A. Kompetensi Inti
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
3. Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata.
4. Mengolah, menyaji dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.
B. Kompetensi Dasar
3.11 Menganalisis aritmetika sosial (penjualan, pembelian, potongan, keuntungan, kerugian, bunga tunggal, persentase, bruto, neto, tara).
4.11 Menyelesaikan masalah berkaitan dengan aritmetika sosial (penjualan, pembelian, potongan, keuntungan, kerugian, bunga tunggal, persentase, bruto, neto, tara).
C. Indikator Pencapaian Kompetensi
3.11.1 Siswa mendapatkan informasi yang terkait dengan artimetika sosial 3.11.2 Siswa memahami hubungan antara penjualan, pembelian, untung,
dan rugi
3.11.3 Siswa dapat menentukan besarnya bunga dari persoalan simpan pinjam
3.11.4 Siswa dapat menentukan besarnya diskon dari suatu harga barang 3.11.5 Siswa dapat menentukan besarnya pajak yang harus dibayarkan dari
suatu persoalan terkait pajak
3.11.6 Siswa dapat memahami hubungan antara, bruto, neto, dan tara
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 7
4.11.1 Siswa dapat memecahkan masalah terkait dengan artimetika sosial baik melalui tanya jawab, diskusi, atau, presentasi
4.11.2 Siswa dapat menentukan persentase keuntungan, atau kerugian 4.11.3 Siswa dapat menentukan persentase bunga dari persoalan simpan
pinjam
4.11.4 Siswa dapat menentukan presentase diskon dari suatu barang 4.11.5 Siswa dapat menentukan persentase dari persoalan tentang pajak 4.11.6 Siswa dapat menentukan besarnya bruto, neto dan tara dari persoalan
suatu produk D. Tujuan Pembelajaran
Pertemuan Pertama
Melalui lembar kegiatan siswa 1, diharapkan siswa dapat:
1. Memahami hubungan antara penjualan, pembelian, untung, dan rugi 2. Menentukan persentase keuntungan atau kerugian
3. Memecahkan masalah terkait dengan persoalan jual beli.
Pertemuan Kedua
Melalui lembar kegiatan siswa 2, diharapkan siswa dapat:
1. Menentukan besarnya bunga dari persoalan bunga pinjam 2. Menentukan persentase bunga dari persoalan bunga pinjam
3. Memecahkan masalah terkait dengan permasalahan simpan pinjam.
Melalui lembar kegiatan siswa 3, diharapkan siswa:
1. Menentukan besarnya diskon dari suatu harga barang 2. Menentukan persentase diskon dari suatu harga barang Pertemuan Ketiga
Melalui lembar kegiatan siswa 4, diharapkan siswa dapat:
1. Menentukan besarnya pajak yang harus dibayarkan dari suatu persoalan terkait pajak
2. Menentukan persentase dari persoalan tentang pajak
3. Memecahkan masalah terkait dengan permasalahan pembayaran pajak.
Pertemuan Keempat
Melalui lembar kegiatan siswa 5, diharapkan siswa dapat:
1. Memahami hubungan antara, bruto, neto, dan tara
2. Menentukan besarnya bruto, neto dan tara dari persoalan suatu produk
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 8 Sekilas Info
Keuntungan akan diperoleh oleh seseorang (pedagang) apabila nilai jual suatu barang yang ia dapatkan lebih besar dari nilai beli barang tersebut.
Kerugian akan diperoleh oleh seseorang (pedagang) apabila nilai jual suatu barang yang ia dapatkan lebih kecil dari nilai beli barang tersebut.
Impas akan diperoleh oleh seseorang (pedagang) apabila nilai jual suatu barang yang ia dapatkan sama dengan dari nilai beli barang tersebut.
Ayo Mengamati
Bacalah dengan cermat cerita dibawah ini supaya kamu memahami topik pembelajaran pada hari ini!
