• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.2. Saran

Berdasarkan hasil analisis dan kesimpulan penelitian, maka diajukan beberapa saran sebagai berikut :

1. Kontribusi ketersediaan sarana layanan di Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan berpengaruh terhadap kepuasan pengguna, diharapkan terus

ditingkatkan lagi, sehingga pengguna dapat merasakan kepuasan dengan sarana layanan yang disedia di Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan.

2. Oleh karena ketersediaan sarana layanan (koleksi, sarana penelusuran, ruang perpustakaan, perebotan dan perlengkapan) diketahui berpengaruh positif terhadap kepuasan pengguna hendaknya pihak perpustakaan meningkatkan kualitas pelayanan agar pengguna lebih sering memanfaatkan layanan perpustakaan, sehingga tujuan perpustakaan dapat tercapai.

3. Oleh karena ketersediaan sarana mempunyai kontribusi pengaruh sebesar

0,967% terhadap kepuasan pengguna perpustakaan yang berarti masih ada 3,3% pengaruh variabel lain, maka pihak peprustakaan perlu memperhatikan variabel lain tersebut agar kepuasan pengguna lebih maksimal.

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsimi. 2003. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineke Cipta.

Darmono, H. Agus. 2001. Manajemen dan Tata Kerja Perpustakaan Sekolah: Konsep Dasar dan Aplikasinya. Cet. 1. Jakarta : Kencana.

Ghozali, Imam. 2005. Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Serang: Universitas Diponegoro.

Hasugian, Jonner. 2001. Katalog Perpustakaan: Dari Katalog Manual Sampai Katalog Online (OPAC). Medan: UPT Perpustakaan USU

Hermawan, Rachman dan Zulfikar Zen. 2006. Etika Kepustakawanan: Suatu Pendekatan Terhadap Profesi dan Kode Etik Pustakawan Indonesia. Cet 1. Jakarta: Sagung Seto.

Indonesia Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara. 2006. “Surat Keputusan MENPAN Nomor 132 Tahun 2002 Tentang Jabatan Fungsional Pustakawan Angka Kreditnya”. Jakarta: Perpustakaan Nasional RI.

Indonesia. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2007 Tentang Perpustakaan. 2008. Jakarta: Perpustakaan Nasional RI.

Kamisa. 1997. Kamus Lengkap Bahasa Indonesia. Surabaya: Kartika

Kamus Besar Bahasa Indonesia. 1990. Edisi kedua. Cet 4. Jakarta: Balai Pustaka. Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

---. 2000. Edisi kedua. Cet 10. Jakarta: Balai Pustaka. Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

Kusumah, Hayun. 2001. Aspek Manusia.

<

Kuswadi. 2004. Cara Mengukur Kepuasan Karyawan. Jakarta: Elex Media Komputindo.

Lasa, HS. 1994. Jenis-jenis Pelayanan Informasi Perpustakaan. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

---. 1995. Jenis-jenis Pelayanan Informasi Perpustakaan: Sirkulasi Referensi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Lupiyoadi, Rambat. 2001. Manajemen Pemasaran Jasa: Teori dan Praktek. Jakarta: Salemba Empat.

Nazir, Mohammad. 2005 Metode Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Partanto, Pius A dan M. Dahlan Al Barry. 1994. Kamus Ilmiah Populer. Surabaya: Arkola

Pedoman Umum Perlengkapan Perpustakaan Umum. 1992. Jakarta: Perpustakaan Nasional RI.

---. 2000.Jakarta: Perpustakaan Nasional RI.

Pedoman Umum Pengelolaan Koleksi Perpustakaan Perguruan Tinggi. 1999. Jakarta: Perpustakaan Nasional RI

Pedoman Umum Perpustakaan Perguruan Tinggi. 1979. Jakarta: Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan

Perpustakaan Perguruan Tinggi: Buku Pedoman. 1994. Edisi 2. Jakarta: Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

---. 2004. Edisi 3. Jakarta: Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

Pusat Layanan Pustaka. 2008. Manajemen Perpustakaan Perguruan Tinggi.

