• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sesuai Peraturan Rektor Universitas Terbuka Nomor: 9 Tahun 2017 tentang Kategori Nilai dan Perhitungan Nilai Indeks Prestasi di Universitas Terbuka, kategori nilai dan predikat nilai di lingkungan Universitas Terbuka dapat dilihat pada Tabel 14.

Nilai mata kuliah setiap semester dimuat dalam bentuk Daftar Nilai Ujian (DNU) yang dapat dilihat pada laman https://www.ut.ac.id pada menu “UT ONLINE”, submenu “NILAI MATA KULIAH”. Nilai ujian seluruh mata kuliah dan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) yang telah diperoleh mahasiswa, dimuat dalam Lembar Kemajuan Akademik Mahasiswa (LKAM). Apabila suatu mata kuliah telah ditempuh lebih dari satu kali, maka nilai yang dimuat dalam LKAM adalah nilai tertinggi. Cara mengajukan permohonan LKAM ke unit Pelayanan Mahasiswa (Pelma) BAKP-UT menggunakan format pada Lampiran 13. G. KELULUSAN PROGRAM DAN SERTIFIKASI

1. Syarat Dinyatakan Lulus Program

Mahasiswa Program Magister dinyatakan lulus apabila telah memenuhi persyaratan berikut.

a. Telah menyelesaikan seluruh mata kuliah yang dipersyaratkan dalam paket I, II, dan III dengan nilai mutu rata-rata atau IPK (Indeks Prestasi Kumulatif) ≥ 3, tanpa nilai E dan D.

b. Tidak memiliki nilai B- atau C lebih dari dua mata kuliah.

c. Nilai mata kuliah Metode Penelitian Bisnis (EKMA5104/EKMO5104)/ Metode Penelitian Administrasi (MAPU5103/ MAPO5103)/ Metode Penelitian Pendidikan Matematika (MPMT5203/MPMO5203)/ Metode Penelitian Pendidikan (MPDR5103/ MIPK5201/MPBO5203)/ Metodologi Penelitian (MMPI5202/ MMPO5202)/ Metodologi Penelitian di Era Digital (MSLK5108) minimal B.

d. Memiliki nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 pada skala 0,00 - 4,00

e. Memiliki nilai Ujian Sidang TAPM/Tesis minimal B.

f. Menyerahkan TAPM final hasil perbaikan setelah Ujian Sidang dalam bentuk hardcopy dan softcopy. TAPM final dalam bentuk hardcopy dicetak dengan hard cover sebanyak 2 (dua) rangkap.

g. Menyerahkan bukti makalah yang telah diterbitkan di jurnal ilmiah terakreditasi atau diterima di jurnal internasional .

Mahasiswa Program Doktor pada PPs-UT dinyatakan lulus apabila telah memenuhi persyaratan berikut.

a. Telah mengikuti dan lulus Program Matrikulasi;

b. Telah menyelesaikan seluruh mata kuliah yang dipersyaratkan dalam paket I, II, III, IV, V, dan VI dengan nilai minimal B;

c. Memiliki nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,25 pada skala 4; d. Telah menempuh ujian yang berkaitan dengan Tugas Akhir Program Doktor

dengan nilai minimal B;

e. Memiliki Sertifikat penyaji pada seminar internasional;

f. Menyerahkan artikel atau bukti penerimaan artikel dari jurnal internasional bereputasi;

g. Menyerahkan TAPD final hasil perbaikan setelah Ujian Sidang dalam bentuk hardcopy dan softcopy serta artikel ilmiah yang sudah dipublikasikan. TAPD final dalam bentuk hardcopy dicetak dengan hard cover sebanyak 2 (dua) rangkap.

2. Lulus Program

Kandidat Magister akan dinyatakan lulus program berdasarkan pada nilai IPK, dengan rumus sebagai berikut.

sks nilai mutu Nilai IPK Akhir

sks

:

×

Kandidat Magister dinyatakan lulus program apabila memperoleh IPK Akhir

≥ 3.00. Kandidat Doktor dinyatakan lulus program apabila memperoleh IPK Akhir

≥ 3.25.

3. Predikat Kelulusan

Predikat Kelulusan bagi Mahasiswa Universitas Terbuka Program Magister dan Program Doktor adalah sebagai berikut.