Warung Sembako Ibu Hani
calongurusekolahdasar.wordpress.com
Ibu Hani merupakan pemilik warung sembako. Setiap minggunya, Ibu Hani membeli sembako di pasar pusat sebesar Rp 1.000.000,00 untuk dijual di warung sembakonya. Pada minggu pertama Ibu Hani mendapatkan hasil penjualan sembako di tokonya sebesar Rp 900.000,00. Pada minggu kedua Ibu Hani mendapatkan hasil penjualan sembako di tokonya sebesar Rp 1.000.000,00.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 9 Ayo Menggali Infromasi
Ayo Menalar Ayo Menanya
Pada minggu ketiga Ibu Hani mendapatkan hasil penjualan sembako di tokonya sebesar Rp 1.200.000,00. Bantulah Ibu Hani untuk menentukan presentase keuntungan atau kerugian yang diperoleh Ibu Hani pada penjualan sembako di warung sembakonya pada minggu pertama, kedua dan ketiga!
Coba tanyakan kepada gurumu terkait cerita warung sembako Ibu Hani yang telah kamu amati. Hal ini supaya kamu dapat lebih memahami mengenai kondisi untung, rugi, maupun impas. Dari cerita tersebut mungkin kamu ingin mengetahui hal lain terkait topik pembelajaran hari ini. Misalkan: Bagaimana cara menentukan persentase keuntungan atau kerugian yang didapatkan oleh Ibu Hani pada minggu ketiga?
Coba kamu tuliskan apa-apa yang diketahui dari cerita warung sembako Ibu Hani.
Dari yang sudah kamu ketahui tersebut, cobalah kamu tentukan bagaimana cara untuk menentukan presentase keuntungan atau presentase kerugian yang diperoleh Ibu Hani dalam penjualan di toko sembakonya tersebut.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 10 Ayo Cek Kembali
Ayo Presentasikan Ayo Simpulkan
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu cek kembali apakah langkah yang kamu gunakan serta perhitungan yang kamu dapatkan telah sepenuhnya benar! Serta apakah permasalahan terkait cerita warung sembako Ibu Hani telah terpecahkan?
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu untuk memberikan kesimpulan dari pemecahan masalah yang telah kamu dapatkan!
Selanjutnya ayo presentasikan jawaban kamu di depan kelas. Tunjukkan ke teman sekelasmu bahwa kamu dapat menyelesaikan permasalahan terkait cerita warung sembako Ibu Hani.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 11 Ayo Mengamati
Ayo Menanya
Bacalah dengan cermat cerita dibawah ini supaya kamu memahami topik pembelajaran pada hari ini!
Bela’s Cake
bp.blogspot.com
Bela memiliki usaha rumahan sebagai pembuat kue ulang tahun. Bela mempromosikan usaha kue ulang tahunnya melalui situs jual beli online dan sosial media. Harga dari pemesanan satu kue ulang tahunnya adalah Rp 50.000,00. Setiap harinya Bela mendapatkan pesanan sebanyak 2 kue. Apabila modal yang Bela gunakan untuk membeli keperluan membuat kue untuk satu bulan (30 hari) sebesar Rp 1.800.000,00. Bantulah Bela untuk menghitung penghasilannya selama satu bulan! Serta apakah Bela mendapatkan keuntungan ataukah kerugian dalam penjualan kuenya tersebut? Serta tentukanlah berapa nilai keuntungan atau kerugiannya tersebut!
Coba tanyakan kepada gurumu terkait cerita Bela’s Cake yang telah kamu amati.
Hal ini supaya kamu dapat lebih memahami mengenai kondisi untung, rugi, maupun impas. Dari cerita tersebut mungkin kamu ingin mengetahui hal lain terkait topik pembelajaran hari ini. Misalkan: Bagaimana cara menentukan apakah Bela memperoleh keuntungan atau kerugian dari penjualan kuenya tersebut?
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 12 Ayo Menggali Infromasi
Ayo Menalar
Ayo Cek Kembali
Coba kamu tuliskan apa saja yang dapat kamu ketahui dari cerita Bela’s Cake.
Dari yang sudah kamu ketahui tersebut, cobalah kamu tentukan bagaimana cara untuk menentukan keuntungan atau kerugian yang diperoleh Bela dalam penjualan kuenya tersebut.
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu cek kembali apakah langkah yang kamu gunakan serta perhitungan yang kamu dapatkan telah sepenuhnya benar! Serta apakah permasalahan terkait cerita Bela’s Cake telah terpecahkan?
