HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
4.1 Hasil Penelitian
4.1.7 Karateristik Responden
Responden dalam penelitian ini adalah pemilik rumah Stella Residence Setia Budi Medan. Karakteristik responden dideskripsikan berdasarkan usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, jenis pekerjaan, type rumah, lama berdomisili, dan sumber informasi.
4.1.7.1. Karateristik Responden Berdasarkan Usia
Karakteristik responden yang diperoleh dari hasil pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner pada konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan yang dijadikan sebagai responden berdasarkan usia dapat dilihat pada Tabel 4.1.
Tabel 4.1
Karaterstik Responden Berdasarkan Usia Usia (Tahun) Jumlah (Kepala Keluarga) Persentasi (%) 21-35 30 30% 36-50 45 45% >51 25 25% Jumlah 100 100%
Sumber: Hasil Penelitian, 2012 (Data diolah).
Dari Tabel 4.1 dapat dilihat bahwa mayoritas responden berusia antara 36 sampai dengan 50 tahun yaitu sebanyak 45% hal ini menunjukakan bahwa konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan yang tertinggi adalah responden yang berusia antara 36 sampai dengan 50 tahun. Perumahan Stella Residence dibangun pada tahun 2005 yang lalu, dan konsumen yang berusia 36-50 tahun inilah yang banyak menjadi penghuni pada perumahan Stella Residence yaitu keluarga yang sudah lama menetap pada perumahan tersebut. Sedangkan untuk konsumen yang berusia 21-35 tahun jumlah penghuninya tidak sebanyak yang berusia 36-50 tahun. Pada konsumen yang berusia 21-35 tahun terdiri dari keluarga yang baru menikah, sedangkan untuk konsumen yang berusia di atas 51 tahun penghuni rumah cenderung tidak menempati rumah tersebut, karena pemilik rumah berada di luar kota dan rumah dihuni ketika pemilik berada di Medan.
4.1.7.2. Karateristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin
Karakteristik responden yang diperoleh dari hasil pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner pada konsumen pada perumahan Stella Residence
Setia Budi Medan yang dijadikan sebagai responden berdasarkan jenis kelamin dapat dilihat pada Tabel 4.2 berikut:
Tabel 4.2
Karaterstik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin
Jenis Kelamin Jumlah
(Kepala Keluarga) Persentasi (%) Pria 46 70% Wanita 54 30% Jumlah 100 100%
Sumber: Hasil Penelitian, 2012 (Data diolah).
Dari Tabel 4.2 dapat dilihat bahwa mayoritas responden berjenis kelamin wanita yaitu sebanyak 54%, dan pada responden yang berjenis pria sebanyak 46%. Hal ini menunjukakan bahwa konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan yang dominan adalah responden yang berjenis kelamin wanita dan selebihnya adalah responden yang berjenis kelamin pria. Responden yang berjenis kelamin wanita lebih banyak dibandingkan dengan responden pria karena yang merasa puas atas pelayanan dan produk perusahaan adalah wanita. Jika konsumen yang berjenis kelamin wanita atau pria melakukan komplain pihak perusahaan langsung tanggap atas keluhan dan memberikan solusi terhadap keluhan konsumen.
4.1.7.3 Karateristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan
Karakteristik responden yang diperoleh dari hasil pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner pada konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan yang dijadikan sebagai responden berdasarkan tingkat pendidikan dapat dilihat pada Tabel 4.3.
Tabel 4.3
Karaterstik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan Tingkat pendidikan Jumlah
(Kepala Keluarga) Persentasi (%) SMP 8 8% SMA/SMK 19 19% Diploma 27 27% Strata (S1-S2) 46 46% Jumlah 100 100%
Sumber: Hasil Penelitian, 2012 (Data diolah).
Dari Tabel 4.3 dapat dilihat bahwa mayoritas responden pada tingkat pendididkan Strata (S1-S2) yaitu sebanyak 46%. Pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan untuk tingkat pendidikan Strata (S1-S2) lebih banyak dibandingkan dengan tingkat pendidikan SMP yaitu sebanyak 8%. Konsumen pada tingkat pendidikan Strata memang lebih dominan dibandingkan dengan tingkat pendidikan lain. Dengan demikian dapat di simpulkan bahwa responden pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan memiliki karateristik tingkat pendidikan yang bervariasi mulai dari tingkat pendidikan SMP, SMA/SMK, Diploman serta pendidikan Stratar (S1-S2).
4.1.7.4.Karateristik Responden Berdasarkan Pekerjaan
Karakteristik responden yang diperoleh dari hasil pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner pada konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan yang dijadikan sebagai responden berdasarkan pekerjaan dapat dilihat pada Tabel 4.4.
Tabel 4.4
Karaterstik Responden Berdasarkan Pekerjaan
Pekerjaan Jumlah (Kepala Keluarga) Persentasi (%) PNS-BUMN 39 39% Pegawai Swasta 36 36% Wiraswasta 25 25% Jumlah 100 100%
Sumber: Hasil Penelitian, 2012 (Data diolah).
Dari Tabel 4.4 dapat dilihat bahwa responden dominan pada jenis pekerjaan PNS-BUMN yaitu sebanyak 39%. Konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan memang didominasi pada pekerjaan PNS-BUMN tetapi untuk jenis pekerjaan pegawai swasta dan wiraswasta juga relatif berimbang. Jadi dapat disimpulkan bahwa konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi untuk jenis pekerjaan sangat bervariasi.