<>. (14/03/ 2010) Rompas, J. 1985. Pengantar Organisasi Perpustakaan. Jakarta: Lembaga

Perpustakaan Dokumentasi dan Informasi.

Saleh, Abdul Rachman dan Yuyun Yulia. 1996. Pengelolaan Terbitan Berseri. Cet.1. Jakarta: Universtas Terbuka, Depdikbud.

Setiawan, B. 1989. Ensiklopedi Nasional Indonesia. Jilid 3. Jakarta: PT. Cipta Adi Pustaka.

Siregar, Belling. 1998. Pembianaan Koleksi Perpustakaan dan Pengetahuan Litaratur. Medan: Balai Pelatihan Tenaga Teknis Perpustakaan Proyek

Pembinaan Perpustakaan Sumatera Utara T/A 1988/1999 Bulan Juni 1998 s/d Oktober 1999

---. 2009. Gedung dan Perlengkapan Perpustakaan. Medan: Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Sastra USU.

Siregar, Belling dan Donni Yudha Prawira. 2009. Sarana dan Prasarana Perpustakaan Sekolah. Medan: Disampaikan Pada Pelatihan Peningkatan Kompetensi Tenaga Pustakawan SMP, SMA dan SMK Propinsi Sumatera Utara tanggal 16-19 Nopember 2009 di SLB-E Negeri Pembina Medan.

Soeatminah, Sri. 1992. Perpustakaan, Kepustakawanan, dan Pustakawan. Cet.1. Yogyokarta: Kanisius.

Suhernik. 2006. Superior dan Layanan Prima Sebagai Bentuk Kepribadian dan Layanan Berkualitas Bagi Komunikasi. Bulletin Perpustakaan Universitas Air Langga Vol 1. No 2 Juli-Desmber. Surabaya: Perpustakaan Universitas Air Langga.

Somadikarta, Lily K. 1979. Pengelola Bahan Pustaka : Pedoman Tata Kerja Rutin dan Teknik bibliografi. Jakarta: Keluarga Besar Jurusan Ilmu Perpustakaan Fakultas Sastra Universitas Indonesia.

Subagyo, Joko. 1997. Metode Penelitian: Dalam Teori dan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sulistiyo-Basuki. 1991. Pengantar Ilmu Perpustakaan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

---. 1993. Pengantar Ilmu Perpustakaan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama. ---. 2003. Pengantar Ilmu Perpustakaan: Gramedia Pustaka Utama.

Sumardji, P. 1992. Pelayanan Referensi di Perpustakaan. Jakarta: Kanisius. ---. 1993. Pengantar Ilmu Perpustakaan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama. Supardi, A. 1979. Statistik. Bandung: Fakultas Tarbiyah IAIN Sunan Gunung Jati. Surtiawan, Dwi. 2005. Kepuasan Pemakai dan Peningkatan Kualitas Berbasis

Pemakai

> (14032010)

Penelitian Tanaman Kacang-kacangan dan Umbi-umbian. < Sutarno, NS . 2006. Manajemen Perpustakaan Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:

Sagung Seto.

---. 2006. Perpustakaan dan Masyarakat. Jakarta: Sagung Seto.

Syahrial-Pamuntjak, Rusina. 2000. Pedoman Penyelenggaraan Perpustakaan. Edisi Rev. Cet 5. Jakarta: Djambatan.

Tjiptono, Fandy. 1995. Total Quality Managemen. Yogyakarta: Andi.

---. 2000. Presfektif Manajemen dan Pemasaran Kontemporer. Yogyakarta: Andi. Wyinar, Bodhan S. 1982. Introduction to Cataloging and Classification. 4rd. ed.

Litleton: Libraries Unlimited.

Yusup, Pawit M. 1995. Pedoman Praktis Mencari Informasi .Bandung: Remaja Rosdakarya.

Lampiran 1

GAMBARAN UMUM

PERPUSTAKAAN SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI (STAIN) PADANGSIDIMPUAN

I. Sejarah Singkat Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan

Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 11 tahun 1997 tanggal 21 Maret 1997 dan Keputusan Menteri Agama RI No. 300 tahun 1997 dan No. 333 tahun 1997, tentang Pendirian STAIN dikeluarkan, maka Fakultas Tarbiyah IAIN Sumatera Utara di Padangsidimpuan diubah statusnya menjadi STAIN Padangsidimpuan yang otonom dan berhak mengasuh beberapa jurusan sebagaimana layaknya IAIN di seluruh Indonesia. Seiring dengan perubahan status nama Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Padangsidimpuan maka nama perpustakaan STAIN pun berubah.