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 13 Ayo Presentasikan
Ayo Simpulkan
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu untuk memberikan kesimpulan dari pemecahan masalah yang telah kamu dapatkan!
Selanjutnya ayo presentasikan jawaban kamu di depan kelas. Tunjukkan ke teman sekelasmu bahwa kamu dapat menyelesaikan permasalahan terkait cerita Bela’s Cake.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 14 Latihan Soal
Supaya kamu lebih memahami tentang keuntungan, kerugian serta impas kerjakan permasalahan dibawah ini sebagai pekerjaan rumah kamu!
1. Harga pembelian pensil per buah Rp 2.000,00. Jika pensil tersebut dijual dengan mendapatkan untung Rp 100,00 tiap pensilnya, maka harga penjualan untuk 3 lusin pensil adalah…
2. Pak Fajar adalah seorang pedagang buah-buahan. Pada suatu hari pak Fajar membeli buah semangka dari seorang petani sebanyak 20 buah dengan harga seluruhnya Rp 800.000,00. Berat rata-rata setiap semangka adalah 2 kg. Esok harinya pak Fajar menjual semangka tersebut di pasar dengan harga Rp 30.000,00 per kg. Ternyata di hari tersebut ada 3 semangka yang busuk dan tidak bisa dijual. Bantulah pak Fajar menentukan besar keuntungan atau kerugian yang diperolehnya, apabila semangka yang masih segar seluruhnya terjual, serta tentukanlah berapa presentase keuntungan atau kerugiannya!
3. Ibu Nita merupakan penjual sayur di pasar induk. Setiap harinya ia menjual sayuran tersebut di pasar. Ibu Nita membeli sayuran untuk dijual di pasar tersebut dari petani. Sayuran yang dibeli Ibu Nita ialah cabai sebanyak 2 kg seharga Rp 80.000,000. Sayur bayam 5 ikat seharga Rp 20.000,00. Terong sebanyak 4 kg seharga Rp 20.000. Ibu Nita ingin memperoleh keuntungan 20% dari penjualan setiap sayurnya. Bantulah Ibu Nita untuk menentukan harga dari cabai per 1 kg, bayam per 1 ikat, dan terong per 1 kg!
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 15 Ayo Mengamati
Sekilas Info
Bunga adalah imbalan jasa untuk penggunaan uang atau modal yg dibayar pada waktu tertentu berdasarkan ketentuan atau kesepakatan, umumnya dinyatakan sebagai persentase dari modal pokok. Bunga dapat juga diartikan sebagai pendapatan atas setiap investasi modal. Dalam dunia ekonomi sebenarnya terdapat bunga majemuk dan bunga tunggal. Namun bunga yang akan dibahas ialah hanya bunga tunggal saja. Sehingga apabila ada istilah bunga pada materi ini, yang dimaksud ialah bunga tunggal.
Marilah kita cermati permasalahan berikut supaya kita memahami mengenai bunga tunggal.
Tabungan Indra
bp.blogspot.com
Indra adalah siswa yang rajin menabung. Setiap Indra mendapatan uang saku, Indra selalu menyimpan uang sakunya tersebut untuk di tabung. Setelah dihitung, uang Indra telah terkumpul sebanyak Rp 500.000,00. Indra ingin memiliki buku tabungan pelajar, sehingga Indra menyimpan uangnya tersebut di
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 16 Ayo Menanya
Ayo Menggali Infromasi
Ayo Menalar
bank. Setelah empat bulan, Indra ingin menabung lagi dengan uang yang baru dikumpulkannya. Saat Indra mengecek uangnya di bank, ternyata uang Indra telah menjadi Rp 520.000,00. Bantulah Indra dalam menentukan presentase bunga yang didapatkan Indra dari bank tersebut setiap bulannya!
Coba tanyakan kepada gurumu terkait cerita tabungan Indra yang telah kamu amati. Hal ini supaya kamu dapat lebih memahami mengenai bunga tunggal. Dari cerita tersebut mungkin kamu ingin mengetahui hal lain terkait topik pembelajaran hari ini. Misalkan: Bagaimana cara untuk menentukan presentase bunga?
Coba kamu tuliskan apa saja yang dapat kamu ketahui dari cerita tabungan Indra.
