• Tidak ada hasil yang ditemukan

Perkembangan Kepemilikan Saham Perseroan

Dalam dokumen PT EXCELCOMINDO PRATAMA Tbk. (Halaman 68-73)

VII. KETERANGAN TENTANG PERSEROAN DAN ANAK PERUSAHAAN

2. Perkembangan Kepemilikan Saham Perseroan

Pada saat pendirian sebagaimana dimuat dalam Akta Pendirian Perseroan Terbatas No. 55, tanggal 6 Oktober 1989, sebagaimana dirubah dengan Akta Perubahan No. 79, tanggal 17 Januari 1991, keduanya dibuat di hadapan Rachmat Santoso, SH, Notaris di Jakarta. Akta-akta tersebut telah memperoleh persetujuan dari Menteri Kehakiman Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan No. C2-515.HT.01.01.TH.91, tanggal 19 Februari 1991, didaftarkan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan di bawah No. 670/Not/1991/PN.JKT.SEL dan No. 671/Not/1991/PN.JKT.SEL, tanggal 21 Agustus 1991 dan diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia No. 90, tanggal 8 Nopember 1991, Tambahan No. 4070, susunan permodalan Perseroan adalah sebagai berikut:

Modal Dasar : Rp 500.000.000

Modal Ditempatkan : Rp 100.000.000

Modal Disetor : Rp 100.000.000

Modal Dasar Perseroan terbagi atas 500 saham dengan nilai nominal Rp 1.000.000 per saham. Susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. Abram Makiwawu 10 10.000.000 10,0

2. PT Radjawali Wira Bhakti Utama 90 90.000.000 90,0

Jumlah 100 100.000.000 100,0

Saham dalam portepel 400 400.000.000

-Saham-saham tersebut telah diambil dan disetor penuh dengan uang tunai.

Tahun 1995

Berdasarkan Akta Jual Beli Saham No. 24, tanggal 5 Juni 1995, yang dibuat di hadapan Agus Madjid, SH, Notaris di Jakarta, PT Radjawali Wira Bhakti Utama telah menjual saham yang dimilikinya pada Perseroan kepada PT Telekomindo Primabhakti.

Berdasarkan Akta Jual Beli Saham No. 25, tanggal 5 Juni 1995, yang dibuat di hadapan Agus Madjid, SH, Notaris di Jakarta, Abram Makiwawu telah menjual saham yang dimilikinya pada Perseroan kepada PT Telekomindo Primabhakti.

Setelah adanya penjualan-penjualan saham tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 100 100.000.000 100,0

Jumlah 100 100.000.000 100,0

Saham dalam portepel 400 400.000.000

-Penjualan-penjualan saham tersebut diatas telah mendapatkan persetujuan dari pemegang saham Perseroan berdasarkan Akta Risalah Rapat No. 23, tanggal 5 Juni 1995, yang dibuat dihadapan Agus Madjid, SH, Notaris di Jakarta.

Berdasarkan Akta No. 190 tanggal 26 Juni 1995, telah dilakukan peningkatan Modal Dasar, Modal Ditempatkan dan Modal Disetor Perseroan. Setelah adanya peningkatan Modal Dasar, Modal Ditempatkan dan Modal Disetor tersebut adalah sebagai berikut:

Modal Dasar : Rp 200.000.000.000

Modal Ditempatkan : Rp 50.000.000.000

Modal Disetor : Rp 50.000.000.000

Modal Dasar Perseroan terbagi atas 200.000 saham dengan nilai nominal Rp 1.000.000 per saham. Setelah adanya peningkatan modal tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 50.000 50.000.000.000 100,0

Jumlah 50.000 50.000.000.000 100,0

Saham dalam portepel 150.000 150.000.000.000

-Peningkatan modal ditempatkan tersebut telah disetor penuh oleh pemegang saham.

Berdasarkan Akta No. 10 tanggal 20 November 1995, telah dilakukan peningkatan Modal Dasar, Modal Ditempatkan dan Modal Disetor Perseroan. Setelah adanya peningkatan Modal Dasar, Modal Ditempatkan dan Modal Disetor tersebut adalah sebagai berikut:

Modal Dasar : Rp 566.250.000.000

Modal Ditempatkan : Rp 113.250.000.000

Modal Disetor : Rp 113.250.000.000

Modal Dasar Perseroan terbagi atas 2.265.000 saham dengan nilai nominal Rp 250.000 per saham. Setelah adanya peningkatan modal tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 192.525 48.131.250.000 42,5 2. PT Santana Telekomindo 45.300 11.325.000.000 10,0

