• Tidak ada hasil yang ditemukan

GAMBARAN UMUM II.1 Perpustakaan Akademi Angkatan Laut (AAL)

II.3 Perpustakaan Politeknik Kelautan dan Perikanan (PoltekKP) .1 Sejarah Perpustakaan

Perpustakaan Politeknik Kelautan dan Perikanan (PoltekKP) adalah suatu unit utama yang berada di lembaga akademis Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo. Cikal bakal berdirinya perpustakaan Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo juga tidak terlepas pada perjalanan panjang dari lembaga pendidikan Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo itu sendiri, sehingga nama dari perpustakaan Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo dulunya juga menyesuaikan nama dari unit utama yang menaunginya. Diawali dari tahun 1983 dengan berdirinya sebuah Sekolah Usaha Perikanan Menengah (SUPM) Sidoarjo. Selanjutnya pada tahun 1995 SUPM Sidoarjo berubah status menjadi Akademi Penyuluhan Pertanian. Dan pada tahun 2000 berubah lagi dengan status menjadi Akademi Perikanan Sidoarjo. Kemudian yang terakhir pada tahun 2014 berubah lagi dengan status menjadi Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo hingga sampai saat ini.

II.3.2 Visi dan Misi Perpustakaan

Adapun Visi dan Misi yang terdapat didalam perpustakaan PoltekKP adalah sebagai berikut:

Adapun visi dari perpustakaan Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo yaitu menjadikan perpustakaan Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo sebagai pusat dokumentasi dan informasi yang unggul di bidang teknologi kelautan dan perikanan.

2). Misi

Adapun misi dari perpustakaan Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo yaitu menjadi fasilitator utama Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjodalam pelestarian, pengaksesan, dan pemberdayaan informasi guna menunjang Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan beberapafaktor, diantaranya yaitu:

1. Menyediakan sarana sumber informasi keilmuan bagi civitas akademika. 2. Memberikan layanan informasi keilmuan baik civitas akademika maupun

masyarakat luas yang membutuhkan.

3. Mengembangkan upaya pemberdayaan informasi yang telah dimiliki perpustakaan untuk civitas akademika maupun masyarakat luas dalam kaitannya dengan konsep belajar seumur hidup.

4. Mendokumentasikan dan menjadikan karya ilmiah civitas akademika sebagai local content.

II.3.3 Struktur Organisasi Perpustakaan

Di dalam struktur organisasi perpustakaan PoltekKP terdapat 5 orang staff yang bertugas untuk mengatur atau mengelolah perpustakaan. Dari kelima staff tersebut memiliki bagian dan tanggung jawab yang berbeda sesuai dengan masing-masing bidang atau tugas yang mereka kerjakan didalam perpustakaan PoltekKP. Adapun yang pertama yaitu Ibu Mardia, S.Pd. yang menjabat sebagai Kapustaka (Kepala Perpustakaan) pada perpustakaan PoltekKP. Dimana Kapustaka merupakan jabatan paling tinggi didalam perpustakaan yang memiliki tugas sebagai pemimpin perpustakaan dan mempunyai hak dalam mengatur apa saja yang ada didalam perpustakaan serta bertanggung jawab atas semua kegiatan yang dilakukan

oleh anggota perpustakaan dibawah kekuasaannya. Namun demikian Kapustaka juga melakukan pekerjaan seperti mengelola koleksi atau kegiatan lainnya karena keterbatasan sumber daya manusia didalam perpustakaan PoltekKP yang mengharuskan seorang Kapustaka melakukan kegiatan tersebut. Selanjutnya yang kedua yaitu Ibu Muntamah yang menjabat atau bertanggung jawab pada bagian pengolahan didalam perpustakaan PoltekKP. Kemudian yang ketiga yaitu Bapak Kuwat Raharjo yang menjabat atau bertanggung jawab pada bagian pengolahan serta pengembangan koleksi didalam perpustakaan PoltekKP.Dan keempat yaitu Bapak Rohim yang menjabat atau bertanggung jawab pada bagian pengaturan otomasi didalam perpustakaan PoltekKP. Serta yang terakhir yaitu Bapak Fathony, dimana Bapak Fathony ini merupakan karyawan baru yang bekerja didalam perpustakaan PoltekKP sehingga dalam jabatannya didalam perpustakaan PoltekKP juga membantu dalam hal pengolahan serta pengembangan koleksi didalam perpsutakaan.