Dari yang sudah kamu ketahui, cobalah kamu tentukan bagaimana cara untuk menentukan presentase bunga yang didapatkan oleh Indra pada setiap bulannya.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 17 Ayo Cek Kembali
Ayo Presentasikan Ayo Simpulkan
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu cek kembali apakah langkah yang kamu gunakan serta perhitungan yang kamu dapatkan telah sepenuhnya benar! Serta apakah permasalahan terkait cerita tabungan Indra telah terpecahkan?
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu untuk memberikan kesimpulan dari pemecahan masalah yang telah kamu dapatkan!
Selanjutnya ayo presentasikan jawaban kamu di depan kelas. Tunjukkan ke teman sekelasmu bahwa kamu dapat menyelesaikan permasalahan terkait cerita tabungan Indra.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 18 Ayo Menanya
Ayo Mengamati
Marilah kita cermati permasalahan berikut supaya kita memahami mengenai bunga tunggal.
Tabungan Anisa
bangkusekolah.com
Anisa adalah siswi yang rajin menabung. Anisa telah mempunyai uang di celengannya sebesar Rp 400.000,00. Pada suatu hari Anisa menyimpan uang tersebut dikoperasi. Koperasi tersebut memberikan bunga sebesar 6% pertahun.
Setelah 8 bulan Anisa ingin mengambil uang tersebut untuk membeli sepeda.
Bantulah Anisa untuk menghitung uang yang akan Anisa dapatkan dari koperasi tersebut!
Coba tanyakan kepada guru kamu terkait cerita tabungan Anisa yang telah kamu amati. Hal ini supaya kamu dapat lebih memahami mengenai bunga tunggal. Dari cerita tersebut mungkin kamu ingin mengetahui hal lain terkait topik pembelajaran hari ini. Misalkan: Bagaimana menentukan bunga per bulan apabila diketahui besarnya bunga per tahun?
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 19 Ayo Menggali Infromasi
Ayo Menalar
Ayo Cek Kembali
Coba kamu tuliskan apa saja yang dapat kamu ketahui dari cerita tabungan Anisa.
Dari yang sudah kamu ketahui tersebut, cobalah kamu tentukan bagaimana cara untuk menghitung uang yang akan Anisa dapatkan dari koperasi tersebut.
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu cek kembali apakah langkah yang kamu gunakan serta perhitungan yang kamu dapatkan telah sepenuhnya benar! Serta apakah permasalahan terkait cerita tabungan Anisa telah terpecahkan?
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 20 Ayo Presentasikan
Ayo Simpulkan
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu untuk memberikan kesimpulan dari pemecahan masalah yang telah kamu dapatkan!
Selanjutnya ayo presentasikan jawaban kamu di depan kelas. Tunjukkan ke teman sekelasmu bahwa kamu dapat menyelesaikan permasalahan terkait cerita tabungan Anisa.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 21 Latihan Soal
Supaya kamu lebih memahami tentang bunga tunggal kerjakan permasalahan dibawah ini sebagai pekerjaan rumah kamu!
1. Bapak Gilang ingin membuka warung makan masakan padang. Usaha warung makan bapak Gilang tersebut membutuhkan modal yang cukup banyak, namun bapak Gilang tidak memiliki cukup uang untuk memulai usaha tersebut. Oleh karena itu bapak Gilang ingin meminjam uang dari bank. Ada 2 bank yang dapat meminjamkan bapak Gilang uang dengan jumlah yang sama namun berbeda banyaknya bunga yang diberikan. Bank pertama memberikan bunga 0,5% perbulannya. Bank kedua memberikan bunga 5% setiap tahunnya. Bantulah bapak Gilang untuk memilih bank mana yang harus beliau pilih! Berikanlah alasanmu!
2. Bapak Tama membeli mobil pada sebuah dealer mobil. Bapak Tama membeli mobil tersebut dengan mencicil nya selama 2 tahun. Harga dari mobil tersebut ialah Rp. 120.000.000,00. Karena Bapak Tama membeli mobil tersebut dengan mencicil, maka Bapak Tama wajib membayarkan bunga setiap tahunnya sebesar 5%. Bantulah Bapak Tama untuk menghitung berapa banyak jumlah uang yang beliau harus bayarkan untuk mencicil mobil tersebut setiap bulannya.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 22 Ayo Mengamati
Sekilas Info
Saat kita pergi ke toko, minimarket, supermarket, atau tempat-tempat jualan lainnya kadang kita menjumpai tulisan diskon 10%, diskon 20%, ataupun diskon 50%. Secara umum, diskon merupakan
potongan harga yang diberikan oleh penjual terhadap suatu barang.