Pada mulanya Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan berasal dari Perpustakaan Fakultas Tarbiyah Universitas Nahdatul Ulama Sumatera Utara (UNUSU) Padangsidimpuan. Tahun 1968, Perpustakaan Fakultas Tarbiyah UNUSU di negerikan menjadi Perpustakaan Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Imam Bonjol Padang Sumatera Barat yang dipimpin oleh Dra. Nuromas Hasibuan. Setelah 5 tahun berlalu, sejalan dengan didirikannya IAIN Sumatera Utara Medan pada tahun 1973, maka Perpustakaan Fakultas Tarbiyah ini menjadi Perpustakaan Fakultas Tarbiyah IAIN Sumatera Utara di Padangsidimpuan. Selama lebih kurang 24 tahun berjalan, kemudian Perpustakaan Fakultas Tarbiyah ini berubah lagi menjadi Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan. Dengan semakin pesatnya

waktu itu, maka tahun 2003 gedung perpustakaan yang baru dibangun seluas 1200 m² berlanati dua.

1. Lantai I terdiri dari: ruang kepala unit perpustakaan, ruang administrasi, ruang sirkulasi, ruang pengadaan dan pengolahan, ruang server, penitipan tas/locer, ruang gudang, ruang baca/koleksi buku, ruang sholat, toilet. 2. Lantai II terdiri dari: ruang layanan internet, ruang referensi, ruang terbitan

berseri, ruang deposit, ruang sholat, toilet.

Tahun 2004 masa tugas Pimpinan Dra. Nuromas Hasibuan berakhir yang digantikan oleh Yusri Fahmi, S.Ag, S.Hum. Pada bulan Agustus 2009 Yusri Fahmi, S.Ag, S.Hum tugas belajar ke Universitas Indonesia dan pimpinan diserahkan kepada Harmi Yusri, S.Ag, SS. sampai sekarang.

II. Visi , Misi dan Fungsi Perpustakaan 2.1 Visi

Menjadikan Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sebagai pusat informasi berbasis teknologi, yang lengkap, mudah, murah dan berkualitas dengan terus diperbaharui sesuai dengan keperluan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam menunjang Tri Dharma Perguruan Tinggi STAIN Padangsidimpuan pada khususnya dan masyarakat pada umumnya.

2.2 Misi

Untuk mewujudkan visi tersebut Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan menciptakan misi sebagai berikut:

1. Mendukung fungsi pendidikan, pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat dengan mengidentifikasi, menyeleksi, mengumpulkan, mengadakan, dan mengolah bahan pustaka dengan mengutamakan faktor kerelevansian, ketersediaan, kemutakhiran dan kelestarian koleksi.

2. Menyiapkan dan melaksanakan pelayanan dan penelusuran informasi perpustakaan secara efektif dan efisien dengan memanfaatkan perkembangan teknologi informasi ( OPAC dan Internet)

3. Membangun resource sharing dan jaringan perpustakaan baik lokal, regional, nasional dan internasional.

4. Merencanakan, mempromosikan, mengimplementasikan dan mengevaluasi kegiatan perpustakaan dalam kerangka proses penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi STAIN Padangsidimpuan.

5. Menjadikan Perpustakaan sebagai pusat deposit penerbitan hasil karya sivitas akademika STAIN Padangsidimpuan.

III. Tugas, Tujuan dan Fungsi Perpustakaan 3.1 Tugas

Perpustakaan sebagai sumber informasi mempunyai tugas mengumpul, mengolah dan menyebarluaskan informasi agar dapat dimanfaatkan oleh pemakai semaksimal mungkin. Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sebagai unit pelayanan teknis mempunyai tugas menyediakan informasi bagi kebutuhan sivitas akademika STAIN Padangsidimpuan.

