• Tidak ada hasil yang ditemukan

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis pada Bab V maka dapat ditarik beberapa

kesimpulan sebagai berikut:

1. Persepsi anggota mengenai kualitas layanan di Credit Union Sandya

Swadaya Yogyakarta antara lain:

a. Anggota Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta setuju bahwa

penampilan dan kemampuan sarana prasarana (tangibles) Credit Union

Sandya Swadaya Yogyakarta sudah sesuai dengan harapan anggota.

b. Anggota Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta setuju bahwa

kemampuan staff Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta dalam

memberikan pelayanan sesuai dengan yang dijanjikan sudah sesuai

dengan harapan anggota.

c. Anggota Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta setuju bahwa

kemampuan staff Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta dalam

membantu dan memberikan pelayanan yang cepat (responsiveness)

tepat kepada anggota sudah sesuai dengan harapan anggota.

d. Anggota Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta setuju bahwa

pengetahuan, kesopansantunan dan kemampuan para staff Credit

Union Sandya Swadaya Yogyakarta sudah sesuai dengan harapan

e. Anggota Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta setuju bahwa staff

Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta dalam memberikan

perhatian yang tulus dan bersifat individual atau pribadi diberikan

kepada para anggota sudah sesuai dengan harapan anggota.

2. Karakteristik anggota Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta

berdasarkan jenis kelamin, usia, pekerjaan / pendidikan dan tingkat

pendapatan antara lain:

a. Pria dan wanita memiliki minat yang sama terhadap produk dan

jasa yang dihasilkan oleh Credit Union Sandya Swadaya

Yogyakarta.

b. Produk dan jasa yang dihasilkan Credit Union Sandya Swadaya

Yogyakarta sangat di minati oleh usia setengah baya/usia

produktif.

c. Mayoritas pekerjaan responden anggota Credit Union Sandya

Swadaya Yogyakarta adalah wiraswasta.

d. Anggota Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta berasal dari

3. Mengenai perbedaan persepsi anggota Credit Union Sandya Swadaya

Yogyakarta berdasarkan jenis kelamin, usia, pekerjaan/pendidikan dan

tingkat pendapatan antara lain:

a. Tidak terdapat perbedaan persepsi mengenai kualitas layanan

terhadap anggota berdasarkan karakteristik jenis kelamin pada

Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta.

b. Tidak terdapat perbedaan persepsi mengenai kualitas layanan

terhadap anggota berdasarkan karakteristik usia pada Credit Union

Sandya Swadaya Yogyakarta.

c. Tidak terdapat perbedaan persepsi mengenai kualitas layanan

terhadap anggota berdasarkan karakteristik jenis

pekerjaan/pendidikan pada Credit Union Sandya Swadaya

Yogyakarta.

d. Tidak terdapat perbedaan persepsi mengenai kualitas layanan

terhadap anggota berdasarkan karakteristik tingkat pendapatan

B. Saran

Setelah melakukan penelitian dan pembahasan, maka penulis mengajukan

saran kepada Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta agar tetap

mempertahankan kualitas layanan (yang meliputi tangibles, reliability,

responsiveness, assurance, dan emphaty ) yang sudah ada, karena sejauh

ini, anggota merasa setuju bahwa kualitas layanan yang diberikan sudah

sesuai dengan harapan mereka. Tetapi seiring dengan perkembangan

jaman dan meningkatnya harapan-harapan anggota kepada Credit Union

Sandya Swadaya, maka sangat perlu untuk terus mengevaluasi kegiatan

dan meningkatkan layanan yang diberikan. Hal ini bisa diwujudkan

dengan peningkatan kemampuan para staff maupun dengan pengembangan

produk-produk yang sudah ada.

Para anggota sungguh terbantu oleh layanan yang diberikan oleh staff

Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta. Tentu saja ini menjadi poin

yang penting bagi Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta, karena

layanan yang diberikan mampu mengatasi permasalahan yang dihadapi

oleh anggota, khususnya di bidang keuangan dan pengelolaanya.

Disamping itu, dalam melakukan penelitian di lapangan menggunakan

kuisioner, peneliti juga melakukan diskusi dengan para anggota Credit

Union Sandya Swadaya Yogyakarta. Dari diskusi yang dilakukan, ada

cukup banyak fenomena yang dapat diangkat menjadi bahan pertimbangan

manajemen Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta untuk membuat

bersama para anggota. Berdasarkan temuan dilapangan, peneliti juga

menyarankan Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta agar :

1. Membenahi layout/tata ruang pelayanan di TP USD Mrican, ruang

pelayanan dirasa terlalu sempit, sehingga anggota tidak bisa

melakukan konsultasi ataupun diskusi dengan staff secara nyaman dan

mendalam.

2. Sepantasnya Credit Union Sandya Swadaya mengundang semua

anggota agar dapat mengahadiri RAT yang dilakukan hanya 1 tahun

sekali. Dengan demikian semua anggota dapat mengetahui

perkembangan CU dari tahun ke tahun.

3. Memberi tanda letak kantor Credit Union Sandya Swadaya Yogyakarta

di TP USD Mrican, agar bagi anggota yang masih baru dapat dengan

mudah menemukan letak kantor. Selain itu, tanda Credit Union

Sandya Swadaya Yogyakarta bisa menjadi informasi bagi masyarakat

yang belum mengetahui/belum menjadi anggota Credit Union Sandya

Swadaya Yogyakarta.

4. Menyediakan/membuat sistem antrian yang jelas. Hal ini bisa

diwujudkan dengan menggunakan nomer antrian.

5. Mengadakan sistem informasi yang jelas kepada anggota mengenai

kegiatan yang dilakukan oleh Credit Union Sandya Swadaya

6. Diadakannya pendataan ulang terhadap anggota pada setiap periode.

Hal ini menjadi penting agar tidak terjadinya hal-hal yang tidak

diinginkan, misalnya kredit macet. Para anggota cukup merasa

khawatir dengan asset mereka yang dimiliki di Credit Union Sandya

Swadaya Yogyakarta jika terjadi kredit macet yang disebabkan oleh

tidak jelasnya identitas anggota yang ada.

7. Mengadakan sosialisasi/promosi yang lebih gencar lagi di kalangan

mahasiswa dan pelajar.

C. Keterbatasan

Penulis sudah berusaha sebaik mungkin dan semaksimal mungkin,

namun penulis menyadari bahwa penelitian ini masih jauh dari sempurna

dan memiliki keterbatasan, antara lain:

1. Hasil dari penelitian ini belum sempurna, karena keterbatasan peneliti

dalam hal waktu dan pengetahuan. Di samping itu penulis belum

mempunyai pengalaman dalam menulis karya ilmiah, maka dalam hal

pengkajian teori, pengolahan data, dan menganalisis data penulisan skripsi

ini jauh dari sempurna.

2. Dalam penulisan penelitian ini penulis tidak dapat memastikan kebenaran

data yang diperoleh dari responden, karena data diperoleh dengan

membagikan kuesioner kepada responden sehingga kemungkinan dalam

memberikan jawaban kurang maksimum karena ketidaksungguhan

Dokumen terkait