Marilah kita cermati permasalahan berikut supaya kita memahami mengenai diskon (potongan).
Hadiah Sepeda untuk Putri
vivacycle.com
Pada suatu hari Ayah Putri ingin membelikan hadiah kepada Putri sebuah sepeda di toko sepeda. Sepeda yang ingin dibeli tertera seharga Rp 1.000.000,00.
Toko sepeda tersebut memberikan diskon harga yaitu sebesar 10 %. Bantulah Ayah Putri untuk menghitung uang yang harus dibayarkan oleh Ayah Putri untuk membeli sepeda tersebut?
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 23 Ayo Menanya
Ayo Menggali Infromasi
Ayo Menalar
Coba tanyakan kepada guru kamu terkait cerita hadiah sepeda untuk Putri yang telah kamu amati. Hal ini supaya kamu dapat lebih memahami mengenai diskon.
Dari cerita tersebut mungkin kamu ingin mengetahui hal lain terkait topik pembelajaran hari ini. Misalkan: Bagaimana cara menentukan harga suatu barang yang memiliki diskon?
Coba kamu tuliskan apa saja yang dapat kamu ketahui dari cerita hadiah sepeda untuk Putri.
Dari yang sudah kamu ketahui tersebut, cobalah kamu tentukan bagaimana cara untuk menentukan harga yang harus dibayarkan oleh Ayah Putri!
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 24 Ayo Cek Kembali
Ayo Presentasikan Ayo Simpulkan
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu cek kembali apakah langkah yang kamu gunakan serta perhitungan yang kamu dapatkan telah sepenuhnya benar! Serta apakah permasalahan terkait cerita hadiah sepeda untuk Putri telah terpecahkan?
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu untuk memberikan kesimpulan dari pemecahan masalah yang telah kamu dapatkan!
Selanjutnya ayo presentasikan jawaban kamu di depan kelas. Tunjukkan ke teman sekelasmu bahwa kamu dapat menyelesaikan permasalahan terkait cerita hadiah sepeda untuk Putri.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 25 Ayo Menggali Infromasi
Ayo Menanya
Ayo Mengamati
Marilah kita cermati permasalahan berikut supaya kita memahami mengenai diskon (potongan).
Tas untuk Alif
pabriktasbandung.com
Pada suatu hari Alif dibelikan tas oleh Ibunya. Di tas tersebut tertulis harga Rp 140.000,00. Ternyata toko tersebut memberikan diskon, sehingga Ibu Alif hanya diminta membayar sebesar Rp 112.000,00. Bantulah Alif untuk menentukan berapa potongan harga (diskon) yang diberikan toko tas tersebut!
Coba tanyakan kepada guru kamu terkait cerita tas untuk Alif yang telah kamu amati. Hal ini supaya kamu dapat lebih memahami mengenai bunga tunggal. Dari cerita tersebut mungkin kamu ingin mengetahui hal lain terkait topik pembelajaran hari ini. Misalkan: Bagaimana menentukan presentase diskon dari harga yang dibayarkan jika diketahui harga yang tertera?
Coba kamu tuliskan apa saja yang dapat kamu ketahui dari cerita tas untuk Alif.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 26 Ayo Menalar
Ayo Cek Kembali
Ayo Presentasikan Ayo Simpulkan
Dari yang sudah kamu ketahui tersebut, cobalah kamu tentukan bagaimana cara untuk menentukan presentase diskon yang didapatkan oleh Alif.
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu cek kembali apakah langkah yang kamu gunakan serta perhitungan yang kamu dapatkan telah sepenuhnya benar! Serta apakah permasalahan terkait cerita tabungan Alif telah terpecahkan?
Dari jawaban yang telah kamu temukan, cobalah kamu untuk memberikan kesimpulan dari pemecahan masalah yang telah kamu dapatkan!