Tabel 17

Predikat Kelulusan Program Magister dan Program Doktor

No. Indeks Prestasi Kumulatif

(IPK) Predikat Kelulusan

1. >3,75*) Dengan Pujian

2. 3,51-3,75 Sangat Memuaskan

3. 3,xx**)-3,50 Memuaskan

Ket.

*) Untuk Program Magister mahasiswa dengan IPK > 3,75 diberikan predikat “Dengan Pujian” apabila lulus dalam masa studi maksimal 4 semester. Jika mahasiswa dengan IPK > 3,75 lulus lebih dari 4 semester, maka diberi predikat “Sangat Memuaskan”.

Untuk Program Doktor Mahasiswa dengan IPK > 3,75 diberikan predikat “Dengan Pujian” apabila lulus dalam masa studi maksimal 6 semester. Jika mahasiswa dengan IPK > 3,75 lulus lebih dari 6 semester, maka diberi predikat “Sangat Memuaskan”.

**) IPK minimal 3,00 bagi mahasiswa Program Magister, IPK minimal 3,25 bagi mahasiswa Program Doktor.

4. Penundaan Penetapan Kelulusan

Mahasiswa yang sudah memenuhi persyaratan kelulusan dan ingin memperbaiki nilai untuk meningkatkan IPK dapat mengajukan penundaan penetapan kelulusan. Permohonan penundaan kelulusan ditujukan kepada Pascasarjana UT (alamat email: pps@ecampus.ut.ac.id) melalui email dengan

format seperti pada Lampiran 14. Penundaan penetapan kelulusan hanya dapat dilakukan satu kali selama masa studi dan hanya berlaku maksimal 1 tahun dengan melakukan pilihan penundaan penetapan kelulusan untuk satu semester atau satu tahun. Batas akhir pengajuan permohonan penundaan penetapan kelulusan adalah pada saat mahasiswa menyerahkan TAPM atau TAPD final atau TAPM atau TAPD yang sudah diperbaiki setelah ujian sidang. Penundaan penetapan kelulusan tidak dapat membatalkan SK Dekan maupun SK Rektor tentang Penetapan Kelulusan yang sudah diterbitkan.

5. Penjaringan Kelulusan

Setelah dinyatakan lulus Ujian Sidang, mahasiswa harus menyerahkan: 1) 1 (satu) eksemplar Tugas Akhir (TAPM/Tesis untuk Program S2,

TAPD/Disertasi untuk Program S3) final dan artikel final, ditandatangani oleh Penguji Ahli, Pembimbing I, Pembimbing II, Ketua Komisi Penguji, Ketua Bidang, dan Dekan. Sedangkan bagi mahasiswa program Doktor, Tugas Akhir final ditandatangani oleh Penguji Eksternal dan Tim Penguji (Promotor, Kopromotor I, Kopromotor II, Ketua Komisi Penguji, Ketua Prodi, dan Dekan).

2) Soft copy final TAPM/Tesis atau soft copy final TAPD/Disertasi dalam format *.pdf yang disimpan dalam CD-Rewrite atau flashdisk dan artikel yang sudah disubmit atau dipublikasi pada jurnal.

Jika mahasiswa sudah memenuhi ketentuan di atas maka mahasiswa dapat diikutsertakan dalam penjaringan kelulusan.

6. Penetapan Kelulusan

Mahasiswa akan ditetapkan kelulusannya oleh dekan fakultas terkait apabila sudah memenuhi syarat kelulusan. Mahasiswa yang telah ditetapkan kelulusannya oleh dekan fakultas diajukan datanya ke Kemdikbud untuk mendapatkan Nomor Ijazah Nasional (NINa). Setelah NINa diperolehselanjutnya yudisium mahasiswa akan dikukuhkan dengan SK Rektor. Jadwal pengumuman kelulusan dapat dilihat pada kalender akademik UT atau menghubungi UPBJJ-UT setempat. Surat ucapan selamat dari Rektor untuk lulusan diumumkan melalui laman aksi.kelulusan.ut.ac.id.

