di dinding tepat di atas pintu tersebut dipajang peta wilayah

Bangsri, serta figura piagam yang letaknya disebelah kanan pintu itu. Pada

sisi sebelah timur terdapat jendela dengan tirai warna biru, terdapat meja

pegawai terdapat dokumen dan alat tulis, di sebelah kanan meja tersebut

terdapat tumpukan kardus dan tv yang diletakkan begitu saja di lantai.

Pada ruangan ini tidak terdapat Air Conditioner (AC), ruangan ini

dipasangi 1 (satu) lampu Philip berdaya 14 watt, adanya jendela yang

besar sementara ruangan ini berukuran kecil membuat ruangan tampak

terang sehingga lampu jarang dihidupkan karena sudah sangat terang dari

cahaya yang masuk, dinding diruang ini berwarna cokelat muda agar

terlihat netral dan tidak mencolok. Penataan ruang kantor di ruangan

Sekretaris Camat Kantor Kecamatan Bangsri Jepara dapat dilihat pada

lampiran.

Tabel 4.2

Daftar Barang Inventaris Ruang Sekretaris Camat

No Nama Barang Jumlah (buah) 1. Gambar Presiden/Wapres 1 2. Gambar Garuda Pancasila 1

3. Meja 1

5. Kursi Eselon 1

6. Filing Cabinet 1

7. Amplifer 1

8. LCD Proyektor 1 9. Rak Arsip Kayu 1 10. Kursi Tamu 1 set 11. Peta Kecamatan 1 12. Komputer 1 set

13. TV 1

13. Mesin ketik 1 Sumber: Daftar Inventaris Kantor Kecamatan Bangsri Jepara

3. Ruang Perencanaan dan Keuangan

Ruangan yang memiliki luas 4m x 4m ini berada di sebelah timur di

samping kiri ruang sekretaris kecamatan. Ruangan ini hanya di isi oleh 3

orang pegawai. Saat memasuki ruangan di sebelah kanan pintu terdapat

meja komputer dan mesin print menghadap timur yang digunakan oleh

pegawai bagian perencanaan dan keuangan disamping meja kanan meja ini

terdapat 1 (satu) filing cabinet yang di atasnya terdapat mesin scanner,

disamping kanan filing cabinet terdapat tumpukan kardus dan

peralatan-peralatan yang tergeletak di lantai yang tampak memenuhi ruangan

sehingga membuat ruangan tampak penuh dan tidak rapi. Ditengah

ruangan terdapat 3 (tiga) meja membentuk huruf L, 1 (satu) meja yang

terdapat dokumen menghadap ke barat yang digunakan kabag perencanaan

dan keuangan terdapat 1 (satu) kursi tamu didepannya, 2 dua meja

disebelah selatan menghadap ke utara, meja yang menempel pada dinding

terdapat computer dan mesin print yang digunakan oleh bendahara kantor,

lalu meja sebelahnya untuk menaruh dukumen.

Di sisi dinding sebelah selatan tampak sangat penuh, terdapat 1 (satu)

almari kayu berisi dokumen dan peralatan-peralatan kantor di atas lemari

kaca tersebut terdapat 2 pengeras suara, di sebelah kanan terdapat 2 (dua)

filing cabinet dan di atasnya ditaruh peralatan yang tidak ditata dengan

rapi, di sebelah kanan filing cabinet terdapat 1 meja paling sudut ruangan

untuk menaruh dokumen, kalender, alat tulis. Pada dinding sisi selatan

Sementara di sisi dinding sebelah utara terdapat kaca dan kalender pada

dindinngya, pintu yang menghubungkan ruang sekretaris camat dengan

bagian perencanaan dan keuangan.

Terdapat jendela di bagian timur ruangan dengan gorden warna biru,

gorden sering ditutup setengah karena dipagi hari sinar matahari yang

masuk lewat jendela membuat panas dan silau ruangan. Untuk penerangan

ruang ini dilengkapi 1 (satu) buah lampu dengan daya 14 watt. Dinding di

ruangan ini berwarna cokelat muda. Penataan ruang kantor di ruang bagian

perencanaan dan keuangan Kantor Kecamatan Bangsri Jepara dapat dilihat

pada lampiran.

