• Tidak ada hasil yang ditemukan

Realisasi Stimulus Fiskal dan Dampaknya terhadap Perekonomian Nasional

Stimulus fiskal yang merupakan kebijakan countercyclical yang diluncurkan oleh Pemerintah pada tahun 2009 sebagai langkah antisipasi dampak krisis ekonomi global dan mempersiapkan fondasi perekonomian yang kuat telah menunjukkan hasil yang positif. Total stimulus sebesar Rp73,3 triiun yang terdiri dari penghematan pembayaran pajak (tax saving) sebesar Rp43 triliun, subsidi sebesar Rp13,3 triliun, dan subsidi bukan pajak sebesar Rp17,0 triliun (termasuk belanja infrastruktur dan PMN sebesar Rp12,2 triliun) tersebut telah memberikan multiplier effect bagi perekonomian domestik yang stabil sepanjang tahun 2009. Untuk alokasi pemotongan pajak yang diberikan untuk penurunan dan penyederhanaan perpajakan, penurunan PPh Badan sebesar Rp43 triliun sampai dengan Desember 2009 telah terealisasi sebesar Rp43 triliun atau 100 persen. Melalui alokasi penurunan tarif perpajakan, pendapatan riil masyarakat meningkat dan mendorong daya beli. Stimulus perpajakan dalam bentuk penurunan PPh Badan telah berdampak pada peningkatan daya saing dan daya tahan usaha.

Pada periode yang sama, stimulus fiskal untuk subsidi terealisasi sebesar Rp2,8 triliun atau sekitar 21,4 persen. Salah satu bentuk subsidi yakni subsidi PPN atas minyak goreng dilakukan untuk menurunkan dan menstabilkan harga minyak goreng di pasar domestik, serta untuk mengurangi beban masyarakat berpenghasilan rendah. Bentuk subsidi yang lain adalah subsidi PPN untuk bahan bakar nabati (BBN) yang bertujuan untuk menurunkan harga BBN dan meningkatkan kemampuan BBN agar dapat bersaing dengan harga bahan bakar minyak (BBM) dari fosil yang tidak terbaharukan. Dalam jangka panjang, pemberian subsidi akan mengurangi ketergantungan akan BBM dari fosil.

Alokasi subsidi bukan pajak ditargetkan untuk menurunkan beban masyarakat khususnya biaya transportasi dimana Pemerintah telah menurunkan harga solar bersubsidi sebesar Rp300/liter dari Rp4.800/liter menjadi Rp4.500/liter mulai tanggal 15 Januari 2009. Alokasi juga ditargetkan untuk menurunkan biaya produksi dimana Pemerintah memberikan potongan tarif listrik untuk industri sebesar Rp1,4 triliun. Di samping itu, dari total alokasi subsidi bukan pajak tersebut terdapat stimulus paket belanja sebesar Rp12,2 triliun. Sampai dengan tanggal 31 Desember 2009, penyerapan belanja tersebut terserap sebesar Rp11,3 triliun atau sekitar 92,6 persen dari total pagu senilai Rp12,2 triliun. Penyerapan belanja stimulus fiskal terbesar ada pada Departemen Kesehatan dan Menpera yang telah merealisasikan hampir 100 persen. Sedangkan Departemen PU yang memperoleh pagu terbesar dari stimulus fiskal yakni sebesar Rp6.601 miliar dapat menyerap 93,33 persen.

Alokasi stimulus khususnya pembangunan infrastruktur bidang pekerjaan umum, bidang perhubungan, bidang energi, bidang perumahan rakyat, pasar, rehabilitasi infrastruktur jalan usaha tani dan irigasi tingkat usaha tani, peningkatan pelatihan bidang ketenagakerjaan dan rehabilitasi gudang penyimpanan bahan pokok juga telah berdampak pada kondisi ketenagakerjaan di Indonesia.

Walaupun tidak mencapai total pagu, realisasi stimulus fiskal telah memberikan dampak positif bagi berbagai dinamika yang terjadi dalam perekonomian domestik selama tahun 2009.

Audited)

Hasil pembangunan ekonomi yang menekan angka kemiskinan dan pengangguran

Penurunan angka kemiskinan

Peran strategis kebijakan fiskal adalah peran alokasi, redistribusi dan stabilisasi perekonomian. Dalam konteks ini, kebijakan fiskal dipergunakan untuk mempengaruhi sektor-sektor perekonomian untuk mencapai tujuan pertumbuhan perekonomian. Salah satu paradigma baru yang diterapkan dalam reformasi penganggaran adalah diperkenalkannya proyeksi fiskal jangka menengah yang antara lain bertujuan untuk menjamin kesinambungan fiskal dan mensinkronkan antara kebijakan dan pengeluaran. Proyeksi fiskal jangka menengah dengan menggunakan kerangka APBN Jangka

Menengah (Medium Term Budget Framework) dan Kerangka Pengeluaran Jangka

Menengah (MTEF).

