• Tidak ada hasil yang ditemukan

Kritik dan Harapan Masyarakat terhadap Program Pembangunan

DESKRI PSI DATA KAJI AN

7. Kritik dan Harapan Masyarakat terhadap Program Pembangunan

Kategori Pembangunan Lingkungan Pembangunan Sosial Pembangunan Ekonomi Buruk 12,3 15,4 18,5 Sedang 66,2 67,7 76,9 Baik 21,5 16,9 4,6 Total 100 100 100

Sama dengan tingkat pengetahuan, tingkat kesadaran masyarakat dalam memelihara hasil pembangunan juga masih tergolong sedang (belum baik). Dari ketiga bidang pembangunan yakni lingkungan, sosial dan ekonomi, maka tingkat kesadaran yang paling besar untuk kategori sedang tersebut adalah kesadaran dalam memelihara pembangunan di bidang ekonomi.

7. Kritik dan Harapan Masyarakat terhadap Program Pembangunan

Selain data-data di atas, beberapa responden juga banyak memberikan masukan dalam pengumpulan data kajian ini, baik berupa kritik maupun harapan terhadap sosialisasi, perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan pemanfaatan/ pemeliharaan hasil-hasil pembangunan. Masukan-masukan tersebut antara lain:

1) Penambahan Dana untuk Sarana dan prasarana lingkungan

2) Transparasi atau keterbukaan serta akuntabilitas pengurus BKM masih kurang. Keterlibatan Masyarakat dan aparat kelurahan dalam program partisipasif pembangunan sangat kurang

3) Kesadaran masyarakat masih kurang terhadap partisipasi dalam pembangunan. Diharapkan pemerintah daerah dalam menyampaikan informasi program lebih intens

4) Susahnya mengumpulkan masyarakat dalam mengambil keputusan sehingga perlu ada nya sosialisasi secara melalu media kerja yang ada.

5) Sudah sewajarnya pemerintah daerah ikut berpartisipasi dalam mensosialisasikan program ini.

6) Sosialisasi mengenai keberadaan suatu program dan kegiatan yang dilakukan harus lebih ditingkatkan sehingga semua lapisan masyarakat dapat informasi tersebut, serta peran aparat pemerintah harus lebih ditingkatkan.

7) Anggaran yang di alokasikan untuk kegiatan agar ditingkatkan, harus sering lakukan pelatihan keterampilan kepada masyarakat, serta penguatan kepada masyarakat tentang ekonomi rumah tangga.

8) I nformasi jangan selalu berubah-ubah, setiap program pemerintah harus melibatkan masyarakat,serta pencairan dana jangan molor- molor.

9) I nformasi jangan berubah-ubah, pencairan dana tolong diperjelas, serta fasilitator tolong jangan sering di ganti ganti.

10) I nformasi jangan selalu berubah, setiap pekerjaan jangan selalu diberikan waktu singkat, paskelnya jangan sering diganti, serta pencairan dana tepat waktu.

11) Setiap ada informasi jangan terlalu tergesa-gesa , fasilitator jangan sering di ganti, pencairan tolong jangan tidak tepat waktu.

12) Setiap program pemerintah yang dibuat oleh Pemko Medan harus melibatkan masyarakat dari perencanaan pelaksanaan dan pertanggung jawaban secara terbuka, pencairan dana Pemko jangan sering di ulur-ulur, setiap instansi pemerintah harus saling bekerja sama, serta konsultan PNPM tolong jangan diganti lagi.

13) Masalah beras miskin harus segera dituntaskan, banyak sekali masyarakat miskin yang tidak mendapat kartu jaminan kesehatan, keadaan lampu jalan harus diperhatikan, serta jalan di setiap lingkungan harus diperhatikan.

14) Masyarakat sangat berpartisipasi dalam kebersihan tapi sarana untuk itu sangat minim sekali,serta segeralah mengatasi kawasan kumuh di kota Medan.

