• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pembentukan Portofolio Model Markowitz

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.6 Pembentukan Portofolio Model Markowitz

Portofolio Model Markowitz berusaha menggabungkan aset

sedemikian rupa sehingga membentuk suatu portofolio yang mampu

meminimalkan risiko tanpa harus mengorbankan nilai ekspektasi return.

Kombinasi dari aset dengan korelasi antar return yang rendah mampu

menghasilkan kumpulan portofolio yang efisien, yaitu portofolio dengan

tingkat

return tertinggi pada tingkat risiko tertentu atau tingkat risiko

terendah untuk suatu tingkat return tertentu. Kumpulan portofolio efisien

ini akan membentuk sebuah kurva yang disebut sebagai efficient frontier.

Jumlah portofolio efisien dalam efficient frontier berjumlah tidak

terbatas dan portofolio optimal berada di salah satu titik pada kurva tersebut.

Portofolio optimal terbentuk tergantung oleh preferensi return dan risiko

masing-masing investor sehingga portofolio optimal bagi investor yang satu

akan berbeda bagi investor yang lain tergantung dari berapa return yang

diinginkan dan berapa besar toleransi risiko yang berani ditanggung oleh

investor tersebut.

Preferensi untuk membentuk portofolio optimal yang digunakan

dalam penelitian ini adalah rata-rata return yang dihasilkan oleh risk-free

asset, yaitu rata-rata tingkat suku bunga bulanan SBI selama periode

Desember 2000-Desember 2005 yang nilainya sebesar 0.94%. Portofolio

optimal terbentuk saat selisih expected return aset dengan expected return

SBI per unit risiko, atau rasio Sharpe, berada pada nilai maksimal.

4.6.1

Portofolio Optimal Saham Menggunakan Model Markowitz

Portofolio saham model Markowitz yang terbentuk berupa

kombinasi tiga saham, yaitu saham AALI, BBCA, dan TLKM, di

mana porsi saham TLKM mendominasi portofolio yang terbentuk

seperti diperlihatkan oleh Gambar 4.

TLKM 86.23% BBCA 10.69% AALI 3.08%

Gambar 4 Porsi saham pada portofolio optimal model Markowitz.

Portofolio optimal terbentuk dari ketiga saham tersebut karena

kovarian

return ketiganya bernilai rendah sehingga dengan

menggabungkan ketiga saham tersebut mampu mengurangi risiko

tanpa perlu mengorbankan return lebih banyak.

Expected return portofolio saham ini adalah sebesar 2.34%

dengan risiko sebesar 8.17%. Dilihat dari sisi ekspektasi return,

saham TLKM memang mampu memberikan ekspektasi return yang

lebih tinggi dibandingkan portofolio ini, namun risiko saham TLKM

juga lebih tinggi, yaitu sebesar 9.08% atau 0.91% lebih tinggi

dibandingkan risiko portofolio. Portofolio saham ini dianggap lebih

baik dibandingkan dengan investasi tunggal pada saham TLKM

karena untuk menurunkan risiko sebesar 0.91%, ekspektasi return-

nya hanya berkurang sebesar 0.09%.

Sedangkan rasio Sharpe portofolio saham Model Markowitz

ini adalah sebesar 0.1717, artinya kombinasi aset ini mampu

memberi risk premium sebesar 0.1717 untuk tiap penambahan satu

unit risiko.

4.6.2

Portofolio Optimal Obligasi Menggunakan Model Markowitz

Portoflolio obligasi optimal yang terbentuk adalah gabungan

tujuh seri obligasi yang membentuk portofolio dengan ekspektasi

return sebesar 1.25% dan risiko sebesar 0.75%, di mana 5 seri

obligasi berasal dari obligasi korporasi dan 2 seri berasal dari

obligasi pemerintah. Beberapa obligasi mampu memberikan tingkat

ekpektasi return yang lebih tinggi namun portofolio obligasi ini jelas

lebih unggul karena risikonya jauh lebih kecil. Pada obligasi

tunggal, untuk mendapatkan ekpektasi return yang tidak jauh

berbeda dengan portofolio, investor harus menghadapi risiko yang

besarnya berada pada kisaran 20%-40%.

6.76%

5.85%

3.62%

32.43%

6.71%

31.59%

13.04%

ALFA01XXBFTW

BSBR05AXBFTW

BSBR05BXBVTW

MPPA01XXBFTW

JMPD10OXBFTW

VR0013

FR0002

Gambar 5 Bobot obligasi pada portofolio obligasi model

Markowitz.

Bobot tiap seri obligasi pada portofolio ini dipengaruhi oleh

besarnya risiko dan return obligasi serta tingkat korelasi/kovarian

return antar obligasi. Obligasi ALFA01XXBFTW dan VR0013

menempati porsi yang lebih besar dibandingkan dengan obligasi lain

karena ekspektasi return-nya yang relatif lebih tinggi dibandingkan

dengan seri obligasi lain, diiringi dengan rendahnya korelasi antar

return yang dimilikinya.