Di pertengahan tahun 2009, Pemerintah melalui SEB Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas dan Menteri Keuangan No. 0142/M.PPN/06/2009 – SE 1848/MK/2009 tanggal 19 Juni 2009 telah mengeluarkan Buku Pedoman Perencanaan dan Penganggaran yang merupakan pedoman bagi setiap Kementerian Teknis untuk memaksimalkan pemanfaatan anggaran terutama pada saat Pemerintah masih dalam masa transisi perubahan sistem penganggaran. Buku Pedoman tersebut terdiri 5 buku yakni Buku 1 tentang Pedoman Restrukturisasi Program dan Kegiatan, Buku 2 tentang Penerapan Penganggaran Berbasis Kinerja, Buku 3 tentang Penerapan Kerangka Pengeluaran Jangka Menengah, Buku 4 tentang Format Baru RKA K/L, dan Buku 5 tentang Jadwal Pelaksanaan Penerapan. Dalam rangka penerapan tersebut, Pemerintah pada tahun 2009 juga telah menetapkan 6 (enam) K/L sebagai pilot project yaitu meliputi: (1) Kementerian Keuangan; (2) Kementerian Pendidikan Nasional; (3) Kementerian Pekerjaan Umum; (4) Kementerian Kesehatan; (5) Kementerian Pertanian; (6) Badan Perencanaan Pembangunan Nasional.

Upaya pengentasan penyakit ekonomi yang terus dilakukan oleh Pemerintah diimplementasikan melalui harmonisasi dan sinergi program dan anggaran penanggulangan kemiskinan dalam tiga cluster. Pada cluster pertama yakni cluster Bantuan dan Perlindungan Sosial Kelompok Sasaran, Pemerintah telah memberikan bantuan melalui penyediaan beras untuk Rakyat Miskin (Raskin), Program Keluarga Harapan (PKH), Jaminan Kesehatan Masyarakat, Bantuan Operasional Sekolah (BOS), Bantuan bagi Lanjut Usia dan Cacat Ganda terlantar, Bantuan Bencana alam, Bantuan Langsung Tunai sebagai kompensasi kenaikan harga BBM, dan Beasiswa untuk anak dari rumah tangga sasaran. Pada cluster kedua yakni cluster Pemberdayaan Masyarakat yang berfokus pada Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri (PNPM), Pemerintah telah melakukan upaya pendampingan dan pemberdayaan desa- desa. Pada cluster ketiga yakni cluster Pemberdayaan Usaha Mikro dan Kecil serta perbaikan iklim berusaha dan penyediaan Kredit Usaha Rakyat (KUR), Pemerintah telah meningkatkan pemberdayaan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) termasuk perbaikan iklim berusaha dan penyediaan Kredit Usaya Rakyat (KUR). Kemiskinan adalah multisektor problem yang membutuhkan upaya penanganan lintas sektoral sehingga koordinasi perlu ditingkatkan.

Berbagai upaya pembangunan ekonomi 230 juta manusia Indonesia dan ekonomi tanah air seluas 8 juta km persegi yang dilakukan Pemerintah telah berdampak pada penurunan angka kemiskinan dari 16,7 persen pada tahun 2004 menjadi 14,1 persen pada Maret 2009. Angka kemiskinan tahun 2009 tersebut yang sebesar 32,53 juta jiwa ini turun 2,43 juta jiwa dibandingkan angka kemiskinan tahun 2008. Kemiskinan yang dalam RPJMN 2004-2009 didefinisikan sebagai kondisi yang membuat seseorang atau sekelompok orang, laki-laki atau perempuan tidak terpenuhi hak-hak dasarnya untuk mempertahankan dan mengembangkan kehidupan yang bermartabat merupakan salah satu penyakit perekonomian terus dientaskan. Begitu juga dengan tingkat pengangguran yang menurun dari 9,9 persen pada tahun 2004 menjadi 8,1 persen pada Februari 2009.

Audited)

Komitmen Pemerintah dalam perekonomian dari perspektif global

Realisasi pendapatan negara dan hibah tahun 2009 sebesar Rp848,76 triliun

Pajak yang mendominasi sumber penerimaan negara