15) Dengan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam hal penempatan dana yang dimotori oleh BKM yang dilaksanakan oleh LSM harus ditingkatrkan, Fasilitator hendaknya diberi perhatian dalam honor. 16) Pembangunan infrastruktur dikeluarkan lebih baik diserahkan

pengelolanya kpd masyarakat, serta pembangunan ekonomi masyarakat cukup mengena tapi masalah permodalan tetap menjadi ganjalan jadi hendaknya pemerintah tidak setengah hati membantu masyarakat.

17) Pembangunan sarana lingkungan cukup baik diterima tetapi yang namanya masyarakat selalu kurang yaitu masalah selokan yang penuh mestinya dibersihkan , serta kiranya masyarakat dalam permodalan diberikan pinjaman untuk kewirausahawan.

18) Partisipasi terhadap pembangunan diperkotaan sangat rendah, pengawasan suatu program pembangunan sangat kurang oleh instansi terkait, minimnya keikutsertaan masyarakat dalam melaksanakan suatu program pembangunan sangat rendah dalam menyumbang dana.

19) Agar program yang menyentuh masyarakat langsung lebih di tingkatkan lagi seperti bantuan untuk orang kurang mampu, bantuan buat anak sekolah yang kurang mampu, dan program lain yang masyarakat gak mampu.

20) Tingkat partisipasi masyarakat dalam pembangunan cukup besar apalagi setelah menikmati kucuran dana dari pemerintah melalu P2KP maka sanagat diharapkan kucuran dana tersebut berkesinambungan, serta hendaknya lebih memperhatikan tentang permodalan masyarakat kecil.

21) Program ini bagus, apalagi sifatnya untuk kesejahteraan masyarakat, masyarakat di daerah hendaknya bisa lebih dilibatkan, dalam sosialisasi hendaknya lebih diperjelas oleh fasilitator, serta perlunya pelatihan khusus bagi para anggota.

22) Pemberian bantuan berupa sosial, pendidikan kesehatan dan lainnya sebaiknya berkesinambungan, oleh sebab itu dana sosial sebaiknya digunakan untuk satu bidang usaha pembangunan di masyarakat, serta lebih melibatkan seluruh elemen masyarakat tentang pembangunan.

23) Lebih mensosialisasikan ke masyarakat tentang tujuan program dan partisipasi masyarakat sampai ketingkat bawah serta bentuk partisipasinya, menambahkan media informasi tentang pembangunan.

24) Partisipasi masyarakat di lingkungan ini sangat mendukung pembangunan yang sudah terlaksana maupun yang sedang berjalan dan saran saya hampir 100% pemerintah kota medan sudah mempunyai relawan pembangunan yang sudah terlatih.

25) Agar masyarakat khususnya masyarakat nelayan lebih diperhatikan terutama dalam pembangunan infrastruktur. Dan dana program P2KP lebih diperbesar untuk membangun sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh masyarakat.

26) Agar dana pengembangan program ini lebih diperbesar lagi dan lebih diperhatikan terutama untuk masyarakat yang kurang mampu agar diberikan pelatihan pelatihan, serta BKM diberiakn jaminan untuk bermitra dengan perusahaan agar dapat bekerja sama untuk masyarakat sekitar.

27) Diharapkan untuk pembangunan ragat beton jalan setapak gang diberikan kepada BKM dan jangan tumpang tindih dengan perkim karena BKM lah yang lebih tahu mana yang di perioritaskan

pembangunanan di masyarakat, peningkatan sumber daya manusia dibuat dalam kegiatan yang nyata seperti pelatihan keterampilan yang tepat dan berguna, serta dana KUR yang seharusnya dikelola oleh lembaga keswadayaan masyarakat BKM untuk menguatkan ekonomi kerakyatan.

28) Agar dana program di tambah dan perlu di buatkan pembangunan yang lebih banyak dan lebih baik kepada masyarakat miskin dan perlu adanya pelatihan pelatihan yang lebih banyak lagi pada masyarakat.

