• Tidak ada hasil yang ditemukan

Komponen F: Pembiayaan, Sarana Dan Prasarana Serta Sistem Informasi

1. Sistem Alokasi Dana

Dana yang digunakan oleh Jurusan/Program Studi Ekonomi Pembangunan dalam penyelenggaraan tridarma pendidikan tinggi berasal dari beberapa sumber yakni dari Pemerintah dalam bentuk Anggaran Pembangunan (DIP), Anggaran Rutin (DIK), Dana Biaya Operasional (DBO), juga dari masyrakat dalam bentuk Sumbangan Penyelenggaraan Pendidikan (SPP) yang lazim dikenal dengan Penerimaan Negara

Evaluasi Diri Program Studi Sarjana Ekonomi Pembangunan Undana Tahun 2014 Halaman 40

Bukan Pajak (PNBP)/DIK-Suplemen (DIK-S) yang keseluruhannya dituangkan dalam Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA). Selain itu juga ada dana yang bersumber dari program Hibah Bersaing dan berbagai bentuk kerja sama dengan instansi pemerintah maupun pihak swasta. Pada prinsipnya dana operasional penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran, kemahasiswaan, manajemen pendidikan tinggi dan kegiatan kerjasama bersumber pada DIPA sedangkan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat umumnya berasal dari program Hibah Bersaing dan juga kerjasama dengan pihak pemerintah dan swasta.

Sistem alokasi dana untuk Jurusan/Program Studi Ekonomi Pembangunan didasarkan pada Anggaran Terpadu FISIP Undana yang penyusunannya merupakan kompilasi dari usulan jurusan/program studi, berpedoman pada Rencana Strategi (Renstra) dan Rencana Kinerja Tahunan (RKT) FISIP Undana di bawah payung Renstra dan RKT Undana. Dokumen-dokumen tersebut di atas digunakan sebagai petunjuk operasional kegiatan di lingkungan FISIP Undana dalam melaksanakan misinya sesuai amanat Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara, Undang-undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara. Alokasi dana untuk Jurusan/Program Studi ekonomi pembangunan setiap tahun dengan demikian didasarkan kepada Anggaran Terpadu FISIP Undana yang juga merupakan bagian dari Anggaran Terpadu Undana.

2. Pengelolaan dan Akuntabilitas Penggunaan Dana

Dalam pengelolaan dana, Jurusan/Program Studi Ekonomi Pembangunan selalu merujuk pada alokasi dana yang volume kegiatan maupun besaran dananya sebagaimana yang telah dialokasikan dan tercantum dalam Anggaran Terpadu FISIP Undana tahun anggaran berjalan. Berdasarkan volume kegiatan dan besaran dana tersebut, pimpinan Jurusan/Program Studi ekonomi pembangunan segera menyusun jadwal dan penanggungjawab pelaksanaan kegiatan dilanjutkan dengan pemantauan dan evaluasi terhadap pelaksanaan yang dimaksud. Dengan demikian seluruh dana yang dibutuhkan Jurusan/Program Studi Ekonomi Pembangunan akan tersirat dan menjadi bagian yang terakumulasi dalam anggaran fakultas yang setiap tahun tersusun di dalam Anggaran Terpadu FISIP Undana.

Pengelolaan keuangan dalam rangka penyelenggaraan misi Jurusan Ekonomi Pembangunan FISIP Undana setiap tahun anggaran dipertanggungjawabkan sesuai dengan sistem, mekanisme dan peraturan pertanggungjawaban keuangan yang berlaku.

Di akhir kegiatan, setiap penanggungjawab kegiatan diwajibkan memberikan laporan pertanggungjawaban keuangan yang berlaku. Akuntabilitas terhadap pengelolaan dana untuk kegiatan-kegiatan di tingkat jurusan/program studi dilakukan oleh fakultas. Pihak jurusan/program studi hanya membuat laporan pelaksanaan kegiatan yang didanai dari PNBP dan DIPA fakultas. Laporan pertanggungjawaban kegiatan tersebut sekaligus sebagai masukan bagi fakultas dalam penyusunan laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) FISIP Undana untuk selanjutnya dijadikan bahan penyusunan LAKIP Undana.

3. Keberlanjutan Pengadaan Dan Pemanfaatannya

Setiap tahun, Jurusan/Program Studi Ekonomi Pembangunan menyampaikan rencana pembiayaan yang dibutuhkan dalam rangka penyelenggaraan pendidikan di tingkat

Evaluasi Diri Program Studi Sarjana Ekonomi Pembangunan Undana Tahun 2014 Halaman 41

jurusan/program studi sebagai masukan bagi fakultas dalam penyusunan Anggaran Terpadu FISIP Undana. Usulan anggaran tersebut didasarkan kepada daya serap anggaran tahun sebelumnya dan rencana kegiatan dan program kerja tahun mendatang.

