• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV HASIL PENGEMBANGAN DAN PEMBAHASAN

3. Hasil Validasi Produk Awal

Produk yang dihasilkan pada penelitian ini adalah website topik unsur-unsur golongan utama (gas mulia, halogen, alkali, alkali tanah, dan periode tiga)

41

sebagai sumber belajar mandiri kimia untuk siswa SMA/MA kelas XII melalui

dua proses tahapan revisi. Revisi pertama, yaitu melalui dosen pembimbing dan

tim ahli (expert judgement). Revisi kedua oleh enam peer reviewer. Berikut adalah masukan-masukan yang diperoleh dari masing-masing ahli materi, ahli

media, dan peer reviewer. a. Masukan dari Ahli Materi

Berikut ini masukan yang diperoleh dari ahli materi. Semua data

masukan dari ahli materi digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk

melakukan revisi I.

1) Pada materi pendahuluan tambahkan kecenderungan energi ionisasi,

elektronegatifitas, dan afinitas elektron.

2) Pemilihan kata pada materi unsur periode ketiga diganti agar tidak

menimbulkan miskonsepsi.

3) Variasi jenis dan warna font.

4) Perbaiki penulisan kalimat dan tanda baca.

b. Masukan dari Ahli Media

Berikut ini masukan-masukan yang diperoleh dari ahli media. Data

masukan dari ahli media yang digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk

melakukan revisi I.

1) Mengganti nama URL pada website yang menunjukkan identitas pembuat website atau isi website.

2) Mengganti gambar header agar sesuai dengan isi atau materi website dengan ukuran yang tidak terlalu besar.

42

3) Memperbaiki istilah, misalnya nitrogen diganti menjadi gas nitrogen dan

seterusnya.

4) Mengganti gambar yang ditampilkan pada menu pendahuluan yang

sebelumnya adalah bumi menjadi bumi dan atmosfernya.

5) Memperbaiki kalimat pada materi gas mulia.

6) Pada menu periodik mengganti nomor massa menjadi massa molar.

7) Instruksi soal hanya muncul di awal saja, tidak selalu muncul pada saat

mengerjakan soal.

8) Tambahkan tombol mulai tes, agar timer tidak berjalan langsung ketika

menu test di klik.

Berikut ini masukan-masukan yang diperoleh dari ahli media yang tidak

digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk revisi beserta alasannya.

1) Tampilan beranda diisi dengan KI dan KD dan terdapat sidebar biografi

yang seharusnya diisi dengan orientasi masalah atau apersepsi, hal ini tidak

dilakukan karena untuk apersespi atau orientasi masalah sudah terdapat

pada setiap submenu materi dan terdapat pula pada materi pendahuluan

sebagai materi pengantar sebelum masuk pada materi unsur-unsur golongan

utama. Tampilan biografi dan event pada beranda muncul karena bertujuan

untuk mempermudah akses menuju menu tersebut.

2) Pada menu SPU seharusnya diurutkan sesuai dengan tabel periodik seperti

biasanya, hal ini tidak dilakukan karena peneliti membatasi materi yang

43

3) Tampilan website akan lebih baik diberi animasi gif, hal ini tidak dilakukan karena keterbatasan pada aplikasi web yang digunakan.

c. Masukan dari Peer Reviewer

Berikut ini masukan yang diperoleh dari peer reviewer yang digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk melakukan revisi II.

1) Perbaiki kesalahan penulisan pada materi gas mulia (kegunaan gas mulia).

2) Pada materi alkali penulisan konsep, hanya perlu ditampilkan satu kali saja.

3) Tambahkan video, jika memungkinkan menyeluruh pada semua materi.

4) Sertakan sumber pada gambar yang digunakan.

5) Tabel mencantumkan sumber yang jelas.

6) Cek pada materi halogen elektrolisis lelehan NaCl, dibagian reaksi sel masih

ada kursor text yang mengganggu

7) Ejaan dan tata bahasa diperbaiki.

Berikut ini masukan yang diperoleh dari peer reviewer yang tidak digunakan beserta alasannya.