7. Ijazah, Transkrip Akademik, dan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI)

Ijazah adalah dokumen yang diberikan kepada lulusan pendidikan akademik dan pendidikan vokasi sebagai pengakuan terhadap prestasi belajar dan/atau penyelesaian program studi terakreditasi yang diselenggarakan oleh perguruan tinggi. Transkrip Akademik adalah kumpulan nilai mata kuliah kumulatif yang telah ditempuh. Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) adalah dokumen yang memuat informasi tentang pemenuhan kompetensi lulusan dalam suatu program pendidikan tinggi. Mahasiswa berhak memperoleh Ijazah, Transkrip Akademik, dan SKPI, setelah SK Dekan tentang Penetapan Kelulusan dan SK Rektor tentang Pengukuhan Lulusan diterbitkan.

Penulisan nama, tempat lahir, tanggal lahir, dan Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada ijazah dan transkrip akademik sesuai dengan identitas mahasiswa yang tercatat pada data base Kependudukan pada Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Oleh karena itu, mahasiswa wajib melakukan langkah-langkah sebagai berikut.

1. Memeriksa kebenaran Data Pribadi Mahasiswa (Nama, Tempat Lahir, Tanggal Lahir, dan NIK) yang tercantum pada Lembar Data Pribadi (LDP), Lembar Informasi Pembayaran Registrasi (LIP-R), Kartu Tanda Peserta Ujian (KTPU), dan Daftar Nilai Ujian (DNU).

2. Bila identitas mahasiswa sebagaimana dinyatakan pada butir satu tidak benar, mahasiswa harus mengajukan perubahan data pribadi mahasiswa paling lambat dua semester sebelum penetapan kelulusan kepada BAKP UT dengan menggunakan Formulir Perubahan Data Pribadi Mahasiswa (lihat Lampiran 15).

3. UT tidak dapat memroses permintaan perubahan data pribadi yang tercantum pada ijazah bila pengajuan perubahan dilakukan setelah penetapan kelulusan. Sebagai gantinya mahasiswa dapat mengajukan Surat Permohonan Ralat Ijazah kepada BAKP (Lihat Lampiran 16).

8. Pasfoto Ijazah

Agar ijazah, transkrip akademik, dan SKPI dapat segera diproses, mahasiswa yang telah ditetapkan kelulusannya wajib menyiapkan pasfoto hitam putih ukuran 3 × 4 cm dengan jenis kertas foto doff sebanyak dua lembar yang telah ditulis nama dan NIM di belakang lembar pasfoto, dengan ketentuan pasfoto sebagai berikut.

a. Wajah menghadap ke depan dan terlihat jelas

b. Memakai pakaian resmi tidak bercorak (bukan kaus atau T-shirt) c. Untuk laki-laki tidak memakai penutup kepala

d. Untuk wanita tidak memakai penutup wajah/cadar. Bagi yang berkerudung, tidak bercorak.

e. Menempelkan pasfoto pada Formulir Penyerahan Pasfoto untuk Ijazah (Lihat Lampiran 17) dan mengirimkannya ke UPBJJ UT.

9. Penyerahan Ijazah

Penyerahan ijazah, transkrip akademik, dan SKPI dilakukan dengan cara sebagai berikut.

a. Mengikuti wisuda di UT Pusat; atau

b. Mengikuti Upacara Penyerahan Ijazah (UPI) di UPBJJ-UT setempat; atau c. Mengambil langsung di UPBJJ-UT setempat, bagi yang tidak mengikuti

wisuda atau UPI

10. Surat Keterangan Pengganti Ijazah, Salinan Transkrip Akademik, dan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI)

Surat Keterangan Pengganti Ijazah adalah dokumen pernyataan yang dihargai sama dengan ijazah. Apabila Ijazah asli rusak, hilang, atau musnah yang dibuktikan dengan keterangan tertulis dari pihak kepolisian, lulusan dapat mengajukan permohonan Surat Keterangan Pengganti Ijazah kepada Kepala BAKP-UT melalui Bagian Administrasi Akademik dan Kelulusan dengan menggunakan Formulir Permohonan Surat Keterangan Pengganti Ijazah Karena Rusak/Hilang/Bencana (Lihat Lampiran 18). Sedangkan Permohonan cetak salinan Transkrip Akademik dan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) dapat diajukan melalui laman: kelulusan.ut.ac.id.