Selanjutnya ayo presentasikan jawaban kamu di depan kelas. Tunjukkan ke teman sekelasmu bahwa kamu dapat menyelesaikan permasalahan terkait tas untuk Alif.
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 27 Latihan Soal
Supaya kamu lebih memahami tentang diskon (potongan) kerjakan permasalahan dibawah ini sebagai pekerjaan rumah kamu!
1. Sebuah toko memberikan diskon 20% untuk baju dan 15% untuk tas. Tina membeli sebuah baju dengan tertera harga Rp 90.000,00 dan sebuah tas dengan tertera harga Rp 140.000,00. Berapa jumlah uang yang harus dibayar oleh Tina untuk pembelian baju dan tas tersebut?
2. Suatu hari Ridwan diminta tolong ibunya untuk membeli tepung beras serta minyak goreng oleh ibunya. Ridwan adalah anak yang patuh sehingga ia langsung mengiyakan permintaan ibunya tersebut. Ridwan diberi uang sebanyak Rp 50.000,00. Kemudian, Ridwan membelinya di salah satu minimarket dekat rumahnya. Kebetulan ada diskon untuk tepung beras dengan harga Rp 14.000,00 sebesar 7% dan minyak goreng dengan harga Rp 21.000,00 sebesar 4%. Bantulah Ridwan untuk menentukan berapa kembalian yang seharusnya ia dapatkan dari uang yang ia bayarkan untuk membeli tepung beras serta minyak goreng tersebut!
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 28 Ayo Mengamati
Sekilas Info
Pajak adalah besaran nilai suatu barang atau jasa yang wajib dibayarkan oleh masyarakat kepada Pemerintah. Besarnya pajak diatur oleh peraturan perundang-undangan sesuai dengan jenis pajak. Dalam transaksi jual beli terdapat jenis pajak yang harus dibayar oleh pembeli, yaitu Pajak Pertambahan Nilai (PPN).
Pajak Pertambahan Nilai (PPN) adalah pajak yang harus dibayarkan oleh pembeli kepada penjual atas konsumsi/pembelian barang atau jasa. Penjual tersebut mewakili pemerintah untuk menerima pembayaran pajak dari pembeli untuk disetorkan ke kas negara. Biasanya besarnya PPN adalah 10% dari harga jual.
Jenis pajak berikutnya yang terkait dengan transaksi jual beli yaitu pajak UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah). Besarnya Pajak UMKM sebesar 1% dari nilai omzet.
Omzet adalah jumlah uang hasil penjualan barang dagangan tertentu selama suatu masa jual (satu hari/satu bulan/satu tahun)
Marilah kita cermati permasalahan berikut supaya kita memahami mengenai pajak pertambahan nilai.
Membeli Sepeda Motor Baru
solopos.com
Suatu toko sepeda motor menjual salah satu motornya seharga Rp.
18.000.000,00. Pada suatu hari motor tersebut akan dibeli oleh Bapak Bowo.
Sepeda motor tersebut dikenai pajak sebesar 10%. Karena Bapak Bowo taat
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 29 Ayo Menanya
Ayo Menggali Infromasi
Ayo Menalar
membayar pajak maka bapak Bowo akan membayar sepeda motor tersebut beserta pajaknya. Bantulah bapak Bowo dalam menentukan uang yang harus dibayarkan oleh Bapak Bowo (termasuk pajak)!
Coba tanyakan kepada gurumu terkait cerita membeli sepeda motor baru yang telah kamu amati. Hal ini supaya kamu dapat lebih memahami mengenai pajak.
Dari cerita tersebut mungkin kamu ingin mengetahui hal lain terkait topik pembelajaran hari ini. Misalkan: Bagaimana cara menentukan banyaknya uang yang harus dibayarkan untuk pajak yang diberikan?
Coba kamu tuliskan apa saja yang dapat kamu ketahui dari cerita membeli sepeda motor baru.
Dari yang sudah kamu ketahui tersebut, cobalah kamu tentukan bagaimana cara untuk menentukan harga yang harus dibayarkan oleh Bapak Bowo!
LEMBAR KEGIATAN SISWA MATEMATIKA SMP VII/2
A R I T M E T I K A S O S I A L 30 Ayo Cek Kembali
A R I T M E T I K A S O S I A L 30 Ayo Cek Kembali