Tabel 4.3

Daftar Barang Inventaris Ruang Bagian Perencanaan dan Keuangan

No Nama Barang Jumlah (buah)

1. Meja 5

2. Kursi Putar 2 3. Komputer 2 set 4. Lemari Arsip 1 5. Pesawat Telepon 1 set 6. Load Speaker 2

7. AC 1

8. Kursi Putar Struktural 1

9. Filing Cabinet 3

10. Mesin print 1

11. Kursi 2

12. Amplifer 1

Sumber: Daftar Inventaris Kantor Kecamatan Bangsri Jepara

4. Ruang Trantibun

Ruangan ini terletak di bagian depan kantor, tepat di sebelah kanan

3m ditempati oleh Kasi Trantibun dan dua pegawianya, meja yang ada

pada ruangan ini diletakkan saling berjauhan, satu meja ditempati pegawai

Kasi Trantibun berada di samping kanan pintu menghadap timur

menempel pada dinding di atasnya tampak kosong hanya terdapat

telephone dan 3 buku, di samping kiri meja terdapat satu filing cabinet di

atasnya terdapat tumpukan dokumen, satu meja ditempati pegawai Kasi

Trantibun terdapat komputer dan mesin print berada di sisi kiri ruangan

menghadap ke selatan dan menempel pada dinding, di samping kanan

meja tersebut diletakkan lemari kayu untuk menyimpan dokumen

menghadap ke selatan, serta satu meja lainnya ditempati Pimpinan Kasi

Trantibun berada di pojok ruangan sebelah kanan menghadap ke timur di

atasnya tidak hanya terdapat beberapa barang seperti dokumen, perforator

dan alat tulis , didepan meja ini diletakkan dua kursi digunakan jika ada

tamu.

Ruangan ini memiliki jendela yang berada disisi utara ruangan

dipasang gorden warna biru yang dibiarkan terbuka, disebelah jendela

terdapat pula televisi yang ditempel pada dinding dan gantungan yang

digunakan untuk menggantung peralatan keamanan, ruangan ini hanya

dilengkapi satu unit Air Conditioner (AC) yang berada di atas dinding

yang berada dibelakang meja pimpinan Kasi Trantibun dipasang suhu

21oC, walaupun sudah ada AC di ruangan ini terdapat 2 kipas angin satu di

letakkan disamping kanan meja pimpinan, satu lagi sudah tidak terpakai

pencahayaan, ruangan ini dipasang satu lampu dengan daya 14 watt.

Warna dinding yang digunakan berwarna cokelat muda. Penataan ruang

kantor di ruang Trantibun Kantor Kecamatan Bangsri Jepara dapat dilihat

pada lampiran.

Tabel 4.4

Daftar Barang Inventaris Ruang Trantibun

No Nama Barang Jumlah (buah)

1. Meja 3 2. Kursi 1 3. Kursi Lipat 2 4. Kursi Eselon 1 5. Kipas Angin 1 6. Lemari Buku 1 7. Filing Cabinet 1

8. Pesawat Telepon 1 set 9. Komputer 1 set 9. Mesin print 1

9. AC 1

Sumber: Daftar Inventaris Kantor Kecamatan Bangsri Jepara

5. Ruang Umum dan Kepegawaian

Ruang yang memiliki luas 4m x 4m ini berada di sebelah barat

samping kanan ruang trantibun. Tepat di sebelah kanan pintu bagian dalam

terdapat satu meja yang digunakan untuk pegawai yang mengurusi akta

pertanahan menghadap ke barat di atasnya terdapat tumpukan dokumen

dan mesin ketik manual, di samping kanan meja tersebut terdapat satu

filing cabinet, di kanan filing cabinet tersebut letaknya dipojokan terdapat

meja untuk komputer dan mesin print bukan meja pegawai, dua meja lain

dibagian kiri ruangan membentuk huruf L satu meja digunakan pegawai

dokumen, pervorator dan alat tulis disamping kanan meja, satu meja

lainnya digunakan pimpinan bagian umum dan kepegawaian menghadap

timur pada meja ini terdapat satu computer dan tumpukan dokumen

didepan meja pimpinan diberi dua kursi untuk tamu. Di depan pintu

dibagian dalam terdapat kursi untuk menaruh dokumen menghadap ke

utara disamping kirinya terdapat filing cabinet yang menghadap ke utara di

atasnya terdapat perabotan dan tumpukan dokumen disamping kirinya juga

terdapat dus yang diletakkan dilantai berisi dokumen.