1) Pada review atau test sebaiknya dimunculkan diakhir saja, hal ini tidak

dilakukan oleh penulis karena untuk review bertujuan untuk mereview

materi yang telah dipelajari dengan memberikan soal dengan dua pilihan

jawaban, sedangkan menu test diletakkan setelah menu materi yang

bertujuan agar siswa dapat melakukan latihan soal setelah mempelajari

materi secara keseluruhan.

2) Jika menyertakan link sebaiknya ketika diklik langsung dapat menuju web

44

web menggunakan format gambar, jadi apabila di klik tidak dapat langsung

menuju ke web tersebut.

3) Video sebaiknya diberikan subtitle, hal ini tidak dapat dilakukan karena

apabila video diberikan subtitle maka video tersebut akan bertambah

ukurannya, sedangkan video yang dapat dimasukkan pada website maksimal hanya dengan ukuran 8 Mega Byte (MB).

4. Tahap Kuantitatif

Pengumpulan data Kuantitatif dilakukan dengan menilaikan produk

kepada lima guru kimia SMA sebagai reviewer. Penilaian kualitas produk dilakukan menggunakan lima aspek penilaian yang telah ditentukan, yaitu aspek

kebenaran konsep, aspek keluasan dan kedalaman konsep, aspek kebahasaan,

aspek tampilan, dan aspek kemudahan dalam penggunaan. Kelima aspek

penilaian tersebut dijabarkan dalam 20 indikator penilaian. Kualitas produk

dinilaikan dengan mengisi instrumen penilitian berupa lembar kuisioner terbuka

dan kuisioner checklist yang telah disediakan. Sampel sekolah dipilih berdasarkan kurikulum yang digunakan yaitu kurikulum 2013. Pengumpulan

data Kuantitatif didapatkan dari penilaian lima guru kimia SMA, yaitu SMA

Negeri 2 Bantul, SMA Negeri 11 Yogyakarta, SMA Negeri 3 Klaten, SMA

Negeri 1 Ngaglik, dan SMA Negeri 3 Bantul.

Data kualitas produk pada lembar kuisioner checklist yang telah diperoleh merupakan data kualitatif, yaitu Sangat Baik (SB), Baik (B), Cukup

(C), Kurang (K), dan Sangat Kurang (SK). Data kualitatif ini kemudian

45

Baik = 5, Baik = 4, Cukup = 3, Kurang = 2, dan Sangat Kurang = 1, sehingga

akan diperoleh skor rata-rata untuk setiap aspek penilaian. Skor yang diperoleh

untuk setiap aspek penilaian kemudian ditabulasi dan dianalisis untuk

menentukan kategori dari setiap aspek penilaian dengan pedoman konversi,

sedangkan data pada lembar kuisioner terbuka merupakan data masukan yang

akan digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk melakukan revisi III. Berikut

adalah masukan-masukan yang diperoleh dari reviewer:

a. Analisis masalah sebaiknya selalu diberikan setelah selesai pembelajaran

unsur atau senyawa, tidak terbatas pada materi gas mulia saja.

b. Penulisan nama atau tokoh pada materi gas mulia yang benar adalah Neil

Bartlett.

c. Untuk kegunaan gas neon sebagai papan reklame sebaiknya ditampilkan

papan reklame yang warna-warni agar peserta didik lebih tertarik dan

mudah mengingatnya.

d. Untuk materi belerang sebaiknya ditampilkan pengambilan belerang pada

kawah ijen dapat berupa foto atau video.

e. Untuk video sebaiknya ditambahkan lagi.

f. Kegunaan fosfor merah dan fosfor putih.

g. Pada materi alkali dan alkali tanah tambahkan keberadaan unsur dalam

mineral.

h. Pada unsur periode ketiga ditambahkan penyimpangan jari-jari atom dan

energi ionisasi yang dihubungkan dengan konfigurasi elektron.

