• Tidak ada hasil yang ditemukan

Perumusan Blue Ocean Strategy pada Wisata Kebun Raya Bogor melalui Kerangka Kerja Empat Langkah

VI FORMULASI STRATEGI PENGEMBANGAN WISATA KEBUN RAYA BOGOR

6.3. Perumusan Blue Ocean Strategy pada Wisata Kebun Raya Bogor melalui Kerangka Kerja Empat Langkah

6.3.1. Eliminate (Menghilangkan)

Eliminate merupakan langkah yang dilakukan dengan menghilangkan faktor persaingan yang diterima begitu saja oleh industri. Menurut pengajar Departemen Agribisnis IPB, Ir. Lukman M. Baga, MA.Ec., saat ini KRB berada dalam low perform, sehingga tidak perlu dipaksakan meniadakan faktor persaingan.

6.3.2. Reduce (Mengurangi)

Langkah reduce dilakukan pada faktor-faktor yang dinilai berlebihan dalam penawarannya. Nilai faktor-faktor tersebut dikurangi hingga di bawah standar industri. Saat ini, industri objek wisata banyak mengincar segmen pengunjung keluarga. Hal ini sangat wajar apabila melihat hasil survei dari IPSOS yang menyatakan bahwa jenis wisata yang berorientasi keluarga dan anak-anak adalah jenis wisata yang paling digemari (39%) oleh warga Indonesia.

Kebun Raya Bogor ramai dikunjungi oleh pengunjung individu, pasangan, dan keluarga. Padahal, KRB tidak khusus membuka diri sebagai objek wisata dan mengincar pasar pengunjung tersebut. Walaupun tidak menampilkan diri sebagai objek wisata, namun KRB tetap ramai dikunjungi pengunjung. Untuk itu, perhatian pada faktor Aktivitas untuk individu, pasangan, dan keluarga dianggap berlebihan walaupun sudah berada dibawah industri. Dengan demikian, pengurangan perhatian pada faktor ini tidak akan mengurangi minat masyarakat

mengunjungi KRB. Aktivitas untuk pengunjung akan lebih umum dengan program fun education yang dijelaskan pada langkah raise.

6.3.3. Raise (Meningkatkan)

Langkah Meningkatkan ditujukan pada faktor-faktor yang memiliki kinerja rendah pada kurva nilai yang terlihat dalam kanvas strategi. Nilai faktor- faktor tersebut ditingkatkan hingga di atas standar industri. Berikut adalah faktor- faktor yang akan ditingkatkan.

1. Toilet dan Mushola

Dua faktor ini dibahas bersamaan karena pada umumnya lokasi toilet dan mushola berdekatan. Permasalahan toilet pada umumnya adalah mengenai kebersihan dan lokasi. Kurangnya kebersihan toilet dapat disebabkan oleh kurang sigapnya petugas kebersihan. Permasalahan lain adalah lokasi toilet dan mushola yang sulit ditemukan pengunjung.

Untuk meningkatkan faktor toilet dan mushola tersebut, KRB perlu memperbaiki sistem pengadaan air untuk toilet dan mushola sehingga air dapat tersedia dan pengunjung dapat menggunakannya dengan nyaman. Selain itu, KRB perlu meningkatkan kompetensi petugas kebersihan yang menjaga toilet dan mushola. Pencantuman lokasi toilet dan mushola di dalam brosur peta lokasi juga perlu dilakukan agar pengunjung mudah mencari toilet dan mushola di dalam areal seluas 87 hektar.

2. Peta Lokasi

Peta lokasi yang disebutkan disini ada dua jenis: papan lokasi dan brosur lokasi. Berdasarkan hasil pengamatan, brosur lokasi KRB hanya diperoleh apabila pengunjung meminta. Hal ini tentunya merugikan KRB sendiri karena daya tarik wisata yang ada praktis hanya diketahui pengunjung melalui papan lokasi.