Pada sisi utara ruangan terdapat lemari kayu kaca untuk dokumen

yang menghadap ke selatan, dibelakang lemari ini diberi ruang kosong

antara lemari dan tembok untuk menaruh tumpukan dokumen, pada

dinding sisi timur ruangan ini terlihat penuh terdapat jam dinding,

kalender, gantungan, dua jendela dengan gorden warna biru, satu jendela

gordennya dibiarkan menutup karena cahaya yang masuk membuat panas

dan silau ruangan, di atas jendela juga dipasang satu AC dengan suhu

18oC. Warna dinding ruangan ini berwarna cokelat muda yang sudah agak

memudar. Untuk penerangan diruangan ini menggunakan satu buah lampu

dengan daya 14 watt. Penataan ruang kantor di ruang bagian umum dan

kepegawaian Kantor Kecamatan Bangsri Jepara dapat dilihat pada

lampiran.

Tabel 4.5

Daftar Barang Inventaris Ruang Umum dan Kepegawaian

No Nama Barang Jumlah (buah) 1. Almari Buku 1

No Nama Barang Jumlah (buah) 3. Kursi 2 4. Kursi Eselon IV 1 5. Komputer 1 set 6. Filing Cabinet 2 7. AC 1 8. Kursi Lipat 1 9. Mesin Ketik 1 10. Jam Dinding 1 11. Meja Komputer 1 set

12. Papan Duk 1

Sumber: Daftar Inventaris Kantor Kecamatan Bangsri Jepara

6. Ruang Tata Pemerintahan

Ruangan pemerintahan terletak di seberang ruang bagian perencanaan

dan keuangan. Ruang pemerintahan berbentuk persegi berukuran 5m x

5m. Ruangan ini luas tapi hanya ditempati dua pegawai dan pimpinan kasi

pemerintahan.

Pada pojok ruangan sebelah selatan terdapat satu meja pegawai

menghadap barat di atas meja tersebut penuh dokumen dan perabot kantor,

disamping kiri meja terdapat dinding yang ada pintu dan jendela yang

menghubungkan ruang pemerintah dengan ruang pelayanan di samping

kanan pintu ini juga diletakkan meja pegawai menghadap selatan di

atasnya terdapat satu komputer dan mesin print. Satu meja lainnya

digunakan pimpinan kasi pemerintahan terletak dipojok ruangan sebelah

kanan menghadap selatan di atasnya terdapat komputer dan mesin print,

Didalam ruangan ini terdapat banyak rak dan lemari dokumen,

diselatan ruangan terdapat tiga rak lemari, dua filing cabinet yang

diletakkan berdekatan membentuk huruf U, satu rak lemari dokumen yang

menempel di dinding sebelah barat ruangan diletakkan menghadap timur,

disamping kiri rak lemari tersebut terdapat dua rak lemari yang

menghadap selatan disamping dua rak lemari tersebut diletakkan dua filing

cabinet menghadap barat. Satu lemari kayu diletakkan menempel pada

dinding disisi utara ruangan menghadap selatan disamping lemari tersebut

terdapat dispenser yang sudah tidak terpakai, satu rak lemari lainnya

terdapat disebelah kiri pintu saat masuk ruangan ini. Pada ruangan ini

masih banyak terdapat dokumen-dokumen yang menumpuk di meja

pegawai. Selain itu juga banyak tumpukan berkas atau dokumen yang

terdapat dilantai, di bawah meja maupun didepan meja para pegawai.

Didalam ruang ini juga terdapat kursi yang tidak dipakai untuk bekerja

pegawai hanya dibiarkan dan malah digunakan untuk menaruh dokumen.

Ruangan ini menggunakan AC, walaupun sudah ada jendela yang

berada di sisi barat ruangan, pada jendela dipasang gorden warna biru.

Cahaya yang masuk dalam ruangan dari jendela terhalang oleh rak lemari

hal ini membuat sebagian ruangan tampak gelap sehingga satu lampu

dengan daya 14 watt yang dipasang diruangan ini sering dihidupkan.

