• Tidak ada hasil yang ditemukan

Prosedur Kegiatan Pembelajaran 6

Dalam dokumen Buku Panduan Guru Seni Tari (Halaman 124-128)

E. Asumsi Capaian Pembelajaran dan Alokasi Waktu

VII. Prosedur Kegiatan Pembelajaran 6

MENENTUKAN PROPERTI TARI YANG TEPAT SEBAGAI DASAR BERKREASI TARI

Properti tari merupakan aspek yang cukup penting dalam sebuah pertunjukan tari karena dapat menambah nilai estetika dan makna terhadap sebuah tarian yang dibawakan. Berikut ini adalah tahapan-tahapan menentukan properti yang tepat.

1. Pahami tema tarinya;

2. Pelajari judulnya, lalu analisis judulnya dari segi makna;

3. Pelajari karakter atau tokoh yang akan ditampilkan;

4. Tentukan benda yang dapat menunjang pemahaman penonton terhadap karya tari;

117 5. Tentukan material, warna bentuk yang sesuai dengan makna tari, pesan,

nilai yang ingin ditampilkan;

6. Pelajari atau pertimbangkan kembali properti yang dipilih dapat memungkinkan untuk gunakan, dari segi efektifitas dan juga keamanan.

Contoh penggunaan properti pada sebuah karya tari, misalnya tari yang memiliki tema kepahlawanan. Salah satu judul karya yang diangkat adalah

“Laksamana Keumala Hayati”. Langkah awal yang harus dilakukan adalah:

(1) analisis judulnya dari segi bahasa, siapakah Laksamana Keumala Hayati itu, lalu bagaimana karakternya; (2) Memilih properti yang sesuai, misalnya Rencong. Rencong adalah senjata tradisional Aceh. Rencong ditentukan sebagai properti dan tidak dapat diganti dengan keris, karena maknanya akan menjadi lain; (3) Pertimbangkan aspek keamanannya. Rencong adalah benda tajam berfungsi untuk bela diri. Rencong untuk properti tari, dapat dibuat tiruannya dari bahan yang aman jika digunakan, misalnya dari triplek atau gabus.

Faktor keamanan harus diutamakan jika menentukan properti tari, sehingga pemilihan bahan dan teknik menggunakan properti harus dipertimbangkan agar para penari aman dalam menggunakannya. Berikut ini adalah contoh properti tari dari benda aslinya yang aman untuk digunakan, contohnya seperti tongkat, caping, dan bakul.

Gambar 3.3 Penari yang berperan sebagai prajurit dalam Dramatari Laksamana Keumala Hayati memegang properti senjata Rencong

Sumber: Sanggar Seni Budaya Khatulistiwa/Adrias (2017)

B. Kegiatan Pembelajaran 6 1. Persiapan Pembelajaran

Persiapan kegiatan pembelajaran 6 di unit 3 ini, guru mencari referensi bacaan mengenai properti sesuai tema tari. Materi tari yang akan disampaikan adalah mengenai menentukan properti yang tepat. Guru dapat mencari referensi dari berbagai sumber seperti buku dan jurnal ilmiah. Selain itu guru juga menyiapkan beberapa properti sederhana untuk bahan ajar seperti bakul, tongkat, selendang, caping, kipas atau payung.

2. Kegiatan Pembelajaran di Sekolah

Langkah yang perlu dilakukan saat pembelajaraan bersama peserta didik di kelas adalah  menentukan properti yang tepat.

a. Membuka Pelajaran

1) Guru memberi salam sebagai pembuka pelajaran dan berdoa sebelum memulai pembelajaran;

2) Guru memeriksa kehadiran peserta didik;

3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai dan manfaat pembelajaran di dalam kehidupan sehari-hari berkaitan dengan menentukan properti dalam proses berkarya tari;

4) Guru mengulas materi pembelajaran sebelumnya dan bertanya kepada peserta didik tentang kegiatan menentukan tata rias yang tepat untuk tari.

b. Kegiatan Inti

Kegiatan inti pada kegiatan 6 unit 3 adalah menentukan properti yang tepat untuk properti tari. Guru disarankan menggunakan metode pembelajaran role playing model seperti pada kegiatan ke-4. Kegiatan pembelajaran model role playing dalam kegiatan 6 bertujuan agar peserta didik mampu memahami penggunaan properti tari dengan mengalami langsung penggunaan properti tari dalam proses berkarya tari. Berikut ini langkah-langkah kegiatan yang dapat dilakukan dengan mengadaptasi model pembelajaran bermain peran atau role playing model.