46

Data masukan dari reviewer ini yang kemudian digunakan sebagai dasar untuk melakukan revisi III dalam memperbaiki kualitas dari sumber belajar

berbasis website yang telah dikembangkan.

Berdasarkan hasil penilaian kualitas oleh reviewer, website kimia yang telah dikembangkan memperoleh kualitas Sangat Baik (SB). Data perhitungan

kualitas website sebagai sumber belajar mandiri kimia dapat dilihat pada Lampiran. Kualitas website sebagai sumber belajar mandiri kimia secara keseluruhan dapat dilihat pada Tabel 4.

Tabel 4. Hasil Penilaian Kualitas Sumber Belajar Berbasis Website secara keseluruhan

No Aspek penilaian Skor rata-rata ideal Skor maksimal ideal Persentase Keidealan Kualitas

1 Kebenaran konsep 12,8 15 85,3% Sangat

Baik (SB) 2 Keluasan dan kedalaman konsep 16 20 80% Baik (B) 3 Kebahasaan 16,8 20 84% Baik (B) 4 Tampilan 25,4 30 84,67% Sangat Baik (SB) 5 Kemudahan dalam penggunaan 13,2 15 88% Sangat Baik (SB) Keseluruhan 84,2 100 84,2% Sangat Baik (SB)

Berdasarkan data hasil penilaian pada Tabel 5 terlihat bahwa kualitas

sumber belajar dalam bentuk website kimia yang telah dikembangkan memperoleh skor rata-rata sebesar 84,2 dari skor maksimal 100. Skor rerata

tersebut masuk dalam rentang skor penilaian X>83,94 dengan persentase

keidealan sebesar 84,2%, sehingga memperoleh kualitas Sangat Baik (SB).

47 76 78 80 82 84 86 88 I II III IV V Persentase Keidealan 85,3 80 84 84,67 88 85,3 80 84 84,67 88 Persentase Keidealan

dibuat grafik untuk memperjelas persentase keidealan pada setiap aspek

penilaian seperti pada Gambar 3.

Keterangan:

Aspek Penilaian I : Kebenaran konsep

Aspek Penilaian II : Keluasan dan kedalaman konsep

Aspek Penilaian III : Kebahasaan

Aspek Penilaian IV : Tampilan

Aspek Penilaian V : Kemudahan dalam penggunaan

a. Hasil Penilaian Kualitas Website oleh Reviewer

Tabel 5. Hasil Penilaian Kualitas Website Kimia Berdasarkan Aspek Kebenaran Konsep No Indikator Skor rata-rata Persentase Keidealan Kategori Kualitas

1 Kesesuaian materi dengan silabus

4 80% Baik (B)

2 Tidak ada aspek yang

menyimpang

4,6 92% Sangat Baik (SB)

3 Kelogisan dan sistematika uraian

4,2 84% Baik (B)

Keseluruhan 12,8 85,3% Sangat Baik (SB)

48

Tabel 6. Hasil Penilaian Kualitas Website Kimia Berdasarkan Aspek Keluasan dan Kedalaman Konsep

No Indikator Skor

rata-rata

Persentase Keidealan

Kategori Kualitas

1 Pengembangan konsep 4 80% Baik (B)

2 Keseimbangan proporsi

materi yang esensial

4 80% Baik (B)

3 Penggunaan informasi baru 4 80% Baik (B)

4 Daya ukur alat evaluasi terhadap keberhasilan peserta didik

4 80% Baik (B)

Keseluruhan 16 80% Baik (B)

Tabel 7. Hasil Penilaian Kualitas Website Kimia Berdasarkan Aspek Kebahasaan No Indikator Skor rata-rata Persentase Keidealan Kategori Kualitas

1 Penggunaan bahasa yang baku

4 80% Baik (B)

2 Penggunaan bahasa yang komunikatif

4 80% Baik (B)

3 Penggunaan bahasa yang

tidak menimbulkan

penafsiran ganda

4,4 88% Sangat Baik (SB)

4 Penggunaan tata bahasa dan ejaan yang benar

4,4 88% Sangat Baik (SB)