Warna dinding pada ruangan ini berwarna cokelat muda. Penataan ruang

kantor di ruang pemerintahan Kantor Kecamatan Bangsri Jepara dapat

Tabel 4.6.

Daftar Barang Inventaris Ruang Tata Pemerintahan

No Nama Barang Jumlah (buah)

1. Meja 3 2. Kursi 2 3. Kursi Eselon IV 2 4. Komputer 2 set 5. Meja Komputer 1 6. Kursi Busa 1 7. Filing Cabinet 3 8. Rak Buku 2 9. Mesin print 1 10. Rak Arsip Besi 3

11. AC 1

12. Kursi Putar 1 13. Peta Kecamatan 1 Sumber: Daftar Inventaris Kantor Kecamatan Bangsri Jepara

7. Ruang Pelayanan

Ruang yang memiliki luas 5m x 6m ini berada di sebelah barat

samping kanan ruang pemerintahan. Terdapat dua meja yang digunakan

pegawai kasi pelayanan membentuk huruf L yang berada di pojok ruangan

di sebelah kanan, satu meja yang ditempati pimpinan kasi pelayanan disisi

utara menghadap ke selatan di atas meja tersebut terdapat btumpukan

kertas, dokumen, dan peralatan kantor dibelakang meja terdapat dinding

yang dipasang jendela dan pintu untuk menghubungkan ruang pelayanan

dan ruang pemerintahan, letak meja pimpinan tepat berada didepan pintu

tersebut, satu meja lainnya disamping kanan meja pimpinan menghadap ke

timur ditempati pegawai kasi pelayanan juga digunakan untuk duduk saat

mesin print, dokumen dan di depan meja ini diletakkan tripot dan kamera

untuk foto, dibelakang meja tersebut terdapat dinding yang ditempeli

hiasan dinding berupa kaca, spanduk, ventilasi, wifi dan interkom.

Ditengah ruangan terdapat meja loket sepanjang ruangan yang meisahkan

ruangan antara bagian para pegawai dan tempat duduk masayarakat saat

menunggu antrian. Terdapat dua kursi pegawai yang diletakkan diloket

untuk melayani masyarakat menghadap ke timur, dimeja loket terdapat

peralatan kantor yang digunakan untuk keperluan pelayanan, satu

komputer dan mesin print. Di depan loket diletakkan kursi untuk tempat

duduk masyarakat yang menunggu menerima pelayanan, menghadap ke

utara. Di ruangan ini masih banyak dokumen menumpuk yang diletakkan

di bawah meja loket dan juga tumpukan dokumen banyak diletakkan di

lantai.

Ruangan ini dipasang dua jendela tanpa gorden yang berada disisi

selatan ruangan, di tengah-tengah kedua jendela ini dipasang pintu untuk

masuk masyarakat yang memerlukan pelayanan pegawai, di atas pintu

tersebut dipasang satu AC dengan suhu 21oC, satu AC lainnya dipasang di

dinding sebelah barat. Untuk pencahayaan dipasang dua lampu dengan

daya 14 watt, warna yang digunakan didalam ruangan ini menggunakan

warna cokelat muda. Penataan ruang kantor di ruang pelayanan Kantor

Kecamatan Bangsri Jepara dapat dilihat pada lampiran.

Tabel 4.7.

Daftar Barang Inventaris Ruang Pelayanan

No Nama Barang Jumlah (buah)

No Nama Barang Jumlah (buah) 2. Kursi 5 3. Kursi Eselon IV 1 4. Komputer 2 set 5. Kursi busa 1 6. Mesin print 2 7. AC 2 8. Kursi Putar 1 9. Kursi Tunggu 4 set

10. Tripot 1

11. Kamera 1

12. Stand Baner 2 Sumber: Daftar Inventaris Kantor Kecamatan Bangsri Jepara

8. Ruang PMD dan Perekonomian

Ruangan yang berbentuk persegi panjang ini memiliki ukuran 3m x

6m dan ruangan ini menghadap ke barat. Arah dari lobi untuk menuju

ruang PMD dan perekonomian yaitu masuk dari lobi depan sekitar 10 m

lurus melewati pintu penghubung kantor bagian depan dengan belakang

setelah melewati pintu dissebelah kanan akan menjumpai ruangan ini.