4.1.7.5 Karateristik Responden Berdasarkan Type Rumah
Karakteristik responden yang diperoleh dari hasil pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner pada konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan yang dijadikan sebagai responden berdasarkan type rumah dapat dilihat pada Tabel 4.5 berikut:
Tabel 4.5
Karaterstik Responden Berdasarkan Type Rumah
Type rumah Jumlah
(Kepala Keluarga) Persentasi (%) Carnation 35 35% Sunflower 43 43% Gardenia 22 22% Jumlah 100 100%
Dari Tabel 4.5 dapat dilihat bahwa mayoritas responden pada type rumah Sunflower yaitu sebanyak 43%. Sedangkan untuk type rumah Carnation responden sebanyak 35%, dan type rumah Gardenia responden sebanyak 22%. Dapat disimpulkan bahwa konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi dominan pada type rumah Sunflower, karena pada type rumah ini memiliki model rumah yang unik sehingga banyak disukai oleh konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi. Selain itu, pada type rumah sunflower merupakan type rumah yang memiliki jumah unit terbanyak dibandingkan dengan type rumah carnation dan gardenia yaitu berjumlah 60 unit. Pada type rumah ini memiliki halaman rumah yang luas, sehingga banyak konsumen yang memilih untuk membeli type rumah sunflower. Konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan banyak yang merasa puas pada type rumah sunflower karena model rumah yang unik, memiliki halaman yang luas, dan harga yang terjangkau oleh konsumen.
4.1.7.6.Karateristik Responden Berdasarkan Lama Berdomisili
Karakteristik responden yang diperoleh dari hasil pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner pada konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan yang dijadikan sebagai responden berdasarkan lama berdomisili dapat dilihat pada Tabel 4.6.
Tabel 4.6
Karaterstik Responden Berdasarkan Lama Berdomisili Lama berdomisili Jumlah
(Kepala Keluarga) Persentasi (%) < 1 Tahun 12 12% 1 – 2 Tahun 45 45% 2 – 5 Tahun 30 30% > 5 Tahun 13 13% Jumlah 100 100%
Sumber: Hasil Penelitian, 2012 (Data diolah).
Dari Tabel 4.6 dapat dilihat bahwa mayoritas responden yang berdomisili selama 1-2 tahun sebanyak 45%. Konsumen yang berdomisili di atas 5 tahun hanya 13%. Sedangkan konsumen yang berdomosili 2-5 tahun sebanyak 30%. Perumahan Stella Residence Setia Budi Medan dari awal pembangunan yaitu tahun 2005 masih memiliki sedikit konsumen dibandingkan dengan sekarang. Karena pada awal pembangunan type dan model rumah yang ditawarkan perusahaan masih sangat sedikit, sehingga konsumen kurang tertarik untuk membeli rumah tersebut. Tetapi, setiap tahunnya pihak pengembang melakukan pembangunan yang menawarkan variasi type dan model rumah yang unik dan modern. Sehingga, konsumen semakin tertarik untuk membeli rumah pada perumahan Stella Residence. Konsumen yang menghuni rumah pada type rumah yang baru dibangun merupakan konsumen yang dominan menjadi responden pada penelitian ini yaitu dengan lama berdomisili 1-2 tahun. Sedangkan untuk penghuni rumah yang lama berdomisili di atas 5 tahun.
4.1.7.7.Karateristik Responden Berdasarkan Sumber Informasi
Karakteristik responden yang diperoleh dari hasil pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner pada konsumen pada perumahan Stella Residence Setia Budi Medan yang dijadikan sebagai responden berdasarkan sumber informasi dapat dilihat pada Tabel 4.7.
Tabel 4.7
Karaterstik Responden Berdasarkan Sumber Informasi Sumber informasi Jumlah
(Kepala Keluarga) Persentasi (%) Pameran 40 40% Brosur 15 15% Billboard 10 10% Keluarga 35 35% Jumlah 100 100%
Sumber: Hasil Penelitian, 2012 (Data diolah).
Dari Tabel 4.7 dapat dilihat bahwa mayoritas responden untuk sumber informasi dari pameran yakni sebanyak 40%. Sedangkan untuk sumber informasi dari brosur jumlah responden sebanyak 15%, sumber informasi dari billboard jumlah responden sebanyak 10%, dan untuk sumber informasi dari keluarga jumlah responden sebanyak 35%. Dapat disimpulkan, bahwa sumber informasi dari pameran dominan dibandingkan dengan sumber informasi dari brosur dan billboard. Tetapi, untuk sumber informasi pameran dan keluarga relatif berimbang yakni 40% dan 35%. Hal ini, disebabkan banyak konsumen yang melihat langsung ke pameran yang di adakan oleh perusahaan, sehingga konsumen dapat melihat langsung contoh rumah dan tertarik untuk membeli rumah tersebut. Informasi dari keluarga juga mempengaruhi konsumen untuk tertarik membeli rumah pada perumahan Stella Residence. Informasi yang diberikan oleh keluarga karena konsumen merasa puas atas pelayanan dan produk yang mereka beli, sehingga mereka merekomendasikan keluarganya untuk membeli rumah pada perumahan Stella Residence.
4.1.8. Penjelasan Responden atas Variabel Penelitian