• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENDEKATAN SCIENTIFIC DALAM PEMBELAJARAN PPKn Kurikulum 2013 menekankan pada dimensi pedagogik modern dalam

PERANCANGAN PEMBELAJARAN DAN PENILAIAN PEMBELAJARAN

PERANCANGAN PENERAPAN PENDEKATAN SAINTIFIK DAN MODEL PEMBELAJARAN

A. PENDEKATAN SCIENTIFIC DALAM PEMBELAJARAN PPKn Kurikulum 2013 menekankan pada dimensi pedagogik modern dalam

pembelajaran, yaitu menggunakan Pendekatan Ilmiah (scientific appoach) dalam pembelajaran, Pendekatan Scientific sebagaimana dimaksud meliputi mengamati, menanya, mencoba, mengolah, menyajikan, menyimpulkan, dan mencipta untuk semua mata pelajaran.

Untuk mata pelajaran, materi, atau situasi tertentu, sangat mungkin pendekatan ilmiah ini tidak selalu tepat diaplikasikan secara prosedural. Pada kondisi seperti ini, tentu saja proses pembelajaran harus tetap menerapkan nilai-nilai atau sifat- sifat ilmiah.

Sesuai dengan sifat keilmuan mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) dalam menerapkan Pendekatan Scientific melalui langkah-langkah : 1. mengamati; 2. menanya; 3. mengumpulkan informasi; 4. mengasosiasi; dan 5. mengkomunikasikan.

Pendekatan Scientific dalam mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan

Kewarganegaraan (PPKn) Sekolah Menengah Pertama (SMP) dapat menerapkan langkah-langkah sebagai berikut :

CONTOH KEGIATAN PEMBELAJARAN PPKn DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK

Topik /Tema Menghargai Nilai-Nilai Pancasila sebagai Dasar Negara dan Pandangan Hidup

Sub Topik/Tema Menghargai Nilai-Nilai Pancasila sebagai Dasar Negara dan Pandangan Hidup

Kompetensi

Dasar 1.1Menghargai perilaku beriman dan bertaqwa kepadaTuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia dalam kehidupan di lingkungan sekolah, masyarakat, bangsa, dan negara

2.1 Menghargai keluhuran nilai-nilai Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa

3.1 Memahami nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa

4.1Menalar nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa dalam kehidupan sehari-hari Tujuan

Pembelajaran a. Menjelaskan pengertian dasar negarab. Menjelaskan kedudukan dan fungsi Pancasila sebagai dasar negara

c. Menjelaskan arti penting Pancasila sebagai dasar negara d. Menjelaskan pengertian pandangan hidup bangsa

hidup bangsa

-

Alokasi Waktu -- x -- menit atau --- kali pertemuan Tahapan

Pembelajaran Kegiatan

Mengamati

a. Guru membagi peserta didik dalam menjadi 6 kelompok beranggotakan 6 orang.

b. Guru meminta peserta didik membaca wacana tentang kedudukan Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yang ada di Buku Teks Siswa halaman …….

c. Guru meminta peserta didik mencatat hal-hal yang penting dan yang tidak diketahui dalam wacana tersebut, seperti istilah/kata, fakta, konsep, dan hubungan antar konsep.

d. Guru menanamkan sikap teliti dan cermat dalam membaca wacana

e. Guru mengamati keterampilan peserta didik dalam mengamati atau membaca wacana.

Menanya a. Guru membimbing peserta didik secara kelompok untuk mengidentifikasi pertanyaan dari wacana yang berkaitan dengan kedudukan dan fungsi Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa

b. Guru dapat membimbing peserta didik menyusun pertanyaan seperti :

Apa yang dimaksud dasar negara ?

Jelaskan kedudukan dan fungsi Pancasila sebagai dasar negara !

Apa manfaat dasar negara bagi suatu negara ?

Apa akibat suatu negar tidak memiliki dasar negara ?

c. Guru meminta peserta didik secara kelompok mencatat pertanyaan yang ingin diketahui, dan mendorong peserta didik untuk terus menggali rasa ingin tahu dengan pertanyaan secara mendalam tentang sesuatu. Daftar pertanyaan disusun sebagai mana ada di tabel 1 di halaman ….. buku teks siswa.

No Pertanyaan

d. Guru memberi motivasi dan penghargaan bagi kelompok yang menyusun pertanyaan terbanyak dan sesuai dengan tujuan pembelajaran.

perorangan dan kelompok dalam menyusun pertanyaan

Mengumpulkan Informasi

a. Guru membimbing peserta didik untuk mencari informasi dan mendiskusikan jawaban atas pertanyaan yang sudah disusun dengan membaca uraian materi di Buku Teks Siswa Bab 1 bagian A halaman …. sampai dengan …… atau mencari melalui sumber belajar lain seperti buku referensi lain dan internet.

b. Peran guru dalam langkah tahap ini adalah :

(1) Menyediakan berbagai sumber belajar seperti buku teks siswa dan buku referensi lain.

(2) Guru menjadi sumber belajar bagi peserta didik dengan memberikan konfirmasi atas jawaban peserta didik, atau menjelaskan jawaban pertanyaan kelompok yang tidak terjawab.

(3) Guru dapat juga menunjukkan buku atau sumber belajar lain yang dapat dijadikan referensi untuk menjawab pertanyaan.

Mengasosiasika n

a. Guru membimbing peserta didik untuk mendiskusikan hubungan atas bebrbagai informasi yang sudah diperoleh sebelumnya, seperti :

Apa manfaat dasar negara Pancasila bagi negara Indonesia ?