3.2 Tujuan

Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan mempunyai tujuan menyelenggarakan berbagai jenis layanan untuk keperluan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada pengguna perpustakaan.

3.3. Fungsi

Untuk mencapai tujuan tersebut perpustakaan STAIN Padangsidimpuan mempunyai fungsi sebagai beriukut:

1. Menyediakan koleksi untuk menunjang pelakasanaan dan pengembangan pendidikan tinggi.

3. Melaksanakan, mengolah dan menyajikan koleksi kepada pengguna untuk dimanfaatkan.

4. Melaksanakan pelayanan informasi untuk menunjang poendidikan dan pangajaran, penelitian serta pengabidian kepada masyarakat yang dilaksanakan oleh perguruan tinggi induknya.

5. Memotivasi atau memberi bimbingan kepada pengguna tentang pemanfaatan fasilitas atau koleksi perpustakaan.

IV. Struktur Organisasi Perpustakaan

Setiap badan atau instansi baik besar ataupun kecil haruslah memiliki struktur organisasi yang jelas, sehingga seluruh kegiatan kerja dari tiap-tiap bagian dapat terlaksanakan dengan baik. Organisasi merupakan suatu bentuk gambaran secara jelas, fungsi, tugas dan tanggungjawab setiap bagian yang ada dalam organisasi. Struktur organisasi merupakan salah satu alat untuk mencapai tujuan organisasi secara efektif dan efesien. Struktur organisasi dapat memperlihatkan hubungan antara perpustakaan dan unsur lainnya pada perguruan tinggi. Adapun struktur organisasi STAIN Padangsidimpuan adalah sebagai berikut:

STRIKTUR ORGANISASI PERPUSTAKAAN STAIN

P 3 M

(Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat) PPSB

(Pusat Pengembangan Sumber Belajar) Ketua STAIN Padangsdimpuan B I R O Administrasi Pembantu Ketua I STAIN Padangsidimpuan

V. Keadaan Perpustakaan 5.1.Personil Ketenagaan

Untuk dapat melaksanakan fungsi organisasi, dibutuhkan sumber daya manusia. Pada Perpustakaan STAIN Padangsdimpuan memliki 11 orang staf peprustakaan. Staf perpustakaan tersebut dapat dilihat dalam tabel berikut ini:

Tabel 1: Personil Ketenagaan

No Tingkat Pendidikamn Jumlah (orang)

1 Strata 1 (S-1) 8

2 Diploma–3 (D-3) 2

3 Sekolah Menengah Tingkat Atas 1

Jumlah 11 orang

5.2. Jumlah Anggota Perpustakaan

Jumlah anggota perpustakaan adalah seluruh sivitas akademika STAIN Padangsidimpuan yang terdaftar sebagai anggota perpustakaan tahun 2009 dapat dilihat pada tabel berikut:

Kepala Unit Perpustakaan Pembinaan Koleksi Pustaka Pelayanan Pengguna Tata Usaha/Bendahara Pelayanan Informasi Pelayanan Sirkulasi Pelayanan Referensi Penerimaan Bahan Pustaka Pengadaan Bahan Pustaka Pemilihan Bahan Pustaka Pemeliharaan Bahan Pustaka Pengolahan Bahan Pustaka

Tabel 2 : Jumlah Anggota Perpustakaan No Kategori Jumlah 1 Dosen/pegawai 131 2 Mahasiwa Strata 2 60 3 Mahasiswa Strata 1 3695 Jumlah 3886 5.3. Koleksi Perpustakaan

Koleksi yang dimiliki Peprustakaan STAIN Padangsidimpuan sampai tahun 2009 dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 3. Jumlah Koleksi Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan

No Jenis Koleksi Judul Eksemplar

1 Buku teks 6.670 31.413 2 Tesis 63 296 3 Skripsi 1.905 10.682 4 Makalah/Diktat 803 1.928 5 Laporan penelitian 148 310 6 Terbitan berseri 175 988

7 Koran yang dilanggan 2 -

Jumlah 9.766 45.671

Layanan Pengguna Sistem Pelayanan

Sistem layanan yang dilaksanakan Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan menerapkan sistem pelayanan terbuka yakni membolehkan pengguna mengambil sendiri bahan pustaka yang diperlukan (koleksi standar, koleksi referensi, dan terbitan berseri).