119 1) Guru membagi peserta didik menjadi beberapa kelompok, satu

kelompok terdiri dari 4 sampai 5 orang;

2) Guru memberikan pertanyaan pada peserta didik alat atau barang apa saja yang dapat digunakan untuk properti tari;

3) Guru membuat undian yang terdiri dari berbagai properti tari.

Misalnya: tongkat, selendang, caping, bakul, payung dan sebagainya sesuai benda yang dibawa oleh peserta didik. Peserta didik mengambil undian tersebut secara acak;

4) Guru mengajak peserta didik untuk bermain peran dan membuat gerakan tari berdurasi satu sampai tiga menit sesuai dengan properti tari yang didapat melalui undian;

5) Peserta didik membuat gerak tari sederhana berdurasi 1 sampai 3 menit yang berasal dari rangsangan properti tari;

6) Peserta didik diperbolehkan menambahkan musik sebagai pengiring, secara eksternal dari lagu yang sudah ada baik musik tradisi maupun nontradisi. Guru juga memperbolehkan peserta didik menggunakan musik internal dengan cara menyanyi sambil menari;

7) Guru meminta peserta didik untuk memperlihatkan gerak tari yang telah dibuat dengan kelompok masing-masing;

8) Guru menilai hasil karya peserta didik dan memberikan pendapat atau masukan untuk peserta didik tentang karya tarinya;

9) Guru memberi kesempatan pada peserta didik lain untuk memberikan komentar terhadap karya tari kelompok yang telah mempraktikan hasil karya tarinya;

10) Guru memberikan apresiasi kepada peserta didik dengan karya tari yang terbaik.

c. Menutup Pelajaran

1) Guru menyimpulkan materi yang telah dipelajari yaitu tentang menentukan properti yang tepat;

2) Guru membantu peserta didik melakukan refleksi terhadap manfaat yang peserta didik dapat setelah mempelajari materi menentukan properti yang tepat;

3) Guru memberi tugas kepada peserta didik secara berkelompok untuk membuat karya tari dengan menggunakan elemen pendukung karya tari seperti musik, kreasi rias, busana dan properti berdasarkan kreativitas masing-masing kelompok. Karya tari yang dibuat dapat diadaptasi dari lagu, novel, kaya teater, maupun sastra. Durasi tarian yang dibuat 3 sampai 5 menit. Tugas akan ditampilkan pada pertemuan selanjutnya yaitu pertemuan ke-7 dengan materi membuat karya tari sederhana berdasarkan karya seni bentuk lain;

4) Guru menutup pembelajaran dengan memberi penekanan untuk selalu menghargai dan ikut melestarikan budaya Indonesia, salah satunya lewat properti tari;

5) Guru menutup pembelajaran dan memberi salam pada peserta didik sebelum meninggalkan kelas.

3. Kegiatan Pembelajaran Alternatif

Kegiatan pembelajaran alternatif yang dapat dilakukan oleh guru pada pertemuan ini adalah:

a. Guru memberikan gambar properti yang akan digunakan sebagai pendukung tarian. Kegiatan ini dilakukan apabila guru kesulitan dalam menyediakan alat bantu pembelajaran;

b. Guru memberikan tugas pengganti berupa membuat makalah laporan hasil pengamatan tari yang bersumber dari media cetak maupun elektronik. Kegiatan ini dilakukan jika peserta didik tidak hadir dalam kegiatan pembelajaran.

Dalam dokumen Buku Panduan Guru Seni Tari (Halaman 124-128)