3. Yayasan Tridaya 11.325 2.831.250.000 2,5

4. Yayasan Kartika Eka Paksi (“YKEP”) 22.650 5.662.500.000 5,0 5. Nynex Asia (Indonesia) Limited 104.643 26.160.750.000 23,1 6. AIF (Indonesia) Limited 57.531 14.382.750.000 12,7 7. Mitsui & Co., Ltd. 19.026 4.756.500.000 4,2

Jumlah 453.000 113.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel 1.812.000 453.000.000.000

-Peningkatan modal ditempatkan tersebut telah disetor penuh oleh masing-masing pemegang saham. Kepemilikan Telekomindo Primabhakti berkurang dari Rp 50.000.000.000 menjadi Rp 48.131.250.000 karena pada saat dilakukan peningkatan Modal Dasar Perseroan dari Rp 200.000.000 menjadi Rp 566.250.000.000 (berdasarkan Akta No. 10), Modal Ditempatkan dan Disetor adalah Rp 113.250.000.000. Berdasarkan Joint Venture Agreement tanggal 10 Nopember 1995 (yang kemudian

digantikan oleh Joint Venture Agreement tanggal 18 Desember 1996) persentase penyertaan modal

Telekomindo Primabhakti pada Perseroan adalah 42,5%. Dengan demikian nominal penyertaan modal Telekomindo Primabhakti pada Perseroan adalah 42,5% x Rp 113.250.000.000 atau sama dengan Rp 48.131.250.000.

Tahun 1996

Berdasarkan Akta Jual Beli Saham No. 55, tanggal 22 Mei 1996, yang dibuat di hadapan Machmudah Rijanto, SH, Notaris di Jakarta, Yayasan Kartika Eka Paksi (“YKEP”) telah menjual saham yang dimilikinya pada Perseroan kepada PT Telekomindo Primabhakti.

Berdasarkan Akta Jual Beli Saham No. 56, tanggal 22 Mei 1996, yang dibuat di hadapan Machmudah Rijanto, SH, Notaris di Jakarta, Yayasan Tridaya telah menjual saham yang dimilikinya pada Perseroan kepada PT Telekomindo Primabhakti.

Setelah adanya penjualan-penjualan saham tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 226.500 56.625.000.000 50,0 2. PT Santana Telekomindo 45.300 11.325.000.000 10,0 3. Nynex Asia (Indonesia) Limited 104.643 26.160.750.000 23,1 4. AIF (Indonesia) Limited 57.531 14.382.750.000 12,7 5. Mitsui & Co., Ltd. 19.026 4.756.500.000 4,2

Jumlah 453.000 113.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel 1.812.000 453.000.000.000

-Perubahan kepemilikan saham di atas juga telah mendapatkan persetujuan dari Badan Koordinasi Penanaman Modal berdasarkan Persetujuan No. 343/III/PMA/1997, tanggal 21 Mei 1997, tentang Persetujuan Perubahan Pemilikan Saham.

Catatan:

Berdasarkan Joint Venture Agreement diantara para pemegang saham Perseroan dan Perseroan, tanggal

18 Desember 1996, pemegang saham Perseroan telah mengakui adanya pengalihan saham dari YKEP dan Yayasan Tridaya kepada Telekomindo Primabhakti.

Berdasarkan Share Sale Agreement, tanggal 4 April 1996, PT Santana Telekomindo telah menjual saham

yang dimilikinya pada Perseroan kepada Telefone Investment Limited.

Setelah adanya penjualan saham tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 226.500 56.625.000.000 50,0 2. Telefone Investment Limited 45.300 11.325.000.000 10,0 3. Nynex Asia (Indonesia) Limited 104.643 26.160.750.000 23,1 4. AIF (Indonesia) Limited 57.531 14.382.750.000 12,7 5. Mitsui & Co., Ltd. 19.026 4.756.500.000 4,2

Jumlah 453.000 113.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel 1.812.000 453.000.000.000

-Tahun 1997

Berdasarkan Share Sale Agreement, tanggal 12 Maret 1997, Telefone Investment Limited telah menjual

saham yang dimilikinya pada Perseroan kepada PT Rajawali Corporation.