Brosur peta lokasi KRB tidak mencantumkan lokasi toilet. Fasilitas ini sangat vital bagi pengunjung, sehingga harus dimasukkan dalam brosur peta dan papan lokasi. Begitu juga dengan mushola, dalam brosur peta lokasi hanya dicantumkan lokasi satu mesjid, padahal KRB memiliki beberapa lokasi mushola. Pencantuman lokasi toilet dan mushola di brosur peta lokasi penting dilakukan.

Menurut Ballantyne et al (2008), untuk mendidik pengunjung yang datang bukan untuk belajar, dapat dilakukan mulai dari pintu gerbang. Kebun raya dapat

memberikan leaflet atau selebaran yang berisi saran-saran untuk memaksimalkan kunjungan. Tindakan ini dapat meningkatkan penerimaan pesan konservasi pengunjung dan meningkatkan pembelajaran konservasi pengunjung. Leaflet berupa peta KRB perlu dibagikan kepada pengunjung sejak pengunjung masuk KRB (saat beli tiket).

3. Aktivitas yang menghibur (entertainment); dan Aktivitas yang menambah pengetahuan (educational);

Faktor Aktivitas yang menghibur (entertainment) dalam pembahasan ini, tidak dimaksudkan untuk pembangunan wahana baru, namun lebih pada modifikasi dari yang sudah ada di dalam KRB.

Wisatawan melakukan kunjungan ke objek wisata dengan berbagai macam motivasi, seperti kekurangan kesenangan, kekurangan dalam hubungan antar manusia dan persahabatan, tekanan pekerjaan dan kebosanan hidup sehari-hari (Schmidhauser 1989 diacu dalam Ross 1998). Alasan utama orang mengunjungi kebun raya lebih cenderung bukan dalam yang bersifat edukasi (Connell 2004; Ballantyne et al 2008; Ward et al 2010).

Vanhove (2005) menjelaskan bahwa dalam trend pariwisata, tingkat perhatian pengunjung objek wisata terhadap isu lingkungan dan alam semakin tinggi. Pemandangan alam menjadi kunci utama dari daya tarik objek wisata. Biasanya, pengunjung mencari lingkungan alam yang berbeda dari lingkungan alam sehari-hari pengunjung. Suasana alam yang sejuk dan pemandangan alami yang asri menjadi alasan utama keunggulan KRB.

Mayoritas pengunjung KRB adalah pelajar yang sedang karya wisata terutama dengan materi tentang ilmu alam terutama biologi. Mereka berkunjung ke KRB karena dorongan untuk menyelesaikan tugas dari sekolah. Aktivitas edukasi yang kurang disukai oleh pelajar dapat dilakukan dengan mengubah cara penyampaiannya. Jika biasanya pelajar diajak berkeliling sambil mendengarkan pemandu berbicara kemudian mencatatnya, KRB dapat mengemasnya dengan pola permainan (games) dan kuis. Sebagai contoh, kuis Siapa Berani dan kuis Ranking 1, merupakan kuis di stasiun televisi yang sangat populer beberapa waktu lalu. Kuis ini memberikan dan menguji ilmu pengetahuan pesertanya dengan cara yang menyenangkan. Jenis permainan lain dapat disesuaikan dengan usia

pengunjung pelajar. Ballantyne et al. (2008) menyatakan bahwa untuk menarik perhatian pengujung yang membawa anak-anak, kebun raya dapat melakukan kegiatan seperti treasure hunt dengan tema lingkungan atau konservasi dan permainan.

Penyampaian pendidikan juga dapat dilakukan dengan presentasi informal mengenai koleksi-koleksi yang ada di KRB. Melalui presentasi informal, pesan konservasi dapat dengan mudah dimasukkan dan ditularkan kepada pengunjung (Ballantyne et al. 2008).