Rencana kegiatan tahunan tersebut diuraikan lebih lanjut ke dalam fungsi-fungsi yang meliputi fungsi pendidikan dan pengajaran, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, kemahasiswaan, manajemen pendidikan tinggi dan kerjasama di samping berdasarkan sumber dana yang tersedia. Bilamana anggaran yang dialokasikan kepada jurusan/program studi ternyata lebih kecil dari yang diusulkan, maka pimpinan jurusan/program studi akan menyesuaikan dan menetapkannya kembali berdasarkan skala prioritas.

Dengan demikian Jurusan/Program Studi Ilmu Ekonomi Pembangunan FISIP Undana dalam penyusunan anggaran berdasarkan program dan rencana yang akurat, berkelanjutan dan dapat dipertanggungjawabkan dalam rangka peningkatan efisiensi dan efektivitas pelaksanaan tugas pokok, fungsi dan perannya sebagai suatu institusi penyelenggaraan pendidikan tinggi di tingkat jurusan/program studi.

Untuk menyusun dan menetapkan strategi pengembangan di bidang pendanaan, perlu terlebih dahulu diidentifikasi baik faktor lingkungan internal dan faktor lingkungan eksternal yang erat kaitannya dengan komponen pendanaan pada Jurusan/Program StudEkonomi Pembangunan dan kemudian menetapkan strategi pengembangannya melalui Analisis SWOT.

4. Pengelolaan, Pemanfaatan Dan Pemeliharaan Sarana Dan Prasarana

Perencanaan pengadaan dan perawatan sarana dan prasarana dilakukan di bawah koordinasi Pembantu Rektor II di tingkat universitas dan Pembantu Dekan II di tingkat fakultas. Pelaksanaan kegiatan pengelolaan dilakukan oleh Kepala Biro Umum. Fakultas dan jurusan/program studi memiliki wewenang memanfaatkan dan mengatur sendiri dalam penggunaan ruang kuliah, ruang laboratorium, ruang seminar dan ruang dosen.

Sarana dan prasarana yang digunakan oleh Jurusan/Program Studi Ekonomi Pembangunan merupakan bagian/unit yang berada dalam kawasan kampus Undana dan dikelola sendiri oleh manajemen. Selanjutnya perawatan dan perbaikan gedung/ruangan yang ada. ditangani langsung oleh manajemen Undana. Untuk perawatan dan pemeliharaan sarana seperti LCD, laptop, PC dan peralatan laboratorium dilakukan oleh fakultas.

Undana dan khususnya FISIP selama ini terus mengupayakan dukungan dana agar prasarana yang ada dapat mendukung pelaksanaan belajar mengajar yang efektif. efisien dan mampu memberikan iklim yang kondusif.

5. Ketersediaan dan Kualitas Gedung, Ruang Kuliah, Laboratorium, Perpustakaan, dll.

Gedung yang dikelola FISIP ada 5 gedung (A, B, C, D, E), masing-masing gedung terdiri atas 2 lantai.

a. Gedung A lantai 2 digunakan untuk ruang pimpinan fakultas, ruang aula, ruang ruang rapat pimpinan, dan ruang gudang penyimpanan bahan ATK. Sedangkan lantai 1 digunakan untuk ruang pimpinan jurusan/program studi, ruang dosen, ruang kantor tata usaha, ruang kantor koperasi.

Evaluasi Diri Program Studi Sarjana Ekonomi Pembangunan Undana Tahun 2014 Halaman 42

b. Gedung D lantai 1 digunakan untuk ruang pimpinan dan kantor jurusan/program studi, ruang dosen, ruang kuliah, ruang perpustakaan, dan ruang Ormawa. Lantai 2 digunakan untuk ruang kuliah dan ruang laboratorium.

c. Gedung B, C, E lantai 1 digunakan untuk ruang pimpinan dan kantor jurusan/program studi, ruang dosen, dan ruang kuliah. Lantai 2 digunakan untuk ruang kuliah, ruang seminar, dan ruang Ormawa.