II.3.4 Koleksi Perpustakaan

Koleksi perpustakaan Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo terdiri dari 5.421 judul dan 11.557 eksemplar yang meliputi diantaranya yaitu:

1. Buku Teks terdiri dari 202 judul dan 276 eksemplar. 2. Buku Fiksi terdiri dari 12 judul dan 13 eksemplar.

3. Buku Non Fiksi terdiri dari 4.902 judul dan 10.948 eksemplar. 4. Koleksi Nonbook terdiri dari 1.734 judul dan 3.814 eksemplar. 5. Buku Referensi terdiri dari 305 judul dan 320 eksemplar. II.3.5 Layanan Perpustakaan

Adapun layanan yang terdapat didalam perpustakaan PoltekKP adalah sebagai berikut:

2). Layanan Sirkulasi 3). Bimbingan Perpustakaan II.3.6 Fasilitas Perpustakaan

Adapun fasilitas yang terdapat didalam perpustakaan PoltekKP adalah sebagai berikut:

1). Hot Spot

Pengguna perpustakaan PoltekKP dapat menggunakan fasilitas ini untuk memenuhi keperluannya dalam pencarian informasi melalu internet tanpa harus menggunakan ruangan internet terlebih lagi jika para pengguna membawa laptop atau alat elektronik lainnya sehingga hannya cukup dengan menyambungkan jaringan internet pada masing-masing alat-alat trersebut.

2). OPAC

Fasilitas OPAC yang disediakan oleh pihak perpustakaan PoltekKP ini bertujuan agar dapat digunakan dalam pencarian temu kembalin informasi atau pencarian koleksi melalui katalog online agar lebih memudahkan pengguna dalam pencarian koleksi disetiap rak.

3). Tiga Unit Komputer

Perpustakaan PoltekKP dilengkapi dengan fasilitas searching internet yang bisa diakses secara gratis oleh pengguna. Guna mendukung keperluan tersebut telah disediakan 3 unit komputer yang dioprasikan. Petugas perpustakaan senantiasa siap memberikan bantuan kepada para pengguna untuk dapat melakukan penelusuran informasi melalui internet.

Perpustakaan PoltekKP juga dilengkapi dengan ruang koleksi dimana didalamnya terdapat banyak macam koleksi yang tertata rapi didalam rak-rak yang telah disesuai dengan pengklasifikasian koleksi.

II.3.7 Tata Tertib Perpustakaan

Adapun tata tertib yang terdapat didalam perpustakaan PoltekKP adalah sebagai berikut:

a. Pemustaka yang hendak meminjam buku harus menggunakan kartu anggota.

b. Pemustaka hendaklah menjaga ketertiban dengan tidak membuang sampah sembaranganan serta tidak makan dan minum di ruang baca. c. Sebelum masuk ruangan baca/ koleksi, letakkan tas, jaket, maupun barang

bawaan lainnya di tempat yang sudah disediakan.

d. Sebelum memasuki ruang koleksi pemustaka di wajibkan mengisi buku pengunjung.

e. Pemustaka hannya diperkenankan meminjam maksimal 3 buku dalam jangka waktu 1 minggu dan dapat diperpanjang kembali selama 1 minggu. Dan jika pemustaka terlambat mengembalikan buku maka akan dikenakan sanksi yang ditetapkan oleh pihak perpustakaan PoltekKP.

II.4 Perpustakaan Akademi Politeknik Perkapalan (PoltekPel)