Setelah adanya penjualan saham tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 226.500 56.625.000.000 50,0 2. PT Rajawali Corporation 45.300 11.325.000.000 10,0 3. Nynex Asia (Indonesia) Limited 104.643 26.160.750.000 23,1 4. AIF (Indonesia) Limited 57.531 14.382.750.000 12,7 5. Mitsui & Co., Ltd. 19.026 4.756.500.000 4,2

Jumlah 453.000 113.250.000.000 100,0

-Berdasarkan Share Sale Agreement tanggal 14 Maret 1997, yang dibuat di bawah tangan, PT Rajawali

Corporation telah menjual saham yang dimilikinya pada Perseroan kepada PT Telekomindo Primabhakti. Setelah adanya penjualan saham tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal(Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 271.800 67.950.000.000 60,0 2. Nynex Asia (Indonesia) Limited 104.643 26.160.750.000 23,1 3. AIF (Indonesia) Limited 57.531 14.382.750.000 12,7 4. Mitsui & Co., Ltd. 19.026 4.756.500.000 4,2

Jumlah 453.000 113.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel 1.812.000 453.000.000.000

-Berdasarkan Joint Venture Agreement in relation to PT EXCELCOMINDO PRATAMA antara

PT Telekomindo Primabhakti, Yayasan Kartika Eka Paksi, Yayasan Tridaya, PT Santana Telekomindo, Nynex Asia (Indonesia) Limited, Nynex Asia Ldc, Mitsui & Co., Ltd., AIF (Indonesia) Limited dan Perseroan tanggal 10 November 1995 dan Berdasarkan Minutes of Extraordinary General Meeting of Shareholders, tanggal 18 Maret 1997, pemegang saham Perseroan telah menyetujui pengalihan saham

dari PT Santana Telekomindo kepada Telefone Investment Limited dan dari Telefone Investment Limited kepada PT Rajawali Corporation dan dari PT Rajawali Corporation kepada PT Telekomindo Primabhakti. Perubahan kepemilikan saham diatas juga telah mendapatkan persetujuan dari Badan Koordinasi Penanaman Modal berdasarkan Persetujuan No. 343/III/PMA/1997, tanggal 21 Mei 1997, tentang Persetujuan Perubahan Pemilikan Saham.

Berdasarkan Nomination and Deed of Adherence, tanggal 7 Desember 1995, Nynex Asia

(Indonesia) Limited telah mengalihkan saham yang dimilikinya pada Perseroan kepada Nynex Indocel Holding Sdn. Bhd.

Pengalihan saham tersebut diatas telah mendapatkan persetujuan dari pemegang saham Perseroan berdasarkan Minutes of Extraordinary Meeting of Shareholders tanggal 11 Desember 1995, yang dibuat

dibawah tangan.

Perubahan tersebut telah mendapatkan persetujuan dari BKPM berdasarkan Surat Persetujuan No. 843/III/PMA/1997, tanggal 27 Juni 1997, tentang Persetujuan Perubahan Pemilikan Saham Setelah adanya pengalihan saham tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal(Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 271.800 67.950.000.000 60,0 2. Nynex Indocel Holding Sdn. Bhd. 104.643 26.160.750.000 23,1 3. AIF (Indonesia) Limited 57.531 14.382.750.000 12,7 4. Mitsui & Co., Ltd. 19.026 4.756.500.000 4,2

Jumlah 453.000 113.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel 1.812.000 453.000.000.000

-Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 4, tanggal 2 Juni 1997, yang dibuat di hadapan Mudofir Hadi, SH, Notaris di Jakarta, dan telah dilaporkan kepada Menteri Kehakiman Republik Indonesia berdasarkan Surat Pemberitahuan dari Mudofir Hadi, SH, Notaris di Jakarta, tanggal 7 Juni 1997, didaftarkan dalam Daftar Perusahaan di Kantor Pendaftaran Perusahaan Kodya Jakarta Pusat No. 312/ RUB.IX.5/VI/1997, tanggal 17 Juni 1997 dilakukan peningkatan Modal Ditempatkan dan Modal Disetor Perseroan melalui pengeluaran saham bonus secara pro rata sejumlah 1.812.000 saham yang telah disetor penuh kedalam modal Perseroan. Setelah adanya peningkatan Modal Ditempatkan dan Modal Disetor tersebut, susunan permodalan Perseroan adalah sebagai berikut:

Modal Dasar : Rp 566.250.000.000

Modal Ditempatkan : Rp 566.250.000.000

Modal Disetor : Rp 566.250.000.000

Modal Dasar Perseroan terbagi atas 2.265.000 saham dengan nilai nominal Rp 250.000 per saham. Susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 1.359.000 339.750.000.000 60,0 2. Nynex Indocel Holding Sdn. Bhd. 523.215 130.803.750.000 23,1 3. AIF (Indonesia) Limited 287.655 71.913.750.000 12,7 4. Mitsui & Co., Ltd. 95.130 23.782.500.000 4,2

Jumlah 2.265.000 566.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel -

-Jumlah modal ditempatkan dan disetor penuh Perseroan sebagaimana disebutkan di atas dilunasi melalui penyetoran sebesar USD 250 juta yang dikonversikan pada kurs Rp 2.265/USD, yaitu sebelum masa krisis ekonomi di Indonesia, atau setara dengan Rp 566,25 milyar.