Gedung yang dikelola Undana terkait operasional jurusan/program studi ada 4, yaitu: a. Gedung Puskom untuk laboratorium multi media.

b. Gedung Perpustakaan Undana (lantai 1 untuk ruang perpustakaan, lantai 2 untuk ruang kuliah dan ruang kantor).

d. Gedung Laboratorium Bahasa.

e. Gedung lama rektorat 3 lantai (lantai 1 digunakan untuk ruang laboratorium grafika penerbitan, ruang kantor perbankan, dan ruang UKM; lantai 2 digunakan untuk ruang aula, dan lantai 3 digunakan untuk ruang laboratorium dan studio. Gedung-gedung tersebut semuanya dalam keadaan baik dan terawat.

6. Fasilitas Komputer Pendukung Pembelajaran dan Penelitian

a. Setiap ruang kuliah dilengkapi dengan kipas angin/AC, whiteboard, lampu penerangan, penghapus papan, kursi kuliah di desain ada tempat untuk menulisnya, dan meja dosen. Sebagai sarana pelengkap dan pendukung dalam kegiatan proses belajar mengajar disediakan LCD proyektor.

b. Perpustakaan dilengkapi dengan fasilitas internet.

c. Pusat komputer (ruang aplikasi komputer) dilengkapi dengan dengan fasilitas jaringan internet.

d. Adanya hot spot area bagi mahasiswa dan dosen.

7. Kesesuaian dan Kecukupan Sarana dan Prasarana

Sarana dan prasarana yang tersedia selama ini sudah digunakan sesuai dengan peruntukannya dan dapat mendukung semua aktivitas segenap civitas akademika, baik belajar mengajar formal maupun kegiatan ekstra kurikuler.

8. Keberlanjutan Pengadaan, Pemeliharaan dan Pemanfaataanya

Keberlanjutan pengadaan sarana dan prasarana terus dilakukan oleh fakultas dengan melibatkan jurusan dalam penyusunan rencana pengadaan. Selanjutnya pihak fakultas mengusulkan pengadaan sarana dan prasarana ke pihak universitas untuk ditindak lanjuti. Semua aspek pemelihraan dan pemanfaatannya dikoordinasikan oleh pihak universitas.

9. Rancangan Pengembangan Sistem Informasi

Sistem informasi dirancang dengan menggunakan sistem jaringan informasi melalui komputerisasi kegiatan akademik yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa setiap saat melalui website http://www.undana.ac.id. Selain itu juga dikembangkan jaringan e-learning : undana.ac.id/elearning/. Untuk kepentingan ini maka di FISIP telah terpasang hotspot area (wi-fi) sehingga dapat mempermudah akses informasi.

10. Kecukupan dan Kesesuaian Sumber Daya, Sarana dan Prasarana Pendukung Untuk Pemberdayaan Sistem Informasi

Sistem infirmasi yang telah dibangun menggunakan jaringan internet dengan fasilitas hotspot area (wi-fi). Akan tetapi, saat ini sarana dan prasarana pendukung sistem informasi yang ada di tingkat jurusan/program studi bagi pengelolaan secara

Evaluasi Diri Program Studi Sarjana Ekonomi Pembangunan Undana Tahun 2014 Halaman 43

komputerisasi masih relatif terbatas. Sarana dan prasarana dimaksud meliputi hardware dan software serta tempat dan ruang untuk mengelola sistem informasi. Pengelolaan jaringan sistem informasi internet ini dikoordinasi oleh bagian sistem informasi kantor pusat Undana.

11. Efisiensi Dan Efektivitas Pemanfaatan Sistem Informasi

Sistem penggunaan dan pemanfaatan informasi yang dikembangkan melalui sistem wi-fi memungkinkan informasi dapat diakses dengan cepat. tepat dan efisien.

12. Keberadaan Dan Pemanfaatan On-Campus Connectivity Devices (Intranet)

Pemasangan wi-fi di fakultas dimaksudkan untuk memenuhi sistem informasi dengan konsep On-Campus Connectivity. Di samping itu sudah tersedia ruang pula laboratorium/pusat komputer yang dilengkapi dengan jaringan internet yang dapat dimanfaatkan oleh segenap civitas akademika.

13. Keberadaan dan Pemanfaatan Global Connectivity (Internet)

Website Undana dapat diakses melalui internet (global connectivity devices). Hal ini dapat memudahkan mahasiswa untuk mengakses semua informasi yang mereka butuhkan kapanpun dan di manapun mereka berada. Saat ini, Undana telah pula memiliki portal untuk e-learning, yang dapat digunakan oleh mahasiswa dan dosen meningkatkan kualitas belajar-mengajar.

Komponen G: Penelitian, Pelayanan/Pengabdian Kepada Mas-Yarakat, Dan

Dokumen terkait