5.4.2. Jenis Layanan

Jenis layanan yang terdapat pada Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan antara lain:

1. Layanan sirkulasi 2. Layanan referensi

3. Layanan terbitan berseri dan koran 4. Layanan internet

5. Layanan pendidikan pengguna

5.4.3. Waktu Pelayanan Perpustakaan

Jam buka perpustakaan selama masa kuliah dan hari kerja adalah sebagai berikut :

1. Senin s/d Jumat pukul : 08.00 s/d 15.00 Wib setiap hari

2. Khusus untuk mahasiswa S2 (Program Pasca Sarjana) pelayanan dibuka pada hari Sabtu mulai pukul 14.00 s/d 18 Wib dan hari Minggu pukul 09.00-17.00

5.4.4. Layanan peminjaman

1. Setiap pengunjung layanan harus lebih dahulu mengambil kartu pengunjung. 2. Setiap peminjaman dan pengembalian bahan pustaka melalui petugas

sirkulasi.

3. Setiap anggota hanya diperkenankan meminjam bahan pustaka dengan ketentuan sebagai berikut:

a. Program Strata S1 sebanyak 2 (dua) eksemplar b. Program Strata S2 sebanyak 4 (empat) eksemplar

d. Mahasiswa Strata S1 yang sedang melakukan penelitian (skripsi) sebanyak 3 (tiga) eksemplar, dengan persyaratan mahasiswa yang bersangkutan harus menyerahkan Surat Keterangan Penelitian dari Jurusan masing-masing.

e. Mahasiswa yang sedang melaksanakan Munaqosyah/sidang meja hijau skripsi, tesis boleh meminjam sekeperluan dari daftar pustaka yang dimilikinya dengan ketentuan sebgai berikut:

 Membuat permohonan 1(satu) minggu sebelum ujian dilaksanakan

 Permohonan tersebut harus ditanda tangani oleh Ketua Jurusan yang bersangkutan

 Melampirkan kartu anggota yang masih berlaku

 Melampirkan daftar bahan pustaka (buku) yang dibutuhkan

 Mengembalikan bahan pustaka(buku) pinjaman setalah ujian selesai dilaksanakan pada hari ujian tersebut berlangsung

 Keterlambatan pengembalian bahan pustaka (buku) akan dikenakan denda sesuai sanksi yang berlaku.

5.4.5. Sistem Keanggotaan

Sistem keanggotaan pada Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan ada dua yaitu:

1. Anggota biasa, yaitu seluruh sivitas akademika STAIN Padangsidimpuan (Mahasiswa, dosen dan pegawai) dengan persyaratan sebagai berikut : a. Mengisi formulir yang telah disediakan

b. Melampirkan pas photo ukuran 3 X 4 sebanyak 3 lembar dan 2 X 3 sebanyak 1 lembar

c. Membayar uang pendaftaran dan kartu anggota sebesar Rp. 5000,- (lima ribu rupiah)

d. Melampirkan photo copy slip pembayaran SPP sebanyak 1 lembar (khusus bagi mahasiswa)

e. Bagi anggota yang kartu anggonya rusak atau hilang agar mendaftar kembali agar digantikan dengan kartu baru dengan menyerahkan biaya administrasi sebesar Rp. 3000,- (tiga ribu rupiah)

f. Pengurus kartu anggota bagi mahasiswa baru dikoordinir oleh Kosma atau sekretaris Kosma/Komting yang bersangkutan.

2. Anggota luar biasa, yaitu yang bukan termasuk sivitas akademika STAIN Padangsidimpuan dengan persyaratan sebagai berikut:

a. Membawa identitas diri (KTP, SIM, atau kartu mahasiswa) yang masih berlaku.

b. Membayar uang keanggotaan sebesar Rp. 5000 (lima ribu rupiah). c. Kartu perpustakaan ini berlaku untuk 2 (dua) minggu.

d. Kartu perpustakaan dapat diperanjang apabila telah memenuhi persyaratan administrasi.

e. Khusus bagi anggota luar biasa hanya diperbolehkan membaca di tempat dan fotocopy.