Menurut Prof. EKS Harini Muntasib dari Bagian Rekreasi Alam dan Ekowisata, Departemen KSHE IPB, wisata yang cocok dikembangkan di KRB adalah wisata edukasi seperti pemanduan, bird watching, papan interpretasi, dan lain-lain. Menurut beliau, untuk mengoptimalisasi jumlah pengunjung yang datang di KRB, dapat dilakukan melalui stratifikasi program. Berdasarkan survei singkat yang dilakukan penulis terhadap 15 pengunjung yang sedang melakukan aktivitas menambah pengetahuan (study tour, penelitian, dan magang) di KRB, nilai terhadap pemanduan (guide) sebesar 8,4, jalur pemanduan 7,46, bird watching 7, papan interpretasi 8, dan wisata flora 8,6.

Pemanduan merupakan hal yang paling penting dalam kegiatan untuk interpretasi alam. Menurut Eva Rachmawati, S.Hut. M.Si. dari Laboratorium Rekreasi Alam dan Ekowisata Fakultas Kehutanan IPB, pemanduan di KRB dirasakan menurun. Hal terpenting dalam pemanduan adalah pemandu. Semakin menarik pemandu membawakan interpretasi, pengunjung akan semakin mengetahui hal-hal yang ada di dalam KRB. Untuk itu, perlu pelatihan-pelatihan pamanduan bagi pemandu agar dapat memandu dengan lebih menarik.

Selain pelatihan pemanduan, pelatihan bahasa asing penting dilakukan untuk pemandu. Leslie dan Russell (2006) menyatakan bahwa penggunaan bahasa asing dalam pariwisata sangatlah penting. Untuk menarik wisman potensial dari Eropa, pemandu KRB perlu dilatih untuk berbahasa asing terutama bahasa dari negara wisman potensial dari Eropa.

PKT-KRB dapat mendidik pengunjung mengenai perkebunrayaan secara umum. Materi pendidikan berupa film ini terdapat dalam program Wisata Flora. Menurut Ibu Rinrin dari Subbag Jasa dan Informasi PKT-KRB, film mengenai

perkebunrayaan ini diputar di dalam Gedung Konservasi lantai dua. Penontonnya adalah peserta Wisata Flora. Dengan beberapa modifikasi, film mengenai perkebunrayaan dan Bunga Bangkai dapat ditonton oleh pengunjung umum. Mekanisme pemutaran film ini dapat dikemas seperti bioskop dengan jam-jam tayang tertentu. Pemutaran video untuk wisata pendidikan juga dilakukan oleh Taman Wisata Mekarsari dengan Pongo Show-nya. Pongo Show merupakan augmented show dengan materi mengenai Orangutan.

Pembuatan film kampanye dianggap lebih efektif memberikan pendidikan kepada masyarakat. Pembuatan film merupakan cara baru dalam mengampanyekan sebuah pesan. RARE (lembaga konservasi) mengembangkan sebuah metode yang dinamakan RARE Pride. Metode ini menggunakan model berdasarkan sosial marketing. Kegiatan untuk mengampanyekan pesan konservasi dilakukan melalui berbagai cara seperti menggunakan “duta” pesan, membuat lagu-lagu konservasi, mendesain dan menulis komik, pertemuan dan workshop stakeholder (Simorangkir 2007). Beberapa contoh lembaga yang mulai menggunakan sosial marketing dalam kampanyenya adalah BKKBN melalui lagu “Planning” yang dinyanyikan oleh sebuah band. Selain BKKBN, KPK juga mulai berkampanye anti korupsi melalui film “Kita vs Korupsi”. Penggunaan konsep sosial marketing perlu menjadi pertimbangan dalam mengampanyekan pesan konservasi dari KRB.

Pengunjung objek wisata pada umumnya senang dengan sesuatu yang menarik. Objek wisata lain pada umumnya memiliki maskot. Taman Safari memiliki maskot bergambar gajah dan binatang lain. The Jungle Waterpark memiliki maskot bergambar rusa. Dunia Fantasi memiliki maskot bergambar bekantan. Maskot ini dapat menarik dan menghibur pengunjung dengan berfoto bersama. Ciri khas KRB yaitu Bunga Bangkai dapat dibuat animasinya sehingga dapat menarik dan menghibur pengunjung. Selain Bunga Bangkai, jenis tumbuhan lain dapat dijadikan maskot pelengkap sekaligus berfungsi mengenalkan jenis tersebut kepada pengunjung.