Sharpe ratio portofolio obligasi Model Markowitz ini adalah

sebesar 0.1639, lebih kecil dibandingkan dengan rasio Sharpe pada

portofolio optimal saham.

4.6.3

Portofolio Gabungan Menggunakan Model Markowitz

Return bulanan historis dari portofolio saham dan portofolio

obligasi harus diketahui terlebih dahulu untuk dapat membentuk

portofolio gabungan. Return bulanan historis masing-masing

portofolio merupakan return bulanan historis tertimbang dari aset

yang masuk ke dalam portofolio tersebut. Return

bulanan ini

digunakan untuk menghitung tingkat korelasi return antar portofolio

tersebut.

Deposito tidak masuk ke dalam portofolio gabungan ini meski

memiliki risiko dan korelasi antar return yang rendah. Rendahnya

risiko yang dimiliki memang akan menurunkan risiko portofolio jika

deposito dimasukkan ke dalam portofolio ini, namun penurunan

risiko ini akan diiringi dengan penurunan ekspektasi return yang

lebih rendah dibandingkan penurunan risiko yang mampu

dilakukannya.

Saham 3.23% Obligasi 96.77%

Gambar 6 Alokasi aset dalam portofolio gabungan menggunakan

model Markowitz.

Expected return dari portofolio ini adalah sebesar 1.38%

dengan risiko sebesar 0.97% dan rasio Sharpe sebesar 0.4537 yang

berarti mampu menghasilkan risk premium sebesar 0.4537 untuk tiap

unit risiko.

4.6.4

Portofolio Gabungan Model Markowitz dengan Menerapkan

Kebijakan Investasi IPB-Kresna

Pada proses pembentukan portofolio gabungan ini, dimasukkan

sebuah kendala baru yaitu bobot masing-masing jenis aset berada

pada kisaran 5% sampai 75%, hal ini sesuai dengan kebijakan

investasi IPB-Kresna yang menempatkan investasi minimal 5% dan

maksimal 75% untuk saham, obligasi, dan instrumen pasar uang.

Gabungan tiga jenis aset finansial tersebut membentuk

portofolio gabungan yang diharapkan akan memberikan return

sebesar 1.46% per bulan dengan risiko sebesar 1.6 serta mampu

memberikan tambahan return sebesar 32.19% di atas return SBI

untuk tiap risikonya. Meskipun ekspektasi return dari portofolio

gabungan ini hanya setengah ekpektasi return yang dimiliki oleh

portofolio saham, namun penggabungan portofolio ini mampu

menurunkan risiko hingga lebih dari 75% risiko yang dimiliki

portofolio saham.

Saham 20% Obligasi 75% Deposito 5%

Gambar 7 Alokasi berdasarkan jenis aset pada portofolio gabungan

model Markowitz dengan penerapan kebijakan investasi

IPB-Kresna.

Dalam portofolio gabungan ini, obligasi menempati porsi

terbesar pada portofolio gabungan model Markowitz. Tingkat risiko

dah kovarian antar return-nya yang rendah menjadikan portofolio

obligasi memiliki potensi untuk menurunkan risiko apabila

digabungkan dengan portofolio aset lainnya, dengan catatan bahwa

penggabungan harus dilakukan dengan portofolio aset lain yang

memiliki korelasi/kovarian antar return kurang dari 1.

Porsi terendah dalam portofolio ini ditempati oleh deposito.

Meskipun deposito memiliki kovarian antar return dengan aset lain

yang nilainya lebih rendah, namun ekspektasi return yang

dimilikinya pun amat rendah, yaitu kurang dari 10% dari return

portofolio obligasi atau 5% dari return portofolio saham. Dengan

mengalokasikan deposito terlalu besar ke dalam portofolio, maka

manfaat pengurangan risikonya akan dikompensasi dengan

pengurangan return yang justru jauh lebih besar dari pengurangan

risikonya. Jika terjadi demikian, maka tujuan awal diversifikasi aset

ini tidak tercapai.

Portofolio gabungan yang terbentuk oleh portofolio model

Markowitz ini terdiri dari 11 aset, yaitu 3 saham, 7 seri obligasi, dan

1 deposito BRI, di mana obligasi pemerintah seri VR0013 memiliki

porsi terbesar dalam portofolio, sedangkan saham AALI memiliki

porsi terkecil, yaitu sebesar 0.62% dari total portofolio. Tabel 7

menunjukkan besar alokasi masing-masing aset dalam portofolio

gabungan menggunakan model Markowitz.

Tabel 6 Alokasi aset pada portofolio gabungan model Markowitz

Kode

Jenis Aset

Bobot (%)

AALI Saham 0.62

BBCA Saham 2.14

TLKM Saham 17.25

ALFA01XXBFTW Obligasi

23.69

BSBR05AXBFTW Obligasi

9.78

BSBR05BXBVTW Obligasi

5.07

MPPA01XXBFTW Obligasi

4.39

JMPD10OXBFTW Obligasi

2.71

VR0013 Obligasi 24.33

FR0002 Obligasi 5.03

Deposito BRI

Deposito

5.00

Dokumen terkait