• Tidak ada hasil yang ditemukan

Karakteristik Berdasarkan Pekerjaan

G. Jawaban Rumusan Masalah

1. Bagaimana Strategi Pengembangan Yang Perlu Di Lakukan Untuk Pantai Legon Lele ?

Berdasarkan hasil Observasi, Wawancara, Dan Dokumentasi yang dilakukan secara langsung pengembangan wisata Pantai Legon Lele Kurang Baik. Karena dilihat dari Fasilitas yang belum ada sehingga masih perlu yang namanya perbaikan karena untuk saat ini fasilitas disana belum ada jadi perlu adanya pembangunan fasilitas. Melihat ini semacam menjadi kelemahan yang menjadikan Ancaman Untuk pengembangan Wisata Pantai Legon Lele. Hal ini bertumpu karena ketidakadaan regulasi yang sifatnya khusus kepada Objek Wisata Pantai Legon Lele.

Pemecahan masalah pada rumusan ini perlu adanya sinergi ataupun klaborasi khusus antar pemerintah dengan masyarakat untuk mengeluarkan regulasi yang sifatnya khusus apalagi dalam alokasi pendanaan untuk membangun fasilitas seperti Toilet, Mushola, Restaurant ataupun Akomodasi yang sekiranya dibutuhkan oleh wisatawan demi menunjang pariwisata yang berkelanjutan. Dan kualitas jalan perlu ada pembenahan sehingga aksesibilitas jalan menuju Kawasan Objek Wisata Pantai Legon Lele dapat dilalui dengan aman serta nyaman dan penambahan dalam meletakkan petunjuk jalan guna wisatawan lebih mudah mengakses Pantai Legon Lele.

Meningkatkan potensi yang ada di pantai legon lele seperti membuka persewaan alat lengkap dayung karena di objek wisata Pantai Legon Lele dan hembusan angin yang lembut cocok untuk di sewakan peralatan dayung, laut yang ada di Objek wisata Pantai Legon Lele ini laut yang tenang jadi ombak yang ada di Pantai legon Lele tidak terlalu besar sangat nyaman untuk di nikmati.

Sering mengadakan bersih pantai supaya wisatawan dan masyarakat sekitar bisa saling berinteraksi dan bekerjasamaa dengan baik supaya bisa menjalin hubungan baik satu sama lain,sehingga wisatawan merasa kepuasaan tersendiri karena itu segera mungkin pemerintah selalu membuat jadwal bersih pantai.

Selalu menjaga keamanan yang ada di Sekitaran Objek wisata Pantai Legon lele untuk menghindari dari kecelakaan yang tidak di inginkan, salah satu yang di inginkan wisatawan yaitu terjaganya keaman mereka saat berwisata di Objek Wisata Pantai Legon Lele.

2. Bagaimana Peran masyarakat Dalam Pengembangan Wisata Pantai Legon Lele Sebagai Destinasi Wisata ?

Masyarakat harus mendukung penuh atas pengembangan Pantai Legon Lele. Karena Pantai Legon Lele memiliki potensi yang sangat menarik dan mempunyai potensi yang berbasis alam yang masih alami dan akan sangat di sayangkan jika tempat wisata ini tidak di kembangkan. Pantai Legon Lele saat ini bisa di bilang Daya Tarik Wisata baru di Karimunjawa. Oleh karena itu, masyarakat harus bekerjasama dengan kelompok masyarakat yang tergabung dalam ornganisasi pariwisata pada umumnya untuk menjaga dan mengembangkan semua wisata yang ada di kawasan Karimunjawa khususnya wisata bahari yang basisnya ada di bagian Karimunjawa. Ada beberapa masyarakat yang menjadi TL(Tour Leader) yang mempromosikan pantai Legon lele seperti mereka membawa peserta keobjek wisata pantai legon lele, pemilik homestay yang

merekomendasi, dan masyarakat yang bergabung dengan pemerintah dalam giat bersih pantai.

Jadi peran masyarakat dalam pengembangan pantai Legon Lele ini sangat antusias juga menawarkan dan mempromosikan pantai tersebut baik langsung maupun tidak langsung dan pengembangan ini sangat berpengaruh besar dalam daya tarik wisata supaya mendatangkan wisatawan ke objek wisata tersebut dan pengembangan wisata ini setelah saya observasi di saat pendemi wisatawan sangat berkurang terkhususnya di wisata pantai Legon Lele ini.

BAB IV PENUTUP A. Simpulan

Obyek wisata Pantai Legon Lele merupakan obyek wisata yang mengandalkan potensi alam dan pemandangan alam serta kondisi pantainya yang indah. Wisatawan yang datang akan menikmati suasana keindahan alam yang tenang dan asri. Objek wisata pantai Legon Lele di minati oleh kalangan pelajar kebanyakan kerena pantai yang tenang dan sahdu untuk bersantai,

belum ada pengembangan yang signifikan yang terkait di objek wisata pantai Legon lele kerena di Pulau Karimunjawa masih berupa pulau jadi kebanyakan masih kebanyakan membangun di bibir pantai jadi, pantai legon lele ini memiliki tanah pribadi jadi pihak tanah belum sepenuhnya mengelola Objek wisata ini tetapi masih terbuka bebas untuk umum siapa saja yang mau berkunjung.

Dalam proses pengembangannya hal terkait dengan fasilitas menjadi faktor kelemahannya. Segala kelemahan tersebut harus segera dibenahi agar pengembangan dan peningkatkan kunjungan wisatawan tidak hanya berjalan ditempat dan segera memberikan dampak yang baik.

Hal terkait dengan target pasar yang dapat dikembangkan lebih lanjut serta promosi yang dapat dimaksimalkan mengingat kekuatan potensi yang ada menjadi peluang yang harus dimanfaatkan selanjutnya untuk masuk dalam fokus pengembangan dan meningkatkan kunjungan wisatawan. Lalu, hal terkait dengan pesaing, di mana Pantai Legon Lelememiliki potensi yang sama dengan objek pantai yang ada disekitar seharusnya di manfaatkan dengan baik, akan tetapi wisatawan yang datang masih belum banyak.

B. Saran

Dalam meningkatkan jumlah kunjungan dan kepuasan wisatawan di obyek wisata Pantai Legon Lele, penulis memiliki saran sebagai berikut :

1. Demi kenyamanan wisatawan, pemerintah perlu adanya pembangunan fasilitas yang ada dan membangun penunjang aksesibilitas.

2. sebaiknya pengembangan fasilitas dan atraksi wisata lebih baik dilakukan karena akan terlihat jauh lebih bagus dan kreatif. karena dengan adanya kreatifitas akan membuat rasa penasaran wisatawan yang meningkat.

3. membangun sdm yang belum terlaksana.

4. Perawatan potensi obyek wisata harus segera dilakukan dengan membersihkan area jalan kawasan Pantai Legon Lele karna dipenuhi sampah yang berserakan.

5. Peran masyarakat harus dilibatkan secara aktif supaya tingkat kesadaran dalam pentingnya pariwisata di kawasan Pantai Legon Lele selalu meningkat. 6. Membangun cendra mata khas panta legon lele.

7. membuat akun social media supaya promosi tentang pantai legon lele terekpos demi meningkatkan wisatawan.

Dokumen terkait