4. Pelayanan Petugas

Pelayanan petugas merupakan faktor penting dalam industri jasa. Peningkatan pelayan petugas KRB dapat dilakukan dengan cara mengadakan

pelatihan mengenai service excellent bagi pegawai terutama pada bagian yang berkaitan dengan wisata d KRB. Hal ini perlu dilakukan mengingat KRB merupakan bagian dari sebuah lembaga penelitian yang sumber daya manusianya belum berfokus pada layanan wisata KRB.

5. Keamanan

Secara umum, tidak banyak keluhan yang terdengar mengenai keamanan di objek wisata Bogor, sehingga dapat dikatakan pengunjung merasa cukup aman berada di objek wisata Bogor. Hal ini dapat dilihat dari nilai Keamanan KRB (7,1) relatif mendekati nilai rata-rata industri (7,5).

Namun, masih ada citra KRB sebagai lokasi mesum. Menurut beberapa pengunjung dan orang yang pernah mengunjungi KRB, perbuatan asusila di dalam KRB cukup mengganggu. Perbuatan asusila tersebut diduga terjadi di tempat-tempat yang jarang dilalui atau di tempat-tempat yang tidak terlihat secara jelas oleh pengunjung. Berdasarkan Laporan Tahunan PKT-KRB, gangguan keamanan yang terjadi di KRB berupa perbuatan asusila tercatat sebanyak 40,5% di tahun 2009 dan 64,52% di tahun 2010. Untuk meningkatkan kinerja faktor Keamanan dan menghilangkan kesan KRB sebagai tempat mesum, selain menempatkan petugas di lokasi-lokasi padat pengunjung, perlu dilakukan patroli terutama di lokasi-lokasi yang dicurigai sebagai tempat mesum.

6. Kebersihan

Sangat sulit untuk menjaga kebersihan di dalam kebun seluas 87 hektar. Dari hasil pengamatan, sampah yang paling banyak terlihat adalah daun-daun kering yang berada di pusat aktivitas pengunjung seperti kolam sekitar pintu utama KRB. Daun-daun kering menumpuk di saluran air sehingga terkesan kolam terkesan tidak pernah dibersihkan. Untuk meningkatkan kinerja faktor ini, kebersihan yang perlu diberi fokus lebih adalah lokasi pusat aktivitas pengunjung seperti kolam sekitar pintu utama, bangku-bangku peristirahatan, lapangan, dan area peristirahatan pengunjung.

6.3.4. Create (Menciptakan)

Langkah create adalah upaya untuk menawarkan faktor yang belum pernah ditawarkan industri. Faktor-faktor baru diciptakan berdasarkan

pencermatan pada industri alternatif, rantai pembeli, penawaran produk dan jasa pelengkap, daya tarik emosional-fungsional, dan waktu. Berdasarkan pencermatan tersebut, faktor-faktor yang diciptakan adalah:

1. Event

Faktor ini diciptakan atas dasar pencermatan pada industri alternatif, rantai pembeli, dan daya tarik emosional-fungsional. Penciptaan event seperti festival, kompetisi olahraga, ataupun pertemuan politik akan menghasilkan pemberitaan di televisi. Media ini merupakan publikasi yang paling efektif dibandingkan cara yang lain (Guskind 1988 dalam Law 1993). Penyelenggaraan festival kebun (garden festival) dapat meningkatkan jumlah pengunjung dan wisatawan bagi daerah setempat dan meningkatkan image serta profile dari kebun raya itu sendiri (Law 1993). Healhty event juga dapat dilakukan karena menurut Vanhove (2005), health lifestyle akan menjadi trend dimasa depan. Event yang dapat dilakukan KRB adalah:

a. Open House Kebun Raya Bogor.

