• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sumber Daya Alam dan Pemanfaatannya

Bunyi di Sekitar Kita

A. Sumber Daya Alam dan Pemanfaatannya

Indonesia kaya sumber daya alam. Di antaranya hutan, laut, sungai, dan tanah. Hingga saat ini sumber daya alam tersebut telah banyak memberikan manfaat kepada manusia. Dalam uraian berikut akan dipaparkan mengenai berbagai jenis sumber daya alam dan pemanfaatannya.

1. Hutan

Hutan di Indonesia dikenal sebagai zamrud khatulistiwa. Sumber daya alam yang berasal dari hutan misalnya bermacam-macam jenis kayu, rotan, dan hewan-hewan liar. Perhatikan Tabel 17.1 berikut untuk mengetahui pemanfaatan sumber daya alam dari hutan!

IPA Kelas IV SD/MI 175

Sumber:Mini Science Encyclopedia, Ang Wong Chuan

Gambar 17.2 PLTA salah satu manfaat dari sumber daya alam sungai

2. Laut

Indonesia merupakan negara kepulauan yang dikelilingi oleh laut. Di dalam laut tersimpan sumber daya alam berupa hewan maupun tumbuhan laut. Berbagai jenis hewan laut seperti ikan, kerang, udang, kepiting, dan cumi-cumi merupakan sumber makanan yang mengandung protein bagi manusia. Kerang juga dapat menghasilkan mutiara. Mutiara dihasilkan dari kotoran atau benda asing yang masuk dalam kerang, Kotoran ini kemudian terbungkus air liur kerang dalam jangka waktu tertentu. Tumbuhan laut juga banyak dimanfaatkan oleh manusia. Pernahkah kamu makan agar-agar? Agar-agar dibuat dari rumput laut. Selain itu, rumput laut juga dimanfaatkan dalam pembuatan obat-obatan dan kosmetika.

Selain hewan dan tumbuhan, air laut juga banyak memberi manfaat kepada manusia. Air laut yang berasa asin dapat dibuat garam. Garam sangat bermanfaat bagi kesehatan. Garam ini mengandung banyak yodium. Yodium dapat mencegah penyakit gondok. Selain itu, garam juga dapat digunakan sebagai bumbu dapur.

3. Sungai

Sumber daya alam yang berasal dari sungai misalnya berbagai ikan air tawar, tumbuhan air, batu-batuan, dan pasir. Batu dan pasir dimanfaatkan sebagai bahan bangunan. Air sungai juga dapat di- manfaatkan untuk membuat PLTA.

Sumber:Trubus, 2005

Gambar 17.1 Berbagai sumber daya alam dari laut

Mutiara

4. Tanah

Bumi kita ini terdiri atas beberapa lapisan tanah dan batuan. Tanah di permukaan bumi dimanfaatkan untuk bercocok tanam karena mengandung banyak humus. Tanah liat digunakan untuk membuat tembikar dan batu bata.

No. Mineral Logam Pemanfaatan

1. Emas perhiasan dan uang logam

2. Perak perhiasan dan perabotan rumah tangga

3. Timah dicampur dengan seng menjadi kuningan, melapisi dan mematri logam

4. Aluminium alat dapur dan badan pesawat terbang 5. Besi pagar, tiang bangunan, dan alat pertukangan 6. Nikel pelapis sendok, garpu, jam, dan gunting

7. Tembaga bahan kawat kabel, dicampur dengan timah dan seng menjadi perunggu, digunakan untuk membuat patung, medali, mata uang, dan barang kerajinan

Mineral bukan logam contohnya gipsum, intan, grafit, belerang, asbes, dan kuarsa. Apa sajakah kegunaan bahan-bahan tersebut? Coba perhatikan Tabel 17.3 berikut!