Keseluruhan 16,8 84% Baik (B)

Tabel 8. Hasil Penilaian Kualitas Website Kimia Berdasarkan Aspek Tampilan

No Indikator Skor

rata-rata

Persentase Keidealan

Kategori Kualitas

1 Tata letak 4 80% Baik (B)

2 Tata warna 4,2 84% Baik (B)

3 Tampilan huruf 4 80% Baik (B)

4 Tampilan gambar 4,4 88% Sangat Baik (SB)

5 Tampilan video 4,6 92% Sangat Baik (SB)

6 Tampilan interaktifitas

4,2 84% Baik (B)

49

Tabel 9. Hasil Penilaian Kualitas Website Kimia Berdasarkan Aspek Kemudahan dalam Penggunaan

No Indikator Skor

rata-rata Persentase Keidealan Kategori Kualitas 1 Kemudahan mengoperasikan sumber belajar kimia

4,6 92% Sangat Baik (SB) 2 Kepraktisan dalam penggunaan 4,4 88% Sangat Baik (SB) 3 Website dapat digunakan

sebagai sumber belajar mandiri

4,2 84% Baik (B)

Keseluruhan 13,2 88% Sangat Baik

(SB)

b. Pembahasan

1) Aspek Kebenaran Konsep

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Wedastama, Pudjawan, dan

Tegeh (2012) website yang dilengkapi dengan Kompetensi Dasar (KD), indikator, dan tujuan pembelajaran akan membuat siswa untuk lebih santai

dalam melaksanakan proses pembelajaran. Berdasarkan hasil penilaian pada

Tabel 5 dapat dilihat bahwa penyajian materi pada website sudah tidak terdapat aspek yang menyimpang sehingga memperoleh kualitas sangat baik, namun

untuk kesesuaian materi dengan silabus dan kelogisan sistematika uraian adalah

baik. Hal ini karena materi yang disajikan hanya terbatas pada unsur-unsur

golongan utama yang merupakan bagian dari materi kimia unsur, dan terdapat

masukan dari reviewer untuk menambahkan materi kimia unsur secara keseluruhan.

50

Berdasarkan analisis data pada Lampiran 6, diperoleh skor rata-rata 12,8

dari skor maksimal 15. Skor rata-rata tersebut masuk dalam rentang X > 12,60,

sehingga memiliki kualitas Sangat Baik (SB) dengan persentase keidealan

sebesar 85,3%. Berdasarkan kualitas aspek kebenaran konsep secara

keseluruhan, dapat disimpulkan bahwa penyajian materi dalam sumber belajar

berbasis website ini sudah sangat baik.

2) Aspek Keluasan dan Kedalaman Konsep

Sumber belajar berbasis website hendaknya dapat memberikan laporan aktivitas berdasarkan intensitas keaktifan siswa dari menu saran dan Test

(Mu’arif dan Surjono, 2015). Menurut kriteria penilaian untuk aspek keluasan dan kedalaman konsep diperoleh kualitas baik mengindikasikan bahwa

penyajian materi pada website dapat memotivasi siswa untuk menghasilkan gagasan-gagasan dan karya-karya baru, proporsi materi yang disajikan simbang

ditinjau dari apa yang akan disampaikan, mendorong minat siswa untuk

mengumpulkan, meperoleh informasi dari berbagai sumber, dan menyelesaikan

soal-soal latihan yang tersedia dalam menu Test untuk lebih memahami isi website, namun masih perlu perbaikan untuk variasi soal yang terdapat dalam website, bahkan terdapat masukan dari reviewer untuk menambahkan soal dalam bentuk essay.

Berdasarkan hasil analisis data pada Lampiran 6, diperoleh skor rata-rata

16 dari skor maksimal ideal 20. Skor rerata tersebut masuk dalam rentang

13,62<X≤16,86, sehingga memiliki kualitas baik yang sudah mendekati kualitas

51

aspek keluasan dan kedalaman konsep secara keseluruhan, dapat disimpulkan

bahwa konsep yang digunakan dalam website ini sudah baik.