5.4.6. Keterangan Bebas Pustaka

Bagi mahasiswa yang mengajukan permohonan berhenti kuliah, dispensasi, dan atau menyelesaikan perkuliahan harus mengurus Surat Keterangan Bebas Pustaka.

1. Syarat-syarat mengurus surat keterangan bebas pustaka bagi mahasiswa yang akan berhenti kuliah atau dispensasi:

a. Mengembalikan seluruh koleksi pinjaman

b. Mengajukan permohonan Surat Keterangan Bebas Pinjaman (SKBP) c. Mengembalikan kartu anggota perpustakaan

d. Menyerahkan sumbangan wajib pada perpustakaan STAIN Padangsidimpuan dengan ketentuan :

 Program D2 PGMI sebesar Rp. 15.000 (lima belas ribu rupiah)

 Program Strata S1 sebesar Rp 30.000 (Tiga puluh ribu rupiah)

 Program Starata S2 sebesar Rp Rp 50.000 (Lima puluh ribu rupiah) 5.4.7. Sanksi-sanksi

1. Keterlambatan mengembalikan bahan pustaka (buku) pinjaman dari waktu yang telah ditentukan akan dikenakan denda dengan ketentuan sebagai berikut :

 Mahasiswa Strata S1 sebesar Rp 500,- (lima ratus rupiah) per hari untuk setiap bahan pustaka (buku)

 Mahasiswa Strata S2, dosen dan pegawai sebesar Rp 1000,- (seribu rupiah) per hari untuk setiap bahan pustaka (buku)

2. Bagi anggota yang menghilangkan buku pustaka akan dikenakan sanksi sebagai berikut :

 Mengganti dengan bahan pustaka yang baru yang sesuai dengan judul, pengarang, dan penerbit bahan pustaka yang telah di telah dihilangkan ditambah denda sesuai dengan poin yang di atas

 Jika anggota tidak mampu memenuhi, anggota tersebut harus mengganti dengan bahan pustaka yang baru sesuai dengan permintaan perustakaan ditambah denda sesuai dengan poin di atas

 Jika kedua poin di atas anggota tidak mampu memenuhinya maka anggota tersebut harus membayar ganti rugi sesuai dengan harga buku yang telah dihilangkannya ditambah denda sesuai dengan poin di atas. 3. Anggota yang kedapatan merusak, menggunting, mengoyak isi bahan

pustaka (buku), maka anggota tersebut akan dicabut hak nya sebagai anggota dan diwajibkan mengganti bahan pustaka (buku) tersebut dengan yang baru.

4. Bagi anggota yang melanggar tata tertib Perpustakaan dapat dikenakan sanksi oleh Ketua Unit Perpustakaan dalam bentuk:

 Peringatan

 Pemberhentian sementara sebagai anggota perpustakaan

Lampiran 3

KUESIONER PENELITIAN

Dengan Hormat

Saya mengharapkan kesediaan Saudara untuk berpartisipasi untuk mengisi kuesioner berikut ini dalam rangka pelaksanaan penelitian tentang “Pengaruh Ketersediaan Sarana Layanan Terhadap Kepuasan Pengguna Perpustakaan (studi kasus pada Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan)”. Atas perhatian Saudara kami ucapkan terimakasih.

Petunjuk Pengisian:

1. Isilah jurusan Saudara di tempat yang disediakan.

2. Berilah tanda silang (x) pada jawaban yang menurut Saudara yang paling tepat.

Identitas Responden:

Program Studi :

Berapa kalikah dalam seminggu Saudara memanfaatkan Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan?

a. 1-2 kali b. 3-4 kali

c. 5-6 kali d. > 6 kali

Pertanyaan Variabel (X): Ketersediaan Sarana Layanan Perpustakaan

Koleksi

1. Menurut Saudara apakah jumlah koleksi buku teks yang dimiliki Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sudah memadai?

b. Memadai

c. Kurang memadai d. Tidak memadai

2. Koleksi apa saja yang sering Saudara manfaatkan bila datang ke Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan?