29) Dana program PNPM mandiri diperbesar untuk membangun prasarana yang diperlukan masyarakat belum sempat dibangun dan agar masyarakat diberikan bekal dan usaha untuk meningkatkan taraf hidup.

30) Saran saya untuk kegiatan fisik, ekonomi yang dianggarkan oleh pemerintah agar melibatkan unsur masyarakat dan masyarakat yang dilibatkan dalam masalah diatas agar tidak salah sasaran.

31) Daerah Kampung Kolam bisa lebih banyak lagi sosialisai kepada masyarakat agar masyarakat dapat menerima apapun yang diberikan oleh pemerintah pusat maupun daerah.

32) Dalam mensosialisasikan program kerja yang akan dilaksanakan harus lebih terbuka dan dipersentasikan dengan jelas apa fungsi dan kegunaannya pada masyarakat, dalam pembangunan fisik agar dilaksanakan oleh masyarakat setempat yang sumber dayanya dari APBD atau dinas dinas terkait, sehingga masyarakat bisa lebih giat sadar dan mampu untukmerawat astau menjalankan partisipasi kemasyarakatan dalam bentuk aspirasi positip, serta menciptakan program yang bisa menciptakan mental masyarakat yang mampu untuk hidup lebih baik lagi.

33) Diharapkan kepada pemerintah kota medan untuk lebih meningkatkan pembangunan di kelurahan yang masih kurang tersentuh dengan melibatkan masyarakat, serta perlu ditingkatkan koordinasi anatara pejabat pemerintah setempat dengan masyarakat dalam setiap kegiatan pembangunan infrastruktur.

34) Agar pemerintah kota medan lebih komitmen dalam perencanaan pembangunan dikelurahan dan lebih meningkatkan kerjasama dengan masyarakat keluran melalui lembaga kemasyarakatan yang telah ada dikeluarkan dalam melaksanakan program pembangunan. 35) Sosialisai terhadap pengembangan program pembangunan betul

betul harus menyeluruh kesemua lapisan masyarakat, serta ada keseimbangan antara pembangunan, ekonomi, sosial dan budaya. 36) Perlu ditingkatkan penyuluhan pentingnya partisipasi warga

masyarakat tentang arti pembangunan dan penyuluhan tentang pentingnya kepedulian masyarakat tentang kebersamaan membangun kelurahan masing masing, perlu diadakan tindakan nyata pada masyarakat tentang bahaya narkoba serta perlu diturutkannya uztad uztad yang bukan hanya bicara dimimbar saja tapi dengan tindakan nyata.

37) Pemerintah lebih memperhaikan masyarakat miskin dan diberiakn pelatihan dan usaha untuk memajukan masyarakat.

38) Agar kiranya pemerintah menambah dana program PNPM untuk masyarakat karena masyarakat banyak yang belum bisa menikmati dan pemerintah lebih memperhatikan masyarakat miskin.

39) Sebaiknya program partisipasi masyarakat diberikan dana lebih banyak lagi dan terutama dalam pembangunan dan perhatian kepada masyarakat miskin dalam pendidikan dan masyarakat yang tidak mampu, serta memberikan pelatihan kepada BKM lebih banyak lagi.

40) Harus transparan, masyarakat harus diikiut sertakan dalam pelaksanaan pembangunan secara terbuka, hasil pembangunan tersebut harus dirasakahn masyarakat secara tepat dan cepat, serta masyarakat harus turut serta dalam pembangunan.

41) Tolong agar lebih diperhatikan masyarakat kurang mampu dan sarana prasarana lingkungan terutama jalan di perbaiki.

42) Agar kiranya setiap program pembangunan yang akan dilaksanakan disosialisasikan terlebih dahulu terhadap masyarakat sebelum program itu dilaksanakan dan masyarakat juga turut serta dan juga diperlukan adanya transparasi.