Sumber:Dokumen Penerbit

Gambar 17.4 Batu bata

Sumber:Dokumen Penerbit

Gambar 17.3 Tembikar

Pada lapisan tanah yang lebih dalam, dapat ditemukan berbagai bahan mineral. Bahan mineral tersebut terdiri atas bahan logam dan bahan bukan logam. Mineral logam contohnya besi, aluminium, timah, perak, dan tembaga. Bahan tersebut digunakan untuk membuat berbagai alat dapur, kaleng, kabel listrik, dan perhiasan. Perhatikan Tabel 17.2 untuk mengetahui macam-macam mineral logam dan pemanfaatannya!

IPA Kelas IV SD/MI 177

Tabel 17.3 Macam-Macam Mineral Bukan Logam dan Pemanfaatannya

No. Mineral Bukan Pemanfaatan

Logam

1. Gipsum bahan cat tembok dan pembalut tangan atau kaki yang mengalami retak tulang

2. Intan bahan perhiasan

3. Grafit membuat pensil dan wadah untuk melebur logam 4. Belerang bahan obat-obatan

5. Asbes bahan genting dan pelapis benda supaya tidak terbakar 6. Kuarsa bahan komponen elektronik dan perhiasan

Mineral logam dan bukan logam diambil melalui usaha pertambangan. Tabel 17.4 menampilkan beberapa tempat usaha pertambangan di Indonesia.

Tabel 17.4 Tempat Pertambangan di Indonesia

No. Mineral Pertambangan

1. Timah Pulau Singkep (Riau), Pulau Bangka dan Pulau Belitung (Kepulauan Bangka Belitung)

2. Nikel Soroako (Sulawesi Selatan) dan Sulawesi Tengah

3. Emas dan perak Cikotok dan Cirotan (Jawa Barat), Sulawesi Utara, Riau Daratan, Kalimantan Tengah, dan Papua

4. Intan Martapura (Kalimantan Selatan) 5. Tembaga Tembagapura (Papua)

Sumber daya alam dalam lapisan tanah ada yang dimanfaatkan sebagai bahan bakar. Contohnya batu bara, minyak bumi, dan gas alam. Sumber daya alam ini terbentuk dari hewan atau tumbuhan yang telah terkubur dalam lapisan tanah jutaan tahun lalu. Batu bara dimanfaatkan sebagai bahan bakar untuk kompor arang dan tungku peleburan logam. Minyak bumi mentah diolah menjadi premium, premiks, solar, minyak tanah, aspal, dan gas elpiji (LPG). Gas alam dapat diolah menjadi gas alam cair (liquid naturale gas/LNG) yang digunakan sebagai bahan bakar di berbagai pabrik atau industri.

Nah, kini kamu telah mengenal berbagai pemanfaatan dari sumber daya alam. Sumber daya alam tersebut lama kelamaan dapat habis karena terus- menerus dimanfaatkan oleh manusia. Oleh karena itu, sumber daya alam tersebut harus segera dipulihkan setelah hasilnya dimanfaatkan. Bagaimana cara pemulihannya? Lakukan kegiatan berikut agar kamu menemukan jawabannya!

Coba datalah berbagai sumber daya alam yang kamu ketahui! Setelah itu, diskusikan cara pemulihan sumber daya alam tersebut! Menurutmu, apakah semua sumber daya alam tersebut dapat dipulihkan semua? Jelaskan alasanmu! Apa yang terjadi jika sumber daya alam tersebut tidak dipulihkan? Apakah hal tersebut dapat memengaruhi lingkungan? Buatlah laporan mengenai hasil diskusimu! Kemukakan di depan kelas mengenai kesimpulannya!

Tidak semua sumber daya alam dapat dipulihkan atau diperbarui. Sumber daya alam yang dapat dipulihkan di antaranya hutan. Hutan ini dapat dipulihkan dengan cara menanam hutan kembali. Laut dan sungai dapat dipulihkan dengan cara tidak mencemarinya dengan sampah dan minyak. Selain itu, manusia juga perlu bersikap bijaksana saat mengambil hasil laut dan sungai. Apabila manusia tidak bijaksana, dapat menimbulkan dampak kerusakan lingkungan. Dampak tersebut diuraikan dalam subbab berikut.