Tahun 2005

Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 24, tanggal 4 Februari 2005, yang dibuat di hadapan Mercy Mareta, SH, pengganti Harun Kamil, SH, Notaris di Jakarta, terjadi perubahan nama dari salah satu pemegang saham Perseroan yang semula bernama Nynex Indocel Holding Sdn menjadi Indocel Holding Sdn. Bhd. Perubahan tersebut berkaitan dengan perubahan kepemilikan Nynex Indocel Holding Sdn. Bhd. dari Verizon International Holdings Ltd. kepada TM International (L) Limited.

Setelah adanya perubahan tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 1.359.000 339.750.000.000 60,0 2. Indocel Holding Sdn. Bhd. 523.215 130.803.750.000 23,1 3. AIF (Indonesia) Limited 287.655 71.913.750.000 12,7 4. Mitsui & Co., Ltd. 95.130 23.782.500.000 4,2

Jumlah 2.265.000 566.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel -

-Berdasarkan Deed of Transfer tanggal 1 April 2005, Mitsui & Co., Ltd. telah menjual seluruh saham yang

dimilikinya pada Perseroan kepada Rogan Partners Inc.

Setelah adanya penjualan saham tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 1.359.000 339.750.000.000 60,0 2. Indocel Holding Sdn. Bhd. 523.215 130.803.750.000 23,1 3. AIF (Indonesia) Limited 287.655 71.913.750.000 12,7

4. Rogan Partners 95.130 23.782.500.000 4,2

Jumlah 2.265.000 566.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel -

-Pengalihan saham tersebut di atas telah mendapatkan persetujuan dari pemegang saham Perseroan berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 155, tanggal 28 Maret 2005, yang dibuat dihadapan

Aulia Taufani, SH, pengganti Sutjipto, SH, Notaris di Jakarta.

Perubahan tersebut telah mendapatkan persetujuan dari BKPM berdasarkan Surat No. 295/III/PMA/ 2005, tanggal 1 April 2005, tentang Persetujuan Perubahan Permodalan.

Berdasarkan Deed of Transfer tanggal 15 Juni 2005, Rogan Partners Inc. telah menjual seluruh saham

yang dimilikinya pada Perseroan kepada Indocel Holding Sdn. Bhd.

Setelah adanya penjualan saham tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 1.359.000 339.750.000.000 60,0 2. Indocel Holding Sdn. Bhd. 618.345 154.586.250.000 27,3 3. AIF (Indonesia) Limited 287.655 71.913.750.000 12,7

Jumlah 2.265.000 566.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel -

-Pengalihan saham tersebut diatas telah mendapatkan persetujuan dari pemegang saham Perseroan berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 81, tanggal 16 Juni 2005, yang dibuat dihadapan

Aulia Taufani, SH, pengganti Sutjipto, SH, Notaris di Jakarta.

Perubahan tersebut telah mendapatkan persetujuan dari BKPM berdasarkan Surat No. 652/III/PMA/ 2005, tanggal 15 Juni 2005, tentang Persetujuan Perubahan Penyertaan dalam Modal Perseroan. Berdasarkan Akta No. 127 tanggal 19 Juli 2005, dilakukan perubahan nilai nominal saham Perseroan dari Rp 250.000 menjadi Rp 100. Selain itu, berdasarkan Akta No. 8 tanggal 2 Agustus 2005 dilakukan peningkatan Modal Dasar, Modal Ditempatkan dan Modal Disetor Perseroan. Setelah adanya perubahan nilai nominal saham, peningkatan Modal Dasar, Modal Ditempatkan dan Modal Disetor tersebut, susunan permodalan Perseroan adalah sebagai berikut:

Modal Dasar : Rp. 2.265.000.000.000

Modal Ditempatkan : Rp. 566.250.000.000

Modal Disetor : Rp. 566.250.000.000

Modal Dasar Perseroan terbagi atas 22.650.000.000 saham dengan nilai nominal Rp. 100 per saham.

No. Nama Pemegang Saham Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %

1. PT Telekomindo Primabhakti 3.397.500.000 339.750.000.000 60,0 2. Indocel Holding Sdn. Bhd. 1.545.862.500 154.586.250.000 27,3 3. AIF (Indonesia) Limited 719.137.500 71.913.750.000 12,7

Jumlah 5.662.500.000 566.250.000.000 100,0

Saham dalam portepel 16.987.500.000 1.698.750.000.000

Dalam dokumen PT EXCELCOMINDO PRATAMA Tbk. (Halaman 68-73)