Event ini semacam open house yang dilaksanakan oleh Istana Bogor. Dalam event ini, KRB dapat menunjukkan sejarah KRB, aktivitas yang dilakukan PKT-KRB, koleksi-koleksi yang ada di KRB dengan bantuan guide di setiap lokasi yang menarik, dll. Event ini dapat dilaksanakan berkaitan dengan ulang tahun PKT-KRB, atau bersamaan dengan open house Istana Bogor, atau juga pada bulan-bulan yang termasuk low season.

b. Festival Flora Indonesia

Event ini dapat dilakukan oleh KRB mengingat KRB merupakan kolektor tumbuhan yang ada di Indonesia. Dalam event ini, KRB dapat menampilkan koleksi-koleksi tumbuhan yang ada di KRB terutama koleksi tumbuhan anggreknya. Kerjasama dengan komunitas flora, dan organisasi yang bergerak di bidang konservasi tumbuhan dapat memudahkan penyelenggaraan acara ini.

c. Perlombaan bagi anak usia sekolah

Event ini dapat menarik perhatian bagi anak-anak terutama yang benar-benar tertarik akan hal-hal seputar lingkungan. Perlombaan dapat

berupa lomba cerdas cermat, olimpiade mata pelajaran alam, lomba melukis, dll.

d. Jalan Sehat Kebun Raya Bogor

Event ini meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya gerak badan untuk mendukung kesehatan. Selain itu, dengan berjalan di areal yang minim polusi, peserta akan mengerti pentingnya udara bersih bagi kesehatan dan pentingnya tumbuhan yang menyediakan udara bersih. Event ini sangat berpeluang untuk mendapatkan sponsor mengingat banyaknya pelaku dalam industri kesehatan.

Menurut staf pengajar Departemen Agribisnis IPB, Ir. Lukman M. Baga, MA.Ec., penciptaan faktor event adalah tepat. Pengadaan event akan meningkatkan minat orang untuk mengunjungi KRB. Misalnya saja dengan mengadakan lomba foto. Foto yang dilombakan adalah foto yang diambil saat orang berada di dalam KRB. Foto dapat berupa koleksi tumbuhan KRB, aktivitas yang dilakukan di KRB, kebersamaan yang akrab, ataupun emosi sedih pengunjung. Foto yang paling banyak mendapat tanda like paling banyak di Facebook mendapatkan hadiah. Event-event akan meningkatkan jumlah pengunjung.

2. Komunitas

Seperti yang telah dijelaskan pada rekonstruksi melalui pencermatan terhadap waktu, komunitas merupakan salah satu cara untuk meningkatkan pasar. Dengan mengurangi fokus persaingan yang ada pada pasar wisata anak dan keluarga, KRB dapat meraih pasar yang lebih besar dengan mengincar pasar komunitas. Program wisata khusus komunitas dapat dibuat dengan berbagai penyesuaian mengikuti kebutuhan komunitas dan KRB. Selain itu, penggunaan teknologi informasi melalui mailing list dan social media seperti Facebook dan Twitter dapat menjadi sarana bagi komunitas (termasuk KRB) untuk berkomunikasi.

Segmen yang dapat dijadikan pasar utama adalah pengunjung yang berpendidikan tinggi (highly educated) dan lansia. Segmen orang berpendidikan tinggi memiliki rasa ingin tahu dan perilaku terhadap alam yang cukup besar.

Segmen lansia memiliki antusiasme pada isu-isu kesehatan. KRB dapat mengakomodasi lansia untuk meningkatkan kesehatannya dengan berolahraga di KRB, misalnya dengan jogging, senam lansia, ataupun menambah pengetahuannya akan tanaman obat melalui koleksi tanaman obat di KRB. Dengan mengincar segmen ini, diharapkan perilaku pengunjung adalah yang bersahabat dengan alam.

Tabel 9.Kerangka Kerja Empat Langkah

Eliminate tidak dilakukan karena low perform KRB

Reduce Aktivitas untuk individu, pasangan, dan keluarga

Raise Toilet; Mushola; Peta Lokasi; Aktivitas yang menghibur (entertainment); Aktivitas yang menambah pengetahuan (educational); Pelayanan Petugas; Keamanan; Kebersihan

Create Event dan Komunitas