Apa akibat apabila negara Indonesia tidak memiliki dasar negara ?

Apa manfaat pandangan hidup Pancasila bagi bangsa Indonesia ?

Apa akibat apabila bangsa Indonesia tidak memiliki pandangan hidup ?

Apa pengaruh apabila dasar negara Pancasila berubah bagi negara daan bangsa Indonesia ?

b. Guru membimbing peserta didik secara kelompok untuk menyimpulkan tentang kedudukan dan fungsi serta arti penting Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup.

Mengkomunikasi

kan a. Guru menjelaskan dan membimbing tugas individu untukmenyusun laporan hasil telaah kedudukan, fungsi, dan arti penting Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup. Laporan disusun secara tertulis memuat tentang pertanyaan dan jawaban atas pertanyaan kelompok. Laporan disusun secara individu dan menjadi tugas peserta didik dan dikumpulkan pada akhir pertemuan ini.

b. Guru menjelaskan tugas kelompok untuk menyusun bahan tayang atau display hasil diskusi kelompok tentang kedudukan, fungsi, dan arti penting Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup.

c. Guru membimbing peserta didik secara kelompok untuk membagi tugas menyusun bahan tayang dan mempersiapkan presentasi kelompok pada pertemuan berikutnya.

Guru PPKn yang mengajarkan materi pembelajaran hendaknya dapat:

1) Menggunakan isu-isu aktual untuk dapat mengajak peserta didik dalam mengembangkan kemampuan analisis dan evaluatif dengan mengambil contoh kasus dari situasi saat ini dengan fakta-fakta kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang ada pada masa lalu dan saat ini.

2) Dalam melaksanakan pembelajaran guru harus memberikan motivasi dan mendorong peserta didik secara aktif (active learning) untuk mencari sumber dan contoh-contoh konkrit dari lingkungan sekitar. Guru harus menciptakan situasi belajar yang memungkinkan peserta didik melakukan observasi dan refleksi. Observasi dapat dilakukan dengan berbagai cara, misalnya membaca buku dengan kritis, menganalisis dan mengevaluasi sumber belajar, membuat laporan tertulis secara sederhana, melakukan wawancara, menonton film atau dokumentasi yang berkaitan dengan pembahasan di lingkungan sekitar peserta didik tinggal. Pelaksanaan kunjungan, guru dapat melakukan kerjasama dengan lembaga lain yang menangani bidang ke PPKn an setempat sehingga peserta didik mendapatkan informasi secara lengkap. Contohnya; Pengadilan Negeri, lembaga negara pusat maupun daerah dan lain-lain.

3) Peserta didik harus dirangsang untuk berpikir kritis dengan memberikan pertanyaan-pertanyaan disetiap jam pelajaran.

4) Guru PPKn harus mampu mengaitkan konteks lingkungan tempat tinggal peserta didik (kabupaten, provinsi, pulau) dengan konteks ke PPKn an yang lebih luas.

5) Peserta didik harus selalu dimotivasi agar memiliki kemampuan dalam mengkomunikasikan hasil proses pengumpulan dan analisis data terkait dengan materi yang sedang diajarkan

Penutup

Langkah-langkah dalam pendekatan Scientific seperti dijelaskan di atas tentu saja harus dijiwai oleh perilaku (jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli, santun, ramah lingkungan, gotong royong, kerjasama, cinta damai, responsif dan proaktif) dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan bangsa dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.

[2] Sudarwan, Prof., (2013), Pendekatan-pendekatan Ilmiah dalam Pembelajaran, Makalah pada Workshop Kurikulum, Jakarta

[3] Zamroni, 2001. Pendidikan Untuk Demokrasi: Tantangan Menuju Civil Society.Yogyakarta: BIGRAF Publishing.

LEMBAR KERJA

PERANCANGAN PENILAIAN DALAM PEMBELAJARAN PPKn Tujuan Kegiatan:

Pada kegiatan ini diharapkan peserta mampu merancang instrumen penilaian sikap, pengetahuan dan keterampilan dalam pembelajajaran PPKn

Langkah Kegiatan :

1. Kerjakan dalam kelompok, cermati contoh-contoh pengembangan instrumen penilaian sikap, pengetahuan dan keterampilan serta lembar kerja

perancangan instrumen penilaian

2. Pilihlah satu subtopik/submateri/subtema untuk dari satu KD, sebaiknya topic/materi yang dipilih sesuai dengan model-model pembelajaran yang telah dikembangkan oleh kelompok Anda

3. Isilah Lembar Kerja perancangan penilaian sikap, pengetahuan dan keterampilan dengan contoh instrumen untuk masing-masing bentuk penilaian

4. Presentasikan hasil kerja kelompok Anda

5. Perbaiki rancangan instrumen penilaian jika ada saran atau usulan perbaikan

Format: Identitas Materi Kompetensi Dasar : 3. .. ………... ... 4…. ………... ...….. 2... ... Topik/Materi : ………... ...…..

Sub Topik/Sub Materi : ... ...

1. Instrumen Penilaian Sikap

Indikator: ... ... ... ... a. Observasi

LK 3.2

b. Penilaian Diri

c. Antar Peserta Didik

d. Jurnal

2. Instrumen Penilaian Pengetahuan

Indikator : ... ... ... ... a. Tes Tertulis - Pilihan Ganda - Uraian b. Tes Lisan c. Tes Penugasan

3. Instrumen Penilaian Keterampilan

Indikator: ... ...

a. Tes Praktik

b. Tes Proyek - Proyek - Produk

c. Portofolio

RUBRIK PENILAIAN PERANCANGAN PENILAIAN DALAM