a. Buku Teks b. Buku Referensi c. Buku Fiksi

d. Jurnal, Majalah,Surat Kabar/

3. Menurut Saudara apakah koleksi referensi Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sudah memadai?

a. Sangat memadai b. Memadai

c. Kurang memadai d. Tidak memadai

4. Menurut Saudara apakah jumlah koleksi terbitan berseri yang dimiliki Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sudah memadai kebutuhan Saudara?

a. Sangat memadai b. Memadai

c. Kurang memadai d. Tidak memadai Sarana Penelusuran

5. Apakah sarana penelusuran (katalog) memudahkan Saudara menelusuri koleksi yang dimiliki Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan?

a. Sangat memudahkan b. Memudahkan

c. Kurang memudahkan d. Tidak memudahkan

6. Menurut Saudara apakah susunan buku di rak memudahkan pencarian buku yang Saudara butuhkan? a. Sangat memudahkan b. Memudahkan c. Kurang memudahkan d. Tidak memudahkan Ruang Perpustakaan

7. Apakah Saudara merasa nyaman saat berada di ruang Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan?

a. Sangat Nyaman b. Nyaman

c. Kurang nyaman d. Tidak nyaman

8. Apakah Saudara selalu membaca di ruang baca setiap kali berkunjung ke Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan?

a. Selalu b. Sering c. Jarang

d. Tidak Pernah

9. Jika Saudara mengunjungi Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan, apakah Saudara selalu menggunakan sarana layanan interenet?

a. Selalu b. Sering c. Jarang

d. Tidak Pernah

Perabotan dan Perlengkapan

10. Menurut Saudara apakah jumlah meja dan kursi baca di Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sudah memadai?

a. Sangat memadai b. Memadai

c. Kurang memadai d. Tidak memadai

Pertanyaan Variabel (Y): Kepuasan Pengguna Perpustakaan

Sistem Pelayanan

11. Menurut Saudara apakah sistem layanan terbuka yang ada di Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sudah sesuai dengan keinginan Saudara?

a. Sangat sesuai b. Sesuai

c. Kurang sesuai d. Tidak sesuai

12. Apakah waktu peminjman yang diberlakukan Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sudah sesuai dengan harapan Saudara?

a. Sangat sesuai b. Sesuai

c. Kurang sesuai d. Tidak sesuai

13. Menurut Saudara apakah jumlah buku yang dapat dipinjamkan oleh Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sudah memenuhi kebutuhan informasi Saudara?

a. Sangat memenuhi b. Memenuhi

Frekuensi pemanfaatan

14. Koleksi yang tersedia di Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan beraneka ragam, apakah keragaman koleksi tersebut dapat meningkatkan frekuensi pinjaman buku Saudara?

a. Sangat meningkat b. Meningkat

c. Kurang meningkat d. Tidak meningkat

15. Dengan adanya sarana layanan internet di Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan apakah dapat meningkatkan minat Saudara memanfaatkan perpustakaan?

a. Sangat meningkat b. Meningkat

c. Kurang meningkat d. Tidak meningkat

Layanan Pengguna

16. Apakah layanan referensi yang tersedia di Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sudah memenuhi harapan saudara?

a. Sangat memenuhi b. Memenuhi

c. Kurang memenuhi d. Tidak memenuhi

17. Apakah layanan terbitan berseri yang tersedia di Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan sudah memenuhi harapan saudara?

a. Sangat memenuhi b. Memenuhi

c. Kurang memenuhi d. Tidak memenuhi

18. Setelah Saudara mengetahui sarana layanan yang tersedia di Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan apakah Saudara pernah memberitahukan hal tersebut kepada mahasiswa lain? a. Selalu b. Sering c. Jarang d. Tidak Pernah Emosional Pustakawan

19. Apakah Saudara merasa puas dengan keterampilan dan kecepatan pustakawan dalam memberikan informasi?

a. Sangat memuaskan b. Memuaskan

c. Kurang memuaskan d. Tidak memuaskan

20. Menurut Saudara apakah sikap pustakawan Perpustakaan STAIN Padangsidimpuan ramah? a. Sangat ramah b. Ramah c. Kurang ramah d. Tidak ramah

Dokumen terkait