43) BKM harus benar benar tepat sasaran dalam memberikan bantuan baik berupa santunan maupun pembangunan jalan karena masih banyak lagi dilingkungan yang benar benar membutuhkan tetapi belum pernah tersentuh.

44) Mohon dana pemberdayaan masyarakat di cairkan lebih cepat dan di tambah dari jumlah dan sebelumnya.

45) Libatkan aparat kelurahan dan kepling, terbuka soal dana kegiatan, anggota anggota di BKM harus adil dan merata dalam memberikan santunanan atau bantuan.

46) Supaya lembaga yang ada di kelurahan lebih diperhatikan dan memberikan bantuan tepat sasaran.

47) Agar kedepannya program ini lebih ditingkatkan lagi pemerintah lebih memperhatikan kesejahteraan masyarakat dalam bidang ekonomi terutama dalam pinjaman dana bergulir yang tadinya Rp. 500.000 menjadi lebih besar lagi karena dengan modal yang lebih besar dapat mendapatkan laba yang besar pula.

48) Untuk pengerjaan rabat beton/ Betonisasi gang P2KP/ BKM disetiap kelurahan diperbesar peranannya, BKM dan Staff staffnya diperhatikan kesejahteraannya, sewrta pihak koordinadi kota

mengadakan penilaian peringkat terhadap seluruh BKM sekota medan dan memberikan penghargaan agar BKM termotivasi kinerjanya.

49) Partisipasi masyarakat cukup baik dan masyarakat menyadari pentingnya hidup sehat dan bersih,masyarakat sangat terbantu dengan program P2KP.

50) Diusahakan agar komponen masyarakat yang ikut dalam kepengurusan agar mendapat perhatian penuh ada kesejahteraan anggota pengurus, serta mohon biaya dana/ modal yang telah dikeluarkan dan yang sudah direncanakan untuk sosial/ ekonomi agar ditambah lagi.

51) Bagi pemerintah kota Medan agar lebih sering melibatkan masyarakat dalam perencanaanb pembangunan atau pelaksanaan dan dibuat suatu kesepakatan dalam penawaran dan pemeliharaan dimana masyarakat penerima manfaat dan pihak pemerintah selaku penelola anggaran, dalam bidang program kemasyarakatan agar difokuskan kedalam satu p[ intu atau satu lembaga dalam pengelolaannya agar tidak tumpang tindih penerima manfaat dari berbagai program dilaksanakan oleh pihak pemko Medan, serta dalam partisipasi masyarakat agar pihak pemerrintah kelurahan transparan dalam seluruh kegiatan perencanaan yang mau dilakukan agar masyarakat lebih peduli dan kalu bisa saran kami lurah-lurah yang ada di tempatkan di satu lokasi itu atau orang yang memang berasal dari daerah lokasi tersebut.

52) harud adanya kerja sama yang baik terutama bagi pihak pemerintahan atau kelurahan sehingga adanya 1 lokomotif di dalam menyampaikan setiap program di masyarakat karena selama ini pemerintah tidak begitu transparan di dalam menjalankan setiap kegiatan di masyarakat sehingga masyarakat tidak terlalu proaktif

ketika adanya program yang disampaikan kepada masyarakat dengan kata lain pemerintah harus lebih mengutamakan musyawarah terhadap apa yang akan diprioritaskan kemasyarakat. 53) Kepada pemerintah kota kami mohon untuk memberi ruang terhadap

masyarakat dalam pembangunan karena pembangunan yang dilaksanakan perkum kota kurang baik.

54) Agar kiranya masyarakat lebih dorong dan diikutsertakan dalam setiap program pembangunan serta perbaikan dibidang ekonomi yang selama ini tidak tampak peningkatannya secara signifikan.

55) Keterlibatan semua lapisan untuk saling peduli dalam membangun daerah nya sehingga tercipta kesadaran pada setiap orang.

BAB VI I