3) Aspek Kebahasaan

Selain konsep yang disajikan dalam materi, hal yang perlu diperhatikan

adalah bahasa atau kalimat. Kalimat yang digunakan untuk penyajian materi

pada website harus mudah dipahami dan memudahkan siswa untuk belajar

secara mandiri (Uno dan Ma’ruf, 2016). Menurut kriteria penilaian untuk aspek

kebahasaan diperoleh kualitas baik mengindikasikan bahwa penyajian materi

pada website menggunakan kalimat efektif, sesuai dengan penalaran siswa SMA/MA, dan ejaan (penulisan huruf dan tanda baca) sesuai dengan kaidah

penulisan bahasa Indonesia yang baik dan benar sehingga tidak menimbulkan

kesalahtafsiran, namun masih perlu perbaikan dalam menggunakan istilah yang

benar, terdapat masukan dari ahli media untuk memperbaiki penggunaan istilah

dan konsisten dalam penggunaannya.

Berdasarkan hasil analisis data pada Lampiran 6, diperoleh skor rata-rata

aspek kebahasaan 16,8 dari skor maksimal ideal 20. Skor rerata tersebut masuk

dalam rentang 13,62<X≤16,86, sehingga memiliki kualitas baik (B) dengan persentase keidealan sebesar 80%. Berdasarkan kualitas aspek kebahasaan,

dapat disimpulkan bahwa kebahasaan dalam sumber belajar berbasis website sudah baik.

52 4) Aspek Tampilan

Sumber belajar berbasis website dengan menggunakan gambar dan video yang menarik pada materi yang disajikan dapat membuat siswa tidak merasa

bosan ketika proses pembelajaran dilaksanakan (Widiyaningtyas dan

Widiatmoko, 2014). Penyajian gambar dan video hendaknya harus disesuaikan

dengan materi dan tujuan pembelajaran. Menurut kriteria penilaian untuk aspek

tampilan diperoleh kualitas sangat baik karena tata letak gambar, huruf, video,

dan animasi konsisten untuk setiap menu pada website, penggunaan warna sesuai dengan estetika keindahan, pemilihan gambar dan video menarik, dan

dapat memudahkan siswa untuk berinteraksi dengan pengguna website yang lain maupun dengan pembuat (administrator) dari website.

Berdasarkan hasil analisis data pada Lampira 6, diperoleh skor rata-rata

aspek tampilan sebesar 25,4 dari skor maksimal sebesar 30. Skor rerata tersebut

masuk dalam rentang X>25,20, sehingga memiliki kualitas Sangat Baik (SB)

dengan persentase keidealan 84,67%. Berdasarkan kualitas aspek tampilan

secara keseluruhan, dapat disimpulkan bahwa tampilan dalam website sudah sangat baik.

5) Aspek Kemudahan dalam Penggunaan

Pembelajaran berbasis website harus dapat membuat siswa merasa termotivasi dan memudahkan pembelajaran untuk digunakan kapan saja dan

dimana saja (Uno dan Ma’ruf, 2016). Menurut kriteria penilaian untuk aspek

kemudahan dalam penggunaan memperoleh kualitas sangat baik

53

mudah diakses kapan saja dan di mana saja, tidak memerlukan waktu dan biaya

yang banyak, memberikan kesempatan kepada siswa untuk memilih gaya belajar

sesuai dengan karakteristik dari siswa, dan menuntun siswa untuk dapat berpikir

kreatif dan inovatif.

Berdasarkan hasil analisis data pada Lampiran 6, diperoleh skor rata-rata

aspek kemudahan dalam penggunaan sebesar 13,2 dari skor maksimal 15. Skor

rerata ini termasuk dalam rentang X>12,60, sehingga memiliki kualitas Sangat

Baik (SB) dengan persentase keidealan 88%. Berdasarkan kualitas aspek

kemudahan dalam penggunaan secara keseluruhan, dapat disimpulkan bahwa

pengoperasian website mudah dan sudah sangat baik.

Dokumen terkait