Pada sisi utara didepan pintu masuk ruangan ini langsung terlihat

dispenser yang diletakkan di atas kursi menghadap ke selatan disamping

kirinya terdapat lemari kayu untuk meletakkan dokumen di depan lemari

dengan hanya berjarak 50 cm terdapat tiga meja yang berjejer menghadap

barat dua meja ditata saling menempel, satu meja lainnya disebelah kiri

dua meja tersebut diberi jarak kurang dari 50cm ketiga meja itu digunakan

para pegawai PMD dan Perekonomian di atasnya terdapat tumpukan

dokumen, alat tulis, perforator, kalkulator dan botol minuman. Di samping

terdapat tumpukan dokumen didepan filing cabinet diletakkan lemari

menghadap utara, jarak lemari dengan filing cabinet 50cm. Satu meja

pimpinan bagian PMD dan Perekonomian diletakkan dipojok kanan

ruangan menghadap ke utara didepannya diletakkan satu kursi untuk tamu,

dua meja disamping kanan pintu masuk ruangan diletakkan berdempetan,

mengahadap barat terdapat komputer dan mesin print di atasnya. Semua

kursi berjumlah sepuluh, enam digunakan untuk bekerja pegawai, dua

digunakan saat ada tamu diruangan ini dan dua kursi tidak digunkaan.

Ruangan ini memiliki empat jendela tanpa gorden yang berada di sisi

barat ruangan, walaupun memiliki empat jendela ruangan ini tidak terlalu

terang karena cahaya dari matahari terhalang ruang pelayanan di depan

ruang ini, terdapat dua lampu diruangan ini dengan daya 14 watt yang

sering dihidupkan untuk pencahayaan ruangan, untuk sirkulasi udara

dipasang satu Air Conditioner (AC) dengan suhu 15oC, pewarnaan

ruangan menggunakan warna dinding cokelat muda. Penataan ruang

kantor di ruang PMD dan perekonomian Kantor Kecamatan Bangsri

Jepara dapat dilihat pada lampiran.

Tabel 4.8.

Daftar Barang Inventaris Ruang PMD dan perekonomian

No Nama Barang Jumlah (buah) 1. Gambar Garuda Pancasila 1

2. Meja 5 3. Kursi 3 4. Kursi Eselon IV 1 5. Jam Dinding 2 6. Lemari Buku 1 7. Filing Cabinet 3

No Nama Barang Jumlah (buah) 8. Peta Kec.Bangsri 1 9. Komputer 2 set 10. Meja komputer 1 11. Kursi putar 2 12. Kursi lipat 2 Sumber: Daftar Inventaris Kantor Kecamatan Bangsri Jepara.

9. Ruang Sosial LH

Ruang bidang sosial LH berbentuk persegi panjang yang berukuran

3m x 6m dan menghadap ke barat, terletak di samping kiri ruang PMD dan

perekonomian, terdapat lima meja diruangan ini. Di kanan pintu masuk

ruangan ditempatkan meja pimpinan bagian sosial LH menghadap ke

timur disamping kursi pimpinan diletakkan dua kursi untuk tamu

pimpinan, kursi tamu pimpinan tidak ditempatkan didepan meja pimpinan

karena terdapat tiga meja pegawai yang jaraknya hanya 50 cm dengan

meja pimpinan kasi sosial LH, ketiga meja ini ditempati pegawai bagian

sosial LH ditata berdempetan menghadap ke barat, terdapat jarak yang

berada diantara dua meja dan satu meja pegawai lainnya namun jarak antar

meja tersebut hanya 40cm, di belakang dua meja pegawai yang ditata

berdempetan ini terdapat ruang kosong yang tidak ditempati apapun. Satu

meja digunakan untuk komputer berada di kanan meja pimpinan, meja

untuk komputer menghadap ke barat di atas meja ini terdapat satu

computer dan mesin print, juga berkas dan dokumen yang berserakan

sehingga tidak ada ruang untuk menempatkan alat tulis.

Pada sisi selatan ruangan ini tampak penuh, terdapat satu lemari kaca

dokumen, rak dan lemari kaca dihadapkan ke utara. Pada sisi utara

ruangan diletakkan satu rak kayu menghadap selatan untuk meletakkan

dokumen dan perabot kantor disamping kanan rak terdapat satu filing

Dokumen terkait